Anda di halaman 1dari 4

Tugas TUTON 3

Manajemen Operasi
Nama : Ramona Ngadi
NIM : 049857202
Prodi : Akuntansi
Semester : 6 (enam)
UPBJJ : UT Manado

1. Jelaskan hubungan rantai pasokan dengan strategi, dilihat dari strategi biaya rendah,
strategi cepat tanggap dan strategi diferensiasi !
JAWAB :
Hubungan rantai pasokan dengan strategi :
Strategi biaya rendah Strategi cepat tanggap Strategi diferensiasi
Sasaran pemasok Memasok permintaan Tanggap secara cepat Menyampaikan hasil
pada harga serendah terhadap perubahan riset pasar bersama-
mungkin persyaratan dan sama mengembangkan
kebutuhan pelanggan produk dan pilihan
untuk meminimalkan
kehabisan
Kriteria pemilihan Pilihan terutama pada Pilihan utama pada Pilihan utama pada
biaya kapa-sitas, fleksibilitas, keahlian
kecepatan pengembangan produk
Karakteristik proses Mempertahankan rata- Investasi pada Menggunakan
rata penggunaan tinggi perluasan kapasitas pemrosesan modular
dan fleksibilitas proses untuk kustomisasi
masal
Karakteristik Meminimalkan Mengembangkan Meminimalkan
persediaan persediaan dengan sistem yang tanggap persediaan untuk
menjalin hubungan dengan per-sediaan menghindari
baik penyangga untuk keusangan
menjamin pasokan
Jaringan kerja distribusi Transportasi yang Transportasi cepat, Mendapatkan dan
murah, menjual menyediakan layanan mengo-munikasikan
melalui diskon pelanggan terbaik data riset pasar, staf
distributor/pengecer penjualan yang paham
Karakteristik waktu Waktu antara diper- Mengurangi waktu Mengurangi secara
antara pendek untuk antara dalam produksi cepat waktu antara
menghemat biaya
Karakteristik desain Maksimumkan kinerja Menggunakan desain Menggunakan desain
prosuk dan meminimalkan produk yang modular untuk
biaya meminimalkan waktu mencegah diferensiasi
penyiapan dan aliran produk
proses yang cepat

2. PT Jaya Perkasa merupakan perusahaan yang bergerak dibidang makanan, memiliki harga
pokok penjualan setahun sebesar Rp. 555.000.000,00. Perusahaan memiliki persediaan
sebanyak:
Bahan baku Rp. 3.235.000,00

Produk dalam proses Rp 15.385.000,00

Produk jadi Rp 10.142,000,00

Total persediaan Rp. 28.762.000,00

Berdasarkan data tersebut hitunglah ukuran kinerja rantai pasok pada perputaran persedian dan hari
pasokan!

JAWAB :

 Perputaran persediaan = harga pokok penjualan / rata-rata nilai agregat persediaan


= Rp. 555.000.000,00 / Rp. 28.762.000,00
= 19,29 = 19,3

 Hari pasokan = rata-rata nilai agregat persediaan / (harga pokok penjualan/365)


= Rp. 28.762.000,00 / (Rp. 555.000.000,00/365)
= 18,9

3. Jelaskan jenis proyek berdasarkan komponen kegiatannya !


JAWAB :

a) Proyek engineering-konstruksi
Komponen kegiatan utama jenis proyek ini terdiri atas pengkajian kelayakan, desain
engineering, pengadaan dan konstruksi. Proyek seperti ini contohnya pembangunan
Gedung, jembatan, jalan raya, fasilitas industry dan lain-lain.
b) Proyek engineering-manufaktur
Proyek manufaktur merupakan proses untuk menghasilkan produk baru. Jadi, produk
tersebut adalah hasil usaha kegiatan proyek. Kegiatan utamanya meliputi desain produk
atau layanan, pengembangan produk, desain proses atau kegiatan manufaktur dan
layanan, perakitan, uji coba fungsi, serta operasi produk yang dihasilkan. Contohnya,
pembuatan generator listrik, mesin pabrik dan kendaraan. Apabila kegiatan manufaktur
dilakukan berulang-ulang, rutin dan menghasilkan produk yang sama dengan terdahulu,
kegiatan ini tidak lagi diklasifikasikan sebagai proyek.
c) Proyek penelitian dan pengembangan
Proyek ini bertujuan melakukan penelitian dan pengembangan dalam rangka
menghasilkan suatu produk tertentu. Dalam mengejar proses akhir, proyek ini sering kali
menempuh proses yang berubah-ubah, demikian pula dengan lingkup kerjanya. Proyek
ini dapat berupa proyek-proyek yang meningkatkan dan memperbaiki mutu produk,
seperti proyek membuat robot yang difungsikan untuk membantu pekerjaan rumah
tangga, serta penelitian mengenai ditemukannya bibit unggul dari suatu tanaman.
d) Proyek pelayanan manajemen
Proyek ini sering muncul dalam perusahaan maupun instansi pemerintah. Proyek ini bisa
berupa perusahaan merancang reorganisasi, desain strukut Organisasi, desain sistem
informasi manajemen yang meliputi perangkat lunak ataupun perangkat keras, desain
program efisiensi dan penghematan, serta melakukan diversifikasi, penggabungan dan
pengambilalihan.
e) Proyek kapital
Kegiatan yang dilakukan dalam proyek ini biasayanya digunakan oleh sebuah badan
usaha atau pemerintah. Proyek ini biasanya berupa pengeluaran biaya untuk pembebasan
tanah, pembelian material atau bahan baku, pembelian peralatan, pemasangan fasilitas,
desain mesin dan konstruksi guna pembangunan instakasi pabrik/Gedung baru.

4. Jelaskan keunggulan PERT dan CPM


JAWAB:

 Bermanfaat pada penjadwalan dan pengendalian proyek besar


 PERT dan CPM merupakan konsep yang mudah dan bukan merupakan konsep yang sulit
secara matematis.
 PERT dan CPM merupakan jaringan kerja grafikal yang membantu memperjelas
hubungan di antara setiap kegiatan dalam proyek.
 Jalur kritis dan analisis waktu kosong membantu menentukan kegiatan yang
membutuhkan pengamatan lebih teliti.
 Dokumentasi dan gambar proyek membantu menunjukkan siapa yang bertanggung jawab
terhadap berbagai kegiatan.
 PERT dan CPM dapat diterapkan pada berbagai proyek yang luas
 PERT dan CPM bermanfaat tidak hanya dalam penjadwalan, tetapi dalam pembiayaan
proyek.

Anda mungkin juga menyukai