Anda di halaman 1dari 4

LAPORAN PERTANGGUNG JAWABAN

(BIDANG)
NURSING IN ACTION
FAKULTAS ILMU KEPERAWATAN UNIVERSITAS INDONESIA
TAHUN 2013
(NIA FIK UI 2013)
I mprove Nursing Skills for I ndonesiaBetter Health

Penanggung jawab : Alita Mei Rosfyanita (A2011)
Staf : Agustina Melviani (A2012)
Selvyyanny Tedjomuljo (A2011)
Ayu Triarno (A2012)
Ahmad Hifni Bik (A2011)
a. Pendahuluan
Alhamdulillah puji syukur kita panjatkan kepada Allah SWT dan solawat serta
salam kepada junjungan Nabi Muhammad SAW. Terlaksana sudah acara yang
dirangkai selama berbulan-bulan yaitu Nursing In Action 2013. Setelah
menjalankan amanah yaitu serangkaian kegiatan khususnya bidang
Operasional, maka saya akan melaporkan pertanggungjawaban dari bidang
tersebut.

b. J ob Description
1. Mempersiapkan ruangan dan perlengkapan yang akan dilakukan saat acara
berlangsung
2. Mendekorasi serta penuansaan saaat NIA berlangsung.
3. Berkoordinasi dengan bidang acara selama berlangsungnya acara.
c. Perencanaan
Perencanaan yang saya lakukan setelah saya diamanahkan sebagai PJ
Operasional adalah mencari staf yang nantinya akan membantu tugas
operasional. Namun dalam pencarian staf saya mengalami kendala yaitu
banyak SDM FIK UI yang tidak mau bergabung dalam kepanitiaan dengan
alasan mereka sudah terlebih dahulu direkrut ke dalam kepanitiaan lainnya.
Sehingga staf operasional yang ditargetkan berjumlah 7 namun sampai
mendekati sebulan sebelum acara saya hanya mendapatkan 3 staf dan 1 staf
tambahan dari panitia lain. Selain itu, kendala yang dihadapi adalah karena
baru pindahnya FIK UI ke gedung RIK, jadi mekanisme peminjaman
peralatan, ruangan serta izin untuk penuansaan NIA 2013 terhambat. Kami
harus mencari berbagai rencana alternatif penggunaan ruangan dan
perlengkapan. Akhirnya kami memutuskan untuk mengadakan rangkaian
acara NIA 2013 di gedung lama FIK UI, dengan konsekuensi peminjaman
saound sistem mencari sendiri, kebersihan, dan segala persiapan harus
dilakukan oleh panitia NIA 2013 sendiri tanpa adanya bantuan OB FIK.
d. Pelaksanaan
Rangkaian kegiatan NIA 2013 hanya terpusat pada satu hari yaitu tanggal 26
Oktober 2013. Perlengkapan diberikan kemudahan terkait peminjaman
ruangan dan beberapa alat dengan meminta bantuan kepada petinggi FIK
dan bagian umum FIK, kami dipinjamkan untuk menggunakan gedung FIK
lama dan beberapa alat penunjang acara. Disamping kemudahan tetap ada
kendala bagi anak perlengkapan karena mereka harus membuat gedung yang
sudah tidak terpakai menjadi layak dipakai oleh orang banyak. Kemudian
seluruh panitia sepakat untuk bekerja bakti dalam membuat FIK lama
menjadi layak pakai. Walaupun dalam pelaksanaannya tidak semanis
perencanaannya namun cukup membantu anak perlap dalam menjalankan
amanahnya. Bagi saya anak perlap sangat bagus sekali dalam bekerja dan
cukup tenang dalam menjalankan tugasnya sehingga semua berjalan baik.

e. Analisa S.W.O.T
1. Strength
a. Ada beberapa SC dan panitia yang membantu bidang operasional
dalam mempersiapkan perlengkapan dalam urusan melobi dengan
pihak FIK
b. Perlengkapan yang dibutuhkan saat acara tersedia semua.
c. Anggaran yang sudah dibuat untuk perlengkapan ternyata pada saat
pelaksanaan lebih sedikit daripada yang ditargetkan.
d. Staf operasional memiliki link untuk peminjaman perlengkapan
2. Weakness
a. Sulit berkoordinasi dengan staf operasional.
b. Belum diketahuinya sistematika peminjaman ruangan dan
perlengkapan di RIK menghambat seluruh tugas operasional.
c. Kurangnya staf mengakibatkan kurangnya SDM saat acara
berlangsung.
3. Opportunity
Bantuan dari panitia di bidang lain, SC BEM, serta koordinator Logistik
dan satpam FIK sangat membantu bidang operasional dalam menjalankan
tugas serta mempersiapkan perlengkapan. Selain itu, bidang acara
khususnya closing ceremony yang sudah sangat membantu tugas
operasional dalam mendekorasi serta penuansaan rangkaian acara NIA
2013.
4. Threat
Waktu yang sangat kurang untuk mempersiapkan semuanya dan liburan
semester membuat kepanitian NIA 2013 kurang berjalan maksimal. Selain
itu adanya konflik internal dari kepantiaan ini membuat kami merasa
tertekan dan tidak nyaman menjalankannya.

f. Evaluasi
1. Seharusnya persiapan NIA dilakukan minimal 4 bulan sebelumnya
sehingga konsep acara yang akan dilakukan jelas serta SDM panitia
mencukupi.
2. PO NIA harus lebih tegas kepada para PJ maupun staf, sehingga tidak ada
tugas dari tiap bidang yang terlalaikan.
3. Publikasi rangkaian NIA seharusnya minimal 3 bulan sebelum acara,
sehingga banyak yang berpartisipasi dalam acara NIA.
4. Harus ada koordinasi dan komunikasi yang jelas antar bidang.
5. Harus mengetahui mekanisme peminjaman ruangan dan perlengkapan dari
jauh hari, sehingga ketika sudah mendekati hari acaranya, semua
perlengkapan dan ruangan sudah terlobi dengan baik.

6. Ucapan Terima Kasih
Terima kasih sebesar-sebarnya kepada:
a. Allah SWT yang meridhai dan member kemudahan sehingga terlaksana
NIA 2013
b. Keluarga terutama kedua orang tua yang member dukungan moril dan
materil serta memahami saya dengan ikut kepanitian NIA 2013
c. Bu Nanny yang dengan senang hati meminjamkan gedung FIK dan
beberapa peralatan yang menunjang NIA 2013
d. Bu Etty umum yang membantu kami terkait peminjaman alat dan
kerjasama dengan satpam FIK
e. Para bapak satpam FIK yang membantu sebelum dan sampai acara
berakhir.
f. Kepada para staf operasional yang dapat hadir saat acara NIA 2013 serta
panitia NIA 2013 yang sudah membantu dalam mempersiapkan segalanya.

PJ Operasioanal
Alita Mei Rosfyanita

Anda mungkin juga menyukai