Anda di halaman 1dari 7

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(RPP) Ke-5

Satuan Pendidikan : SDN Tumba Jahe III


Mata Pelajaran : IPS
Kelas/Semester : II/I
Alokasi Waktu : 2 x 35 menit

A. STANDAR KOMPETENSI.
- Memahami kedudukan dan peran anggota dalam keluarga dan lingkungan tetangga.
B. KOMPETENSI DASAR.
- Mendeskripsikan kedudukan dan peran anggota keluarga.
C. INDIKATOR.
1. Menyebutkan anggota keluarga masing-masing siswa.
2. Menjelaskan peran ayah, ibu, dan anak dalam keluarga.
D. TUJUAN PEMBELAJARAN.
1. Melalui tanya jawab, siswa dapat menyebutkan anggota keluarga masing-masing siswa
dengan baik.
2. Melalui diskusi, siswa dapat menjelaskan peran ayah, ibu, dan anak dalam keluarga dengan
tepat.
Karakter siswa yang diharapkan:
1. Komunikatif
2. Mandiri
3. Aktif
E. MATERI PEMBELAJARAN.
Kedudukan dan peran anggota keluarga
1. Kedudukan anggota keluarga
Setiap anggota keluarga memiliki kedudukan. Di dalam keluarga ada ayah, ibu, dan anak-
anaknya. Ayah berkedudukan sebagai kepala keluarga. Ayah adalah pemimpin dalam
keluarga dan ayah bertanggung jawab terhadap anggota keluarga. Ibu adalah pendamping
ayah. Ibu adalah pengurus rumah tangga. Ibu membantu ayah sebagai kepala keluarga.
Anak juga termasuk anggota keluarga. Anak memiliki kewajiban. Anak harus membantu
orang tua dan menuruti nasihat orang tuanya.
2. Peran setiap anggota keluarga
Setiap anggota keluarga memiliki peranan. Peran ayah berbeda dengan peran ibu, peran
ayah berbeda dengan peran anak, peran ayah berbeda dengan peran anak, peran ibu juga
berbeda dengan peran anak. Ayah sebagai kepala keluarga, ayah bertanggung jawab
kepada keluarga. Peranan utama ayah adalah mencari nafkah. Ayah bekerja untuk
memenuhi kebutuhan rumah tangga, ayah bekerja untuk menyekolahkan anak-anaknya.
Ayah berperan dalam pendidikan anak. Ayah juga berperan dalam mengasuh anak. Ibu
mengasuh rumah tangga. Ibu adalah pendidik utama anakanaknya. Ibu berperan besar
dalam mengasuh anak-anak. Ibu dapat pula mencari nafkah jika diperlukan. Anak juga
memiliki peranan dan kewajiban. Kewajiban utama anak adalah sekolah. Anak harus rajin
belajar. Dengan demikian, orang tua akan senang. Anak harus patuh pada nasihat orang
tua. Orang tua memberikan yang terbaik untuk anaknya. Anak juga berkewajiban
membantu orang tua. Seorang anak tidak boleh malas dan manja. Anak perlu membantu
pekerjaan orang tua di rumah. Anak perlu membantu ibu membereskan rumah. Seorang
anak harus mandiri. Anak harus merapihkan kamar sendiri. Anak harus mempersiapkan
kebutuhan sekolahnya sendiri. Merapikan buku dan memakai seragam sekolah harus
dilakukan sendiri oleh anak.
F. PENDEKATAN DAN METODE PEMBELAJARAN.
1. Pendekatan : Kontekstual
2. Model : Contextual Teaching Learning (CTL)
3. Metode : Diskusi, tanya jawab, penugasan, ceramah
G. LANGKAH-LANGKAH PEMBELAJARAN.
Kegiatan Deskripsi Kegiatan Alokasi waktu
- Guru mengucapkan salam dan menyapa siswa.
- siswa dengan bimbingan guru mengondisikan diri untuk
siap mengikuti pembelajaran.
-siswa kelas berdoa yang dipinpin oleh ketua kelas.
-Guru mengecek kehadiran siswa
- Guru memberikan motivasi agar siswa semangat
belajar.
-Guru melakukan apersepsi dengan menyanyikan lagu
Kegiatan Awal “Satu-satu” agar lebih bersemangat. 7 menit
-Siswa mendengarkan penjelasan dari guru tentang
kegiatan yang akan dilakukan dan menyampaikan tujuan
pembelajaran.
Eksplorasi
-Siswa menyimak penjelasan guru tentang anggota dalam
keluarga.
-Siswa menyimak penjelasan guru tentang peran ayah,
ibu, dan anak dalam keluarga.
-Guru mengajukan pertanyaan pada siswa tentang
anggota keluarganya di rumah. Contoh:
Kegiatan Inti “Di rumah tinggal dengan siapa?” “Berapa jumlah 50 menit
anggota keluarga kalian?”
Elaborasi
- guru menugaskan siswa untuk menggambar dan
menuliskan nama anggota keluarganya.
- setiap siswa maju ke depan kelas untuk
mempresentasikan gamabardan nama anggota
keluarganya.
Konfirmasi
- Siswa bersama guru bertanya jawab tentang hal-hal
yang belum diketahui siswa.
- Siswa dan guru bertanya jawab meluruskan
kesalapahaman dan memberikan penguatan.
-
- Siswa dan guru menyimpulkan materi pembelajaran.
Kegiatan - Siswa dipinpin oleh ketua kelas berdoa sebelum 13 Menit
Penutup mengakhiri pembelajaran.
- Guru mengucapkan salam.

H. SUMBER DAN MEDIA PEMBELAJARAN.


1. Sumber belajar anggota keluarga siswa.
2. Media pembelajaran.
- papan tulis dan gambar anggota keluarga.
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
(RPP) Ke - 6

Satuan Pendidikan : Tumba Jahe III


Kelas/Semester : II/I
Mata Pelajaran :IPA
Waktu :2x30 menit

A. STANDAR KOMPETENSI.
1. Mengenal bagian-bagian utama tubuh hewan dan tumbuhan, pertumbuhan hewan dan
tumbuhan (dari biji menjadi tanaman).
B. KOMPETENSI DASAR.
1.2 Mengidentifikasi perubahan yang terjadi pada pertumbuhan hewan (dalam ukuran) dan
tumbuhan (dari biji menjadi tanaman).
C. INDIKATOR PENCAPAIAN KOMPETENSI.
1. Mengidentifikasi pertumbuhan yang terjadi pada pertumbuhan hewan
2. Mengindentifikasi pertumbuhan yang terjadi pada pertumbuhan tumbuhan
D. TUJUAN PEMBELAJARAN.
1. Dengan tanya jawab , siswa dapat mengetahui pertumbuhan yang terjadi pada
pertumbuhan hewan dan tumbuhan
2. Dengan menggynakan gambar, siswa dapat mengidentifikasi perubahan yang terjadi pada
pertumbuhan hewan dan tumbuhan .
E. DAMPAK PENGIRING.
Di harapkan siswa dapat berpikir kristis , cermat , displin dan serius dalam belajar
F. MATERI AJAR.
PERTUBUHAN HEWAN DAN TUMBUHAN
A. Pertumbuhan Hewan
Kucing betina dapat
beranak
Anak kucing menyusu pada induknya
Tubuh anak kucing mula mula kecil
Tubuhnya semakin lama semakin besar
Bulunya yang tipis bertambah tebal
Anak kucing tumbuh menjadi kucing remaja
Kucing remaja tumbuh menjadi kucing dewasa

B. Pertumbuhan Tumbuhan
Aku sudah tahu pertumbuhan hewan
Aku ingin tahu cara pertumbuhan tanaman

Ada tumbuhan yang berasal dari biji


Contohnya jambu dan mangga, Juga manggis dan
rambutan Biji ada yang di dalam buah Biji yang
ditanam dapat tumbuh.
G. METODE DAN MEDIA PEMBELAJARAN.
a. Metode
- Tanya jawab
b. Media
- Gambar
H. KEGIATAN PEMBELAJARAN.

Kegiatan Deskripsi Kegiatan Alokasi Waktu


1. Salam.
2. Doa.
3. Absen.
4. Apersepsi “ Anak-anak apakah kalian
Kegiatan awal pernah belajar tentang hewan/tumbuhan. 10 Menit
5. Bagaimana sekarang kita belajar tentang
pertumbuhan wan dan tumbuhan ?
6. Guru menyampaikan materi pembelajaran.
7. Guru menyampaikan tujuan
pembelajaran.
1. Eksplorasi
- Guru Memberikan Materi sebagai Pengantar.
- Guru dan siswa bertanya jawab tentang materi
2. Elaborasi.
- Siswa mengamati gambar yang di tampilkan oleh
guru.
Kegiatan Inti - Guru dan siswa bertanya jawab tentang gambar 35 Menit
yang di tampilkan.
3. Konfirmasi.
a. Guru memberikan bimbingan kepada siswa untuk
menyimpulkan dari gambar yang di tampilkan.
b. Siswa di beri kesempatan untuk bertanya.

- Guru bersama-sama dengan siswa menyimpulkan


Kegiatan Penutup Pembelajaran. 15 Menit
- Guru menutup pembelajaran dengan doa dan salam.

Anda mungkin juga menyukai