Anda di halaman 1dari 12

MULTIMEDI

A PROGRAM STUDI
S1. BISNIS DIGITAL

DOSEN PENGAMPU : PAK AYAT, S.Pd , M.Pd


MATERI MULTIMEDIA
MINGGU KE TOPIK MATERI
- Pengertian Multimedia
1 PENGANTAR MULTIMEDIA
- Karakteristik Media

- Definisi Konsep Pengolahan Audio


2 PENGOLAHAN AUDIO - Proses Pengolahan Audio
- Contoh Pengolahan Audio

- Definisi Konsep Pengolahan Gambar


3 PENGOLAHAN GAMBAR - Proses Pengolahan Gambar
- Contoh Pengolahan Gambar

- Definisi Konsep Pengolahan Video


4 PENGOLAHAN VIDEO - Proses Pengolahan Video
- Contoh Pengolahan Video

- Definisi Teori Kompresi Data


5 KOMPRESI DATA 1 - Kompresi Data dan Teks
- Contoh-contoh Kompresi Data dan Teks
MATERI MULTIMEDIA
MINGGU KE TOPIK MATERI
- Definisi Teori Kompresi Data
6 KOMPRESI DATA 2 - Kompresi Audio dan Video
- Contoh-contoh Kompresi Audio dan Video

- Definisi Teori Kompresi Data


7 KOMPRESI DATA 3 - Kompresi Citra (Pendidikan Kesehatan dan Bisnis)
- Contoh-contoh Kompresi Citra

8 UTS UTS

- Teori Animasi
9 MEMBUAT ANIMASI - Proses Pembuatan Animasi
- Contoh-Contoh Animasi

- Definisi Teori Dekompresi Data


10 DEKOMPRESI DATA - Proses Dekompresi Data
- Contoh-Contoh Dekompresi Data
MATERI MULTIMEDIA
MINGGU KE TOPIK MATERI

- Definisi Protokol Multimedia


11 PROTOKOL MULTIMEDIA - Proses Protokol Multimedia
- Contoh-contoh Protokol Multimedia

- Definisi Pengembangan Multimedia


12 PENGEMBANGAN MULTIMEDIA - Proses Pengembangan Multimedia
- Contoh-contoh Pengembangan Multimedia

- Teori Membuat Permainan


13 MEMBUAT PERMAINAN - Proses Membuat Permainan
- Contoh-contoh Permainan

14 KISI-KISI UAS - Rangkuman Pertemuan ke-9 - 13

15 UAS UAS
PENGANTAR MULTIMEDIA
PENGERTIAN MULTIMEDIA
 Kata “Multimedia” secara sederhana dapat diartikan sebagai kemampuan
untuk mengkomunikasikan lebih dari satu cara.
Beberapa pengertian lain dari Multimedia, yaitu:
 Multimedia adalah media yang menggunakan beberapa bentuk dari isi
informasi dan proses informasi (seperti: tulisan, audio, grafis, animasi, video,
dan interactivity) untuk menginformasikan dan menghibur pengguna atau
penonton.
 Multimedia adalah Sebuah kombinasi dari bermacam-macam media termasuk
suara, animasi, video dan grafis.
PENGANTAR MULTIMEDIA
PENGERTIAN MULTIMEDIA
 Multimedia adalah komunikasi yang menggunakan berbagai kombinasi
dari media yang berbeda, dengan atau tanpa menggunakan komputer,
dimana termasuk penggunaan tulisan (text), suara, musik, gambar,
animasi, dan video.
 Multimedia adalah presentasi komputer yang terkontrol yang
mengkombinasikan tiga atau lebih dari elemenelemen seperti: tulisan
(text), grafis, animation, fullmotion images, still video images, dan sound
PENGANTAR MULTIMEDIA
KLASIFIKASI MEDIA
1. Media Persepsi : bagaimana manusia mempersepsikan informasi dalam
lingkungan komputer
2. Media representasi : bagaimana kode informasi komputer
3. Media presentasi : melalui media mana informasi dikirim oleh komputer atau
dimasukkan ke dalam komputer
4. Media penyimpanan : dimana informasi akan disimpan
5. Media tranmisi : melalui medium apa informasi itu akan dikirimkan
6. Media pertukaran informasi : informasi pembawa mana yang akan digunakan
untuk pertukaran informasi diantara tempat-tempat yang berbeda
PENGANTAR MULTIMEDIA
Masing-masing media menjelaskan:
 Representasi nilai : menjelaskan representasi informasi dari media yang
berbeda. Ada 2: nilai representasi kontinyu (missal gelombang
elektromagnetik) dan nilai representasi diskrit (missal karakter teks dalam
bentuk digital)
 Representasi ruang : menentukan lingkungan dimana media berada. Ada 2 :
ruang representasi visual (paper, screen) dan ruang representasi akustik
(stereo).
 Representasi dimensi dari representasi ruang antara lain:
 Dimensi spasial : dua dimensi (grafik 2D), tiga dimensi (holografi)
 Dimensi temporal : bebas waktu (dokumen): media diskrit dan tak bebas
waktu (movie): media kontinyu
PENGANTAR MULTIMEDIA
ELEMEN MULTIMEDIA

1. Text
2. Image
3. Movie / Video
4. Animation
5. Sound / Audio
6. User Control / Interactivity
PENGANTAR MULTIMEDIA
Multimedia dapat digunakan dalam:
1. Bidang periklanan yang efektif dan interaktif
2. Bidang pendidikan dalam penyampaian bahan pengajaran
secara interaktif dan dapat mempermudah pembelajaran
karena dididukung oleh berbagai aspek: suara, video,
animasi, teks, dan grafik
3. Bidang jaringan dan internet yang membantu dalam
pembuatan website yang menarik, informatif, dan
interaktif
PENGANTAR MULTIMEDIA
Hal-hal yang dapat dilakukan oleh Multimedia :
1. Mengubah tempat kerja. Dengan adanya teleworking, para
pekerja dapat melakukan pekerjaanya tidak harus dari kantor.
Contoh software yang mendukung teleworking/telecommuting:
Netmeeting!
2. Mengubah cara belanja. Homeshopping/teleshopping dapat
dilakukan dengan menggunakan internet, kemudian barang
datang dengan sendirinya.
3. Mengubah cara bisnis. Nokia membuat bisnis telepon seluler,
banyak perusahaan menggunakan sistem jual beli online, bank
menggunakan cara online-banking.
PENGANTAR MULTIMEDIA
4. Mengubah cara memperoleh informasi. Orang-orang
mulai menggunakan internet dan berbagai software untuk
mencari informasi. Misalnya: membaca koran online,
detik.com, menggunakan software kesehatan, belajar
gitar dari software dan masih banyak lagi.
5. Mengubah cara belajar. Sekolah mulai menggunakan
komputer multimedia, belajar online, menggunakan e-
book.
6. Internet Multimedia juga mulai bersaing dengan televisi
dan radio.

Anda mungkin juga menyukai