Anda di halaman 1dari 9

MAKALAH

SEJARAH PERKEMBANGAN ADMINISTRASI PUBLIK

Dosen Pengajar: Dr. Irawati Igirisa, S.Pd M.Si

Di Susun Oleh:

NURNANINGSI (241422017)

UNIVERSITAS NEGERI GORONTALO


FAKULTAS ILMU SOSIAL
JURUSAN ADMINISTRASI PUBLIK
2022/2023

i
KATA PENGANTAR
Segala puji bagi Allah Subahana Wa Ta’ ala yang telah memberikan nikmat hidayah serta
nikmat kesehatan dan kesempatan sehingga kami dapat menyelesaikan tugas makalah teori
administrasi publik.
Dalam penulisan makalah ini saya merasa banyak kekurangan baik pada teknik penulisan
maupun materi. Untuk itu, kritik dan saran dari semua pihak sangat kami harapkan demi
peneympurnaan pembuatan makalah ini.
Dalam penulisan makalah ini saya menyampaikan ucapan terimakasih yang sebesar-besarnya
kepada pihak-pihak yang membantu dalam menyelesaikan makalah ini, khususnya kepada dosen
yang telah memberikan tugas dan petunjuk kepada kami, sehingga kami dapat menyelesaikan
makalah ini.

Gorontalo, 8 Desember 2022

Penyusun

ii
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR................................................................................................................................i
DAFTAR ISI..............................................................................................................................................ii
BAB I..........................................................................................................................................................1
PENDAHULUAN......................................................................................................................................1
1.1. Latar Belakang..........................................................................................................................1
1.2. Rumusan Masalah.....................................................................................................................1
1.3. Tujuan........................................................................................................................................1
BAB II........................................................................................................................................................2
PEMBAHASAN.........................................................................................................................................2
2.1 Pengertian Sistem Administrasi Publik...................................................................................2
A. Pengertian Administrasi............................................................................................................2
B. Pengertian Publik......................................................................................................................2
C. Pengertian Sistem......................................................................................................................3
D. Karakteristik Administrasi Publik...........................................................................................3
2.2 Sejarah Administrasi Publik.....................................................................................................3
2.3 Sejarah Perkembangan Ilmu Administrasi Publik.................................................................4
BAB III.......................................................................................................................................................5
PENUTUP..................................................................................................................................................5
3.1 KESIMPULAN..........................................................................................................................5
3.2 SARAN.......................................................................................................................................5
DAFTAR PUSTAKA................................................................................................................................6

iii
BAB I

PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang

Administrasi adalah sebuah istilah yang bersifat generik, yang mencakup semua
kehidupan. Karena itu, banyak sekali definisi mengenai administrasi. Sekalipun
demikian, ada tiga unsur pokok dari administrasi. Tiga unsur ini pula yang merupakan
pembeda apakah sesuatu kegiatan merupakan kegiatan administrasi atau tidak. Dari
definisi administrasi yang ada, kita dapat mengelompokan administrasi dalam pengertian
proses, tata usaha dan pemerintahan atau administrasi publik. Sebagai ilmu, administrasi
mempunyai berbagai cabang, yang salah satunya diantaranya adalah administrasi publik.

Administrasi publik juga mempunyai banyak sekali definisi, secara umum dapat
dilihat dalam Trias Politica yang eksekutif, yudikatif, legislatif. Administrasi publik
meliputi semua cabang pemerintahan dan hal-hal yang berkaitan dengan publik.

1.2. Rumusan Masalah

Dari latar belakang di atas, maka masalah yang akan dibahas pada makalah ini dapat
dirumuskan sebagai berikut:

1. Apa pengertian sistem administrasi publik


2. Bagaimana sejarah administrasi publik

1.3. Tujuan

Adapun tujuan yang dapat dicapai, sesuai permasalah diatas.

1. Makalah ini dibuat untuk mengetahui dan memahami sejarah dan perkembangan
administrasi publik hingga saat ini.
2. Makalah ini dibuat untuk memahami sistem adminstrasi publik di indonesia
3. Makalah ini dibuat untuk memenuhi tugas mata kuliah teori administrasi publik

1
BAB II

PEMBAHASAN

2.1 Pengertian Sistem Administrasi Publik

A. Pengertian Administrasi

Secara etimologis, istilah administrasi berasal dari bahasa inggris dari kata
administration yang bentuk infinifnya to admnister dan di artikan sebgai manage
(mengelola) atau to direct (mengarhkan, mengerakan). Dalam Bahasa belanda yaitu
administratie yang mempunyai engertian mencakup stelselmatige verkrijging en
verwiking vangegeven(tata usaha), bestuur(manajemen dari sumber daya).
Dalam pengertian sempit kata administrasi merupakan penyusunan atau
pencatatan data dan informasi secara sistematis dengan maksud untuk menyediakan
keterangan serta memudahkan memperoleh Kembali data tersebut secra keseluruhan
dan dalam hubunganya satu sama lain.
Berikut ini definisi dari kata administrasi secara sempit:
“kegaiatan administrasi meliputi pekerjaan tata usaha yang bersifat mencatat segala
sesuatu yang terjadi dalam organisasi untuk menjadi bahan keterangan bagi
pimpinan” (J. Wajong, 1(J. M. Pfiffner, 154 dalam Sketsa Administrasi Publik, Drs.
H. Iman Hardjanto, MAP 2007). Sesungguhnya istilah administrasi berhubungan
dengan kegiatan kerja sama yang dilakukan manusia atau sekelompok manusia
sehingga tercapai tujuan yang diinginkan seperti yang diungkapakan oleh The Liang
Gie yang dikutip oleh Ilmu Kencana Syafiie dalam ilmu adminstrasi public, 2006.
“Administrasi adalah segenap rangkaian kegiatan terhadap pekerjaan pokok yang
dilakukan oleh sekelompok orang dalam kerja sama untuk mencapai tujuan
tertentu”.

B. Pengertian Publik

Istilah publik berasal dari Bahasa inggris public yang berarti umum, masyarakat
atau negara dan dipakai berganti-ganti seperti public offering(penawaran umum),
pubic ownership (milik umum), public service(pelayanan masyarkat), public
interes(kepentingan masyarakat), public authorities(otoritas negara) dan public
building(Gedung negara). Kata public sendiri dalam Bahasa Indonesia didefinisikan
sebagai sejumlah manusia yang memiliki kebersamaan berpikir, perasaan, sikap,
harapandan Tindakan yang benar dan baik bedasarkan nilai-nilai yang mereka
miliki(inu kencana syafie 2006). Kata public dalam kesempatan ini, tidak langsung
diartikan sebagai penduduk, masyarakat, warga negara ataupun rakyat karena
adanyaperbedaan arti dari kata-kata tersebut.

2
C. Pengertian Sistem

Biasanya sistem diartikan orang sebagai suatu rangkain susunan berkesinambungan


yang terkait, teratur dan menyeluruh(global). Atau dapat juga diartikam sebagai
rangkaian kenyataan-kenyataan, prinsip, peraturan, mulai dari perencanaan, tata
cara, jalan pelaksanaan pekerjaan sampai pada fungsinya. Menurut Gabriel A.
Almond dan Bingham G Powell dalam ilmu administrasi, Inu kencana syafie 2006:
menurut Almond dan Powell suatu sistem memperlihatkan hubungan antar bagian
dan pembatasan antr bagian tersebut dengan lingkunganya. Dalam hubungan ini kita
dapat mengartikan bahwa Ketika sifat khas suatu bagian dari sistem berubah, maka
masing-masing bagian maupun keseluruhan bagian lain akan ikut terpengaruh.

D. Karakteristik Administrasi Publik

Berikut ini adalah karkteristik administrasi public yang membedakanya dengan


administrasi negara:
Administrasi publik bertujuanuntuk memberikan pelayanan yang sebaik-baiknya
kepada masyarakat. Pelayanan yang diberikan oleh administrasi public bersifat lebih
urgen. Pelayanan yang diberikan oleh administrasi public bersifat monopoli atau
semi monopoli. Dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat kegiatannya tidak
dikendalikan oleh harga pasar.
Administrasi negara dalam kegiatannya selalu ditujukan untuk kepentingan
kesejahteraan rakyat (social walfare). Pelaksanaan dan hasil pelayanan tergantung
pada penilaian oleh masyarakat banyak dan meminta pertanggung jawaban public.

2.2 Sejarah Administrasi Publik

Sejarah administrasi public dimulai dengan tuntutan akan pemenuhan kebutuhan


manusia yang semakin meningkat dan kompleks, serta sulit dipenuhi secara
individual dan keterbatasan sumber daya mewarnai perkembangan kehidupan
manusia dewasa ini. Hal ini mendorong manusia melakukan Kerjasama, baik secara
individual maupun secara organisasi. Itu sebabnya dikatakan bahwa dunia modern
adalah duniannya Kerjasama, tiap individu, organisasi bahkan negara dan
pemerintahan tidak akan dapat survive. Ada kecenderungan dalam masyarakat luas
di Indonesia, bahwa administrasi di persepsikan dalam pengertian yang sempit
sebagai aktivitas-aktivitas kantor, urusan surat menyurat yang sering juga disebut
tata usaha. Secara definitive juga dengan tegas dinyatakan bahwa administrasi
adalah organisasi dan manajemen dari setiap Kerjasama untuk mencapai tujuan yang
telah ditentukan.
Sejarah Sistem Administrasi Publik Republik Indonesia ( SAPRI ) dimulai dengan
di proklamirkannya kemerdekaan RI tanggal 17 Agustus tahun 1945. Sejak itu
berbagai perubahan Sistem Administrasi Publik telah kita lalui mulai kepemimpinan
Ir. Soekarno. Selaku presiden RI pertama hingga masa kepemimpinan presiden
Susilo Bambang Yudhoyono saat ini. Perkembangan sistem administrasi public

3
yang diterapkan di Indonesia pada tahun 1950-an dan dikenal dengan nama Sistem
Demokrasi Liberal.

2.3 Sejarah Perkembangan Ilmu Administrasi Publik

Teori dan konsep dari ilmu administrasi public telah berkembang dari waktu ke
waktu sejalan dengan perkembangan peradaban dan sejarah umat manusia.
Perkembangannya dari ilmu filsafat yang objeknya tidak terbatas sampai pada disiplin
ilmu eksakta dan sosial yang mengkhususkan pada bidang bahasan tertentu saja seperti
administrasi public ini.
Adapun perkembangan ilmu administrasi public dapat disebut sebagai berikut:
Adminstrasi Ortodok - Administrasi public – Administrasi Negara Baru – New Public
Management – Beyond The New Public Administration – Refounding Public
Administration. Administrasi sebagai seni semakin berkembang di Eropa dengan
menekankan bahwa perekenomian suatu negara akan bisa kuat apabila kegiatan
administrasi dan manajemen dilaksanakan dengan baik. Pemikiran ini di pelopori oleh
tiga kelompok ahli ekonomi di Eropa, yaitu kaum Kameralis di Jerman, Prusia, dan
Austria, kelompok Merkantilis dan Inggris dan kelompok Fisiokratik di Perancis.
Mereka percaya bahwa kedudukan negara mengusahakan maksimasi persediaan-
persediaan materil.
Administrasi di telaah secara ilmiah baru mulai dilakukan pada akhir abad 19 atau awal
abad 20, yang dipelopori oleh F.W. Taylor dan Henry Fayol dengan memunculkan satu
teori dan pendekatan bagi perkembangan studi administrasi yang disebut administrative
management theory atau yang disebut juga teori administrasi umum.
Disini ada dua pandangan tentang administrasi public yaitu:
Administrasi Publik sebagai ilmu murni berlandaskan dalil-dalil sosial. Administrasi
Publik yang dikembangkan kearah kebijakan public beradasarkan aplikasi ilmu politik,
ilmu ekonomi dan ilmu sosiologi.

4
BAB III

PENUTUP

3.1 KESIMPULAN

Administrasi public(Inggris:public atministration) atau administrasi Negara adalah suatu


bahasan ilmu sosial yang mepelajari 3 elemen penting kehidupan bernegara yang meliputi
Lembaga legislatif, yudikatif, dan eksekutif serta hal-hal yang berkaitan dengan public yang
meliputi kebijakan public, manajemen public, administrasi pembangunan, tujuan negara, dan
etika yang mengatur peneyelengara Negara. Peran ilmu adminstrasi public dimasa-masa yang
akan dating sangat tergantung bagaimana kemampuan ilmuan dibidang ini untuk
mengembangkan konsep-konsep baru dalam mewujudkan tata keperitahan tersebut

3.2 SARAN

Saya menyadari bahawa dalam penulisan makalah ini banyak sekali terdapat kekurangan dan
kelemahan baik dalam penulisan, dan materi yang saya sajkan, untuk itu saya mengharapkan
kritik dan saran yang bersifat membangun guna sebagai bahan introveksi saya untuk makalah
yang akan dating.

5
DAFTAR PUSTAKA

http://id.wikipedia.org/wiki/Administrasipublik

http://www.slideshare.net/taufin/sejarah-perkembangan-administrasi-publik-diindonesia

http://birokrasi.kompasiana.com/2013/12/29/ilmu-administrasi-negara.620503.html

Anda mungkin juga menyukai