Anda di halaman 1dari 20

Kelompok 3

Dhea Sri Purbaleman


Muhammad Farid Al Fahrezi
Navalina Oktaviani
Putresa Andini
Sobron Maulana Yusuf
LATAR BELAKANG

Perusahaan yang ingin berkembang dan selalu bertahan harus dapat memberikan kepada para
pelanggan produk baik barang maupun jasa yang bermutu lebih baik, harga bersaing,
penyerahan lebih cepat, dan pelayanan yang lebih baik daripada pesaing. Untuk memenuhi
kepuasan pelanggan pada industri barang/jasa, kualitas pelayanan penting dikelola perusahaan
dengan baik. Kualitas pelayanan merupakan tingkat keunggulan untuk memenuhi keinginan
pelanggan.

Maka dari itu kualitas pelayanan dan produk menjadi penting karena persaingannya yang
cukup ketat. Kualitas pelayanan yang baik dapat meningkatkan kepuasan pelanggan. Begitu juga
dengan kualitas produk, kualitas produk yang baik dapat menciptakan rasa puas pada
konsumen. Jika kualitas pelayanan dan kualitas produk sudah baik, maka kemungkinan
konsumen akan kembali lagi untuk membeli produk yang kita jual.
HUBUNGAN EKONOMI MANAJERIAL
DENGAN KUALITAS PRODUK
• Ekonomi manajerial adalah aplikasi teori dan metode ekonomi dalam proses
pengambilan keputusan manajerial dan administratif ( Hirschey,M.,2003). Dengan
demikian ekonomi manajerial mengkaji dan mengembangkan prinsip-prinsip
keilmuan yang dapat digunakan sebagai rujukan untuk meningkatkan kualitas dan
efektivitas pengambilan keputusan manajerial.

• Ekonomi manajerial akan sangat membantu para manajer untuk memahami


bagaimana determinan ekonomi mempengaruhi kinerja organisasi dan perilaku
manajerial. Dalam konteks pembelajaran yang ekstensif, ekonomi manajerial
memanfaatkan sejumlah alat analisis seperti metode kuantitatif, statistik atau
ekonometrika dan konsep-konsep manajemen strategik serta analisis keuangan.
Masalah pengambilan keputusan timbul pada tiap
organisasi, baik bermotif laba atau nirlaba, ketika
organisasi itu berusaha mencapai tujuannya dalam
menghadapi kendala. Contoh, bagaimana sebuah UKM
menengah berusaha memuaskan pelanggan sebaik
mungkin dengan standar kualitas produk yang cukup
dengan keterbatasan sumberdaya (fasilitas, tempat,
pelayanan, dll).
KUALITAS PRODUK

Produk memiliki arti penting bagi perusahaan karena tanpa adanya produk,
perusahaan tidak akan dapat melakukan apapun dari usahanya. Pembeli
akan merasa cocok, karena itu produk harus disesuaikan dengan keinginan
ataupun kebutuhan pembeli agar pemasaran produk dapat berhasil. Dengan
kata lain, pembuatan produk lebih baik diorientasikan pada keinginan pasar
atau selera konsumen.

Menurut Kotler dan Amstrong kualitas produk merupakan salah satu


sarana positioning utama pasar.
FAKTOR-FAKTOR YANG
MEMPENGARUHI KUALITAS PRODUK
Menurut assauri (2001:123) faktor-faktor yang mempengaruhi kualitas suatu
prouk yaitu:

1. Fungsi suatu produk


Untuk apa produk tersebut digunakan atau dimaksudkan.

2. Wujud luar
Wujud luar yang terdapat dalam suatu produk tidak hanya terlihat dari
bentuk tetapi warna dan pembungkusnya.

3. Biaya produk
Biaya untuk perolehan suatu barang, misalnya harga barang serta biaya untuk
barang itu sampai kepada pembeli.
LATAR BELAKANG WAWANCARA

Kegiatan wawancara ini merupakan satu dari sekian tugas yang diberikan oleh
dosen mata kuliah Ekonomi Manajerial.
Adapun tujuan dari wawancara itu sendiri adalah untuk memperoleh informasi
dari narasumber mengenai topik pembicaraan.
Kami mengambil sebuah topik “Kualitas Produk”, oleh karenanya kami
mewawancarai seorang owner UKM menengah di dekat kampus kami.
• Tujuan Wawancara
• Mengetahui lebih dalam tentang kualitas produk yang di jual
• Memahami dan menguasai teknik-teknik dalam wawancara
• Memperoleh informasi
• Memenuhi tugas mata kuliah Ekonomi Manajerial

• Topik Wawancara
Topik kegiatan wawancara ini adalah kualitas produk yang di tawarkan.

• Waktu dan Tempat Wawancara


• Kegiatan wawancara ini dilaksanakan pada:
• Hari / tanggal: Selasa, 29 Oktober 2019
• Pukul: 13:00 WIB – selesai
• Tempat: Jl. Sholeh Iskandar, depan kampus UIKA Bogor
HASIL WAWANCARA

A. Narasumber
Nama: Bang Asep
Pekerjaan: Owner UKM Me Time

B. Pewawancara
Wawancara ini dilaksanakan oleh tim yang terdiri dari:
Pewawancara: Sobron Maulana Yusuf
Pencatat: Putresa Andini
Dokumentasi: Dhea Sri Purbaleman
Survey lokasi : Navalina Oktaviani
Muhammad Farid Al Fahrezi
Transkrip Hasil Wawancara
Pewawancara (P): Assalamu’alaikum. Selamat siang, bang, kami mahasiswa
UIKA, dari kelas manajemen 3 reguler C dapat tugas dari kampus untuk
mewawancarai UKM mengenai kualitas produk.

Narasumber (N): Wa’alaikumussalam. Boleh -boleh.

P: Iya bang biar lebih enak langsung kita mulai aja wawancaranya.
Usaha apa yang sedang di dirikan, dan apakah ada usaha lain yang pernah di
jalankan sebelumnya?

N: Sebenernya pernah sih, saya pertama pernah menjalankan usaha di bidang


baju Jersey sewaktu kuliah Cuma ada beberapa kendala karena kan kalau
usaha jersey itu kan musiman, akhirnya beralihlah ke produk minuman
kekinian.
P: Sejak kapan mendirikan usaha ini? Dan motivasi apa sehingga
menjadi pengusaha minuman kekinian?

N: Usaha ini saya mulai dua bulan yang lalu, karena melihat
perkembangan, kebutuhan pasar. Dan anak jaman sekarang suka yang
instan maka saya terinspirasi untuk memenuhi kebutuhan pasar.dan
bias jadi produk saing baru di pasar, terutama di kota Bogor produk
franchise yang punya di bogor itu baru dua, dan saya juga rencananya
mau jadi franchise gitu.

N: Nah terus saya juga mendirikan usaha ini karena terinspirasi dari
pacar saya, kan pacar saya itu suka banget sama minuman kekinian
Chattime. Dari situ saya mikir dari pada dia beli minuman itu yang
kalian tau harganya juga lumayan menguras kantong mahasiswa,
kenapa saya gak coba bikin aja sendiri, dengan harga yang lebih
terjangkau tapi kualitas dan rasanya gak kalah dari Chattime.
P: Wah bener juga ya bang, tapi kalau untuk omset, berapa jumlah yang
terjual per-hari?

N: Dalam satu hari bias terjual 25-45 botol, kalau weekend bisa sampai 50-
an.

P: Inspirasi varian rasa darimana? Apa mengikuti trend jaman atau dari
isnpirasi sendiri?

N: Kebetulan awalnya dari rasa minuman kesukaan sendiri, lalu saya


sharing dengan teman rasa minuman apa yang favorit, dan akhirnya
jadilah 14 varian rasa.
P: Kalau menurut abang sendiri, bagaimana standar kualitas produk
ini?

N: Kalau standar iya, karena memang setiap produk usaha harus


memiliki standar kualitas masing-masing ya. Usaha yang saya jalani ini
menggunakan standar pertama lewat serbuk minuman dengan kualitas
60,5 untuk memenuhi standar rasa agar enak dan tahan lama di lidah.
P: Strategi apa yang dilakukan agar konsumen puas dengan produk
usaha ini?

N: Yang pertama, memilih bahan rasa yang unggul dan meracik varian
rasa yang berbeda. Kemudia disediakan tempat duduk untuk
kenyamanan konsumen dan pola pelayanan yang ramah.
P: Kalau berjualan, biasanya dimulai jam berapa, bang?

N: Kalau saya tergantung mood aja, kadang jam 13.00 udah buka sampai
sore, dan tergantung habis terjualnya jam berapa. Terus juga Insyaallah
bulan depan saya akan buka cabang di Yasmin. Kalian jangan lupa mampir
ya.

P: Alhamdulillah bang, insya allah nanti kita mampir kesana, dan


terimakasih bang sudah di beri waktu untuk melakuka wawancara, kami
kira sudah cukup mengetahui. Maafkan kalau kami kurang sopan. Semoga
abang selalu diberikan kesehatan dan usahanya lancar.

N: Aamiin. Terimakasih.
Produk yang dijual
Varian Rasa dan Harga
• Kelebihan produk
• Kualitas bahan yang digunakan premium
• Penyajian produk yang dijual sangat bagus
• Pelayanan ramah

• Kekurangan produk
• Tempat kurang luas dan kurang nyaman
Kesimpulan

Setelah wawancara dilakukan, didapatkan kesimpulan bahwa di


Indonesia masih banyak orang-orang seperti Bang Asep yang memilih
untuk berjualan di pinggir jalan walaupun pendapatannya tidak
seberapa banyak.
Walaupun usahanya baru di mulai selama dua bulan tapi kualitas
produk yang ditawarkan tidak kalah dari produk lain yang sudah
terkenal.
Dari Bang Asep kami belajar tentang usaha yang sebenarnya tidak
selalu merasa cukup atas apa yang telah diusahakan saja. Dan bahwa
hasil itu tidak selalu didapatkan secara instan. Kita harus rajin berusaha
untuk mendapatkannya.
Sekian dan Terimakasih….
Btw jangan lupa di coba ya minuman nya
Kalau kata Sobron sih enak banget pokoknya hehehe…

Anda mungkin juga menyukai