Anda di halaman 1dari 39

MAKNA DARI PENGKADERAN

KAMMI

Penguatan pengkaderan BPK PW dan PD KAMMI se Indonesia


Pokok Bahasan

 Arti dan makna dari pengkaderan


 Tujuan dari pengkaderan KAMMI
 Mindset pengkaderan KAMMI
PENGKADERAN

 Penyatuan Misi
 Manpower Planning
Proses bertahap dan terus menerus sesuai tingkatan, capaian, situasi, dan kebutuhan
tertentu yang dilaksanakan secara sadar oleh organisasi sehingga memungkinkan
seorang kader mengaktualisasikan potensi dirinya.
Memahami dasar dari pengkaderan
KAMMI
Fokus Penguatan Pengkaderan KAMMI

 Tujuan
 Strategi
 Iplementasi
Pondasi
Dasar Pengkaderan KAMMI

1. Visi
2. Misi
3. Prinsip
4. Karakter
5. Paradigma
(QS. Saba:15) Ideologi Filosofi Gerakan
6. Unsur
KAMMI
7. Kredo

Pengkaderan Amal
Visi

Misi

Karakter

Unsur Prinsip

Kredo Paradigma
Cita-cita KAMMI

Dambaan KAMMI adalah menjadikan negeri Indonesia ini sebagai negeri yang disebut Al-
Qur’an: baldatun thayyibatun wa Rabbun ghafur (QS. Saba : 15)
Kita menginginkan agar masyarakat kita diatur Allah dan mendapatkan kemelimpahan berupa
kesejahteraan material dan kenikmatan spiritual. Untuk mendapatkan hal itu semua, sesuai
dengan teori pertama, maka usaha hamba-hamba-Nya untuk mencapai kesana harus
dilakukan terlebih dahulu. Jika kita berupaya janji Allah sudah sangat jelas.
“Jikalau sekiranya penduduk negeri-negeri beriman dan bertakwa, pastilah Kami akan
melimpahkan kepada mereka berkah dari langit dan bumi.” (QS : Al-A’raf: 96)
Lanjutan…

 Dalam mencapai cita-cita besar masyarakat ideal (Islami) di atas, dibutuhkan sistematika ideologi yang menggerakkannya
secara teratur.
 Sistematika ideologi adalah alat bantu untuk membumikan cita-cita besar pada tataran strategis operasional
 Dalam konteks Gerakan KAMMI telah memiliki ideologi sekaligus prinsip yang menjiwai Gerakan diseluruh aktivitas dan
kegiatannya. Dari ideologi dan prinsip Gerakan inilah KAMMI meletakkan seluruh aktivitas secara teratur dan terencana.
 Sejak kelahirannya ideologi dan prinsip ini telah menjiwai budaya dan metodologi Gerakan KAMMI.
 Ideologi KAMMI adalah filosofi Gerakan KAMMI
 Filosofi inilah yang menjadi landasan KAMMI dalam bergerak dalam mencapai cita-cita ideal dambaan KAMMI.
Visi KAMMI

“KAMMI adalah wadah perjuangan permanen yang melahirkan kader-


kader pemimpin dalam upaya mewujudkan bangsa dan negara Indonesia
yang Islami.”
Ada 3 kata kunci :
1. Wadah tempat/organisasi
2. Melahirkan adalah proses takwin atau pembentukan (harakatut tajnid)
3. Bangsa dan negara Indonesia Islami adalah tujuan akhir (harakatul
amal)
MISI KAMMI

1. Membina keislaman, keimanan, dan ketaqwaan mahasiswa muslim Indonesia.


2. Menggali, mengembangkan, dan memantapkan potensi dakwah, intelektual, sosial politik dan kemandirian
ekonomi mahasiswa.
3. Memelopori dan memelihara komunikasi, solidaritas, dan kerjasama mahasiswa Indonesia dalam menyelesaikan
permasalahan bangsa dan negara
4. Mencerahkan dan meningkatkan kualitas masyarakat Indonesia menjadi masyarakat yang rabbani, madani,
adil, dan sejahtera.
5. Mengembangkan kerjasama antar elemen bangsa dan negara dengan semangat membawa kebaikan, menyebar
manfaat, dan mencegah kemungkaran (amar ma`ruf nahi munkar).
 Alur konkret Misi KAMMI:
Pembinaan => Potensi Kader => Amal Jama’I => Kualitas Masyarakat => Kontribusi Meluas, Jangka
Panjang
Prinsip Gerakan KAMMI
Kerangka Dakwah Kerangka Epestemik Prinsip Gerakan Sistematika Gerakan
Kemenangan islam adalah
jiwa perjuangan KAMMI
Mabda’ Worldview Pandangan Hidup KAMMI
Kebatilan adalah musuh abadi
KAMMI

Fikrah Paradigma Solusi Islam Adalah Tawaran Framework dan Konsepsi


Perjuangan KAMMI Tawaran Perubahan KAMMI

Perbaikan adalah tradisi


perjuangan KAMMI

Manhaj Metodologi Kepemimpinan Umat Adalah Pilihan Isu Strategis dan


Strategi Perjuangan KAMMI Sikap Gerakan KAMMI

Persaudaraan Adalah Watak


Muamalah KAMMI
Lanjutan….

 Mabda’ adalah dasar atau asas-asas yang menjadi landasan rasionalitas


dan semangat perjuangan KAMMI
 Fikrah adalah cita-cita dan tawaran pemikiran yang diajukan KAMMI
dalam upaya perbaikan
 Manhaj adalah pilihan metode dalam upaya pencapaian cita-cita yang
sudah digariskan
Dengan demikian ideologi KAMMI mencakup worlview (Pandangan Hidup), Paradigma (Kerangka Berpikir), dan
metodologi menjalankan gerakannya
Karakter organisasi kammi

KAMMI adalah
organisasi kader (harokatut tajnid)
– Q.S.An-Nisa ayat 9 – Kewajiban menjaga nafas gerakan melalui regenerasi kuantitas dan kualitas berkelanjutan

dan organisasi pergerakan (harakatul amal).


– Q.S.At-Taubah ayat 105 – Kontribusi berlandaskan keikhlasan dan rasa tanggung jawab
Paradadigma Gerakan kammi

1. KAMMI adalah gerakan dakwah tauhid


2. KAMMI adalah intelektual profetik
3. KAMMI adalah gerakan sosial independen
4. KAMMI adalah gerakan politik ekstraparlementer
KAMMI ADAlah Gerakan dakwah tauhid

 Gerakan Dakwah Tauhid adalah gerakan pembebasan manusia dari berbagai


bentuk penghambaan terhadap materi, nalar, sesama manusia dan lainnya,
serta mengembalikan pada tempat yang sesungguhnya yakni Allah SWT.
 Gerakan Dakwah Tauhid merupakan gerakan yang menyerukan deklarasi tata
peradaban kemanusiaan yang berdasar pada nilai-nilai universal wahyu
ketuhanan (Ilahiyyah) yang mewujudkan Islam sebagai rahmat semesta
(rahmatan lil ‘alamin).
 Gerakan Dakwah Tauhid adalah gerakan perjuangan berkelanjutan untuk
menegakkan nilai kebaikan universal dalam amar ma’ruf nahimunkar.
KAMMI ADALAH GERAKAN INTELEKTUAL PROFETIK

 Gerakan Intelektual Profetik adalah gerakan yang meletakkan keimanan


sebagai ruh atas penjelajahan nalar akal.
 Gerakan Intelektual Profetik merupakan gerakan yang mengembalikan secara
tulus dialektika wacana pada prinsip-prinsip kemanusiaan yang universal.
 Gerakan Intelektual Profetik adalah gerakan yang mempertemukan nalar akal
dan nalar wahyu pada usaha perjuangan perlawanan, pembebasan,
pencerahan, dan pemberdayaan manusia secara organik.
 Gerakan Intelektual Profetik adalah gerakan pemikiran yang menjangkau
realitas rakyat dan terlibat dalam penyelesaian masalah rakyat.
KAMMI ADALAH GERAKAN SOSIAL INDEPENDEN

 Gerakan Sosial Independen adalah gerakan kritis yang menyerang sistem peradaban
materialistik dan menyerukan peradaban manusia berbasis ketauhidan.
 Gerakan Sosial Independen merupakan gerakan kultural yang berdasarkan kesadaran dan
kesukarelaan yang berakar pada nurani kerakyatan.
 Gerakan Sosial Independen merupakan gerakan pembebasan yang tidak memiliki
ketergantungan pada hegemoni kekuasaan politik-ekonomi yang membatasi, baik secara
individu maupun organisasi.
 Gerakan Sosial Independen bertujuan menegakkan nilai sosial politik yang tidak
bergantung dengan institusi manapun, termasuk negara, partai maupun lembaga donor.
KAMMI ADALAH GERAKAN POLITIK
EKSTRAPARLEMENTER

 Gerakan Politik Ekstraparlementer adalah gerakan perjuangan melawan tirani dan


penegakkan demokrasi yang egaliter.
 Gerakan Politik Ekstraparlementer adalah gerakan sosial kultural dan structural yang
berorientasi pada penguatan rakyat secara sistematis dengan melakukan pemberdayaan
institusi-institusi sosial/rakyat dalam mengontrol proses demokrasi formal.
 Gerakan Ekstraparlementer berarti tidak menginduk pada institusi parlemen maupun
pembentuk parlemen (partai politik dan senator). Independensi sikap politik bulat utuh
tanpa intervensi partai apapun.
 Gerakan Ekstraparlementer bergerak di luar parlemen dan partai politik, sebagai
representasi rakyat secara independen.
Unsur Gerakan KAMMI

1. Bina’ul Qo’idah Al-Ijtima’iyyah


2. Bina’ul Qo’idah Al-Harokiyyah
3. Bina’ul Qo’idah Al-Fikriyyah
4. Bina’ul Qo’idah As-Siyasiyyah
Unsur-unsur perjuangan kammi

Membangun basis sosial, yaitu membangun lapisan masyarakat yang simpati dan mendukung perjuangan
KAMMI yang meliputi masyarakat umum, pelajar, mahasiswa, organisasi dan lembaga swadaya masyarakat, pers,
tokoh, dan lain sebagainya.
Membangun basis operasional, yaitu membangun lapisan kader KAMMI yang bergerak di tengah-tengah
masyarakat untuk merealisasikan dan mengeksekusi tugas-tugas dakwah yang telah digariskan KAMMI.
Membangun basis konseptual, yaitu membangun lapisan kader pemimpin yang mampu menjadi solusi dan
teladan masyarakat, menjadi guru bagi gerakan, memiliki prestasi yang unggul, mengislamisasikan ilmu
pengetahuan pada bidangnya, dan mempelopori penerapan solusi Islam terhadap berbagai segi kehidupan
manusia.
Membangun basis kebijakan, yaitu membangun lapisan kader ideolog yang memiliki kualifikasi keilmuan yang
tinggi dan mendalam sesuai bidangnya, memberdayakan dan menciptakan karya untuk kemajuan masyarakat, dan
pemimpin gerakan yang menentukan arah gerak dakwah KAMMI, berdasarkan situasi dan kondisi yang
berkembang.
Kredo Gerakan kammi

a. Kami adalah orang-orang yang berpikir dan berkendak merdeka. Tidak ada satu
orangpun yang bisa memaksa kami bertindak. Kami hanya bertindak atas dasar pemahaman,
bukan taqlid, serta atas dasar keikhlasan, bukan mencari pujian atau kedudukan.
b. Kami adalah orang-orang pemberani. Hanyalah Allah yang kami takuti. Tidak ada satu
makhluk pun yang bisa menggetarkan hati kami, atau membuat kami tertunduk apalagi takluk
kepadanya. Tiada yang kami takuti, kecuali ketakutan kepada-Nya.
c. Kami adalah para petarung sejati. Atas nama al-haq kami bertempur, sampai tidak ada lagi
fitnah dimuka bumi ini. Kami bukan golongan orang yang melarikan diri dari medan
pertempuran atau orang-orang yang enggan pergi berjihad. Kami akan memenangkan setiap
pertarungan dengan menegakkan prinsip-prinsip Islam.
Lanjutan…

d. Kami adalah penghitung risiko yang cermat, tetapi kami bukanlah orang-orang yang takut mengambil
risiko. Syahid adalah kemuliaan dan cita-cita tertinggi kami. Kami adalah para perindu surga. Kami akan
menyebarkan aromanya didalam kehidupan keseharian kami kepada suasana lingkungan kami. Hari-hari kami
senantiasa dihiasi dengan tilawah, dzikir, saling menasehati dalam kebenaran dan kesabaran, diskusidiskusi yang
bermanfaat dan jauh dari kesia-siaan, serta kerja-kerja yang konkret bagi perbaikan masyarakat. Kami adalah
putra-putri kandung dakwah, akan beredar bersama dakwah ini kemana pun perginya, menjadi pembangunnya
yang paling tekun, menjadi penyebarnya yang paling agresif, serta penegaknya yang paling kokoh.
e. Kami adalah orang-orang yang senantiasa menyiapkan diri untuk masa depan Islam. Kami bukanlah orang
yang suka berleha-leha, minimalis dan loyo. Kami senantiasa bertebaran di dalam kehidupan, melakukan
eksperimen yang terencana, dan kami adalah orang-orang progressif yang bebas dari kejumudan, karena kami
memandang bahwa kehidupan ini adalah tempat untuk belajar, agar kami dan para penerus kami menjadi perebut
kemenangan yang hanya akan kami persembahkan untuk Islam.
LANJUTAN…..

f. Kami adalah ilmuwan yang tajam analisisnya, pemuda yang kritis terhadap kebatilan,
politisi yang piawai mengalahkan muslihat musuh dan yang piawai dalam memperjuangkan
kepentingan umat, seorang pejuang di siang hari dan rahib dimalam hari, pemimpin yang
bermoral, teguh pada prinsip dan mampu mentransformasikan masyarakat, guru yang
mampu memberikan kepahaman dan teladan, sahabat yang tulus dan penuh kasih sayang,
relawan yang mampu memecahkan masalah sosial, warga yang ramah kepada
masyarakatnya dan responsif terhadap masalah mereka, manajer yang efektif dan efisien,
panglima yang gagah berani dan pintar bersiasat, prajurit yang setia, diplomat yang
terampil berdialog, piawai berwacana, luas pergaulannya, percaya diri yang tinggi, semangat
yang berkobar tinggi.
Tafsir Kredo Gerakan KAMMI

 Independen : Kemandirian untuk menentukan pilihan dan kehendak atas dasar pemahaman
 Ikhlas : Bersandarkan kepada ridho Allah, dan bukan kepada kepentingan yang tersamar.
 Pemberani : Mempunyai hati yang mantap dan rasa percaya diri yang besar dalam menghadapi
bahaya , resiko dan kesulitan.
 Mujahid : Bersungguh-sungguh terhadap segala aktivitas yang dilakukannya.
 Penghitung resiko yang cermat : Mampu mengambil keputusan yang tepat yang didasari atas
perhitungan yang matang.
 Perindu Surga : Berorientasi pada kebahagian akhirat.
 ‘Abid : Menjadikan segala aktifitas untuk tujuan ibadah pada Allah.
 Menjauhi kesia-siaan : Mengisi waktu dengan aktivitas yang bermanfaat

 Visioner : Memiliki pandangan dan wawasan yang luas terhadap apa yang tampak pada khayalan dan cita-cita;
kemampuan untuk melihat pada inti persoalan.
 Aktif : Senantiasa bergerak
 Progresif : Kesiapan diri untuk terus berproses lebih maju.
 Manusia pembelajar : Haus terhadap ilmu; mampu memanfaatkan setiap kesempatan untuk memperluas
wawasan.
 Ilmuan : Menekuni spesifikasi ilmu tertentu; berkecimpung dalam dunia ilmu pengetahuan.
 Kritis : Memiliki rasa keingintahuan yang tinggi terhadap kebenaran.
 Politisi : Peka dan mampu berfikir strategis dalam pengambilan kebijakan terkait dengan permasalahan ummat.
 Transformatif : Kemampuan mengaktualisasikan gagasan / konsep ke dalam realitas.
 Murobbi : Memiliki kemampuan untuk meningkatkan, mengembangkan dan
memberdayakan potensi obyek dakwahnya; mampu menunjukkan keteladanan.
 Social Worker : Berpartisipasi dalam aktivitas pelayanan sosial; mampu menjawab tantangan
sosial yang ada di masyarakat baik di masa sekarang maupun yang akan datang.
 Empatik : Melibatkan diri secara emosional terhadap permasalahan yang dihadapi orang lain.
 Supel : Terbuka pemikiran, memiliki kemampuan untuk beradaptasi dengan berbagai macam
kondisi sosial masyarakat.
 Manajer : Memiliki kemampuan mengelola sumber daya yang ada secara efektif dan efisien.
 Ahli Strategi : Memiliki kapasitas berpikir strategis.
 Loyal : Keberpihakan kepada Allah, rasul dan orang-orang beriman.
 Diplomat : Memiliki kecakapan untuk menggunakan pilihan kata bagi keuntungan
pihak yang bersangkutan dalam perundingan, menjawab pertanyaan, dan
mengemukakan pendapat.
 Luas wawasan : Menguasai berbagai macam aspek keilmuan.
 Percaya diri : Yakin akan kemampuan yang dimilikinya.
 Militan : Bersemangat tinggi dan tangguh dalam berjuang.
Note

Filosofi gerakan ini merupakan landasan utama dan nilai perjuangan yang
menjiwai gerakan KAMMI. Dari bangunan filosofi gerakan inilah diharapkan
lahirnya kader-kader KAMMI dengan kultur gerakan yang khas dan istimewa.
Kekhasan ini menjadikan gerakan memiliki kekuatan bangunan integralitas
internal dan aman dari bahaya eksternal yang akan merusaknya. ciri yang
melekat dari kader yang ingin dihasilkan dari filosofi gerakan ini adalah
integralitas dan progresivitas kader di medan amal perjuangan Islam.
Menyelami Pengkaderan KAMMI
KAMMI bagian dari proses dakwah Islam

KAMMI memiliki cita-cita perubahan untuk Indonesia

Memiliki tujuan generasi soleh dan muslih

Gerakan yang dibangun adalah Gerakan intelektual profetik (menyelaraskan


ilmu dan iman

Memberikan kontribusi pemikiran bagi cerdasnya kehidupan


bangsa

KAMMI Menjadi wadah permanen yang menyemai bibit-bibit unggul lahirnya para pemimpin yang Tangguh di masa
depan.
Mewujudkan Indonesia berbasis pandangan syumuliatul islam yang
jernih
Berupaya mencetak kader-kadernya dalam setting jangka Panjang (baik dalam proses kaderisasi selama
berkontribusi di KAMMI maupun melanjutkan kontribusi setelahnya

Kaderisasi yang bersumber dari cita-cita kuat akan masa depan Indonesia ditangan Islam

Memicu untuk menyiapkan SDM yang berdaya guna, unggul dan


terlatih

Agar di kemudian hari dapat tampil elegan untuk memimpin bangsa ini di berbagai macam aspek kehidupan

Dalam konteks dakwah, upaya sosialisasi gagasan Gerakan akan perubahan perlu dikemas
dalam komunikasi efektif yang berpengaruh

Dengan mewujudkan aktivis yang memiliki kompetensi agent of change lebih fungsional

Lebih dari agent of change terwujudnya derector of change


Berangkat dari visi Gerakan yang berupaya menciptakan masyarakat islami dengan
menghadirkan para pemimpin perubahan yang saleh dan muslih

Para pemimpin itulah yang merancang dan mengendalikan perubahan

Syarat Tokoh perubahan (Kepribadian yang kokoh, kemampuan berorganisasi dan kemampuan
menebar pengaruh yang kuat ditingkat publik

Dalam logika Gerakan pemuda, mewujudkan derector of change setidaknya harus memenuhi 6 kompetensi :
1. Spiritual yang bersih dan terjaga
2. Pengetahuan dasar yang kuat dan luas
3. Wawasan makro kebangsaan
4. Kepakaran dan profesionalisme
5. Jaringan yang luas dan kepemimpinan yang kuat dan terlatih
6. Kemampuan menyampaikan gagasan pada orang lain dengan penguasaan komunikasi massa
Tujuan

Orientasi Kaderisasi Muslim


Nasional/Visi
Negarawan
Pengkaderan KAMMI
Orientasi Kaderisasi Nasional
Muslim Negarawan

 Kader yang memiliki basis ideologi islam yang mengakar


 Idealis dan konsisten
 Basis pengetahuan dan pemikiran yang mapan
 Berkontribusi pada pemecahan problematika umat dan bangsa
 Mampu menjadi perekat komponen bangsa pada upaya perbaikan
Peran Pengkaderan

 Pewarisan Nilai
 Regenerasi
 Sarana Belajar Kader
TERIMAKASIH

Anda mungkin juga menyukai