Anda di halaman 1dari 32

2024

PROSEDUR OPERASIONAL STANDAR (POS)


UJIAN SATUAN PENDIDIKAN
2023/2024

SMKS BHAKTI
Jl. Raya Bandung-Durenan
Kec. Bandung Tulungagung PENYUSUN :
PANITIA USP

SMKS BHAKTI
Jln. Raya Bandung-Durenan
LEMBAR PENGESAHAN

i
Lembar Pengesahan

POS PENYELENGGARAAN
UJIAN SATUAN PENDIDIKAN (USP)
SMK BHAKTI
TAHUN PELAJARAN 2023/2024

Setelah dibaca, dicermati dan dipahami maka POS Ujian Satuan Pendidikan
SMK Bhakti Tahun Peljaaran 2023/2024 ini dapat diterima dan disahkan

Tulungagung, Februari 2024


Mengesahkan
KEPALA SMKS BHAKTI KETUA PANITIA

AHMAD ASRORI, S.Pd PARIYAH, S.Pd

ii
KATA PENGANTAR

Puji Syukur kami panjatkan kehadiran Allah SWT atas limpahan Rahmat dan
hidayah-Nya karena telah dapat diselesaikan POS Ujian Satuan Pendidikan (USP) SMK
Bhakti Tahun Pelajaran 2023/2024

POS Ujian Satuan Pendidikan (USP) ini disusun dengan tujuan agar pelaksanaan
Ujian Satuan Pendidikan (USP) di SMK Bhakti dapat berjalan sesuai dengan ketentuan
yang berlaku.

POS ini disusun sebagai acuan dalam pelaksanaan Ujian Satuan Pendidikan
sehingga dapat berjalan dengan lancar, sesuai dengan ketentuan dari Pedoman Teknis USP
yang diterbitkan oleh Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur.

Mudah-mudahan dengan disusunnya POS ini pelaksanaan Ujian Satuan Pendidikan


di SMK Bhakti pada Tahun Pelajaran 2023/2024 mendapatkan hasil sesuai dengan harapan.

Tulungagung, Februari 2024


Penyusun

iii
DAFTAR ISI

COVER.....................................................................................................................................i
LEMBAR PENGESAHAN.....................................................................................................ii
KATA PENGANTAR.............................................................................................................iii
DAFTAR ISI..........................................................................................................................iv
BAB I PENDAHULUAN........................................................................................................1
A. Latar Belakang.............................................................................................................1
B. Dasar (Landasan Hukum) penyelenggaraan Ujian Satuan Pendidikan.......................1
C. Maksud dan Tujuan Penyelenggaraan Ujian Satuan Pendidikan.................................3
D. Ruang Lingkup Ujian Satuan Pendidikan....................................................................3
E. Sasaran Ujian Satuan Pendidikan.................................................................................4
F. Sistematika POS Ujian Satuan Pendidikan SMK Bhakti
Tahun Pelajaran 2023/2024.........................................................................................5
BAB II PENGORGANISASIAN............................................................................................7
A. Organisasi Panitia Ujian Satuan Pendidikan................................................................7
B. Susunan Panitia............................................................................................................8
C. Rincian Tugas Panitia Ujian Satuan Pendidikan..........................................................9
BAB III PENYELENGGARAAN UJIAN SATUAN PENDIDIKAN..................................12
TAHUN PELAJARAN 2023/2024.......................................................................................12
A. Persiapan Umum........................................................................................................12
B. Pelaksanaan Ujian Satuan Pendidikan.......................................................................14
C. Ruang Ujian Satuan Pendidikan................................................................................16
D. Pengawas Ruang Ujian Satuan Pendidikan dan Teknisi............................................17
E. Tata Tertib Peserta Ujian............................................................................................19
G. Kelulusan...................................................................................................................21
H. Daftar Kumpulan Nilai (Dkn)...................................................................................23
H. Pengesahan Kelulusan...............................................................................................23
I. Evaluasi Dan Pelaporan.............................................................................................24
BAB IV RENCANA BIAYA UJIAN SATUAN PENDIDIKAN25 TAHUN PELAJARAN
2023/2024..............................................................................................................................25
BAB V PENUTUP................................................................................................................26

iv
BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Penilaian merupakan subsistem penting dalam suatu sistem pendidikan. Penilaian


pendidikan Sekolah Menengah Kejuruan dilaksanakan berdasarkan penilaian berbasis
kompetensi yang merupakan penilaian berbasis standar dan kriteria yang mampu
telusur dan bersifat partisipatif dari peserta didik. Penilaian harus dilakukan dengan
sebaik- baiknya untuk memperoleh informasi yang valid tentang efektivitas proses
pembelajaran dan tingkat pencapaian hasil belajar.

Peraturan Pemerintah Nomor 57 Tahun 2021 tentang Standar Nasional


Pendidikan (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2021 Nomor 87, Tambahan
Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 6676) sebagaimana telah diubah dengan
Peraturan Pemerintah Nomor 4 Tahun 2022 tentang Perubahan atas Peraturan
Pemerintah Nomor
57 Tahun 2021 tentang Standar Nasional Pendidikan (Lembaran Negara Republik
Indonesia Tahun 2022 Nomor 14, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia
Nomor 6762), menyatakan bahwa Penilaian Pendidikan pada jenjang pendidikan dasar
dan menengah terdiri atas Penilaian Hasil Belajar oleh pendidik, Penilaian Hasil Belajar
oleh satuan pendidikan dan Penilaian Hasil Belajar oleh Pemerintah maka perlu adanya
upaya meningkatkan mutu penilaian hasil belajar oleh satuan pendidikan untuk
mendorong pencapaian Standar Kompetensi Lulusan (SKL).

Sebagai bagian akhir dari seluruh proses pendidikan di Sekolah Menengah


Kejuruan (SMK) salah satunya adalah pelaksanaan Ujian Satuan Pendidikan. Ujian
Satuan Pendidikan adalah kegiatan yang dilakukan untuk mengukur pencapaian
kompetensi peserta didik sebagai pengakuan prestasi belajar dan/atau penyelesaian dari
suatu Satuan Pendidikan.

B. Dasar (Landasan Hukum) penyelenggaraan Ujian Satuan Pendidikan

1. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 20 Tahun 2003 Tentang Sistem


Pendidikan Nasional (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2003 Nomor
78, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4301);

1
2. Peraturan Pemerintah Nomor 17 Tahun 2010 Tentang Pengelolaan dan
Penyelenggaraan Pendidikan (Lembaran Negara Tahun 2010 Nomor 23,
Tambahan Lembaran Negara Nomor 5105) sebagaimana telah diubah dengan
Peraturan Pemerintah Nomor 66 Tahun 2010 tentang Perubahan Atas Peraturan
Pemerintah Nomor 17 Tahun 2010 Tentang Pengelolaan dan Penyelenggaraan
Pendidikan (Lembaran Negara Tahun 2010 Nomor 112, Tambahan Lembaran
Negara Nomor 5157);
3. Peraturan Pemerintah Nomor 57 Tahun 2021 tentang Standar Nasional Pendidikan
(Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2021 Nomor 87, Tambahan
Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 6676) sebagaimana telah diubah
dengan Peraturan Pemerintah Nomor 4 Tahun 2022 tentang Perubahan atas
Peraturan Pemerintah Nomor 57 Tahun 2021 tentang Standar Nasional Pendidikan
(Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2022 Nomor 14, Tambahan
Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 6762);
4. Peraturan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi Republik
Indonesia Nomor 21 Tahun 2022 tentang Standar Penilaian Pendidikan Pada
Pendidikan Anak Usia Dini, Jenjang Pendidikan Dasar, Dan Jenjang Pendidikan
Menengah;
5. Surat Edaran Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 1 tahun 2021 tentang
Peniadaan Ujian Nasional dan Ujian Kesetaraan serta Pelaksanaan Ujian Sekolah
dalam Masa Darurat Penyebaran Corona Virus Disease (Covid-19);
6. Peraturan Kepala Badan Standar, Kurikulum, dan Asesmen Pendidikan
Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi Nomor 010 Tahun
2024 tentang Pedoman Pengelolaan Blangko Ijazah Pendidikan Dasar dan
Pendidikan Menengah Tahun Pelajaran 2023/2024;
7. Peraturan Direktur Jenderal Pendidikan Dasar dan Menengah Nomor
06/D5.5/KK/2018 Tentang Spektrum Keahlian Sekolah Menengah Kejuruan
(SMK)/Madrasah Aliyah Kejuruan (MAK).
8. Pedoman Penyelenggaraan Ujian Kompetensi Keahlian SMK Tahun Pelajaran
2023/2024 yang dikeluarkan oleh Direktorat Sekolah Menengah Kejuruan
Direktorat Jenderal Pendidikan Vokasi Kementerian Pendidikan, Kebudayaan,
Riset, dan Teknologi Tahun 2023;

2
9. Pedoman Teknis Ujian Satuan Pendidikan dan Ujian Kompetensi Kehalian (UKK)
Sekolah Menengah Kejuruan Tahun Pelajaran 2023/2024 yang dikeluarkan oleh
Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur;
10. Keputusan Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur Nomor
188.4/3071/101.1/2023 tentang Kalender Pendidikan Provinsi Jawa Timur

C. Maksud dan Tujuan Penyelenggaraan Ujian Satuan Pendidikan


Ujian Satuan Pendidikan mempunyai maksud dan tujuan sebagai berikut;
1. Maksud Ujian Satuan Pendidikan
a. Untuk mengetahui hasil belajar siswa
b. Meningkatkan mutu Penilaian Hasil Belajar oleh Satuan Pendidikan.
c. Meningkatkan Kesiapan Sumber Daya
d. Sebagai umpan balik untuk meningkatkan proses pembelajaran

2. Tujuan Ujian Satuan Pendidikan


a. Untuk menilai pencapaian kompetensi lulusan pada seluruh mata pelajaran
yang telah dipelajari pada satuan pendidikan selama kurun waktu tiga tahun.
b. Meningkatkan integritas
c. Meningkatkan mutu Penilaian Hasil Belajar oleh Satuan Pendidikan
d. Meningkatkan kesiapan sumber daya
e. Meningkatkan mutu pendidikan utamanya di Jawa Timur

D. Ruang Lingkup Ujian Satuan Pendidikan

Berdasarkan Pedoman Teknis Pelaksanaan Ujian Satuan Pendidikan dari Dinas


Pendidikan Provinsi Jawa Timur Tanggal 10 Februari 2022, Ruang lingkup Ujian
Satuan Pendidikan meliputi :
1. Peserta Ujian Satuan Pendidikan
Peserta Ujian Satuan Pendidikan adalah siswa yang telah duduk di kelas XII dan
memiliki nilai semua mata pelajaran dari semester I sampai dengan semester V yang
tercatat didalam daftar calon peserta Ujian.

3
2. Sekolah
Sekolah yang menyelenggarakan Ujian Satuan Pendidikan adalah sekolah yang masih
menerapkan K13 baik negeri maupun swasta

3. Penyelenggaraan Ujian Satuan Pendidikan


a. Mata Pelajaran Ujian Satuan Pendidikan
- Seluruh mata pelajaran yang telah dipelajari siswa dari Kelas X sampai
Kelas XII (Muatan Nasional, Muatan Kewilayahan, Bidang Keahlian,
Program Keahlian, Kompetensi Keahlian)
- Untuk mata pelajaran kompetensi keahlian terdiri dari ujian tulis (Ujian
Satuan Pendidikan) dan Ujian Kompetensi Keahlian (UKK)
- Untuk mata pelajaran Simulasi dan Komunikasi Digital, Bahasa Jawa dan
Bimbingan Baca Qur’an Ujian Satuan Pendidikan dilaksanakan dalam
bentuk portofolio berupa evaluasi nilai raport, nilai sikap/perilaku dan prestasi
yang diperoleh sebelumnya.

b. Pelaksanaan Ujian Satuan Pendidikan


- Ujian Satuan Pendidikan Utama : 25 Maret 2024 – 4 April 2024
- Ujian Satuan Pendidikan Susulan : 18 – 20 April 2024

E. Sasaran Ujian Satuan Pendidikan

1. Proses dan hasil belajar siswa, mencakup aspek : intelektual, pemahaman, sintesis,
analisis, dan evaluasi
2. Seluruh siswa kelas XII pada semua kompetensi keahlian
3. Buku raport, daftar Nilai Ujian Satuan Pendidikan, Ijazah dan STL bagi siswa
yang dinyatakan lulus
4. Perhitungan nilai disesuaikan dengan penjelasan pada Pedoman Teknis Ujian
Satuan Pendidikan Sekolah Menengah Kejuruan Tahun Pelajaran 2023/2024 yang
dikeluarkan Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur.
5. Jumlah peserta Ujian Satuan Pendidikan Berbasis Komputer secara Luring SMK

4
Bhakti Tahun Pelajaran 2023/2024 dapat dilihat pada tabel berikut:
JUMLAH
NO Sesi L P JUMLAH KET.
1. 1 20 - 20 TBSM
2. 2 - 16 16 Tata Busana
Jumlah 20 16 36

F. Sistematika Pos Ujian Satuan Pendidikan SMK Bhakti Tahun Pelajaran


2023/2024

COVER
LEMBAR PENGESAHAN
PENGANTAR
DAFTAR ISI
DAFTAR LAMPIRAN
BAB I PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
B. Dasar (Landasan Hukum) Penyelenggaraan Ujian Satuan Pendidikan
C. Maksud dan Tujuan Penyelenggaraan Ujian Satuan Pendidikan
D. Ruang Lingkup Ujian Satuan Pendidikan
E. Sasaran Ujian Satuan Pendidikan
F. Sistematika POS Ujian Satuan Pendidikan

BAB I I ORGANISASI PENYELENGGARAAN UJIAN SATUAN PENDIDIKAN


A. Organisasin Panitia Ujian Satuan Pendidikan
B. Susunan Panitia Ujian Satuan Pendidikan
C. Rincian Tugas Panitia Ujian Satuan Pendidikan

BAB III PENYELENGGARAAN UJIAN SATUAN PENDIDIKAN


A. Persiapan Umum
B. Pelaksanaan Ujian Satuan Pendidikan
C. Ruang Ujian Satuan Pendidikan
D. Pengawas Ruang Ujian Satuan Pendidikan dan Teknisi
E. Tata Tertib Peserta Ujian
F. Pemeriksaan Hasil Ujian
G. Kelulusan
H. Daftar Kumpulan Nilai
I. Daftar Kumpulan Nilai
5
J. Pengesahan Kelulusan
K. Evaluasi dan Pelaporan
BAB IV RENCANA BIAYA UJIAN SATUAN PENDIDIKAN
BAB V PENUTUP
LAMPIRAN – LAMPIRAN

6
BAB II
PENGORGANISASIAN

Pada bab ini akan kami uraikan tentang organisasi kepanitiaan, susunan panitia, dan
pembagian tugas dari semua kepanitiaan Ujian Satuan Pendidikan Tahun Pelajaran
2023/2024.

A. Organisasi Panitia Ujian Satuan Pendidikan

Penanggung Jawab
(A. Asrori, S.Pd,
S.Pd.)

Ketua
Bendahara Sekretaris
(Pariyah S.Pd.)
(Dra. Marsini) (Sufatul M,
M.Pd)

Koordinator Soal Proktor Teknisi


(Lailatus S, M.Pd) (Ike D, S.Pd) (M. Irfan Aziz,
S.Pd)

B. Susunan Panitia
Susunan Panitia Ujian Satuan Pendidikan SMK Bhakti Tahun Pelajaran 2023/2024
adalah sebagai berikut :

No. Nama Jabatan di Sekolah Jabatan Kepanitiaan

1 Ahmad Asrori, S.Pd Kepala Sekolah Penanggung Jawab


2 Pariyah, S.Pd. Wk. Kurikulum Ketua
3 Sufatul M, M.Pd Guru Sekretaris
4 Dra, Marsini Guru Bendahara
5 Lailatus Syafi’ah, M.Pd Guru Koordinator Soal
6 Ike Distama, S.Pd Tata Usaha Proktor
7 M. Irfan Aziz, S.Pd Tata Usaha Teknisi

7
C. Rincian Tugas Panitia Ujian Satuan Pendidikan
1. Penanggung Jawab (Ahmad Asrori, S.Pd.)
a. Penanggung jawab atas kegiatan Ujian Satuan Pendidikan
b. Memonitor persiapan , pelaksanaan dan pembuatan laporan Ujian Satuan
Pendidikan
2. Ketua (Pariyah, S.Pd.)
a. Menyusun Pos Ujian Satuan Pendidikan
b. Menyusun panitia Ujian Satuan Pendidikan, pembuat soal Ujian Satuan
Pendidikan, pengawas Ujian Satuan Pendidikan
c. Mensosialisasikan kegiatan Ujian Satuan Pendidikan kepada pendidik,
tenaga kependidikan dan siswa kelas XII
d. Mengontrol Pelaksanaan Ujian Satuan Pendidikan
3. Sekretaris (Sufatul Masfiyah, M.Pd)
a. Mempersiapkan administrasi umum
b. Mempersiapkan administrasi Ujian Satuan Pendidikan
c. Membuat laporan pelaksanaan Ujian Satuan Pendidikan
d. Menampung nilai hasil Ujian Satuan Pendidikan
e. Menghimpun nilai hasil Ujian Satuan Pendidikan pada daftar kolektif nilai

4. Bendahara (Dra. Marsini)


a. Membantu ketua dalam merencanakan anggaran biaya Ujian Satuan
Pendidikan
b. Membantu pelaksanaan Ujian Satuan Pendidikan
c. Membuat laporan keuangan biaya pelaksanaan Ujian Satuan Pendidikan

5. Koordinator Soal dan Verifikasi (Lailatus Syafi’ah, M.Pd)


a. Menghimpun soal Ujian Satuan Pendidikan, kisi-kisi dan kartu soal Ujian
Satuan Pendidikan dari pembuat soal Ujian Satuan Pendidikan
b. Menyerahkan hasil kerja peserta kepada pemeriksa/korektor beserta daftar
nilai, analisis soal Ujian Satuan Pendidikan
c. Mengamankan naskah dan menghimpun naskah untuk dibukukan sebagai
arsip
d. Membagikan kartu peserta ujian
e. Menyimpan dan membereskan soal yang telah dipakai di tempat yang aman
f. Membereskan atau menyimpan perlengkapan ujian yang telah dipakai

18
BAB III
PENYELENGGARAAN UJIAN SATUAN PENDIDIKAN
TAHUN PELAJARAN 2023/2024

A. Persiapan Umum

1. Pembentukan Panitia Ujian Satuan Pendidikan Tahun Pelajaran 2023/2024 dimana


tugas panitia Ujian Satuan Pendidikan adalah sebagai berikut:
a. Memeriksa kelengkapan komputer/laptop Ujian Satuan Pendidikan
b. Melaksanakan Ujian Satuan Pendidikan dan menjaga keamanan, ketertiban dan
kelancaran pelaksanaannya
c. Menyusun daftar kolektif nilai hasil Ujian Satuan Pendidikan sesuai format dari
Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur
d. Menyusun daftar peserta yang lulus atau tidak lulus dan menyampaikan laporan
kepada Cabang Dinas Pendidikan Jawa Timur Wilayah Tulungagung
e. Membuat laporan penyelenggaraan ujian kepada Kepala Dinas Pendidikan dan
Kebudayaan Provinsi Jawa Timur Wilayah Tulungagung

2. Penyusunan jadwal kegiatan Ujian Satuan Pendidikan Tahun pelajaran 2023/2024


Penyusunan jadwal kegiatan Ujian Satuan Pendidikan Tahun Pelajaran 2023/2024
secara terinci sebagai acuan / pedoman serta memperlancar penyelenggaraan Ujian
Satuan Pendidikan

4. Penyusunan admininstrasi Kegiatan Ujian agar terlaksana dengan baik harus


ditunjang administrasi yang lengkap, adapun administrasi pelaksanaan Ujian Satuan
Pendidikan meliputi :
1) Surat Keputusan pembentukan Panitia Penyelenggara Ujian Satuan Pendidikan
2) Susunan Panitia Ujian Satuan Pendidikan
3) Jadwal Kegiatan pelaksanaan Ujian Satuan Pendidikan
4) Daftar pembagian tugas Panitia Ujian Satuan Pendidikan
5) Daftar peserta Ujian Satuan Pendidikan
6) Daftar rekapitulasi peserta Ujian Satuan Pendidikan
7) Album Photo
8) Daftar Peserta Tiap Sesi

19
9) Kartu Peserta Ujian Satuan Pendidikan
10) Tata Tertib Peserta Ujian Satuan Pendidikan
11) Tata Tertib Pengawas Ujian Satuan Pendidikan
12) Rincian Tugas Pengawas Ujian Satuan Pendidikan
13) Nomor Tempat Duduk
14) Nomor Peserta Tiap Sesi
15) Denah Tempat Duduk Peserta Ujian Satuan Pendidikan
16) Blangko Surat Izin Masuk Bagi Peserta Yang Terlambat
17) Blangko Daftar Hadir Peserta Ujian Satuan Pendidikan
18) Blanko Daftar Peserta Yang Tidak Hadir
19) Surat Pernyataan Menjaga Kerahasiaan
20) Daftar Hadir Pengawas
21) Denah Tempat Pelaksanaan Ujian
22) Catatan Kejadian Penting Selama Ujian
23) Laporan Hasil Ujian
24) Rencana Pembiayaan

4. Panitia Ujian Satuan Pendidikan


Panitia Ujian Satuan Pendidikan Memiliki Tugas Dan Wewenang Sebagai Berikut
a. Menyusun Prosedur Operasional Standar (Pos) Ujian Satuan Pendidikan
b. Membentuk Panitia Pelaksana Ujian Satuan Pendidikan
c. Menentukan Tim Penyusun Dan Penelaah Soal-Soal Ujian Satuan Pendidikan
d. Merencanakan Pelaksanaan Ujian Satuan Pendidikan
e. Melakukan Sosialisasi Ujian Satuan Pendidikan
f. Melaksanakan Ujian Satuan Pendidikan Dan Memastikan Kesesuaian
Pelaksanaan Ujian Satuan Pendidikan Dengan Domnis Ujian Satuan Pendidikan
dari Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur.

g. Melakukan pendataan calon peserta Ujian Satuan Pendidikan

B. Pelaksanaan Ujian Satuan Pendidikan


1. Ujian Satuan Pendidikan utama dilaksanakan selama 8 (delapan) hari
2. Ujian Satuan Pendidikan susulan dilaksanakan selama 3 (tiga) hari
3. Ujian Satuan Pendidikan dilaksanakan secara serentak, yang terdiri atas Ujian
Satuan Pendidikan utama dan Ujian Satuan Pendidikan susulan
4. Ujian Satuan Pendidikan susulan diperuntukkan bagi peserta yang sakit atau
11
0
berhalangan dan dibuktikan dengan surat keterangan yang sah.
5. Soal Ujian Satuan Pendidikan terdiri dari 50 butir soal pilihan ganda dan 40 soal
pilihan ganda untuk mata pelajaran Matematika, Fisika dan Kimia
6. Tempat pelaksanaan Ujian Satuan Pendidikan susulan diatur oleh masing- masing
Panitia Ujian Satuan Pendidikan tingkat Satuan Pendidikan.
7. Pengamanan pelaksanaan Ujian Satuan Pendidikan di Satuan Pendidikan
sepenuhnya menjadi tanggungjawab masing-masing Satuan Pendidikan.
7. Jadwal pelaksanaan Ujian Satuan Pendidikan sebagai berikut.
Jadwal Persiapan, Pelaksanaan dan Tahap Akhir Ujian Satuan Pendidikan

NO WAKTU NAMA KEGIATAN PELAKSANA PEN. JAWAB


A. PERSIAPAN
1 5 Feb 2024 Pembentukan Panitia Ujian Satuan Kepsek Kepsek
Pendidikan
2 5 Feb 2024 Pembuatan Sk Panitia Sekretaris Kepsek
3 5 Feb 2024 Pembuatan Program Kerja Waka Kur. Kepsek
4 7 Feb 2024 Rapat Panitia Ujian Satuan Pendidikan Kepsek Kepsek
Pembuatan Format Administrasi
Ujian Satuan Pendidikan
Pembagian/Penyebaran Peserta Ke
5 12 Feb 2024
Tiap-Tiap Sesi Panitia Kepsek

7 12 Feb 2024 Pembentukan Jadwal Ujian Satuan Panitia Kepsek


Pendidikan
Panitia Kepsek
8 12 Feb 2024 Pembagian Daftar Pengawas

11
1
NO WAKTU NAMA KEGIATAN PELAKSANA PEN. JAWAB
9 13 Feb 2024 Pembuatan Denah Tempat Duduk Panitia Kepsek
Peserta
10 13 Feb 2024 Pembuatan Denah Lokasi Panitia Kepsek
Penyelenggaraan
11 27 Feb 2024 Evaluasi Persiapan Panitia Kepsek
12 29 Feb 2024 Membereskan Ruangan Panitia Dan Panitia Kepsek
Ruangan Peserta

B. Tahap Pelaksanaan
13 25 Maret s/d 4 Pelaksanaan Ujian Satuan Pendidikan Panitia Kepsek
April 2024 Utama
14 18 s/d 20 Ulangan Susulan Panitia Kepsek
April 2024
15 23 s/d 24 April Pemeriksaan Hasil Ujian Satuan Guru Kepsek
2024 Pendidikan
16 24 s/d 26 April Pengolahan Nilai Ujian Satuan Guru Kepsek
2024 Pendidikan
17 26 April 2026 Penerimaan Daftar Nilai Ujian Panitia Kepsek
Satuan Pendidikan
18 29 April 2024 Rekapitulasi Nilai Ujian Satuan Panitia Kepsek
Pendidikan

C. Tahap Akhir
19 6 Mei 2024 Evaluasi Pelaksanaan Waka Kur. Kepsek
20 7 Mei 2024 Pembuatan Laporan Panitia Kepsek
21 8 Mei 2024 Rapat pembubaran Panitia Kepsek Kepsek

Jadwal Ujian Satuan Pendidikan


No Hari/Tanggal Sesi Waktu Mata Pelajaran
1 07.00-09.00 WIB
1 Senin, 25 Maret 2024 Bahasa Indonesia
2 09.30-11.30 WIB
1 07.00-09.00 WIB
2 Selasa, 26 Maret 2024 Matematika
2 09.30-11.30 WIB
1 07.00-09.00 WIB
3 Rabu, 27 Maret 2024 Bahasa Inggris
2 09.30-11.30 WIB

21
2
1 07.00-09.00 WIB
4 Kamis, 28 Maret 2024 Dasar Kompetensi Kejuruan (DKK)
2 09.30-11.30 WIB
1 07.00-09.00 WIB
5 Sabtu, 30 Maret 2024 Kompetensi Kejuruan KK
2 09.30-11.30 WIB
1 07.00-09.00 WIB Fisika
6 Senin, 1 April 2024
2 09.30-11.30 WIB IPA Terapan
07.00-08.30 Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti
1
08.45-10.15 Kimia
7 Selasa, 2 April 2024
10.20-11.50 Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti
2
12.00-13.30 Kepariwisataan
07.00-08.30 Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan
1
08.45-10.15 Seni Budaya
8 Rabu, 3 April 2024
10.20-11.50 Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan
2
12.00-13.30 Seni Budaya
07.00-08.30 Sejarah Indonesia
1
08.45-10.15 Pendidikan Jasmani dan Olahraga
9 Kamis, 4 April 2024
10.20-11.50 Sejarah Indonesia
2
12.00-13.30 Pendidikan Jasmani dan Olahraga

C. Ruang Ujian Satuan Pendidikan


Panitia Ujian Tingkat Satuan Pendidikan menetapkan ruang Ujian dengan persyaratan
sebagai berikut:

1. Ruang ujian yang digunakan aman dan layak untuk pelaksanaan Ujian;
2. Pembagian ruangan diatur sebagai berikut:
a. Jumlah peserta maksimal 20 orang tiap sesi dengan jumlah seluruh peserta 36
b. Jumlah ruang 1 sebanyak 20 siswa dan ruang 2 sebanyak 16 siswa
3. Setiap ruang ujian diawasi oleh satu orang pengawas ruang Ujian;
4. Setiap meja dalam ruang ujian diberi nomor peserta Ujian Satuan Pendidikan;

5. Setiap ruang ujian khusus Ujian Satuan Pendidikan ditempel pengumuman yang
bertuliskan :

‘SELAIN PESERTA UJIAN, PENGAWAS, DAN TEKNISI


DILARANG MASUK RUANG UJIAN’

21
3
“DILARANG MEMBAWA ALAT KOMUNIKASI DAN/ATAU
KAMERA KEDALAM RUANG UJIAN”

Setiap ruang Ujian disediakan denah tempat duduk peserta Ujian yang
ditempel di pintu masuk ruang ujian;

6. Gambar atau alat peraga yang berkaitan dengan materi Ujian dikeluarkan
dari ruang Ujian;

7. Tempat duduk peserta Ujian diatur sebagai berikut:


a. Satu bangku untuk satu orang peserta Ujian;
b. Jarak antara meja yang satu dengan meja yang lain disusun dengan
mempertimbangkan jarak antara peserta yang satu dengan peserta yang
lain minimal 1 (satu) meter;
c. Penempatan peserta Ujian sesuai dengan nomor peserta.
8. Ruang Ujian, nomor peserta untuk setiap sesi ujian sudah dipersiapkan
paling lambat sudah siap 1 (satu) hari sebelum Ujian dimulai.

D. Pengawas Ruang Ujian Satuan Pendidikan dan Teknisi


1. Pengawas ruang dan teknisi harus menandatangani surat pernyataan bersedia
menjadi pengawas ruang sesuai dengan ketentuan yang berlaku.
2. Pengawas ruang dan teknisi tidak diperkenankan untuk membawa dan/atau
menggunakan perangkat komunikasi elektronik dan sejenisnya ke dalam ruang
ujian.
3. Pengawas dan teknisi berasal dari sekolah pelaksana Ujian Satuan Pendidikan
4. Pengawas memastikan peserta ujian dengan mencocokkan kartu peserta ujian masing-
masing peserta dengan peserta yang terdaftar.
5. Pengawas memastikan peserta ujian menempati tempat yang ditentukan.

6. Pengawas mencatat hal-hal yang tidak sesuai dengan POS dalam berita acara
pelaksanaan Ujian Satuan Pendidikan.
7. Pengawas membuat dan menyerahkan berita acara pelaksanaan dan daftar hadir ke
panitia Ujian Satuan Pendidikan Tingkat Satuan Pendidikan.

Tata Tertib Pengawas Ruang Ujian, Proktor, dan Teknisi


1. Di Ruang Sekretariat Ujian Satuan Pendidikan

21
4
a. Pengawas ruang dan teknisi harus hadir di lokasi pelaksanaan ujian 30 (tiga puluh )
menit sebelum ujian dimulai.
b. Pengawas ruang dan teknisi menerima penjelasan dan pengarahan dari Ketua
Panitia Ujian Satuan Pendidikan Tingkat Satuan Pendidikan;
c. Pengawas ruang dan teknisi mengisi dan menandatangani pakta integritas.

2. Di Ruang Ujian
Pengawas ruang masuk ke dalam ruang Ujian 15 (lima belas) menit sebelum waktu
pelaksanaan untuk melakukan secara berurutan:
a. memeriksa kesiapan ruang ujian;
b. mempersilakan peserta ujian untuk memasuki ruang dengan menunjukkan kartu
peserta ujian dan meletakkan tas di luar ruang ujian, serta menempati tempat duduk
sesuai dengan nomor yang telah ditentukan;
c. membacakan tata tertib peserta ujian;
d. memimpin do’a dan mengingatkan peserta untuk bekerja dengan jujur.
e. mempersilahkan peserta ujian untuk mulai mengerjakan soal.
f. selama ujian berlangsung, pengawas ruang ujian wajib:
1) menjaga ketertiban dan ketenangan suasana sekitar ruang ujian;
2) memberi peringatan dan sanksi kepada peserta yang melakukan kecurangan;
3) melarang orang yang tidak berwenang memasuki ruang ujian selain peserta
ujian.
4) mematuhi tata tertib pengawas, diantaranya tidak merokok di ruang ujian,
tidak membawa dan/atau menggunakan alat atau piranti komunikasi dan/atau
kamera,
tidak mengobrol, tidak membaca, tidak memberi isyarat, petunjuk, dan/atau bantuan
apapun kepada peserta berkaitan dengan jawaban dari soal ujian yang diujikan.
g. Lima (5) menit sebelum waktu ujian selesai, pengawas ruang ujian memberi
peringatan kepada peserta ujian bahwa waktu tinggal lima menit;
h. Setelah waktu ujian selesai, pengawas mempersilahkan peserta ujian untuk berhenti
mengerjakan soal.
i. Pengawas ruang ujian tidak diperkenankan membawa perangkat komunikasi
elektronik, kamera, dan sejenisnya serta membawa bahan bacaan lain ke dalam
ruang ujian.

21
5
E.Tata Tertib Peserta Ujian
1. memasuki ruangan setelah tanda masuk dibunyikan, yakni 15 (lima belas) menit
sebelum Ujian dimulai;
2. peserta Ujian Satuan Pendidikan menunjukkan kartu peserta pada pengawas ruang
3. Peserta Ujian Satuan Pendidikan yang terlambat hadir hanya diperkenankan
mengikuti Ujian Satuan Pendidikan setelah mendapat izin dari ketua panitia Ujian
Satuan Pendidikan tanpa diberi perpanjangan waktu.
4. memasuki ruang ujian dan menempati tempat duduk yang telah ditentukan
5. peserta Ujian Satuan Pendidikan membawa alat tulis dan Handphone (HP) untuk
mengerjakan soal pilihan ganda
6. dilarang membawa catatan dan/atau menggunakan perangkat komunikasi elektronik
dan optik, kamera, kalkulator, dan sejenisnya kedalam ruang ujian kecuali HP untuk
ujian
7. mengumpulkan tas dan buku di bagian depan didalam ruang kelas atau di luar ruang
ujian
8. mengisi daftar hadir dengan menggunakan bolpoin yang disediakan oleh pengawas
ruangan;
9. masuk kedalam (login) sistem menggunakan username dan kata sandi (password)
yang telah disiapkan panitia
10. mulai mengerjakan soal setelah ada tanda waktu mulai ujian
11. selama ujian berlangsung, hanya dapat meninggalkan ruangan dengan izin dan

pengawasan dari pengawas ruang ujian.


12. selama Ujian berlangsung, dilarang:

a. menanyakan jawaban soal kepada siapa pun;

b. bekerjasama dengan peserta lain;


c. memberi atau menerima bantuan dalam menjawab soal;
d. memperlihatkan pekerjaan sendiri kepada peserta lain atau melihat
pekerjaan peserta lain;
f. menggantikan atau digantikan oleh orang lain.
13. dilarang meninggalkan ruangan sebelum waktu ujian berakhir
14. Meninggalkan ruang Ujian Satuan Pendidikan dengan tertib dan tenang setelah
pengawas ruang ujian mengumpulkan dan menghitung lembar jawaban dan naskah
soal sesuai dengan jumlah peserta Ujian Satuan Pendidikan
21
6
15. Peserta Ujian Satuan Pendidikan yang melanggar tata tertib ujian, diberi peringatan atau
teguran oleh pengawas ruang dan dicatat dalam berita acara Ujian Satuan Pendidikan
sebagai salah satu bahan pertimbangan kelulusan.
16. Peserta Ujian adalah siswa kelas XII yang telah menyelesaikan pembelajaran
seluruh mata pelajaran kelas X – XII dan telah mengikuti Praktik Kerja Lapangan
(PKL) dengan nilai minimal kompeten.

F. Pemeriksaan dan Pengolahan Hasil Ujian Satuan Pendidikan


Pemeriksaan dan pengolahan hasil Ujian Satuan Pendidikan dilaksanakan dengan
ketentuan sebagai berikut :
1. Ujian Satuan Pendidikan bentuk soal Pilihan Ganda diperiksa
menggunakan aplikasi CBT Rush

2. Pengolahan Hasil Ujian Satuan Pendidikan


a. Nilai Ujian Satuan Pendidikan merupakan gabungan nilai bentuk soal Pilihan
Ganda dan Nilai bentuk Soal Uraian dengan skala nilai 0 – 100
b. Pembobotan Nilai Bentuk soal hanya ditentukan nilai Pilihan Ganda
c. Pembobotan Nilai Ujian Satuan Pendidikan mata pelajaran Pendidikan
vAgama dan Budi Pekerti dan Bahasa Inggris adalah : Praktik 60% dan Tulis
40%. Nilai Praktik Pendidikan Agama dan Budi Pekerti dan Bahasa Inggris
dilaksanakan setelah pelaksanaan ujian tulis (jadwal terlampir)
d. Pembobotan Nilai Kompetensi Keahlian (C3) : 30% dari Ujian Tulis dan
70% dari nilai Ujian Kompetensi Keahlian (UKK)

G. Kelulusan
1. Peserta didik dinyatakan lulus dari satuan pendidikan setelah:

a. Menyelesaikan seluruh program pembelajaran dari kelas X sampai dengan XII


dan memiliki nilai seluruh mata pelajaran sesuai dengan struktur kurikulum
2013 revisi 2018 dengan nilai rapor minimal sama dengan Kriteria Ketuntasan
Minimal (KKM) yang telah ditentukan dan tertulis dalam rapor. Seluruh
program pembelajaran adalah mata pelajaran kelompok A (Muatan Nasional),
kelompok B (Muatan Kewilayahan), kelompok C (Muatan Peminatan
Kejuruan), dan muatan lokal mulai dari kelas X/semester I sampai dengan
kelas XII/semester VI.

21
7
b. Nilai seluruh mata pelajaran sesuai dengan struktur kurikulum 2013 revisi
2018 yang tersusun dalam Daftar Kolektif Nilai (DKN) meliputi Nilai Rata-
rata Rapor (NR), Nilai Ujian Satuan Pendidikan dan Nilai Satuan Pendidikan
(NSP).

c. Memperoleh nilai sikap/perilaku minimal baik. Nilai sikap/perilaku adalah


nilai rapor pada halaman Capaian Hasil Belajar mulai dari kelas X/semester I
sampai dengan kelas XII/semester VI.

d. Mengikuti Ujian Satuan Pendidikan untuk seluruh Mata Pelajaran yang


diujikan secara lengkap.
Telah melaksanakan Praktik Kerja Lapangan (PKL) dan memperoleh nilai
minimal Kompeten.

e. Mengikuti Ujian Kompetensi Keahlian (UKK) dan memperoleh Capaian


Kompeten sebagai berikut :
Rentang Skor Predikat
< 75 Belum Kompeten
75 – 82 Cukup Kompeten
83 – 90 Kompeten
91 – 100 Sangat Kompeten

f. Lulus Ujian Satuan Pendidikan untuk setiap Mata Pelajaran yang diujikan,
dengan kriteria Nilai Ujian Satuan Pendidikan adalah sebagai berikut:

1) Nilai Ujian Satuan Pendidikan setiap mata pelajaran diperoleh dari Nilai
Soal Pilihan Ganda

2) Nilai Ujian Satuan Pendidikan mata pelajaran Pendidikan Agama dan Budi
Pekerti dan Bahasa Inggris diperoleh dari gabungan nilai Tulis 40% dan
nilai praktik 60%.

3) Minimal Nilai Ujian Satuan Pendidikan untuk Mata Pelajaran kelompok A,


B, C1, C2, C3 dan muatan lokal adalah 75 (tujuh puluh);

4) Nilai Ujian Satuan Pendidikan untuk Mata Pelajaran kelompok


Kompetensi Keahlian (C3) diperoleh dari gabungan nilai Ujian Satuan
Pendidikan mata pelajaran C3 dan nilai Ujian Kompetensi Keahlian (UKK)
dengan pembobotan 30% nilai Ujian Satuan Pendidikan dan 70% nilai
UKK;

21
8
g. Memperoleh Nilai Satuan Pendidikan (NSP) setiap mata pelajaran sesuai
struktur kurikulum 2013 revisi 2018 minimal 75 (tujuh puluh) dengan
ketentuan Nilai Satuan Pendidikan (NSP) diperoleh dari gabungan nilai rata-
rata rapor (NR) semester 1 – 6 sesuai kelompok mata pelajaran dan Nilai
Ujian Satuan Pendidikan (NUSP) dengan pembobotan 60 : 40 dengan skala 0 –
100 tanpa desimal.
2. Kelulusan peserta didik dari Satuan Pendidikan ditetapkan dalam Rapat Dewan
Guru yang dihadiri oleh Kepala Sekolah, Panitia Ujian Satuan Pendidikan, Wakil
Kepala Sekolah, Ketua Program Keahlian, Guru BK, Wali Kelas XII dan seluruh
Guru Mata Pelajaran Kelas XII.

3. Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan sampai dengan akhir Tahun
Pelajaran 2023/2024.

4. Apabila dikemudian hari terdapat kekeliruan dalam keputusan ini akan diadakan
pembetulan sebagaimana mestinya.

H. Daftar Kumpulan Nilai (DKN)

Daftar Kumpulan Nilai (DKN) merupakan kumpulan nilai Peserta Didik yang meliputi :
1. Nilai Rata-rata Rapor (NR)
2. Nilai Ujian Satuan Pendidikan (NUSP)
3. Nilai Satuan Pendidikan (NSP)
Adapun secara rinci ketentuan tentang Daftar Kumpulan Nilai (DKN) adalah
sebagai berikut :

1. NR adalah penjumlahn Rata-rata Nilai Rapor semester 1 – 6 setiap mata pelajaran


sesuai dengan struktur kurikulum pada masing-masing kompetensi keahlian
2. Nilai dari Ujian Satuan Pendidikan
3. NSP adalah gabungan dari nilai rata-rata rapor semester 1 s/d 6 dengan Nilai Ujian
Satuan Pendidikan dengan pembobotan NR (60%) dan Ujian Satuan Pendidikan
(40%)
4. Skala nilai 0 – 100 tanpa desimal

H. Pengesahan Kelulusan
1. Pengesahan kelulusan dilaksanakan dalam rapat pleno yang dihadiri oleh Kepala
Sekolah dan guru pengajar kelas XII

21
9
2. Peserta didik yang dinyatakan lulus berhak mendapatkan ijazah, rapor sampai
dengan semester terakhir kelas XII dan dokumen kelulusan lainnya (SKL, Transkrip,
Sertifikat UKK)
3. Laporan hasil kelulusan disahkan oleh Kepala Sekolah, Pengawas Sekolah, dan
mengetahui Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah Tulungagung dengan
dilampiri bukti fisik Berita Acara Rapat Kelulusan, Notulen, dan Rekapitulasi
Jumlah Peserta Didik.

I. Evaluasi Dan Pelaporan


Laporan hasil Ujian Satuan Pendidikan dan evaluasi penyelenggaraan Ujian
Satuan Pendidikan dimanfaatkan untuk perbaikan pelaksanaan Ujian Satuan Pendidikan
pada tahun berikutnya. Satuan pendidikan menyusun laporan penyelenggaraan Ujian
Satuan Pendidikan dan mengirimkannya kepada Kantor Cabang Dinas Pendidikan
Provinsi Jawa Timur Wilayah Tulungagung.

22
0
BAB IV
RENCANA BIAYA UJIAN SATUAN PENDIDIKAN

TAHUN PELAJARAN 2023/2024

No Kegiatan Volume Harga Jumlah Sumber Dana


Satuan (Rp) (Rp)
1. UKK
a. Tata Busana
- Bahan 16 300.000 4.800.000 BOS+sharing
- Penguji 2 200.000 400.000
- ATK 300.000 300.000
- Lain-lain 200.000 200.000
Jumlah 5.700.000
b. TBSM
- Bahan 2.600.000 2.600.000 BOS+sharing
- Penguji 3 200.000 600.000
- ATK 300.000 300.000
- Lain-lain 200.000 200.000
Jumlah 3.700.000
c. Panitia UKK
- Ketua Pelaksana 3 50.000 150.000 BOS+sharing
- Bendahara 3 50.000 150.000
- Sekertaris 3 50.000 150.000
Jumlah 450.000

2. USP
a. Biaya Honorarium
- Pengawas ruang 24 jam 30.000 720.000 BOS+sharing
- Proktor 8 hari 50.000 400.000
- Teknisi 8 hari 50.000 400.000
- Panitia
1) Ketua 150.000 150.000
2) Bendahara 150.000 150.000
3) Sekertaris 150.000 150.000
4) Tim soal 150.000 150.000
- Pembuatan soal 16 25.000 400.000
b. ATK 300.000 300.000 BOS+sharing
c. Lain-lain 200.000 200.000 BOS+sharing
Jumlah 3.020.000
Jumlah Total 12.870.000 BOS+sharing

22
1
BAB V
PENUTUP

Dengan Prosedur Operasional Standar (POS) Penyelenggaraan Ujian Satuan


Pendidikan Tahun Pelajaran 2023/2024 di SMK Bhakti diharapkan dapat memperlancar
pelaksanaan Ujian Satuan Pendidikan, dan mudah– mudahan dapat meningkatkan kinerja
para pelaksana Ujian Satuan Pendidikan secara professional.

Dalam penyusunan program kerja ini, kami menyadari masih banyak kekurangan,
oleh karena itu kritik dan saran yang bersifat membangun sangat kami harapkan demi
penyempurnaan kerja berikutnya.

Akhirnya semoga program kerja ini bermanfaat bagi kita semua terutama dalam
peningkatan mutu pendidikan

22
2
Lampiran
1. Pedoman Teknis USP
2. Rencana Kerja USP
3. Daftar Peserta USP
4. Denah Tempat Duduk Peserta USP
5. Tata Tertib Pengawas USP
6. Tata Tertib Peserta USP
7. Denah Ruang USP
8. Jadwal Pelaksanaan USP Tulis
9. Jadwal Pelaksanaan USP Praktik
10. Kisi-kisi Soal USP
11. Kartu Soal USP
12. Soal USP

1
YAYASAN PENDIDIKAN DAN SOSIAL
“BHAKTI SURUHAN LOR”
Akta Notaris : No. 4/2015
MENKUMHAMRI : AHU0023927.AH.01.04.Tahun 2015
“ SMK BHAKTI
Terakreditasi : ‘’ B ‘’ NSS : 312051613023
Alamat : Ds. Suruhan Lor Kec. Bandung Kab. Tulungagung Telp. 0355-878420
PROGRAM KEGIATAN UJIAN SATUAN PENDIDIKAN (USP) TULIS DAN PRAKTEK
DAN UJIAN KOMPETENSI KEAHLIAN (UKK) SMK BHAKTI
TAHUN PELAJARAN 2023/2024

FEBRUARI MARET APRIL MEI


No KEGIATAN
1 2 3 4 1 2 3 4 5 1 2 3 4 1 2 3 4
Tahap Persiapan USP DAN UKK
Pembentukan Panitia 🗸
Pembuatan SK Panitia 🗸
Pembuatan Tugas Panitia 🗸
Pembuatan Program kerja panitia 🗸
Pembuatan Program Akhir Tahun 🗸
Melaksanakan sosialisasi pelaksanaan USP ke bapak/ibu guru 🗸
Melaksanakan sosialisasi pelaksanaan UKK ke bapak/ibu guru 🗸
Membuat Bener 🗸
Membuat jadwal UKK 🗸
Membuat jadwal USP 🗸
Membuat Jadwal Pengawas USP 🗸
Membuat POS USP 🗸
Membuat Tata Tertib peserta, pengawas dan proktor USP 🗸
Membuat Tugas dari Pengawas dan Proktor 🗸
Membuat Daftar Hadir Pengawas dan Proktor 🗸
Membuat Daftar Hadir dan Berita Acara USP 🗸
Membuat Surat Pemberitahuan kepada Orangtua Peserta USP 🗸
Pembuatan Soal, Kisi-kisi, Kartu Soal. Kunci Jawban, dan
Rubik Penialain 🗸 🗸 🗸
FEBRUARI MARET APRIL ME
No KEGIATAN I
1 2 3 4 1 2 3 4 5 1 2 3 4 1 2 3 4
19 Input Soal ke CBT RUSH 🗸
20 Simulasi USP 🗸
21 Gladi Bersih USP 🗸
B Tahap Pelaksanaan USP DAN UKK
22 Verifikasi Tempat Ujian Kompetensi Kejuruan �

23 Menyediakan daftar hadir Asesor, Asesi, dan Panitia 🗸
Setiap ruang ujian disiapkan Berita Acara Pelaksanaan Ujian
24 Sertifikasi Kompetensi untuk setiap sesi 🗸
Pengawas ruangan, dan proktor mendapat penjelasan dari kepala
25 sekolah atau ketua panitia USP 🗸
Pengawas memastikan bahwa peserta ujian tidak menggunakan
26 hand phone sebagai alat untuk mencari atau mendapatkan 🗸
27 Setiap ruang ujian disiapkan Daftar Hadir Peserta ujian 🗸
28 Menyediakan daftar hadir Pengawas, proktor, teknisi, dan Panitia 🗸
Setiap ruang ujian disiapkan Berita Acara Pelaksanaan ujian
29 untuk setiap sesi 🗸
Ujian Satuan Pendidikan Praktik (Pendidikan Agama
30 dan budi Pekerti dan Bahasa Inggris) 🗸
C Tahap Akhir/ Pasca Pelaksanaan USP
31 Pengumpulan nilai USP 🗸
32 Melaksanakan evaluasi pelaksanaan kegiatan 🗸
33 Menindaklanjuti hasil evaluasi kegiatan 🗸
34 Menyusun laporan pelaksanaan USP 🗸
Menyusun rencana tindaklanjut (RTL) terhadap hasil penskoran
35 & analisis data hasil USP 🗸

Mengetahui Tulungagung, 05 Februari 2024


KEPALA SMK Bhakti Ketua Panitia USP

AHMAD ASRORI, S.Pd PARIYAH, S.Pd


YAYASAN PENDIDIKAN DAN SOSIAL
“BHAKTI SURUHAN LOR”
Akta Notaris : No. 4/2015
MENKUMHAMRI : AHU0023927.AH.01.04.Tahun 2015
“ SMK BHAKTI
Terakreditasi : ‘’ B ‘’ NSS : 312051613023
Alamat : Ds. Suruhan Lor Kec. Bandung Kab. Tulungagung Telp. 0355-878420

JADWAL UJIAN SATUAN PENDIDIKAN


SMK BHAKTI
Tahun pelajaran 2023/2024

No Hari/Tanggal Sesi Waktu Mata Pelajaran


1 07.00-09.00 WIB
1 Senin, 25 Maret 2024 Bahasa Indonesia
2 09.30-11.30 WIB
1 07.00-09.00 WIB
2 Selasa, 26 Maret 2024 Matematika
2 09.30-11.30 WIB
1 07.00-09.00 WIB
3 Rabu, 27 Maret 2024 Bahasa Inggris
2 09.30-11.30 WIB
1 07.00-09.00 WIB
4 Kamis, 28 Maret 2024 Dasar Kompetensi Kejuruan (DKK)
2 09.30-11.30 WIB
1 07.00-09.00 WIB
5 Sabtu, 30 Maret 2024 Kompetensi Kejuruan KK
2 09.30-11.30 WIB
1 07.00-09.00 WIB Fisika
6 Senin, 1 April 2024
2 09.30-11.30 WIB IPA Terapan
07.00-08.30 Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti
1
08.45-10.15 Kimia
7 Selasa, 2 April 2024
10.20-11.50 Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti
2
12.00-13.30 Kepariwisataan
07.00-08.30 Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan
1
08.45-10.15 Seni Budaya
8 Rabu, 3 April 2024
10.20-11.50 Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan
2
12.00-13.30 Seni Budaya
07.00-08.30 Sejarah Indonesia
1
08.45-10.15 Pendidikan Jasmani dan Olahraga
9 Kamis, 4 April 2024
10.20-11.50 Sejarah Indonesia
2
12.00-13.30 Pendidikan Jasmani dan Olahraga

Anda mungkin juga menyukai