Anda di halaman 1dari 2

SEJARAH PAKIS

PMPATD PAKIS RESCUE TEAM dibentuk pada tanggal 10 April 2005 tepatnya di Pulau Tegal. Awal didirikan PMPATD PAKIS RESCUE TEAM tidaklah bernama seperti yang dikenal saat ini melainkan dikenal hanya dengan nama PAKIS (Pecinta Alam Kedokteran Indonesia Satu). Pendiri PAKIS di kala itu adalah sepuluh mahasiswa Program Studi Pendidikan Dokter Fakultas Matematika Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Lampung yang memiliki kecintaan begitu besar terhadap alam dan kegiatan-kegiatan kepecintaalaman. Kesepuluh mahasiswa tersebut adalah 1. Gindo; 2. Iswandi Darwis; 3. Johan Salim; 4. Muh. Arif Dwi; 5. Almaaris; 6. Robby P.S.; 7. Adhi Ageng Wibowo; 8. Rifandi Suryaman Djayasinga; 9. Ukhron Nofansyah; dan 10. Adam Riza Kusuma. Janji yang mereka ucapkan bersama di Pulau Tegal adalah akan menjadikan PAKIS, organisasi yang mereka bentuk menjadi sebuah lembaga kemahasiswaan di Program Studi Pendidikan Dokter Fakultas MIPA Universitas Lampung. Setelah berdiri, PAKIS tidak hanya dimiliki kesepuluh pendirinya melainkan pula turut dikembangkan oleh Pramono Satrio Wibowo, Sulung Mulia Putra, dan Exsa Hadibrata yang bergabung menjadi anggota. Meskipun di awal berdirinya belum menjadi organisasi yang diakui oleh program studi tak membuat kegiatan PAKIS terbatas. Kegiatan terus berkembang dan terlaksana seperti naik gunung dan mengikuti kegiatan berbagai forum Pencinta Alam Universitas Lampung lainnya. Di tahun 2006, terbentuk Badan Eksekutif Mahasiswa Persiapan Fakultas Kedokteran dan disaat itu barulah PAKIS dijadikan sebagai Unit Kegiatan Mahasiwa. Kemudian di bulan Mei 2006, salah satu pendiri PAKIS, Johan Salim berangkat mengikuti perkumpulan PTBMMKI (Perhimpunan Tim Bantuan Medis Mahasiswa Kedokteran Indonesia). Saat itu Pakis masih berdiri sebagai organisasi Pencinta Alam dan belum

ada Tim Bantuan Medis. Di perkumpulan itulah, PAKIS mendapat rekomendasi dari PTBMMKI untuk membentuk UKM dalam bidang Tim Bantuan Medis. Setelah Johan kembali ke Lampung dari pertemuan PTBMMKI, beliau membawa informasi tersebut bahwa TBM harus terbentuk di PAKIS. Pada awalnya terjadi pro dan kontra karena ingin membangun TBM. Namun berdasarkan diskusi yang sulit akhirnya tetap di tahun 2006 terbentuklah PMPATD (Perhimpunan Mahasiswa Pencinta Alam Tanggap Darurat) PAKIS Rescue Team. Di situ AD-ART dan lambang PAKIS dibuat. Sebelmnya, ketua PAKIS pertama saat masih sebagai organisasi Pencinta Alam yaitu Almaaris. Namun setelah terbentuk menjadi PMPATD PAKIS Rescue Team, diadakan musyawarah besar pertama kali dan terpilihlah Johan Salim sebagai ketua umum pertama sejak terbentuknya TBM. Di musyawarah besar itu pulalah mulai dibentuk berbagai divisi yaitu divisi Pencinta Alam, Pendidikan dan Pelatihan, Organisasi, dan Tindakan Medis. Saat pertama berdiri sebagai UKM, anggota PMPATD PAKIS Rescue Team sekitar 80-an orang yang terdiri dari angkatan 2004-2005. PMPATD PAKIS Rescue Team yang secara resmi terbentuk di tahun 2006 sampai sekarang masih teguh bergerak di bidang kepencintaalaman dan ketanggapdaruratan dalam hal ini sebagai tim bantuan medis. Kegiatan naik gunung bersama, pelatihan dan pendidikan dasar masih tetap dipertahankan di organisasi ini.

Anda mungkin juga menyukai