Anda di halaman 1dari 15

Pertemuan I

Timor Utama, S.Kom, MMSI


POKOK MATERI

1. Sistem File

2. Sistem Basis Data

3. Rangkuman
Sistem File
Sistem File

• Pendekatan tradisional, berorientasi pada program


aplikasi dan tiap-tiap aplikasi berdiri sendiri- sendiri atau,
Fragmentasi.
Kelemahan :
✔ Data rangkap (redundancy data) dan Ketidakkonsistenan
data (inconsistency data)
✔ Kesukaran dalam mengakses data, munculnya
permintaan-permintaan baru yang tidak diantisipasi .
✔ Data terisolir (isolation data), karena data tersebar dalam
berbagai file, dan file-file mungkin dalam format–format
yang berbeda,
Sistem File (Lanjutan Kelemahan)

✔ Masalah pengamanan (security problem), tidak semua


pemakai diperbolehkan mengakses seluruh data.
✔ Data dependence, apabila terjadi perubahan atau
kesalahan pada program aplikasi maka
✔ pemakai tidak dapat mengakses data.
✔ Ketidakmampuan dalam sharing data yaitu elemen-elemen
database dapat dibagikan pada para user baik secara
sendiri-sendiri maupun serentak dan pada waktu yang
sama.
✔ Biaya pengembangan yang tinggi sehingga tidak responsif
terhadap kebutuhan perubahan
Sistem Basis Data
Sistem Basis Data

• Pendekatan Database, menyediakan fasilitas atau


mempermudah dalam menghasilkan informasi yang
digunakan oleh pemakai untuk mendukung pengambilan
keputusan. Integrasi
Keuntungan :
✔ Terkontrolnya kerangkapan data, dalam basis data hanya
mencantumkan satu kali saja field yang sama yang dapat
dipakai oleh semua aplikasi yang memerlukannya.
✔ Terpeliharanya keselarasan (kekonsistenan) data, apabila
ada perubahan data pada aplikasi yang berbeda maka
secara otomatis perubahan itu berlaku untuk keseluruhan.
Sistem Basis Data (Lanjutan Keuntungan)

✔ Data dapat dipakai secara bersama (shared), data dapat


dipakai secara bersama-sama oleh beberapa program
aplikasi (secara batch maupun on-line) pada saat
bersamaan.
✔ Dapat diterapkan standarisasi, dengan adanya
pengontrolan yang terpusat maka DBA dapat menerapkan
standarisasi data yang disimpan sehingga memudahkan
pemakaian, pengiriman maupun pertukaran data.
✔ Keamanan data terjamin, DBA dapat memberikan
batasan-batasan pengaksesan data, misalnya dengan
memberikan password dan pemberian hak akses bagi
pemakai (misal: modify, delete, insert, retrieve).
Sistem Basis Data (Lanjutan Keuntungan)

✔ Terpeliharanya integritas data, jika kerangkapan data


dikontrol dan kekonsistenan data dapat dijaga maka data
menjadi akurat.
✔ Terpeliharanya keseimbangan (keselarasan) antara
kebutuhan data yang berbeda dalam setiap aplikasi,
struktur basis data diatur sedemikian rupa sehingga
dapat melayani
✔ pengaksesan data dengan cepat.
✔ Data independence (kemandirian data), dapat digunakan
untuk bermacam-macam program aplikasi tanpa harus
merubah format data yang sudah ada.
4 (empat) Komponen Pokok Basis Data

1) Data, dengan ciri-ciri:


▪ Data disimpan secara terintegrasi (integrated), yaitu
database merupakan kumpulan dari berbagai macam file
dari aplikasi-aplikasi yang berbeda yang disusun
dengan cara menghilangkan bagian-bagian yang rangkap
(redundant).
▪ Data dapat dipakai secara bersama-sama (shared), yaitu
masing-masing bagian dari database dapat diakses oleh
pemakai dalam waktu yang bersamaan, untuk aplikasi
yang berbeda.
4 (empat) Komponen Pokok Basis Data

2) Hardware (perangkat keras), terdiri dari semua peralatan


perangkat keras komputer yang digunakan untuk
pengelolaan sistem database berupa:
▪ Peralatan untuk penyimpanan
▪ Peralatan input dan output
▪ Peralatan komunikasi data
4 (empat) Komponen Pokok Basis Data

3) Software (perangkat lunak), berfungsi sebagai perantara


(interface) antara pemakai dengan data phisik pada
database, dapat berupa:
▪ Database Management System (DBMS)
▪ Program-program aplikasi & prosedur-prosedur
4 (empat) Komponen Pokok Basis Data

4) User (pemakai), terbagi menjadi 3 klasifikasi:


▪ Database administrator (DBA), orang atau team yang
bertugas mengelola sistem database secara keseluruhan
▪ Programmer, orang atau team pembuat program aplikasi
yang mengakses database dengan menggunakan bahasa
pemrograman
▪ End user, orang yang mengakases database melalui
terminal dengan menggunakan query language atau
program aplikasi yang dibuat oleh programmer
Rangkuman

• Sistem file :
1. Bersifat program oriented
2. Bersifat kaku
3. Terjadi kerangkapan data dan tidak terjaminnya
keselarasan data (data inkonsistensi)
• Sistem file basis data:
1. Bersifat data oriented
2. Bersifat luwes atau fleksible
3. Kerangkapan data serta keselarasan data dapat terkontrol
Rangkuman

Anda mungkin juga menyukai