Anda di halaman 1dari 9

HARI KIAMAT

MIFTAKHUL HUDA ISMU KUNCORO


G000190175
PAI C
ROADMAP

Penutup Penjelasan

Implikasi Pembelajaran Jenis Kiamat

Metode Pembelajaran Tanda – tanda Kiamat

Hikmah Hari Kiamat


PENJELASAN

Dalam bahasa Arab, hari kiamat disebut sebagai Yaumul Qiyamah yang memiliki arti
berakhirnya seluruh kehidupan makhluk hidup atau bisa juga disebut dengan hari akhir.
Ketika hari kiamat ini datang, seluruh alam semesta beserta isinya akan hancur. Hal ini bukan
hanya terjadi pada suatu wilayah tertentu saja, namun di seluruh alam semesta dan isinya.

ۗ ً‫ض ۚ اَل تَْأتِي ُك ْم ِإاَّل بَ ْغتَ ۭة‬


ِ ْ‫ت َوٱَأْلر‬ ِ ‫ت فِى ٱل َّس َم ٰـ ٰ َو‬ ْ َ‫َّان ُمرْ َس ٰىهَا ۖ قُلْ ِإنَّ َما ِع ْل ُمهَا ِعن َد َربِّى ۖ اَل ي َُجلِّيهَا لِ َو ْقتِهَٓا ِإاَّل هُ َوـ ۚ ثَقُل‬
َ ‫ك َع ِن ٱلسَّا َع ِة َأي‬
َ َ‫يَ ْسـَٔلُون‬
َ ‫اس اَل يَ ْعلَ ُم‬
‫ون‬ ِ َّ‫يَ ْسـَٔلُونَ َك َكَأنَّ َك َحفِ ٌّى َع ْنهَا ۖ قُلْ ِإنَّ َما ِع ْل ُمهَا ِعن َد ٱهَّلل ِ َولَ ٰـ ِك َّن َأ ْكثَ َر ٱلن‬

Mereka menanyakan kepadamu tentang kiamat :


“Bilakah terjadinya?” Katakanlah, “Sesungguhnya pengetahuan tentang kiamat itu adalah
pada sisi Tuhanku, tidak seorangpun yang dapat menjelaskan waktu kedatangannya selain
Dia. Kiamat itu amat berat (huru haranya bagi makhluk) yang di langit dan di bumi. Kiamat itu
tidak akan datang kepadamu melainkan dengan tiba-tiba”. Mereka bertanya kepadamu
seakan-akan kamu benar-benar mengetahuinya.
Katakanlah, “Sesungguhnya pengetahuan tentang bari kiamat itu adalah di sisi Allah, tetapi
kebanyakan manusia tidak mengetahui”.
JENIS KIAMAT

1. Kiamat Besar (Kubra)


Tanda-tanda kiamat Kubra ini bisa dibilang bukan tanda, namun peringatan
terakhir. Jika tanda kiamat Kubra sudah muncul, artinya kehidupan di dunia akan
segera berakhir dan seluruh alam semesta akan hancur.
Tanda kiamat ini tidak pernah dibayangkan oleh manusia. Setelah kiamat semua
makhluk akan dikumpulkan dan menjalani perhitungan amal perbuatan di alam
barzah.

2. Kiamat Kecil (Sughra)


Tanda-tanda kiamat Sughra sering terjadi di kehidupan sehari-hari. Fenomena ini
seringkali dianggap biasa dan tidak banyak disadari oleh orang pada umumnya.
Namun padahal hal ini merupakan teguran yang diberikan oleh Allah agar
manusia bisa kembali ke jalan yang benar dan bertaubat. Dengan adanya
peringatan ini membuat orang harus terus bisa memperbaiki diri untuk menjadi
pribadi yang lebih baik lagi.
TANDA-TANDA KIAMAT

Salah satu hadist tentang kiamat yang diriwayatkan oleh Imam Muslim :
‫صـلَّى هَّللا ُ َعلَ ْي ِهـ َو َسـلَّ َم َعلَ ْينَـا َوـنَحْ ُنـ نَتَ َذا َك ُر فَقَا َلـ َما تَ َذا َكرُو َنـ قَالُوا نَ ْذ ُك ُر السـَّا َعةَ قَا َلـ ِإنَّهَـا لَ ْنـ تَقُو َمـ َحتَّى‬
َ ‫ي قَا َلـ اطَّلَ َعـ النَّبِ ُّي‬ ِ َ‫َع ْنـ ُح َذ ْيفَةَ ْب ِنـ َأ ِسـي ٍد ْال ِغف‬
ِّ ‫ار‬
َ ‫صـلَّى هَّللا ُ َعلَي ِْهـ َو َسـلَّ َم َويََأ ُجو‬
‫ـجـ‬ َ ‫يسـى اب ِْنـ َمرْ يَ َمـ‬ َ ‫ولـ ِع‬ َ ‫سـ ِم ْنـ َم ْغ ِربِهَـا َونُ ُز‬ ِ ‫ش ْم‬ َّ ‫َّالـ َوال َّداب ََّةـ َوطُلُوعـَ ال‬ َ ‫انـ َوـال َّدج‬ ٍ َ‫تَ َر ـْو َنـ قَ ْبلَهَـا َع ْش َر آي‬
َ ‫اتـ فَ َذ َك َر ال ُّد َخ‬
‫اس ِإلَى َمحْ َش ِر ِه ْم‬ َ َّ‫ط ُر ُد الن‬ ْ َ‫ب َوآ ِخ ُر َذلِكَ نَا ٌر تَ ْخ ُر ُج ِم ْن ْاليَ َم ِن ت‬ ِ ‫ْف بِ َج ِزي َر ِة ْال َع َر‬ ٌ ‫ب َوـ َخس‬ ِ ‫ْف بِ ْال َم ْغ ِر‬ ٌ ‫ق َو َخس‬ ِ ‫ْف بِ ْال َم ْش ِر‬ٌ ‫ُوف َخس‬ ٍ ‫َو َمْأ ُجوـ َج َوثَاَل ثَةَ ُخس‬
Artinya :Dari Hudzaifah bin Asid Al Ghifari berkata bahwa “Rasulullah menghampiri kami saat
kami tengah membicarakan sesuatu”. Rasulullah bertanya :“Apa yang kalian bicarakan?” Kami
menjawab : “Kami membicarakan kiamat.” Rasulullah bersabda : “Kiamat tidaklah terjadi
sehingga kalian melihat sepuluh tanda-tanda sebelumnya.” “Kabut, Dajjal, binatang (ad-
dābbah), terbitnya matahari dari barat, turunnya Isa bin Maryam AS, Ya’juj dan Ma’juj, tiga
gerhana : gerhana di timur, gerhana di barat dan gerhana di jazirah Arab dan yang terakhir
adalah api yang muncul dari Yaman menggiring manusia menuju tempat perkumpulan mereka.”
Beberapa kejadian seperti bencana alam, gunung meletus, banjir dan lainnya dianggap sebagai
salah satu tanda-tanda kiamat sudah dekat. Bahkan bumi ditafsirkan sudah tidak lagi mampu
bertahan. Beberapa bencana ini terjadi di berbagai bagian di seluruh dunia, bukan hanya pada
wilayah tertentu saja. Hal ini membuat kebanyakan orang semakin yakin bahwa kiamat sudah
dekat. Akibat kejadian ini, sempat ramai beredar isu-isu tentang hari kiamat. Tetapi sebenarnya
tidak ada yang bisa tahu kapan hari kiamat tersebut akan datang.
HIKMAH HARI KIAMAT

Hikmah beriman kepada hari akhir, adalah manusia bisa benar-benar


memaknai tujuan kehidupan di dunia, yakni beribadah kepada Allah SWT.
Sebab, hari akhir merupakan waktu pertanggungjawaban.
Selain itu, iman kepada hari akhir juga bisa membuat manusia semakin
semangat menjalankan ibadah. Semoga kita selalu dalam lindungan Allah
SWT
METODE PEMBELAJARAN

Metode ceramah dilakukan dengan cara menyampaikan materi pelajaran


kepada peserta didik secara langsung atau dengan cara lisan.
Penggunaan metode ini sifatnya sangat praktis dan efisien bagi pemberian
pengajaran yang bahannya banyak dan mempunyai banyak peserta didik.
Metode ceramah merupakan cara mengajar yang paling tradisional dan
telah lama dijalankan dalam sejarah pendidikan, oleh karena itu metode ini
boleh dikatakan sebagai metode pengajaran tradisional karena sejak dulu
metode ini digunakan sebagai alat komunikasi guru dalam menyampaikan
materi pelajaran. Anggapan-anggapan negatif tentang metode ceramah
sudah seharusnya patut diluruskan, baik dari segi pemahaman artikulasi
oleh guru maupun penerapannya dalam proses belajar mengajar
disekolah.
Dalam pelaksanaan ceramah untuk menjelaskan uraiannya, guru dapat
menggunakan alat-alat bantu media pembelajaran seperti gambar dan
audio visual lainnya.
IMPLIKASI HASIL PEMBELAJARAN

A. Ranah kognitif : Peserta didik bisa mengenali dan memahami tentang peristiwa
Hari Kiamat
B. Ranah Afektif : Dengan mempelajari ini peserta didik bisa mengetahui tentang
kekuasaan ALLAH subhanahu wa ta’ala
C. Ranah psikomotor: Dengan ini semoga bisa menjadikan peserta didik untuk
lebih meningkatkan ketakwaan kepada ALLAH subhanahu wa ta’ala
Semoga dengan memahami dan mengetahui tanda-tanda kiamat ini akan membuat Anda
lebih bijak dan takwa kepada Allah.

Anda mungkin juga menyukai