Anda di halaman 1dari 13

Pelajaran IPA

Tema 2
Subtema 2
A. Faktor Penyebab Gangguan Pernapasan
1. Faktor Fisik
Adanya kelainan pada organ pernapasan dapat menyebabkan
gangguan pernapasan.

Contoh :
Adik bayi yang terlahir dini atau prematur
belum memiliki organ pernapasan yang
sempurna, sehingga perlu dibantu
menggunakan alat bantu napas.
2. Faktor Penyakit
Banyak penyakit yang menyebabkan gangguan pada pernapasan.
Contoh :
Influenza
Asma
Bronkitis
Emfisema
Kanker paru-paru
3. Faktor Lingkungan
Gangguan pernapasan juga bisa disebabkan oleh faktor lingkungan, karena
kita bernapas dengan menghirup oksigen di udara.
Contohnya gangguan pernapasan akibat polusi kendaraan, asap pabrik, dan
asap rokok.
B. Penyakit pada Organ
1. Emfisema Pernapasan
• Emfisema adalah kerusakan jaringan di sekitar
saluran bonkiolus dan alveolus.
• Gejala : mengalami sesak napas
• Penyebab : polusi udara dan zat-zat berbahaya
yang ada di dalam rokok.

• Pengobatan : minum obat sesuai resep dokter,


menghindari asap rokok, dan menjaga pola hidup
sehat.
2. Asma
• Asma adalah penyumbatan saluran
pernapasan yang disebabkan oleh debu,
udara dingin, alergi terhadap makanan
• tertentu, atau kelelahan.
Gejala : dada terasa sesak, batuk, dan napas terasa
berat.

• Pengobatan : memberikan inhaler, yaitu alat untuk


memasukkan obat ke dalam saluran pernapasan
secara langsung dengan cara diisap melalui mulut.

inhaler
3. Kanker Paru-Paru
• Kanker paru-paru adalah kondisi ketika sel
ganas (kanker) terbentuk di paru-paru.

• Penyebab : zat-zat berbahaya yang ada dalam


rokok.
• Gejala : batuk terus menerus hingga menjadi
batuk berdarah, berat badan menurun, dan nyeri
dada.
Sel-sel
kanker • Pengobatan : kemoterapi dan radioterapi.
4. Tuberkulosis
• Tuberkulosis adalah penyakit paru-paru yang
ditandai oleh munculnya bintil-bintil pada
dinding alveolus dan dapat menyebabkan
kematian pada jaringan di sekitarnya.
• Penyebab : bakteri Mycobacterium tuberculosis.

• Gejala : napas terengah-engah, demam, keringat


di malam hari, dan berat badan turun.

• Pengobatan : minum obat sesuai resep dokter.


5. Bronkitis
• Bronkitis adalah infeksi atau peradangan saluran
bronkus yang biasanya disebabkan oleh virus.
Sehingga menghasilkan lendir yang menyumbat
batang tenggorokan.

• Gejala :batuk berdahak, demam, dan sesak


napas.

• Pengobatan : minum obat sesuai resep dokter,


serta mengonsumsi makanan dan minuman yang
bersih.
6. Flu
• Flu adalah gangguan pada organ pernapasan yang disebabkan oleh virus
influenza.

• Gejala : sakit kepala, demam, kemampuan penciuman berkurang, hidung


tersumbat oleh lendir, badan terasa letih, dan nafsu makan berkurang.

• Pengobatan : minum obat sesuai resep dokter, serta meningkatkan daya tahan
tubuh dengan mengonsumsi makanan sehat dan bergizi.
7. Tonsilitis
• Tonsilitis adalah peradangan yang terjadi pada amandel
atau tonsil yang disebabkan oleh virus atau bakteri.

• Gejala : membesarnya tonsil dan menimbulkan rasa


sakit.

• Pengobatan : minum obat sesuai resep dokter, serta


mengonsumsi makanan dan minuman yang bersih.

Tonsil/
amandel
mengalami
peradangan
8. Pneumonia
• Pneumonia adalah peradangan pada bronkiolus dan alveolus karena infeksi bakteri
Streptococcus pneumoniae , virus, atau jamur.

• Gejala : batuk dengan dahak berdarah, sesak napas, nyeri dada, dan demam tinggi.

• Pengobatan : minum obat sesuai resep dokter.


Selesai ☺

Anda mungkin juga menyukai