Anda di halaman 1dari 19

Sistem Panca

Indra
Dr. Febiyanda
Aris
Kelompok 1
Oleh :
pira
Fitri liani
Ika putri
Melati
Lauri tesa bara
Enggel Selina sarah
Rosiana astuti
struktur Indra Penglihat (mata)
Alat Indra penglihat pada manusia adalah mata. Indra penglihat (mata) disebut juga fotoreseptor karena mata
sangat peka terhadap rangsangan cahaya.selain itu terdapat alat tambahan yang terdiri dari :

1. Alis mata

2. Bulu mata

3. Otot penggerak bola mata

4. Kelopak mata

5. Kelenjar air mata


Bagian-bagian serta fungsinya
• Alis mata
Terdiri dari rambut kasar melintang di atas mata, berfungsi untuk mempercantik wajah dan berfungsi melindungi
mata dari sinar yang terlalu terik sehingga keringat yang terakumulasi di dahi sehingga tidak mengalir ke mata.

• Bulu mata
Merupakan barisan rambut yang terdapat pada ujung kelopak mata, berfungsi melindungi bola mata dari masuknya
debu dan vartikel. Pada bulu mata terdapat kelenjar sebase (kelenjar minyak) yang disebut kelenjar zeis, terletak
pada akar bulu mata.

• Otot penggerak bulu mata


Pada setiap mata terdapat enam otot lurik yang menghubungkan bola mata dengan tulang sekitarnya. Otot ini
berfungsi untuk menggerakan bola mata, sehingga mata dapat mengerling ke kanan, kiri, atas, dan bawah. Gerakan
bola mata verada di bawah kesadaran.
Lanjutan…
• Kelopak mata
Kelopak mata terdiri dari dua bagian yaitu pada kelopak mata atas dan kelopak mata bawah yang berfungsi
melindungi bola mata dari kerusakan. Mulai dari dalan menuju ke arah luar, kelopak mata terdiri atas 5 lapis, yaitu :
1. Konjungtiva, adalah selaput lender yang melapisi bagian dalam kelopak mata dan melapisi juga permukaan bola
mata.
2. Kelenjar meibomian, yang dapat menghasilkan lemak untuk mencegah pelekatan kedua kelopak mata.
3. Lapisan tarsal, yaitu lapisan jaringan ikat yang kuat untuk menunjang kelopak mata.
4. Otot orbicularis okuli, yaitu otot yang berfungsi menutup bola mata.
5. Jaringan ikat.

• Kelenjar air mata


Pada indra penglihatan kita di dalamnya terdapat kelenjar air mata (apparatus lakrimalis). Kelenjar air mata letaknya
disudut lateral atas rongga mata, dan berfungsi untuk menghasilkan air mata.
Bagian-bagian
mata
1. Bola mata

Bola mata manusia berdiameter kira-kira 2,5 cm dengan 5/6


bagian nya terbenam dalam rongga mata dan hanya 1/6
bagiannya saja yang tampak dari luar dengan bagian depan yang
bening. Bola mata bagian luar tersusun atas lapisan jaringan ikat
yang berwarna putih dan kuat yang disebut sklera dan lapisan
dalam mempunyai pigmen tipis dan banyak pembuluh darah yang
disebut koroid.
2. sklera
Dipermukaan sklera terdapat sel-sel epitel yang termasuk membrane mukosa dan
berfungsi untuk mempertahankan mata agar tetap lembab. Pada bagian depan
sklera terdapat selaput yang transparan (tembus cahaya) yang disebut kornea. Dan
berfungsi untuk memfokuskan cahaya yang masuk ke dalam mata. Kornea
dilindungi oleh selaput yang disebut konjungtiva, kornea tidak mengandung
pembuluh darah tetapi banyak mengandung serabut saraf.
3. koroid
Koroid yaitu lapisan tipis yang dibentuk oleh jaringan ikat yang mengandung
banyak pembuluh darah dan sejumlah sel pigmen. Dengan adanya pembuluh darah
koroid ini berperan sebagai penyuplai makanan kelapisan retina makanan. Koroid
terletak sebelah dalam sklera, bagian belakang lapisan mata ini ditembus oleh saraf
optic (saraf otak II).
4. Iris
Iris merupakan selaput yang menggantung diantara lensa dan kornea. Iris dikenal
sebagai selaput Pelangi dan berperan mengatur banyak sedikitnya cahaya masuk ke
dalam bola mata. Pengaturan ini berlangsung di luar kesadaran kita (otonom). Lubang
bulat ditengah iris disebut pupil. Di dalannya terdapat otot dilator pupil yang
berfungsi untuk memperkecil diameter pupil. Iris banyak mengandung pembuluh
darah dan pigmen. Jumlah pigmen akan menentukan warna mata.
5. Retina
Retina merupakan lapisan terdalam dari bola mata. Retina terdiri dari 3 lapisan
neuron yaitu :

1. lapisan sel batang dan sel kerucut


2. lapisan neuron bipolar
3. lapisan neuron ganglion.
6. Lensa mata
Lensa mata terletak di belakang pupil dan iris, berbentuk cembung, bersifat
transparan, serta di kelilingi oleh jaringan yang mengikatnya (ligamentum
suspensorium). Lensa mata terdiri dari lapisan serat protein. Apabila lensa mata
menjadi keruh maka akan mengganggu penglihatan, ini disebut katarak.
Lensa mata membagi mata menjadi dua ruangan yaitu ruang antara kornea dengan
lensa (ruang muka), dan ruang belakang lensa (ruang belakang). Kedua ruang
tersebut berisi cairan kental dan transparan seperti jeli. Ruang muka berisi aqueous
humor, yang berfungsi menjaga bola mata serta memberi nutrisi untuk kornea dan
lensa. Sedang ruang belakang berisi vitreus humor, yang berfungsi untuk
menyokong struktur menyokong struktur lensa dan bola mata.
Struktur Indra Pencium (hidung)
Hidung merupakan indra pembau pada manusia. Hidung merupakan indra khusus yang terletak di dalam rongga
hidung. Daerah sensitive pada indra pembau terletak di bagian atas rongga hidung. Struktur indra pencium terdiri
dari :
1. sel-sel penyokong yang berupa sel-sel epitel.
Sel-sel pembau (sel olfaktori) yang berupa sel saraf sebagai reseptor sel-sel olfaktori sangat peka terhadap
rangsangan gas kimia (kemoreseptor). Sel-sel olfaktori memiliki tonjolan ujung dendrit berupa rambut yang terletak
pada selaput lender hidung. Sedangkan ujung yang lain berupa tonjolan akson membentuk berkas disebut saraf otak I
(nervus olfaktori). Saraf ini akan menembus tulang tapis dan masuk ke dalam otak manusia.

Rongga hidung terdiri dari :


2. Vestibulum yang dilapisi oleh sel submucosa sebagai proteksi.
3. Struktur konka yang berfungsi sebagai proteksi terhadap udara luar karena strukturnya yang berlapis.
4. Sel silia yang berperan untuk melemparkan benda asing ke luar dalam usaha untuk membersihkan jalan napas.
Lanjutan…
Bagian internal hidung adalah rongga berlorong yang dipisahkan menjadi rongga hidung kanan dan kiri oleh
pembagi vertical yang sempit, yang disebut septum.
1. Faring
Fungsi utama faring adalah sebagai saluran alat pencernaan yang membawa makanan dari rongga mulut hingga ke
esopaghus. Hubungan faring dengan rongga hidung dan laring ini membuat faring menjadi cukup penting dalam
produksi suara, serta memungkinkan manusia untuk bernafas menggunakan mulut.

2. Laring
Fungsi utama laring adalah untuk memungkinkan terjadinya vokalisasi. Laring juga melindungi jalan napas bawah
dari benda asing dan memudahkan batuk. Laring sering disebut sebagai kotak suara dan terdiri atas :
a. Epilotis : daun katup kartilago yang dapat menutup saat proses menelan.
b. Glotis : memungkinkan terjadinya vokalisasi
c. Kartilago Thyroid.
Struktur Indra Pengecap (lidah)
Papilla atau tonjolan-tonjolan pada lidah memiliki bentuk-bentuk tertentu, yaitu :
1. Papilla filiformis
2. Papilla fungiformis
3. Papilla circumvalata

Di dalam papillae terdapat banyak putting pengecap (taste buds). Setiap putting pengecap terdiri atas dua
jenis sel seperti berikut ini :
4. sel-sel pengecap memiliki tonjolan tonjolan seperti rambut yang menonjol dari keluar pengecap.
5. Sel-sel penunjang yang berfungsi untuk menyokong sel-sel pengecap.
Lanjutan…
Sekarang diketahui ada 4 rasa dasar yaitu manis, asam, asin, dan pahit. Sebuah rasa dasar adalah rasa
berbeda yang khas yang tidak dapat diciptakan meskipun dengan cara mengkombinasikan rasa-rasa lainnya.
a. Manis : pada puncak atau ujung lidah.
b. Asin : pada tepi lidah (samping kiri dan kanan).
c. Asam : pada tepi lidah (samping kiri dan kanan).
d. Pahit : pada pangkal lidah.

Fungsi lidah selain sebagai indra pengecap, yaitu untuk mengatur letak makanan Ketika dikunyah,
membantu mendorong makanan ke kerongkongan (pada waktu menelan) dan sebagai alat bantu bicara.
Selain itu, indra lain yang turut berperan pada persepsi pengecap adlah indra pembau.
Struktur indra pendengaran
(telinga)
Indra pendengar manusia adalah telinga. Selain sebagai indra pendengar telinga berfungsi sebagai alat
keseimbangan. Telinga manusia terdiri dari 3 bagian, yaitu telinga bagian luar, telinga bagian tengah, dan telinga
bagian dalam.
a. Telinga luar
Daun telinga berfungsi untuk menerima dan mengumpulkan suara yang masuk ke dalam telinga.saluran telinga luar
berfungsi menghasilkan minyak serumen. Gendang telinga berfungsi untuk menangkap gelombang bunyi.
b. Telinga tengah
Telinga pada bagian tengah merupakan suatu ruangan di dalam tulang pelipis, yang dilapisi jaringan mukosa.
c. Telinga dalam
Jendela oval befungsi untuk menerima bunyi. Koklea atau rumah siput berupa tabung yang melingkar seperti spiral
dan berisi cairan limfa. Di dalam koklea terdapat kortiyang banyak mengandung ujung-ujung sel saraf pendengaran.
Sel-sel saraf pendengaran ini berupa sel-sel rambut yang peka terhadap rangsangan bunyi.
Struktur Indra Peraba
Jika dilihat di bawah mikroskop, kulit terdiri dari dua lapisan yaitu lapisan epidermis dan lapisan dermis. Jaringan
epidermis bisa disebut juga jaringan pelindung. Pengertian jaringan epidermis adalah lapisan jaringan paling luar
yang berfungsi sebagai pelindung atau menutupi seluruh organ. Dermis adalah yang kedua, atau menengah, lapisan
kulit seseorang. Ini mengandung serat kolagen dan elastin, yang merupakan protein penting.

Pada umumnya setiap jenis reseptor hanya mampu menerima satu jenis rangsangan saja. Tipe rasa dan jenis reseptor
itu adalah :
1. Nyeri
Reseptor rasa nyeri berupa ujung saraf bebas yang terdapat di seluruh jaringan baik di bagian luar maupun di bagian
dalam bagian alat dalam.
a. Panas dan dingin
b. Sentuhan
c. tekanan
Terima Kasih.

Anda mungkin juga menyukai