Anda di halaman 1dari 18

KARYA TULIS ILMIAH

DAMPAK MEMBUANG SAMPAH DENGAN SEMBARANGAN


DI LINGKUNGAN SEKOLAH

Diajukan Sebagai Salah Satu Pemenuhan Persyaratan Akademik


Kelulusan SMA

NAMA : UMAR ABEAN


KELAS : XII-3
NISN : 30637254

PEMERINTAH PROVINSI MALUKU


DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN
SMA NEGERI 5 TUAL
2024

\1
LEMBAR PENGESAHAN
Karya Tuis Ilmiah atas nama Umar Abean, Kelas XII-3, NISN dengan judul
“Dampak Membuang Sampah Dengan Sembarangan Di Lingkungan
Sekolah” telah diuji, disetujui dan ditanda tangani oleh Tim Pembimbing,
Tim Penguji, Kepala SMA Negeri 5 Tual Pada ujian Karya Tulis Ilmiah
SMA Negeri 5 Tual. Pada tanggal, 24 April 2024

Disetujui Oleh
Pembimbing l Penguji l

Frida M. Koljaan, S.Pd. Frida M. Koljaan, S.Pd.


NIP 198507132023212028 NIP 198507132023212028
Pembimbing ll Penguji ll

Samuel N.J. Dahoklory, S.Si. Tince Kadmaerubun, S.Pd


NIP 1986011720140710015
NIP -
Mengetahui,
Kepala SMA Negeri 5 Tual

Semuel Kuriake Balubun, S.Pd


NIP 1974070720022121010
LEMBAR PERSETUJUAN

Karya Tulis Ilmiah dengan judul “Dampak Membuang Sampah Dengan Sembarangan Di
Lingkungan Sekolah” telah disetujui Oleh Tim Pembimbing dan dinyatakan siap untuk diuji.

Tual,19 April 2024

Diajukan Oleh

Penulis

Umar Abean
NISN

Disetujui oleh

Pembimbing I Pembimbing II

Johanis Y. Balubun, S.Pd Muhammad H. Bugis, S.Pd


NIP - NIP -

Mengetahui,

Kepala SMA Negeri 5 Tual

Semuel Kuriake Balubun, S.Pd.


NIP 197407072002121010
KATA PENGANTAR

Puji dan syukur penulis panjatkan kehadirat Allah SWT yang telah
memberikan karunia hikmat dan kesehatan kepada penulis sehingga
penulis dapat menyelesaikan karya tulis ilmiah yang berjudul "Dampak
Membuang Sampah Dengan Sembarangan Di Lingkungan Sekolah".

Penulis menyadari bahwa penulisan Karya Tulis Ilmiah ini tidak lepas
dari bantuan berbagai pihak sehingga pada kesempatan ini,penulis ingin
menyampaikan ucapan terima kasih pada:

1.Bapak Semuel Kuriake Balubun, S.Pd. selaku Kepala Sekolah SMA


Negeri 5 Tual yang telah membantu penulis baik dalam proses belajar
mengajar maupun mengayomi penulis selama penulis menjadi siswa di
SMA Negeri 5 Tual.

2.Bapak/Ibu Wakil Kepala Sekolah yang selalu memberikan dorongan


kepada penulis untuk menyelesaikan karya tulis ilmiah ini.

3.Ibu Ellen Freda Raubun, S.Pd selaku wali kelas yang selalu mendukung
dan membimbing penulis selama dalam proses disekolah hingga
terselesaikannya karya tulis ilmiah ini.

4.Bapak Johanis Yonathan Balubun, S.Pd selaku pembimbing I yang


dengan ketulusannya membantu serta membimbing penulis dalam
penyelesaian Karya Tulis Ilmiah ini.

5.Muhammad Hayat Bugis, S.Pd selaku pembimbing II sekaligus


pembimbing mata pelajaran yang dengan ketulusan membantu dan
membimbing penulis hingga terselesaikannya Karya Tulis Ilmiah ini.

6.Para Guru SMA Negeri 5 Tual yang selama ini telah banyak
memberikan pengajaran,ilmu pengetahuan dan teladan-teladan yang baik
kepada penulis selama penulis menjadi siswa di SMA Negeri 5 Tual ini.
7.Papa tercinta dan Mama tercinta yang selalu menopang dan
memberikan cinta yang tulus kepada penulis dan memberikan dukungan
penuh kepada penulis untuk terus melangkah,menyemangati penulis
selama berproses di sekolah hingga penyelesaian Karya Tulis Ilmiah ini.

8.Teman-Teman seperjuangan yaitu kelas XII-3 yang membantu dan


menyemangati penulis selama proses sekolah hingga penyelesaian Karya
Tulis Ilmiah ini.

9.Semua pihak yang tak sempat penulis sebutkan satu persatu yang telah
membantu penulis selama sekolah hingga terselesaikannya Karya Tulis
Ilmiah ini dengan segala baik.

Penulis menyadari bahwa karya tulis ilmiah ini masih jauh dari
kesempurnaan,oleh karena itu penulis sangat mengharapkan sumbangsih
pikiran baik berupa saran ataupun kritikan yang bersifat membangun demi
kesempurnaan karya tulis ilmiah ini.

Harapan penulis,semoga karya tulis ilmiah ini dapat memberikan


pemahaman yang lebih mendalam tentang pentingnya Dampak
membuang sampah dengan sembarangan di lingkungan sekolah.Semoga
juga hasil penelitian ini dapat memberikan manfaat,meningkatkan
kesadaran,dan menjadi referensi yang berguna untuk pembaca

Tual,28 april 2024

Penulis

DAFTAR ISI
Cover
Lembar persetujuan
Kata pengantar.........................................................................................i
Daftar isi....................................................................................................iii
Bab i pendahuluan....................................................................................1
1.1 Latar belakang....................................................................................1
1.2 Rumusan masalah..............................................................................2
1.3 Tujuan penelitian.................................................................................2
1.4 Manfaat penelitian...............................................................................2
1.5 Metode penelitian................................................................................3
Bab II pembahasan...................................................................................5
2.1 Pencemaran lingkungan.....................................................................5
2.2 Kesehatan...........................................................................................5
2.3 Estetika dan citra sekolah...................................................................6
2.4 Edukasi dan kesadaran......................................................................6
2.5 Penggalakan gerakan bersih-bersih...................................................6
2.6 Analisis hasil penelitian.......................................................................7
Bab iii penutup..........................................................................................9

3.1 Kesimpulan.........................................................................................9

3.2 Saran.................................................................................................. 9

Daftar pustaka

Lampiran

BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Sampah merupakan salah satu permasalahan kompleks yang di
hadapi oleh negara-negara berkembang maupun negara-negara maju di
dunia termasuk Indonesia. Permasalahan sampah bukan lagi sekedar
masalah kebersihan dan lingkungan saja,akan tetapi sudah menjadi
masalah sosial yang berpotensi menimbulkan konflik (Damahuri,2010).
Sampah dapat berupa benda padat, cair,atau gas dan biasanya berasal
dari berbagai aktivitas manusa seperti konsumsi makanan, produksi
barang atau kegiatan industri. Pengelolaan sampah sangat penting untuk
menjaga kesehatan lingkungan.

Terkait dengan kesehatan lingkungan, sampah yang di buang ke


lingkungan akan menimbulkan masalah bagi kehidupan dan pembuangan
sampah sembarangan dapat menyebabkan berbagai dampak negatif
pada lingkungan, seperti pencemaran udara, pencemaran air, kerusakan
habitat, estetika lingkungan dan kesehatan.

Apabila pembuangan sampah tidak ditangani secara efektif dan


efesien, eksistensi sampah di alam tentu akan berbalik menghancurkan
kehidupan di lingkungan sekitarnya seperti munculnya berbagai penyakit
yang di akibatkan dari sampah tersebut (Mapalus 2,2023). Membuang
sampah sembarangan dapat memiliki dampak serius pada kesehatan
manusia dan dapat menyebabkan penyakit seperti pernapasan, infeksi
kulit, keracunan dan bahkan penyakit kronis seperti kanker.

Membuang sampah secara sembarangan di lingkungan sekolah


dapat memiliki dampak negatif pada pendidikan dan pembelajaran.
Lingkungan yang kotor dan tidak teratur dapat mengganggu konsentrasi
belajar dan mengurangi motivasi siswa untuk belajar. Selain itu,kondisi
lingkungan yang tidak sehat juga dapat meningkatkan risiko penyakit dan
absensi siswa. Hal ini dapat mengganggu kelancaran proses
pembelajaran dan menciptakan lingkungan yang tidak konsif untuk
pertumbuhan dan perkembangan siswa. Berdasarkan latar belakang
diatas, penulis tertarik untuk melaksanakan penelitian yang berjudul
“Dampak Membuang Sampah Dengan Sembarangan Di
Lingkungan Sekolah”

1.2 Rumusan Masalah

Adapun rumusan masalah dalam penulisan ini adalah :

1. .Apa dampak membuang sampah dengan sembarangan di lingkungan


sekolah?
2. Bagaimana cara mengatasi agar tidak membuang sampah sembarangan
di lingkungan sekolah?

1.3 Tujuan Penelitian

Adapun tujuan dari penelitian ini adalah:

1. Untuk mengetahui dampak membuang sampah sembarangan di


lingkungan sekolah
2. Untuk mengetahui cara mengatasi agar tidak membuang sampah
sembarangan di lingkungan sekolah.

1.4 Manfaat Penelitian

1.Manfaat Teoritis

Secara teoritis, penelitian ini dapat menambah pengetahuan tentang


dampak membuang sampah dengan sembarangan di lingkungan sekolah.

2.Manfaat Praktis

A. Bagi peserta didik,dapat lebih memahami pentingnya menjaga


kebersihan lingkungan sekolah dan dampak negatif dari memhuang
sampah sembarangan.
B. Bagi sekolah,dapat meningkatkan kesadaran seluruh komunitas
sekolah,termasuk guru dan staff tentang pentingnya menjaga kebersihan
lingkungan sekolah dan dampak negatif dari membuang sampah
sembarangan.

C. Bagi pembaca dan peneliti, hasil penelitian ini dapat dijadikan sebagai
salah satu sumber informasi dan bahan rujukan untuk mengembangkan
penelitian lebih lanjut.

1.5 Metode Penelitian

Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah


penelitian kualitatif, yaitu metode yang focus pada pengamatan mendalam
(Alaslan,A.,2022) dengan teknik sampling untuk memilih sampel. Tujuan
pengambilan sampel biasanya untuk memilih sampel yang representatif,
dimana sampel yang representatif adalah sampel yang mirip dengan
populasi dari mana sampel itu berasal sehingga baik untuk dijadikan
subjek penelitian (Firmansyah,D.,2022).

Instrument penelitian yang digunakan berupa kuesioner. Kuesioner


berisikan serangkaian pertanyaan yang diberikan kepada responden
secara langsung maupun tidak langsung, baik itu melalui telepon,
komputer, tatap muka, ataupun pos. Teknik mengumpulkan data dengan
kuesioner banyak dipilih karena dianggap efesien, cepat, dan murah. Tipe
kuesioner terbagi menjadi dua: terbuka yaitu, kuesioner yang cara
menjawabnya cukup dengan memberikan tanda pada kolom pilihan yang
telah disediakan, dan tertutup yaitu kuesioner yang cara menjawabnya
dengan menuliskan jawaban pada kolom kosong yang disediakan.
Kuesioner akan sangat berguna ketika peneliti ingin mengumpulkan data
dalam jumlah yang sangat banyak atau ketika informasi yang di inginkan
tidak bisa didapatkan secara langsung.
1. Waktu dan tempat penelitian
Waktu : 22 April 2024
Tempat : SMA Negeri 5 Tual

2. Populasi dan sampel


Populasi : Seluruh siswa SMA Negeri 5 Tual
Sampel : kelas XII SMA Negeri 8 siswa 5

3. Prosedur Pengumpulan Data


a) Perencanaan
b) Pembuatan Angket
c) Pembagian Angket
d) Pengumpulan Angket
e) Validasi Data
f) Analisis Data
g) Pelaporan Hasil
BAB II
PEMBAHASAN

2.1 Pencemaran Lingkungan

Dampak membuang sampah sembarangan akan merusak


pemandangan,mendatangan bau tidak sedap,dan dapat mencemari
lingkungan.Pengendalian sampah yang paling sederhana dan efektif
adalah dengan menumbuhkan kesadaran dari dalam diri sendiri untuk
tidak merusak lingkungan dengan sampah (Saifuddin.A,2018)

Pencemaran lingkungan sekolah akibat pembuangan sampah dengan


sembarangan merujuk pada kondisi dimana sampah sampah dibuang
atau ditinggalkan secara tidak teratur,tidak terkelola,dan tidak seusai
dengan prosedur yang benar dilingkungan sekolah.

2.2 Kesehatan

Sampah dan sisa makanan yang dibuang secra sembarangan


mengundang banyak kuman dan parasit.Penyakit yang disebabkan
bakteri dari sampah contohnya salmonellosis,shigellosis,keracunan
makanan stafilokokus,infeksi kulit.Sementara penyakit yang disebabkan
oleh virus bisa berupa trakhema,hepatisis,gastroenteritis dan lain
lain.Penyakit penyakit di atas dapat ditularkan dari sampah kemanusia
secara langsung maupun tidak langsung (dr.Handayni.v.v,2021)

Dampak kesehatan akibat pembuangan sampah dengan


sembarangan di lingkungan sekolah merujuk pada konsekuensi negatif
yang terjadi pada kesehatan individu yang tinggal atau beraktivitas
dilingkungan sekolah tersebut.maka dari itu pentingnya pengelolaan
sampah yang baik,pemilahan sampah,dan edukasi tentang kebersihan
lingkungan untuk menjaga kesehatan warga sekolah.
2.3 Estetika dan Citra Sekolah

Pembuangan sampah sembarangan dapat mengganggu estetika


lingkungan sekolah dengan menciptakan tumpukan sampah yang tidak
teratur,bau tidak sedap,dan pemandangan yang kurang
menyenangkan,dan pembuangan sampah sembarangan juga dapat
merusak citra sekolah dimata masyarakat.

Ketika lingkungan sekolah terlihat kotor,berantakan dan tidak terurus


akibat sampah yang berserakan,hal ini dapat menciptakan kesan negatif
tentang sekolah.Dengan demikian pentingnya menjaga kebersihan dan
merawat lingkungan sekolah tidak hanya untuk keindahan fisiknya
saja,tetapi juga untuk membangun citra positif sekolah di mata
masyarakat.

2.4 Edukasi dan Kesadaran

Edukasi dan kesadaran merupakan upaya untuk meyampaikan


infomasi tentang dampak negatif pembuangan sampah
sembarangan,memberikan pemahaman tentang pentingnya menjaga
kebersihan lingkungan,dan mengajak individu atau kelompok untuk
bertindak secara bertanggung jawab dalam membuang sampah sesuai
aturan yang berlaku.(admindesa, 2024)

Melalui edukasi,orang orang dapat mempelajari dampak negatif dari


perilaku yang merusak lingkungan serta cara cara untuk melakukan upaya
pelestarian.Sementara itu kesadaran lingkungan bertujuan untuk
mengajak masyarakat lebih aktif terlibat dalam aksi nyata untuk
melestrikan sekitar.

2.5 Penggalakan Gerakan Bersih Bersih

Penggalakan gerakan bersih bersih di lingkungan sekolah merujuk


pada upaya untuk mendorong seluruh anggota sekolah untuk aktif terlibat
dalam menjaga kebersihan lingkungan sekolah. Ini melibatkan kegiatan
seperti kegiatan jumat bersih,Tujuannya adalah untuk menciptakan
lingkungan yang bersih,sehat,dan nyaman bagi semua yang berada di
dalamnya.

Kebersihan sekolah adalah tanggung jawab semua anggota sekolah


baik kepala sekolah,para staf,guru guru juga siswa siswi.Bila lingkungan
sekolah bersih suasana jadi segar,nyaman,aman dalam belajar dan
bahkan terbebas dari ancaman penykit yang disebabkan oleh lingkungan
yang kurang terjaga kebersihannya.Kegiatan jumat bersih disekolah bisa
memberi banyak faedah atau manfaat nyata.(Copyright 2021).

Copyright (2021) mencatat ada beberapa manfaat jumat bersih yakni,

1.Terlepas dari wabah penyakit

2.Lingkungan jadi bersih

3.Mengakrabkan beberapa guru dengan peserta didiknya

4.Melatih siswa bekerja sama

5.Kerja bakti bisa tingkatkan respon/kepekaan siswa terhadap lingkungan


sekolah.

2.6 Analisis Hasil Penelitian

Data yang di peroleh dalam penelitian ini berupa data kualitatif


berisikan uraian jawaban dari responden untuk menjawab seberapa
penting dampak membuang sampah dengan sembarangan di lingkungan
sekolah.

1. Sampah yang berserakan dilingkungan sekolah sangat


mempengaruhi suasana belajar dan juga kenyamanan warga
sekolah karena dengan adanya sampah yang berserakan maka
akan mengurangi konsentrasi dan fokus siswa pada saat belajar.
2. Dampak terhadap lingkungan sekolah adalah,lingkungan sekolah
akan terlihat kotor dan juga udara pada lingkungan sekolah menjadi
tidak sehat.
3. Membuang sampah sembarangan dapat menyebabkan masalah
kesehatan karena dapat menjadi tempat berkembang biak bagi
serangga dan organisme lainnya dan dapat menyebabkan penyakit
seperti gangguan pernapasan dan penyakit kulit lainnya.
4. Membuang sampah dengan benar dapat meningkatkan kesadaran
lingkungan di kalangan siswa karena dengan melihat contoh
tersebut siswa dapat lebih sadar akan dampak dari tindakan
mereka terhadap lingkungan dan mungkin menjadi lebih peduli
terhadap pelestarian lingkungan di masa depan,dan lingkungan
juga dapat terlihat bersih serta indah.
5. langkah langkah yang dapat diambil untuk mengurangi atau
mencegah perilaku membuang sampah sembarangan di sekolah
adalah,melakukan edukasi bahwa pentingnya menjaga lingkungan
dan melibatkan siswa dalam kegiatan membersihkan
lingkungan sekolah.
BAB III
PENUTUP
3.1 Kesimpulan

Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan,dapat disimpulkan


sebagai berikut:

Membuang sampah sembarangan dilingkungan sekolah dapat memiliki


dampak negatif yang serius,seperti pencemaran lingkungan,penyebaran
penyakit dan kerusakan estetika lingkungan.oleh karena itu,penting untuk
membuang sampah dengan benar dan mengedukasi tentang pentingnya
menjaga kebersihan lingkungan.

3.2 Saran

Berdasarkan hasil penelitian yang diperoleh adapun saran yang dapat


penulis sampaikan,di antaranya:

1. Melakukan program edukasi secara teratur kepada siswa,guru,dan


staf sekolah tentang dampak negatif membuang sampah
sembarangan terhadap lingkungan dan kesehatan.
2. Melibatkan siswa dalam kegiatan pengelolaan sampah,misalnya
melakui kegiatan ekstrakulikuler yang berfokus pada kebersihan dan
pelestarian lingkungan.
3. Memberlakukan sanksi bagi pelanggaran membuang sampah
sembarangan,dan memberikan penghargaan atau pengakuan bagi
individu,atau kelas yang aktif dalam menjaga kebersihan dan
berkontribusi dalam pengelolaan sampah yang baik.
DAFTAR PUSTAKA

https://dlhp.sumselprov.go.id/artikel/dampak-buang-sampah-
sembarangan-bagi-lingkungan#:~:text=Penimbunan%20sampah
%20yang%20tidak%20terkelola,dengan%20cepat%20akibat
%20kondisi%20ini

https://www.e-journal.stikesgunungmaria.ac.id/index.php/jpmm/issue/
view/5

https://mmc.kalteng.go.id/berita/read/1861/dampak-buang-sampah-
sembarangan-cemari-lingkungan

https://www.halodoc.com/artikel/jenis-penyakit-yang-muncul-karena-
buang-sampah-sembarangan

https://www.bhuanajaya.desa.id/edukasi-dan-kampanye-kesadaran-
lingkungan-upaya-meningkatkan-kepedulian-terhadap-alam/

https://sdnmangkangkulon02.dikdas.semarangkota.go.id/read/
mewujudkan-sekolah-bersih-dengan-jumat-bersih

Alaslan,A.(2022). Metode Penelitian Kualitatif Firmansyah, D. (2022).


Teknik pengambilan sampel umum dalam metodologi
penelitian:Literature review.jurnal ilmiah pendidikan holistik
(JIPH),1(2), 85-144.
LAMPIRAN

Anda mungkin juga menyukai