Anda di halaman 1dari 9

KARYA TULIS ILMIAH

PENGARUH KETERLAMBAT TERHADAP PRESTASI MURID SMA


CITRA NUSA

Disusun Oleh:

1. ARINDA PUTRA
2. SYAKIRA NATIKATUR R

Jl. KSR Dadi Kusmayadi No.17, Tengah, Cibinong, Bogor, Jawa Barat
HALAMAN PENGESAHAN PEMBIMBING

Karya Tulis Ilmiah ini diajukan untuk memenuhi tugas akhir semester Genap

Judul Karya Tulis: “Pengaruh keterlambatan terhadap prestasi murid SMA

CITRA NUSA”

Anggota kelompok :

1. Nama Lengkap :Arinda Putra NIS:

2. Nama lengkap :Syakira Natikatur NIS:

3. Kelas : XI-IPA 2

Guru Pembimbing

1. Nama Lengkap :

2. Guru Mapel :

SMA Citra Nusa,

Oktober 2019

Disetujui oleh:

Pembimbing Pembimbing

Iqbal Faturrahman S.Pd Sri Watini, M.Pd

Kepala Sekolah

SMA CITRA NUSA

Yayan S.Pd

NIK :2910.42
KATA PENGANTAR

Puji syukur atas ke hadirat Allah SWT, dengan kasih-Nya tak pernah

pilih kasih yang selalu mendengar do’a hamba-Nya dan tidak pernah

berhenti untuk selalu membimbing sehingga dapat menyelesaikan karya

tulis ilmiah ini. Shalawat serta salam semoga selalu tercurah kepada

baginda Nabi Akhir zaman Muhammad SAW selaku suri tauladan yang

baik, seseorang yang mampu memperkenalkan kita kepada ilmu

pengetahuan.

Penyusun karya tulis ilmiah ini mendapat bantuan dari berbagai pihak,

baik moral maupun material. Untuk itu diucapkan terima kasih yang tulus

kepada yang terhormat :

1. Bapak Yayan , S.Pd, sebagai Kepala Sekolah SMA CITRA NUSA

2. Sri Watini, M.Pd sebagai Ketua Program PAUD Bani Saleh Bekasi

3. Guru Pembimbing pak Iqbal Faturrahman, S.Pd

4. Kedua orang tua tersayang, yang telah memberikan do’a dan

restunya.

5. Rekan Teman X IPA 1 SMA CITRA NUSA

6. Teman seperjuangan kami dan yang tidak mungkin dapat penulis

sebutkan satu persatu.

Semoga Allah SWT memberikan balasan yang berlipat ganda

dan selalu diberkahi dalam kehidupannya. Peneliti mengharapkan

semoga karya tulis ilmiah ini bermanfaat. Kritik dan saran yang

mengarah kepada yang lebih baik sangat diharapkan penulis.


DAFTAR ISI

Halaman

LEMBAR PENGESAHAN .................................................................. ii

KATA PENGANTAR .......................................................................... iii

DAFTAR ISI ........................................................................................ v

BAB I PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah ……………………………………………….

B. Rumusan Masalah ………………………………………………………….

C. Tujuan Penelitian ………………………………………………………….

D. Masalah Penelitian …………………………………………………………

BAB II KAJIAN TEORI

BAB III METODOLOGI PENELITIAN

A. Tempat dan Waktu Penelitian……………………………………….

B. Partisipasi Subyek yang terlibat Penelitian………………………….

C. Rancangan Siklus Penelitian………………………………………..

D. Tahapan Intervansi Tindakan…………………………………….....

E. Hasil Itervansi Tindakan……………………………………………

BAB I
PENBDAHULUAN

1.1 Latar Belakang Masalah


Berbicara tentang sistem pendidikan dengan berbagai lembaga yang

menyertainya ibarat membicarakan gelombang air laut yang tiada hentinya.

Asumsi ini tidaklah berlebihan karena banyak hal yang bisa ditinjau di dalamnya

serta banyak pula persoalan fundamental melingkupinya yang nota bene

membutuhkan upaya-upaya untuk memecahkan permasalahan pendidikan

tersebut.

Anak usia sekolah atau siswa mempunyai peran yang penting dalam

pembangunan bangsa dan negara, karena mereka merupakan generasi penerus

yang diharapkan dapat membangun dan menghasilkan karya-karya yang berguna

bagi negara. Di tangan siswa inilah bagaimana perkembangan suatu negara

ditentukan. Anak-anak yang terdidik, berdisiplin,dan berkualitas secara

intelektual, mental dan spiritual akan mampu berkompeten dalam menjalankan

roda kehidupan berbangsa dan bernegara, sehingga kelangsungan dan martabat

bangsa dapat terjamin.

Kedisiplinan pada anak usia sekolah atau siswa sangat penting diperhatikan,

adanya peraturan-peraturan yang jelas dan terarah sangat mempengaruhi anak

pada masa dewasanya nanti. Kedisiplinan pada siswa harus dilakukan, salah

satunya adalah kedisiplinan harus masuk akal dan adanya konsekuensi jika

kedisiplinan dilanggar.

Seorang siswa dalam mengikuti kegiatan belajar di sekolah tidak akan lepas

dari berbagai peraturan dan tata tertib yang diberlakukan sekolah. Setiap siswa

dituntut untuk dapat berperilaku sesuai dengan aturan dan tata tertib yang berlaku

di sekolah. Ketika kedisiplinan dirasa sangat penting bagi siswa SMA Negeri 1

Telagasari, maka pihak sekolah pertama kali perlu menertibkan siswa yang
terlambat sekolah. Untuk itu, kedisiplinan adalah hal yang penting dan merupakan

ciri kepribadian seseorang untuk meraih kesuksesan. Perlu diketahui bahwa di

SMA Negeri 1 Telagasari sudah mempunyai tata tertib yang akan mendisiplinkan

siswa yang terlambat. Peran guru dalam mendisiplinkan siswa yang terlambat

haruslah tegas dan mendidik, dengan begitu siswa diharapkan tidak akan

terlambat lagi datang ke sekolah.

Fakta di lapangan menunjukkan bahwa masih banyak siswa yang sering

terlambat. Dalam aturan sekolah mengharuskan siswa datang sebelum jam 07.00

WIB, tetapi kenyataannya masih ada siswa yang datang lewat jam tersebut.

Banyaknya siswa yang terlambat mengakibatkan kurang lancarnya proses

kegiatan belajar mengajar pada saat jam pertama pelajaran.

Keterlambatan pada siswa tersebut bukan berarti tanpa sebab, berbagai macam

alasan diungkapkan para siswa yang sering terlambat, diantaranya adalah siswa

yang tinggal jauh dari sekolah, masalah transportasi, bangun kesiangan dan

sebagainya. Alasan-alasan seperti inilah yang sering dikemukakan siswa ketika

datang terlambat pada saat jam pelajaran pertama sudah dimulai. Namun, apapun

alasan para siswa yang datang terlambat menunjukkan tingkat kedisiplinan yang

rendah. Hal ini tidak boleh dibiarkan begitu saja sehingga pada akhirnya akan

menjadi budaya yang tidak baik pada lembaga pendidikan yang bersangkutan.

Untuk mengatasi hal ini maka diperlukan suatu aturan yang tegas yang disertai

dengan sanksi yang dapat membuat siswa menjadi disiplin yang nantinya akan

berguna bagi ketertiban sekolah dan bagi diri siswa itu sendiri. Adapun kebijakan

yang diambil adalah dengan mengadakan suatu tindakan disiplin untuk

memperbaiki sistem atau aturan pada saat jam pelajaran dimulai. Kebijakan ini
dilaksanakan secara terpadu dengan melibatkan semua pihak yang terkait yaitu

siswa, guru piket, guru pelajaran jam pertama, wali kelas, guru BP/BK dan

kesiswaan.

Penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat terutama bagi siswa

bahwa keterlambatan dapat mempengaruhi kedisiplinan siswa yang pada akhirnya

berpengaruh terhadap prestasi belajar di sekolah. Karena penilaian guru dalam

kegiatan belajar meliputi penilaian kognitif, afektif dan psikomotorik.

Berdasarkan uraian di atas, maka judul dalam penelitian ini adalah

“DAMPAK SISWA YANG TERLAMBAT SEKOLAH TERHADAP

PRESTASI BELAJAR DI SMAN 1 TELAGASARI”

1.2 Perumusan Masalah

1. Apakah faktor-faktor penyebab keterlambatan siswa?

2. Apakah sanksi yang diterima oleh siswa yang sering terlambat?

3. Bagaimana solusi dalam mengatasi siswa yang terlambat?

1.3 Tujuan Penelitian

1. Untuk memenuhi tugas Geografi

2. Untuk mengetahui faktor penyebab keterlambatan siswa.

3. Untuk mengetahui sanksi yang diterima oleh siswa yang terlambat

4. Untuk mengetahui solusi dalam mengatasi siswa yang terlambat

1.4 Manfaat Penelitian

1.4.1 Bagi Siswa


1. Siswa dapat hidup disiplin dengan mematuhi peraturan yang ditetapkan sekolah,

terutama pada saat masuk jam pelajaran pertama.

2. Siswa dapat mengatur waktu pada semua aktivitas yang dihadapinya, baik di

sekolah maupun di luar sekolah.

1.4.2 Bagi Guru

Guru dapat melaksanakan kegiatan mengajar pada saat pelajaran pertama

tanpa terganggu adanya permasalahan siswa yang sering datang terlambat.

1.4.3 Bagi Peneliti

Menambah pengalaman dan wawasan peneliti dalam melakukan penelitian

terutama yang berhubungan dengan masalah siswa yang datang terlambat ke

sekolah.

1.4.4 Bagi Sekolah

Dapat menumbuhkan citra sekolah yang tertib dan disiplin dalam

melaksanakan kegiatan belajar mengajarnya.

BAB II

KERANGK

Anda mungkin juga menyukai