Anda di halaman 1dari 13

PENULISAN TUGAS

AKHIR
JENIS PENELITIAN
Dr. RR. Karlina Aprilia Kusumadewi., SE., M.Sc., Ak., SE., CFrA
Jenis Penelitian
• Menurut Tempat
1. Penelitian pustaka: untuk menghimpun dan menganalisis data yg bersumber dari
perpustakaan.
2. Penelitian laboratoirum: penelitian yang dilakukan di dalam laboratorium atau di
tempat khusus untuk menyelidiki gejala-gejala dan uji tertentu.
3. Penelitian Lapangan: penelitian yang dilakukan di lokasi penelitian.
• Menurut Bidang
1. Penelitian Bidang Akademik: penelitian yang dilakukan oleh dosen dan mahasiswa.
Penelitian bersifat edukatif dan lebih mementingkan validitas internal.
2. Penelitian Bidang Profesional: penelitian yang dilakukan orang berprofesi
professional. Tujuannya untuk mendapatkan pengetahuan ilmu, teknologi atau seni.
3. Penelitian bidang institusional: penelitian yang dilakukan untuk mendapatkan
informasi yang bisa digunakan untuk pengembangan lembaga, lebih menekankan
validitas eksternal (kegunaan), kelengkapan informasi.
Jenis Penelitian
• Menurut Fungsi
1. Penelitian Dasar: Penelitian yang menguji teori, dalil, prinsip dasar.
Tingkat generalisasi umum.
2. Penelitian Terapan: Penelitian menguji kegunaan teori dalam bidang
tertentu. Tingkat generalisasi umum dalam bidang tertentu
3. Penelitian Evaluasi: Penelitian mengukur manfaat, sumbangan dan
kelayakan program atau kegaitan tertentu. Tingkat generalisasi
spesifik.
Penelitian di Tugas Akhir D3/D4
• Merupakan penelitian observasi di tempat praktik kerja dan
merupakan penelitian terapan.
• Tugas Akhir merupakan karya tulis ilmiah yang berisi:
1. Mendeskripsikan atau membahas suatu proses dan/atau dinamika
kegiatan kerja. Atau
2. Membahas suatu masalah dalam bidang terapan ilmu tertentu
dengan menggunakan kaidah-kaidah yang berlaku dalam bidang
terapan ilmu tersebt.
• Penelitian observasi adalah kegiatan yang terencana, terarah secara
sistematika untuk memperoleh data dan informasi tentang suatu
proses dan/atau dinamika kegiatan kerja.
• Praktik Kerja adalah kegiatan yang terencana, terarah secara
sistematika untuk berpartispasi dan menjalani suatu prose dan/atau
dinamika kegaitan kerja.
Dalam penulisan tugas akhir merupakan karya ilmiah dengan observasi
untuk membandingkan suatu keilmuan yang terjadi dalam praktek kerja
dengan teori yang didapat dalam perkuliahan.
Hal ini dapat dilakukan melalui pengamatan, studi kepustakaan yang
disertai dengan pengumpulan data primer dan/atau data sekunder.
Contoh Tugas Akhir D3/D4
• Penghapusan Aset Tetap pada Politeknik Ilmu Pelayaran Semarang.
Pembahasan teori: definisi Aset Tetap, Pengakuan Aset Tetap, Penilaian
Aset Tetap, Kapan Aset Tetap di hapus, Sistematika penghapusan Aset
Tetap, Jurnal Pencatatan Aset Tetap. Membahas dokumen dan bagian-
bagian yang bertanggungjawab, otorisasi, dan flow chart.
• Efektivitas Pelaporan PPH Final PPh 23 di Kantor KPP Pratama Pati
Pembahasan teori: PPH 23, Objek Pajak, Tarif, Pelaporan PPh 23, e-
billing, kode billing, prosedur pemotongan dan penyetoran dan
pelaporan pajak.
• Sistem dan Prosedur Penggajian karyawan di Rumah Sakit XXX
Pembahasan teori: Sistem Pengajian, Prosedur Pengajian, dokumen yang
diperlukan, bagian yang bertanggungjawab, otorisasi, Penilaian penggajian,
pelaporan penggajian, dan flow chart.
• Prosedur Penagihan Sewa Aset Pada PT Kereta Api Indonesia daerah
operasi 4 Semarang
Pembahasan Teori: Definisi piutang, pengakuan piutang, pencatatan
piutang, dokumen piutang, penilaian piutang, bagian yang
bertanggungjawab, otorisasi piutang, prosedur penagihan. Definisi sewa,
subjek dan obyek sewa, bentuk perjanjian sewa menyewa, risiko atas sewa.
• Perancangan sistem pembelian dan pengeluaran kas pada toko buku
• Penerapan sistem informasi akuntansi penerimaan kas pada hotel
• Penerapan akuntansi asset biologis berdasarkan PSAK no 69 pada usaha
budidaya ulat sutera petani desa xxxx
• Kontribusi pajak hotel dan peningkatan pendapatan asli daerah kabupatane
xxx
• Perhitungan Harga Pokok Produksi menggunakan Metoda Harga Pokok
Pesanan Pada usaha XXXX
• Activity Based Costing di RSUD XXXX
• Pengadaaan obat melalui E-Purchasing pada dinas/Rumah sakit xxx
Sistematika Penulisan Tugas Akhir D3/D4
• BAB III Pembahasan
• BAB I Pendahuluan
1.1 Latarbelakang 3.1 Pembahasan teori
1.2 Ruang Lingkup Penelitian 3.2 Pembahasan Praktik di Perusahaan
1.3 Tujuan Penulisan dan Kegunaan • BAB IV Penutup
Penulisan
4.1 Keismpulan
1.4 Cara Pengumpulan Data
4.2 Saran
1.5 Sistematika Penulisan
• BAB II Gambaran Umum Perusahaan
2.1 Sejarah berdirinya Perusahaan
2.2 Visi Misi dan Tujuan Perusahaan
2.3 Budaya Perusahaan
2.4 Susunan organisasi
2.5 Struktur Organisisasi
2.6 Uraian Jabatan
PENULISAN BAB 1 PENDAHULUAN
Latar Belakang penulisan
1. Pilihlah tempat observasi tugas akhir Anda
2. Pilihlah kira-kira nanti Magang anda ditempatkan dimana. Pilihlah satu
topik/tema di bagian anda ditempatkan apa yang anda akan observasi.
3. Jelaskan mengapa anda memilih tema observasi tersebut.
Bisa karena mau melihat implementasi penggunaan suatu sistem yang baru di
suatu bagian.
Bisa karena bagian tersebut sangat efektif, dibandingkan bagian lainnya.
Bisa karena Standar akuntansinya baru, peraturan baru.
4. Perlu di jelaskan dari umum dan diikuti dengan hal yang khusus.
Penulisan Bab 1 Ruang Lingkup Penulisan
Setelah anda sudah memilih perusaahan dan topik yang anda kira
menarik untuk dibahas, selanjutnya
Menentukan Ruang Lingkup Penulisan.
Pada Bagian ini anda sebaiknya membuka buku kuliah yang
berhubungan dengan topik pembahsan.
Bila Topiknya Penagihan Piutang maka buku yang dibuka adalah
Pengantar Akuntansi Bab Piutang, Akuntansi keuangan Lanjutan tentan
Piutang, Sistem Informasi Akuntansi tentang Piutang, dan Auditing
tentang Piutang.
Contoh Ruang Lingkup Penulisan Penagihan Piutang
1. Definisi Piutang menurut PSAK
2. Pengakuan Piutang
3. Dokumen dan Catatan Piutang
4. Bagian yang terkait Piutang
5. Penilain Piutang
6. Pelaporan Piutang
7. Prosedur Penagihan Piutang
8. Pengendalian Intern
9. Sanksi Keterlambatan
10. Penghapusan Piutang
TUGAS MAHASISWA
• CARLAH PERUSAHAAN YANG AKAN ANDA JADIKAN PRAKTEK KERJA
• CARILAH TOPIK MASALAH YANG MENARIK UNTUK DI OBSERVASI
• BUATLAH JUDUL Tugas Akhir Anda
• Buatlah latar belakang
• Buatlah Lingkup Penulisan

Anda mungkin juga menyukai