Anda di halaman 1dari 1

weighed food record merupakan metode survei konsumsi pangan dengan teknik penimbangan dan

pencatatan makanan yang dilakukan oleh responden. Pada metode weighed food record responden
melakukan penimbangan semua makanan yang dikonsumsi dan mencatatnya pada sebuah formulir
yang telah disediakan. Metode ini membutuhkan kerjasama yang cukup tinggi dengan responden,
karena responden harus menimbang sekaligus mencatat makanan yang dikonsumsi selama periode
yang ditentukan. Apabila dalam periode tersebut responden mengkonsumsi makanan di luar rumah,
tentu responden juga harus membawa timbangan makanan dan peralatan untuk mencatat makanan
yang dikonsumsi selama berada di luar rumah. Langkah-langkah dalam melakukan metode weighed
food record hampir sama dengan metode food weighing, namun dalam metode weighed food record
responden yang melakukan penimbangan dan pencatatan hasil penimbangan. Berikut ini diuraikan
langkahlangkah dalam melakukan metode weighed food record: 1. Peneliti atau pengumpul data
menyiapkan formulir weighed food record dan menjelaskan cara mengisi formulir serta cara
melakukan penimbangan makanan. 2. Responden menimbang makanan yang akan dikonsumsi dan
mencatat dalam formulir yang telah disediakan. 3. Setelah responden mengkonsumsi makanannya
dan melakukan penimbangan untuk sisa makanan yang tidak dikonsumsi. 4. Responden mencatat
jumlah makanan yang dikonsumsi. Jumlah makanan yang dikonsumsi adalah berat makanan sebelum
dikonsumsi dikurangi dengan sisa makanan yang tidak dikonsumsi. 5. Setelah formulir weighed food
record diisi oleh responden dalam waktu tertentu, peneliti atau petugas pengumpul data melakukan
analisa zat gizi dari makanan yang dikonsumsi oleh responden.

Anda mungkin juga menyukai