Anda di halaman 1dari 12

TUGAS PELATIHAN IMUNISASI

21 NOVEMBER 2023
JAWABAN
1. Yang harus dipersiapkan dalam melakukan
pemeriksaan (Screening) sasaran sebelum di
imunisasi adalah
1. Blangko Screening
2. Termogun
2. Bagaimana cara pemberian imunisasi yang aman?

1. Sehari sebelum pelayanan, pastikan kepada kader bahwa semua sasaran sudah mendapatkan informasi
dan kesiapan pelaksanaan posyandu.
2. Patikan 30 menit sebelum ke posyandu, pastikan semua vaksin dan logistik (termasuk anafilaktik kit)vaksin
dalam kondisi VVM. A/B dan tidak kadaluarsa, jumlah sesuai sasaran serta siap untuk dibawa.
3. Jangan lupa membawa surat tugas dan buku pencatatan hasil imunisasi (buku kuning).
4. Pastikan kesiapan kendaraan yang akan digunakan ke posyandu.
5. Siapkan semua peralatan dengan baik di kendaraan.
6. Setelah sampai diposyandu letakkan semua logistik ditempat yang aman.
7. Vaksin carrier harus diletakkan pada meja yang tidak terpapar sinar matahari langsung,disebelahnya
diletakkan alat suntik, kapas,air hangat.
8. Format pencatatan dan anafilaktik kit diletakkan di atas meja, safety bok dan plastik sampah diletakan
dibawah meja.
9. Petugas mengunakan sarung tangan.
10. Lakukan skrinning setiap sasaran meliputi umur, riwayat imunisasi sebelumnya, KIPI yang pernah dialami,
riwayat penyakit, keadaan kesehatan saat ini.
11. Informasikan kepada orang tuanya jenis dan manfaat imunisasi yang akan diberikan saat ini.
12. Ambil vaksin yang akan diberikan dan pastikan kondisi VVM. A/B, tidak beku dan tidak kadaluarsa.
13. Untuk imunisasi oral, ambil alat penetes, keluarkan dari plastic kemasan, buang kemasan kedalam plastic
sampah.
14. Ambil alat suntik, pastikan bahwa tidak kadaluarsa, keluarkan dari plastik kemasan, buang kemasan
kedalam plastik sampah.
15. Buka tutup jarum suntik, buang tutup jarum suntik kedalam plastic sampah.
16. Untuk vaksin yang membutuhkan pelarutan, larutkan vaksin sesuai dengan SOP persiapan Vaksin.
17. Tusukkan jarum suntik kedalam botol vaksin pastikan ujung jarum selalu berada didalam cairan –vaksin,
sedot vaksin sesuai dengan dosis yang dibutuhkan.
18. Apabila terdapat gelembung pada alat suntik atau kelebihan dosis, buang gelembung atau kelebihan dosis
yang ada tanpa mencabut jarum dari botol vaksin.
19. Lepaskan alat suntik dari botol vaksin.
20. Bersihkan lokasi penyuntikkan dengan kapas basah tunggu hingga kering.
21. Suntikan /Masukan vaksin sesuai dengan lokasi jenis vaksin yang diberikan kepada bayi.
22. Setelah melakukan penyuntikan buang/masukan jarum suntik ke dalam safety bok tanpa menutup jarum.
23. Catatan nama bayi dan jenis vaksin yang diberikan kedalam register buku kuning.
3. Bagaimana memastikan vaksin yang diberikan berkualitas dan bagaimana melakukan pelarutan vaksin?

1. Periksa tanggal kadaluarsa, jangan gunakan vaksin dan pelarut jika


melewati tanggal kadaluarsa, Periksa alat pemantau suhu beku (freeze
tag) dalam vaccine refrigerator, jika freeze tag menunjukan tanda silang
(x) berarti pernah terjadi penyimpangan suhu (dibawah 2°C) selama lebih
dari 60 menit.
2. Bila diduga pernah terjadi pembekuan pada vaksin DT, Td, Hepatitus
B,DPT/HB/Hib dan IPV. Untuk memastikan vaksin dalam kondisi baik atau
rusak maka sebaiknya dilakukan shake uji (uji kocok) kecuali untuk vaksin
IPV
3. Bagaimana pelarutan vaksin : pastikan pelarut yang akan digunakan
telah disimpan dalam vaccine refrigerator satu hari sebelumnya agar
suhu sama dengan vaksin dan pastikan pelarut belum Exp dan setelah
mencampurkan pelarut ke dalam vial vaksin yang akan di larutkan
digoyangkan secara perlahan sesuai arah jarum jam (jangan di kocok
secara berlebihan)
4. Vaksin dilarutkan saat akan akan di gunakan dan jangan lupa menuliskan
jam nya.
4. Bagaimana cara melakukan pengelolaan limbah pasca pelaksanaan imunisasi?

1. Siapkan safety box plastik kuning dan plastik hitam.


2. Buang benda tajam/ADS,vial atau ampul kedalam safety box.
3. Untuk kapas atau swab alkohol dibuang diplastik kuning/limbah infeksius.
4. Untuk plastik ADS atau bekas swab alkohol dibuang ke plastik hitam/non infeksius.
5. Plastik kuning dan safety box yang sudah terisi dibawa oleh petugas kesling ke
ruangan limbah.
TERIMAKASIH 

Anda mungkin juga menyukai