Anda di halaman 1dari 15

1.

Devi Ratih Nugraheni (107118003)


2. Parsih Lestari (107118004)
3. Fatimah Azzahra (107118006)
4. Indah Sulistyorini (107118022)
PEMANFAATAN DAUN SIRIH
PENDAHULUAN

 LATAR BELAKANG

Daun sirih telah berabad-abad dikenal oleh nenek moyang kita sebagai
tanaman obat berkhasiat. Tanaman Sirih yang mempunyai nama latin
Piper betle Lynn dapat mencegah gangguan kesehatan dan mengobati
beberapa penyakit, diantaranya untuk menghilangkan bau mulut,
keputihan dan sebagainya.
Sayang sekali tanaman sirih ini belum terlalu dibudidayakan secara
optimal di pekarangan dan dimanfaakan secara maksimal. Daun sirih
termasuk kedalam obat herbal atau alimi jadi tidak ada dampak
negatifnya seperti obat-obatan kimia yang memiliki banyak aspek negatif
dan yang paling utama kita mudah mendapatkanya secara gratis.
 RUMUSAN MASALAH

 1. Apa Manfaat dari Daun sirih untuk kesehatan?


 2. Apa khasiat dari kandungan Daun sirih?
 TUJUAN

 1. Memberikan informasi tentang manfaat daun sirih bagi kesehatan.


 2. Memberikan informasi bahwa obat tradisional juga baik untuk
dijadikan obat untuk kesehatan.
 3. Mendeskripsikan kepada masyarakat bahwa dalam membuat obat
yang berbahan dasar daun sirih itu sangat mudah.
KAJIAN TEORI

 Ciri dan Bentuk Daun Sirih

Tanaman merambat ini bisa mencapai tinggi 15 m. Batang sirih berwarna


coklat kehijauan, berbentuk bulat, beruas dan merupakan tempat
keluarnya akar. Daunnya yang tunggal berbentuk jantung, berujung
runcing, tumbuh berselang-seling, bertangkai, dan mengeluarkan bau
yang sedap bila diremas. Panjangnya sekitar 5 - 8 cm dan lebar 2 - 5 cm.
Bunganya majemuk berbentuk bulir dan terdapat daun pelindung ± 1 mm
berbentuk bulat panjang.
 Kandungan Zat yang Terdapat Pada Daun Sirih

• Minyak atsiri
• Seskuiterpen
• Pati
• Diatase
• gula dan zat samak
• havicol
• Pada daunnya terkandung eugenol
BAB III
PEMBAHASAN

A. Manfaat Daun Sirih Untuk Kesehatan.


Daun sirih (Piper betle) adalah nama sejenis tumbuhan
merambat, daun dan buahnya dimakan orang dikunyah bersama gambir,
pinang dan kapur. Sirih termasuk sebagai tanaman obat (fitofarmaka).
Daun sirih untuk kesehatan dan cara meramunya.
Minyak atsiri dari daun sirih mengandung minyak terbang (betIephenol),
seskuiterpen, pati, diatase, gula dan zat samak dan chavicol yang
memiliki daya mematikan kuman, antioksidasi dan fungisida, anti jamur.
Sirih berkhasiat menghilangkan bau badan yang ditimbulkan bakteri dan
cendawan.
Daun sirih juga bersifat menahan perdarahan, menyembuhkan luka pada
kulit, dan gangguan saluran pencernaan. Selain itu juga bersifat
mengerutkan, mengeluarkan dahak, meluruhkan ludah, hemostatik, dan
menghentikan perdarahan.
Daun sirih sangat terkenal karena khasiatnya yang dapat menyembuhkan
berbagai macam penyakit.
B. Khasiat Daun Sirih untuk Kesehatan
Sebagai Obat Mata
Daun sirih ini lebih umum digunakan oleh sebagian orang untuk
mengatasi sakit mata atau mata merah karena sakit mata yang satu ini
sifatnya menular. Disamping berbahaya, penyakit mata merupakan salah
satu penyakit yang sangat mudah menular. Berikut ini adalah beberapa
langkah-langkah membuat obat tradisional dari daun sirih:
 Pilih beberapa lembar daun sirih, lalu cuci daun sirih tersebut hingga
bersih dan setelah di cuci dengan bersih, rebuslah daun sirih tersebut
dengan sedikit campuran garam dapur sampai mendidih.
 Jika daun sirih yang direbus tadi sudah mendidih, angkatlah dan
tunggulah sampai daun sirih ini benar-benar dingin.
 Setelah daun sirih tersebut benar-benar dingin, kemudian saringlah
daun tersebut dengan menggunakan saringan atau kain bersih lainnya.
 Pakailah air saringan dari air daun sirih tersebut untuk mencuci mata
yang sakit. Usahakan mencuci mata dengan air tersebut 3 kali sehari
agar sakit mata yang diderita dapat segera sembuh.
Sebagai Obat Gigi
Masyarakat Indonesia sejak dulu, biasa
menggunakan daun sirih sebagai penguat gigi, obat
untuk menghentikan pendarahan pada gusi,
menghilangkan bau mulut dan sekaligus daun sirih
dikenal sebagai antiseptik alami.
Sebagai Obat Wajah
Kandungan minyak atsiri seperti chavicoldan
betlephenol mengandung khasiat sebagai antijamur,
antioksidasi dan antikuman, sehingga daun sirih begitu
bermanfaat bagi kesehatan. Daun yang juga
mengandung eugenol yang bersifat analgesic, sehingga
bisa dimanfaatkan untuk meredakan rasa nyeri atau rasa
sakit. Selain itu daun sirih juga dapat dimanfaatkan
untuk perawatan kecantikan. Caranya mudah, kita
hanya perlu menyiapkan 4-6 lembar daun sirih yang
masih segar. Sebelum mengolahnya, cuci sampai bersih
semua daun lalu haluskan. Gunakan daun sirih halus
sebagai masker, diamkan beberapa saat lalu bersihkan.
Perawatan ini dapat membuat wajah terlihat lebih sehat,
bersih dan segar.
Sebagai Obat Keputihan
Untuk menyembuhkan keputihan, kunci
utamanya adalah menjaga kebersihan organ kewanitaan,
menghindari stress serta olahraga secara teratur. Untuk
membantu penyembuhan dari keputihan serta menjaga
kebersihan wanita kita bisa memanfaatkan bahan herbal
salah satunya daun sirih. Untuk mendapatkan manfaat
daun sirih ,rebus 10 helai daun sirih yang telah dicuci
bersih bersama 6 gelas air. Rebus selama 15 menit dalam
keadaan tertutup. Setelah itu, air rebusan didiamkan
hingga dingin, lalu disaring. Air saringan terebut bisa
dimanfaatkan untuk cebok. Hal ini sebaiknya dilakukan
secara teratur hingga keputihan sembuh
BAB III
KESIMPULAN DAN SARAN

 Kesimpulan
Alam telah memberikan dan menyediakan segala
kebutuhan bagi kehidupan manusia banyak tumbuhan
disekiatar kita yang dapat di manfaatkan sebagai obat
alternatif bagi kesehatan tubuh kita dengan cara
membuatnya / dan meraciknya pun sangat mudah. Salah
satu tanaman yang bermanfaat bagi kesehatan kita adalah
daun sirih yang dapat mengobati berbagi macam penyakit
tubuh ini di antaranya,mata,wajah kepitihan, kulit, gigi,
keputihan dan laian-lain.
Jika dilihat dari segi keaman obat herbal ini tergolong aman
dan tidak berdampak negatif bagi kesehatan tubuh organ
lain.
 Saran
Dari karya tulis ini, penulis berharap serta
mengajak kepada pembaca untuk lebih memanfaatkan
alam sebagai pengobatan bagi berbagai macam
penyakit. Tinggalkan lah obat-obatan pabrik karna itu
cukup berbahaya bagi tubuh kita dan beralihlah kepada
obat-obatan alami yang lebih murah dan ter jamin
keamanannya yang dalam hal ini adalah daun sirih yang
mempunyai berbagai khasiat.
DAFTAR PUSTAKA

 http://kandangtips.blogspot.com/2010/06/manfaat-daun-
sirih-untuk-kesehatan-dan.html
 http://warkopmbahlalar.com/khasiat-daun-sirih-sebagai-
obat-mata/ http://jamu.mustikaratu.com/healthy-
tips/khasiat-alami-daun-sirih-untuk-kualitas-gigi-gusi-
sehat.html
 http://www.inimediaku.com/2011/07/masker-wajah-daun-
sirih.html
http://yukmerawatwajah.wordpress.com/2011/12/20/daun-
sirih-mengatasi-keputihan/#more-68
 http://www.jadilah.com/2011/07/khasiat-daun-sirih.html
 http://phieitem.blogspot.com/2011/11/manfaat-daun-sirih-
sebagai-obat-mimisan.html

Anda mungkin juga menyukai