Anda di halaman 1dari 3

KERANGKA ACUAN KERJA (KAK)

KAJI BANDING DALAM RANGKA PENGEMBANGAN KOMPETENSI SUMBER DAYA


MANUSIA KESEHATAN TAHUN 2023

A. LATAR BELAKANG
Dalam rangka mewujudkan Visi Kota Surakarta sebagai Kota Budaya yang Modern,
Tangguh, Gesit, Kreatif dan Sejahtera, mendukung terciptanya ASN yang berAKHLAK
(Berorientasi Pelayanan, Akuntabel, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif dan Kolaboratif)
khususnya di bidang Kesehatan serta menambah referensi pengembangan kompetensi sumber daya
manusia kesehatan terutama dalam penyelenggaraan pelayanan di Dinas Kesehatan dan perizinan
tenaga Kesehatan serta strategi intervensi dalam upaya percepatan penanganan dan pencegahan
masalah stunting, Dinas Kesehatan akan melaksanakan Kaji Banding guna Pengembangan
Kompetensi Sumber Daya Manusia Kesehatan.
Dengan adanya kegiatan kaji banding Pengembangan Kompetensi Sumber Daya
Manusia Kesehatan ke Dinas Kesehatan Kabupaten Sidoarjo, diharapkan dapat menambah
pengetahuan dan informasi Dinas Kesehatan Kota Surakarta.

B. DASAR HUKUM

Dasar hukum pelaksanaan kegiatan Kaji Banding Pengembangan Kompetensi SDM


Kesehatan di Dinas Kesehatan Kota Surakarta Tahun Anggaran 2023 adalah Dokumen
Pelaksanaan Perubahan Anggaran Sub Kegiatan 1-02.03.2.03.0001 Pengembangan Mutu dan
Peningkatan Kompetensi Teknis SDMK Tingkat Daerah Kabupaten/Kota.

C. TUJUAN DAN SASARAN


1. TUJUAN
a. Meningkatkan pengetahuan tentang pengelolaan Pengembangan Kompetensi SDMK.
b. Mendapatkan informasi tentang penyelenggaraan perizinan tenaga kesehatan secara
daring.
c. Meningkatkan kemampuan dalam penyelenggaraan pelayanan yang professional dan
bermutu.
d. Menambah pengetahuan mengenai strategi intervensi dalam upaya percepatan
penanganan dan pencegahan masalah stunting di wilayah kerja puskesmas di Dinas
Kesehatan Kabupaten Sidoarjo.

2. SASARAN
Kaji banding dilaksanakan di Dinas Kesehatan Kabupaten Sidoarjo serta 1 (satu) Puskesmas
yang memiliki inovasi dalam upaya percepatan penanganan dan pencegahan masalah
stunting.
3. WAKTU
Kaji Banding dilaksanakan pada tanggal 25-27 Oktober 2023 (jadwal terlampir).

D. PESERTA
Peserta Kaji Banding sejumlah 10 (sepuluh) orang, terdiri dari :
1. Kepala Dinas : 1 Orang
2. Sekretaris/Kepala Bidang : 5 Orang
3. Subbagian/Subkoord : 4 Orang

E. RUANG LINGKUP PEKERJAAN

Menyediakan transportasi dan akomodasi selama 3 (tiga) hari tanggal 25-27 Oktober 2023 bagi
peserta sebanyak 10 (sepuluh) orang.

F. KUALIFIKASI
1. Perusahaan yang bergerak di bidang jasa perjalanan
2. Memiliki ijin perusahaan dan tidak sedang dalam masalah.
3. Telah mempunyai pengalaman dalam penyediaan jasa perjalanan

G. LAPORAN KEGIATAN
Staf teknis membuat laporan pelaksanaan kegiatan.

H. SUMBER ANGGARAN
a. Dokumen Pelaksanaan Perubahan Anggaran 1-02.03.2.03.0001.
Sub Kegiatan Pengembangan Mutu dan Peningkatan Kompetensi Teknis SDMK Tingkat
Daerah Kabupaten/Kota sebesar Rp.36.747.216,-
b. HPS ditetapkan oleh Pejabat Pembuat Komitmen (terlampir).

I. PENERIMA HASIL PEKERJAAN


Penerimaan hasil pekerjaan penyedia jasa perjalanan kegiatan Kaji Banding dilakukan oleh staf
teknis yang ditunjuk oleh Kepala Dinas Kesehatan Kota Surakarta.

Disetujui oleh Surakarta, Oktober 2023


KEPALA DINAS KESEHATAN KEPALA BIDANG PENINGKATAN
KOTA SURAKARTA KAPASITAS SDM DAN FASYANKES

dr. SITI WAHYUNINGSIH, M.Kes, M.H dr. SRI RAHAYU SUSILOWATI


Pembina Utama Muda Pembina
NIP. 19631004 198911 2 001 NIP. 19780522 200502 2 012
JADWAL KEGIATAN KAJI BANDING DALAM RANGKA PENGEMBANGAN
KOMPETENSI SUMBER DAYA MANUSIA KESEHATAN TAHUN 2023

RABU, 25 OKTOBER 2023

15.00 – 15.30 WIB : Persiapan berangkat, berkumpul di Balaikota Surakarta

15.30 – 18.30 WIB : Berangkat ke Kabupaten Sidoarjo

18.30 – 19.30 WIB : Makan malam lokal resto

19.30 – 20.00 WIB : Check in hotel

20.00 WIB : Istirahat

KAMIS, 26 OKTOBER 2023

07.00 – 08.00 WIB : Sarapan

08.00 – 08.30 WIB : Persiapan berangkat, berkumpul di lobi hotel

08.30 – 09.00 WIB : Berangkat menuju Dinas Kesehatan Kabupaten Sidoarjo

09.00 – 12.00 WIB : Pelaksanaan kaji banding di Dinas Kesehatan Kabupaten Sidoarjo

12.00 – 14.00 WIB : Makan siang lokal resto

14.00 – 15.00 WIB : Perjalanan kembali ke hotel

19.00 – 20.00 WIB : Makan malam lokal resto

JUMAT, 27 OKTOBER 2023

07.00 – 08.00 WIB : Sarapan

08.00 – 08.30 WIB : Persiapan berangkat, berkumpul di lobi hotel

08.30 – 09.00 WIB : Berangkat menuju Puskesmas Kabupaten Sidoarjo

09.00 – 10.00 WIB : Kunjungan ke Puskesmas Kabupaten Sidoarjo

10.00 – 10.30 WIB : Perjalanan kembali ke hotel

10.30 – 12.00 WIB : Persiapan pulang, check out hotel

12.00 – 14.00 WIB : Makan siang lokal resto

14.00 – 17.00 WIB : Perjalanan pulang ke Kota Surakarta

Anda mungkin juga menyukai