Anda di halaman 1dari 4

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

Satuan Pendidikan : Sekolah Dasar


Kelas / Semester : 4 (Empat) / II (Dua)
Tema : 3.Peduli terhadap makhluk hidup
Sub Tema : 1.Hewan dan tumbuhan dilingkungan rumahku
Pembelajaran : 3
AlokasiWaktu : 2 x 30 menit (1 kali pertemuan)

A. Kompetensi Inti (KI)


1. Menerima dan menjalankan ajaran agama yang dianutnya.
2. Memiliki perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, santun, peduli, dan percaya diri dalam
berinteraksi dengan keluarga, teman, guru, dan tetangga.
3. Memahami pengetahuan faktual dengan cara mengamati (mendengar, melihat, membaca)
dan menanya berdasarkan rasa ingin tahu tentang dirinya, makhluk ciptaan Tuhan dan
kegiatannya, dan benda-benda yang dijumpainya di rumah dan di sekolah.
4. Menyajikan pengetahuan faktual dalam bahasa yang jelas, sistematis dan logis dalam karya
yang estetis, dalam gerakan yang mencerminkan anak sehat, dan dalam tindakan yang
mencerminkan perilaku anak beriman dan berakhlak mulia.

B. Kompetensi Dasar dan Indikator Pencapaian Kompetensi


IPA
Kompetensi Dasar Indikator Pencapaian Kompetensi
3.1. menganalisis hubungan antara bentuk 3.1.1.menganalisis bagian-bagian
dan fungsi bagian tubuh pada hewan tumbuhan dan fungsinya
dan tumbuhan
4.1. menyajikan laporan hasil pengamatan 4.1.membuat laporan yang disertai bagian-
tentang bentuk dan fungsi bagian bagian tumbuhan dan fungsinya
tubuh hewan dan tumbuhan

C. Tujuan Pembelajaran
1. Setelah mengamati,siswa mampu mengidentifikasi bagian-bagian tumbuh-tumbuhan dan
fungsinya.
2. setelah mengamati,siswa menulis bagian-bagian tumbuhan dan fungsinya dengan
benar.
3. Dengan mengamti gambar,siswa mampu membuat daftar pertanyaan untuk persiapan
wawancara dengan tepat.
4. Dengan mengamati gambar,siswa mampu membuat pertanyaan tertulis menggunakan
kosa kata baku dan kalimat efektif untuk persiapan wawancara dengan benar.
D. Materi Pembelajaran
1. Bagian-bagian tumbuhan dan fungsinya
- Melakukan analisis
2. Kata Tanya
- Membuat pertanyaan

E. Pendekatan, Model, dan Metode Pembelajaran


Pendekatan : Saintifik
Model : problem based learning
Metode : ceramah,Tanya jawab,penugasan.

F. Kegiatan Pembelajaran
Alokasi
Kegiatan Deskripsi Kegiatan
Waktu
Pendahuluan 1. Kelas dibuka dengan salam, menanyakan kabar dan 10 Menit
mengkondisikan kelas agar siap belajar
2. Siswa yang datang lebih awal diminta untuk
memimpin doa.
3. Guru mengecek kehadiran siswa
4. Siswa difasilitasi untuk bertanya jawab mengenai
pentingnya mengawali setiap kegiatan dengan doa dan
sikap syukur
5. Siswa diajak menyanyikan lagu “garuda pancasila”
dan memberikan penguatan tentang pentingnya
menanamkan semangat kebangsaan
6. Siswa diingatkan tentang pelajaran sebelumnya dan
mengaitkan dengan pelajaran yang akan disampaikan.
7. Guru menyampaikan tujuan, manfaat dan kegiatan
pembelajaran yang akan dilakukan
Inti 1. Siswa diberikan pertanyaan: 45 Menit
a.bagaimana cara melestarikan sumber daya alam?
b.contoh perbuatan seperti apa yang tidak melestarikan
alam?
2. Peserta didik mendapat informasih dari guru mengenai
tema pembelajaran,yaitu tema 3”peduli terhadap
makhluk hidup”sub tema 1”hewan dan tumbuhan
dilingkungan rumahku”
3. Siswa diberi LKPD
4. Siswa membentuk kelompok dengan masing-masing
kelompok 4 orang.
5. Siswa bersama-sama dengan guru membuat kalimat
Tanya yang tepat berdasarkan metode
6. Siswa secara berkelompok mengamati tumbuhan yang
disiapkan dan mengerjakan LKPD yang telah dibagi.
7. Siswa diminta mengerjakan LKPD yang telah dibagi
Penutup 1. Siswa telah selesai semua mengerjakan,guru dan 5 Menit
peserta didik melakukan kegiatan refleksi kegiatan
hari itu.dalam kegiatan refleksi,guru memberikan
beberapa pertanyaan:
a.Apa yang telah kamu pelajari hari ini?
b.Apa yang paling kalian sukai dari pembelajaran hari
ini?
c.Apa yang belum kalian pahami pada pembelajaran
hari ini?
2. Guru mengajak siswa mensyukuri nikmat Tuhan yang
diberikan,bagaimana Tuhan mempersiapkan alam ini
ini dengan cara merawat tumbuhan yang ada di
rumah.
Berdoa bersama yang dipimpin oleh salah satu siswa.

G. Alat, Bahan, Media, dan Sumber Belajar


 Alat
- Laptop
- tumbuhan

 Bahan
- Kertas HVS
- Karton manila
- Lem kertas/perekat lainnya

 Media
- Alat-alat percoban
- Power point

 Sumber Belajar
- Tema 3 peduli terhadap makhluk hidup :buku tematik terpadu kurikulum
2013buku guru SDN/MI kelas 1V.jakarta:pusat kurikulum dan perbukuan.

H. Penilaian
1. Teknik Penilaian
a. Penilaian Sikap: obsevasi
b. Penilaian Pengetahuan : Tes tertulis
c. Penilaian Keterampilan: Unjuk kerja
Mengetahui Sorong,28-03-2023
Kepala Sekolah Guru Kelas

MAHYUDDIN,S.Pd GAUDENCIA YUBELINA TAWER


NIP. NIM

Anda mungkin juga menyukai