Anda di halaman 1dari 18

Pengertian Computer Based Information System (CBIS)

A. Pengertian CBIS
Sistem Informasi Berbasis Komputer atau Computer Based Information System (CBIS)
merupakan sistem pengolahan suatu data menjadi sebuah informasi yang berkualitas dan dapat
dipergunakan sebagai alat bantu yang mendukung pengambilan keputusan, koordinasi dan kendali
serta visualisasi dan analisis. Beberapa istilah yang terkait dengan CBIS antara lain adalah data,
informasi, sistem, sistem informasi dan basis komputer. Berikut penjelasan masing-masing istilah
tersebut.

B. Era Globalisasi dan Tingginya Tingkat Kompetisi
Beberapa strategi yang dapat dilakukan setiap perusahaan untuk dapat memenangkan
kompetisi yang dilakukan di era yang penuh gejolak ini.
1. Penguasaan teknologi untuk menghasilkan produk barang maupun jasa.
2. Peningkatan kualitas sumber daya manusia.
3. Marketplace yang tepat.
4. Terbentuknya sistem informasi yang akurat untuk membantu setiap pengambilan keputusan.

C. Sub Sistem dari Sistem Informasi Berbasis Komputer
Sub sistem dari CBIS adalah :
1. Sistem Informasi Akuntansi
2. Sistem Informasi Manajemen
3. Sistem Pendukung Keputusan
4. Automasi Kantor (Virtual Office)
5. Sistem Pakar


SISTEM INFORMASI AKUNTANSI (SIA)
SIA adalah sistem informasi yang melaksanakan aplikasi akuntansi perusahaan, yaitu sebagai
pengolah data perusahaan, Perusahaan tidak dapat memilih untuk menggunakan SIA atau tidak,
sistem ini merupakan keharusan. Semua perusahaan pada dasarnya melaksanakan prosedur-prosedur
yang sama. SIA lebih berorientasi pada data dibanding pada informasi, walaupun ada beberapa
informasi yang dihasilkan. SIA menyediakan database bagi sisten informasi lain.
SIA adalah satu-satunya sistem informasi yang bertanggung jawab memenuhi kebutuhan
informasi di luar perusahaan, meyediakan informasi untuk seluruh lingkungan kecuali pesaing.
Tugas utama sistem informasi ini adalah:
Pengumpulan Data
Setiap tindakan yang dilakukan oleh perusahaan yang melibatkan elemen lingkungan maka
kegiatan tersebut disebut dengan transaksi, tindakan tersebut dijelaskan dengan sebuah catatan data,
pencatatan ini dikenal dengan istilah pengolahan transaksi. Sistem pengolahan data mengumpulkan
data yang menjelaskan setiap tindakan internal perusahaan dan transaksi lingkungan perusahaan.

Manipulasi Data
Adalah tugas yang berupa pengubahan data menjadi informasi. Manipulasi data meliputi:
Classification, identifikasi dan pengelompokan data menggunakan pengkodean terhadap catatan
transaksi.
Sorting, penyusunan sesuai urutan tertentu berdasarkan kode atau elemen data lainnya.
Calculating, operasi aritmetika dan logika yang dilakukan pada eleem data.
Summarizing, penyimpulan data sehingga dihasilkan total, rata-rata dan lain-lain.

Penyimpanan Data
Data yang telah dicatat kemudian disimpan dalam media penyimpanan sekunder, dan
diintegrasikan secara logis dalam bentuk database.


Penyediaan Dokumen
SIA menghasilkan informasi untuk individu atau organisasi baik didalam maupun diluar
perusahaan, yang dipicu oleh dua hal, yaitu:
Tindakan, yaitu output yang dihasilkan jika terjadi sesuatu.
Waktu, yaitu output yang dihasilkan pada saat tertentu.
Karakteristik SIA
Melaksanakan tugas yang diperlukan.
Berpegang pada prosedur yang relatif standar.
Menangani data yang rinci.
Berfokus pada historis.
Menyediakan informasi pemecahan masalah minimal.

Peran SIA Dalam CBIS
SIA menghasilkan beberapa output informasi dalam bentuk laporan akuntansi standar.
SIA menyediakan database yang lengkap untuk digunakan dalam pemecahan masalah.

SISTEM INFORMASI MANAJEMEN (SIM)
Adalah suatu sistem berbasis database komputer yang menyediakan informasi bagi beberapa
pemakai dengan kebutuhan yang serupa. Para pemakai biasanya membentuk suatu entitas formal
perusahaan atau subunit dibawahnya,

Sumber daya SIM
Informasi menjelaskan perusahaan atau salah satu sistem perusahaan tentang apa yang telah
terjadi di masa lalu, apa yang sedang terjadi sekarang, dan apa yang mungkin terjadi di masa yang
akan datang. Informasi tersebut tersedia didalam laporan periodik, laporan khusus, dan hasil simulasi
matematika, output informasi tersebut digunakan manajer saat mereka membuat keputusan untuk
pemecahan masalah.
Semua informasi tersebut memiliki karakteristik yang sama untuk bidang area fungsional
(marketing, manufaktur, sdm, dan keuangan), level manajemen (operational, manajerial, dan
strategis), dan user (manajer atau non manajer) SIM informasi memperoleh data dari database, dimana
database tersebut berisi data dan informasi dari SIA dan dari lingkungan.
Suatu SIM bisa juga merupakan suatu sistem informasi antar organisasi (IOS) jika SIM terkoneksi
dengan SIM pada perusahaan lain misalnya dengan Suplier.

SIM dan SIA
SIM menggunakan data yang disediakan SIA dalam database, dan informasi lain yang berasal dari
lingkungan. Isi dari database tersebut digunakan oleh software untuk membuat laporan periodik dan
laporan khusus, serta model matematika untuk mensimulasikan aspek operasi perusahan, Berbeda
dengan SIA, SIM tidak berkewajiban menyediakan informasi bagi lingkungan.

SIM & EntIS
SIM akan terbentuk secara utuh jika semua sistem informasi organisasi telah terbentuk dan
terkoneksi satu sama lain. Data dan informasi disimpan dalam satu database yang sama dan dapat
dipergunakan pada area fungsional yang lain. SIM merupakan dasar terbentuknya sistem informasi
yang lebih canggih dan kompleks yang baru berkembang dalam beberapa tahun terakhir, yaitu Sistem
Informasi Perusahaan dikenal juga dengan nama Enterprise Information System (EntIS).

Software Pembuat Laporan
Software pembuat laporan adalah perangkat lunak yang digunakan untuk menghasilkan laporan
periodik dan laporan khusus. Dari bentuknya laporan periodik dan laporan khusus mungkin terlihat
sama. Perbedaan terdapat dari timeliness dan time horizon.Laporan periodik disiapkan sesuai jadwal
tertentu, SIM periode awal terbatas pada penyediaan laporan periodik saja, tetapi hal ini menjadi
sukar diterima ketika SIM telah menerapkan HRIS dan EIS.
Laporan khusus disediakan jika terjadi sesuatu yang luar biasa, sepertl laporan kecelakaan di
manufaktur, atau laporan tertentu yang diperoleh dari query database. Laporan khusus biasanya
mengambarkan sesuatu yang sedang terjadi atau baru saja terjadi, berbeda dengan laporan periodik
yang lebih berorientasi pada masa lalu atau apa yang telah terjadi.Laporan bisa juga merupakan
gabungan dari laporan periodik dan laporan khusus, misalnya untuk membandingkan pendapatan pada
saat ini dengan laporan pada periode yang sama tahun sebelumnya. Laporan seperti ini disebut dengan
Management by exception.
Management by exception dapat dimasukan kedalam laporan dalam empat cara yaitu.
Laporan jika terjadi pengecualian, seperti pada contoh berikut, data yang ditampilkan hanya untuk
data lembur saja.
Laporan menggunakan urutan untuk menonjolkan suatu pengecualian. Laporan berikut
memperlihatkan komoditas mana yang memiliki nilai penjualan terbesar sampai terkecil.
Laporan berdasarkan pengelompokan suatu pengecualian. Laporan dirancang sehingga manajer
dapat mencari perkekecualian pada area tertentu, misalnya jika dia ingin melihat piutang yang
berumur lebih dari 90 hari.
Laporan yang menunjukan variansi dari normal, misalnya laporan yang ingin menunjukan berapa
perbedaan antara arget penjualan dan penjualan sebenarnya.
Model Matematika
Jenis software SIM kedua berbentuk model matematika. Model matematika dapat dikategorikan
dalam tiga karakteristik yaitu pengaruh waktu, tingkat keyakinan, dan kemampuan optimisasi. Model
matematika berdasarkan pengaruh waktu dapat dibedakan menjadi model statis atau dinamis, model
dinamis memiliki variabel waktu, sehingga hasil simulasi akan berdasarkan pada periode analisisnya.
Model matematika berdasarkan tingkat keyakinan, mencakup model deterministik atau model
probabilistik. Model deterministik adalah model yang hasilnya akan diketahui dengan pasti jika nilai
variabel-variabel yang membentuknya diketahui. Model probabilistik akan menghasilkan
kemungkinan-kemungkinan walaupun variabel yang membentuknya diketahui dengan pasti.
Model berdasarkan kemampuan optimasi dibedakan menjadi model optimasi atau suboptimasi. Model
optimasi adalah model yang dapat memilih solusi terbaik dari berbagai alternatif, untuk mencapai
model ini masalah harus memiliki struiktur yang sangat baik. Model suboptimasidisebut juga model
satisficing model, memungkinkan manajer memasukan serangkaian keputusan dan model akan
memproyeksikan hasilnya, model ini tidak mengidentifikasi keputusan terbaik melainkan membantu
manajer memutuskan hal itu. Model EOQ adalah model yang memiliki karakteristik statis,
deterministik, dan optimasi.

Kelebihan dan Kelemahan Model Matematika
Seorang manajer yang menggunakan model matematika akan memperoleh keuntungan:
1. Pembuatan model merupakan pengalaman belajar.
2. Kecepatan simulasi menyediakan kemampuan untuk mengevaluasi dampak keputusan secepat
mungkin dibanding menunggu setelah keputusan dibuat.
3. Model menyediakan daya prediksi yang tidak dapat disediakan oleh metode penghasil informasi
lain.
4. Model lebih murah dari pada metode trial and error. Pembuatan model memang mahal tetapi tidak
artinya dibanding dampak dari keputusan yang buruk.

Kelemahan utama penggunaan model matematika:
1. Tingkat kesulitan yang tinggi dalam pembuatan model sistem bisnis sering menghasilkan tidak
mencakup semua faktor yang mempengaruhi. Hilangnya faktor dominan akan sangat
mempengaruhi kualitas informasi yang dihasilkannya.
2. Dibutuhkan tingkat keahlian matematik yang tinggi untuk mendapatkan model yang tepat.
Identifikasi faktor secara lengkap tidak akan berguna jika pemodel tidak memiliki kemampuan
untuk menghubungkannya dengan operator-operator matematika yang tepat.
Output Model
Simulasi model dapat disajikan dalam dua bentuk tampilan output yaitu:
o Output tabel, yaitu output berupa tampilan huruf dan angka yang digunakan jika semua
data perlu ditampilkan.
o Output Grafik, muncul setelah era komputer WYSIWYG, di rintis oleh Lotus dam
Microcomputer. Kini tampilan grafik menjadi suatu fiturt wajib yang harus disediakan
sistem informasi.
Grafik memiliki kemampuan untuk:
o Menyimpulkan dengan cepat
o Mendeteksi trend dari waktu ke waktu.
o Meramalkan suatu kejadian.
o Mencari gambaran sederhana dari suatu situasi.

Memilih grafik yang baik menurut Jarvenpaa & Dicson adalah:
o Diagram garis/batang, digunakan untuk menyimpulkan data.
o Diagram garis/batang berkelompok, untuk melihat trend.
o Diagram batang berkelompok lebih baik dari pie chart, untuk menyajikan bagian-bagian
dari suatu keseluruhan.
o Diagram garis/batang berkelompok, baik untuk membandingkan berbagai pola variabel
dibanding diagram garis/batang bertumpuk.
o Gunakan batang horisontal dari pada batang vertikal saat membandingkan berbagai
variabel.
o Tempatkan nilai pada ujung batang horisontal untuk memudahkan pembacaan.
o Gunakan garis tunggal atau batang untuk membandingkan titik-titik data individual antara
variabel.

SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN (Decision Support System)
Dalam upaya memecahkan masalah seorang problem solver akan banyak membuat keputusan.
Keputusan harus diambil untuk menghindari atau mengurangi dampak negatif atau untuk
memanfaatkan peluang.
Keputusan terbagi menjadi:
o Keputusan terprogram, bersifat berulang dan rutin.
o Keputusan tak terprogram, bersifat baru dan tidak terstruktur, tidak ada metode pasti
untuk menanganinya karena belum pernah terjadi sebelumnya.

Manajer melakukan empat tahap pengambilan keputusan, yaitu:
o Kegiatan Intelejen, mengamati lingkungan untukmencari kondisi yang perlu
diperbaiki.
o Kegiatan Merancang, menemukan, mengembangkan, dan menganalisis berbagai
alternatif tindakan yang mungkin.
o Kegiatan Memilih, memilih salah satu rangkaian tindakan diantara alternatif.
o Kegiatan Review, menilai pilihan-pilihan yang lalu.

Jenis DSS
o Jenis pertama hanya memungkinkan manajer mengambil elemen keputusan, seperti
bertanya berapa jumlah penjualan wilayah X.
o Jenis kedua menungkinkan memperoleh laporan khusus dari suatu file, misalnya
laporan persediaan.
o Jenis ketiga memungkinkan manajer mendapat laporan yang berasal dari berbagai
file, seperti laporan laba rugi.
o Jenis keempat memungkinkan manajer melihat dampak-dampak berbagai keputusan.
Misalnya perubahan harga produk dan implikasinya terhadap keuntungan.
o Jenis kelima memungkinkan manajer menerima usulan keputusan, misalnya
memperolah harga jual optimal yang diproleh dari sebuah model matematika.
o Jenis keenam adalah DSS yang mampu memberikan keputusan, misalnya komputer
yang memutuskan besarnya premi untuk nasabah berusia dibawah 25, bekerja di
Trans Am, Tinggal Di Houston dll.
Tiga DSS pertama cukup dengan menggunakan database query, sedangkan tiga terakhir harus
menyertakan model matematika.

Tujuan DSS
o Membantu manajer membuat keputusan untuk pemecahan masalah semi terstruktur.
o Mendukung penilaian manajer bukan mencoba menggantikannya.
o Meningkatkan efektifitas pengambilan keputusan manajer dari pada efisiensinya.

SISTEM PAKAR (ES)
Sistem pakar (Expert System) adalah sebuah sistem informasi yang memiliki intelegensia
buatan (Artificial Intelegent) yang menyerupai intelegensia manusia. Sistem pakar mirip dengan DSS
yaitu bertujuan menyediakan dukungan pemecahan masalah tingkat tinggi untuk pemakai. Perbedaan
ES dan DSS adalah kemampuan ES untuk menjelaskan alur penalarannya dalam mencapai suatu
pemecahan tertentu. Sangat sering terjadi penjelasan cara pemecahan masalah ternyata lebih berharga
dari pemecahannya itu sendiri.
Karakteristik Sistem Pakar
Memiliki kemampuan belajar atau memahami masalah dari pengalaman.
Memberikan tanggapan yang cepat dan memuaskan terhadap situasi baru.
Mampu menangani masalah yang kompleks (semi terstruktur).
Memecahkan masalah dengan penalaran.
Menggunakan pengetahuan untuk menyelasaikan masalah.

Bagian Sistem Pakar
User Interface, adalah bagian yang memungkinkan manajer mamasukan instruksi dan
informasi kedalam dan menerima informasi dari sistem pakar.
1. Input terdapat empat metode yaitu
Menu
Commands
Natural Languange
Customized Interfaces
2. Output Sistem Pakar , antara lain:
Penjelasan dari pertanyaan
Penjelasan dari penyelesaian masalah
3. Knowledge Base, adalah bagian yang memuat fakta-fakta yang menjelaskan area masalah, dan juga
teknik menerangkan masalah yang menjelaskan bagaimana fakta-fakta tersebut cocok satu dengan
yang lain dalam urutan yang logis. Istilah problem domain digunakan untuk menjelaskan area
masalah.
4. Interference Engine, adalah bagian dari sistem pakar yang melakukan penalaran dengan
menggunakan isi knowledge base berdasarkan urutan tertentu. Selama konsultasi, interference engine
menguji aturan-aturan satu persatu dan ketika kondisi benar naka satu tindakan diambil.
5. Development Engine, adalah alat yang digunakan untuk menciptakan sistem pakar, dalam hal ini
dua alat yang biasa digunakan adalah bahasa pemrograman dan ES shell.
Contoh Sistem Pakar
XSEL, Sistem pakar yang bertindak sebagai asisten penjual di agen penjualan komputer DEC, yang
membantu pelanggan memilih komputer yang sesuai dengan kebutuhannya.
MYCIN, Sistem pakar yang dikembangkan di Stanford University tahun 19870-an dengan tujuan
membantu petugas medis dalam mendiagnosa penyakit yang disebabkan bakteri.
PROSPECTOR, Sistem yang diciptakan Richard Duda, Peter Hard, dan Rene Reboh tahun 1978
yang menyediakan kemampuan seorang ahli geologi.

AUTOMASI KANTOR (OA)
Automasi kantor kini disebut dengan istilah kantor virtual, mencakup semua sistem elektronik
formal dan informal terutama berkaitan dengan komunikasi informasi ke dan dari orang orang
didalam maupun diluar perusahaan. Pengguna OA dibagi menjadi empat kategori yaitu:
o Manajer, yang bertanggung jawab dalam mengelola sumber daya perusahaan.
o Profesional, tidak mengelola tetapi menyumbangkan keahlian khusus yang
membedakan mereka dengan sekretaris dan pegawai administrasi.
o Sekretaris, ditugaskan untuk membantu pekerja terdidik (Manajer & Profesional)
untuk melaksanakan berbagai tugas korespondensi, menjawab telepon, dan mengatur
jadwal pertemuan.
o Pegawai Administrasi, melaksanakan tugas-tugas untuk sekretaris, seperti
mengioperasikan mesin fotokopi, menyususn dokumen, menyimpan dokumen, dan
mengirim surat.

Tujuan OA
o Menghindari Biaya, komputer tidak dapat menggantikan pegawai saat ini, tetapi
setidaknya menunda penambahan poegawai yang diperlukan untuk menangani
penambahan beban kerja,
o Pemecahan Masalah kelompok, memberikan kontribusi untuk komunikasi antar
manajer
o Pelengkap, OA tidak dapat menggantikan komunikasi interpersonal tradisional seperti
tatap muka, percakapan telepon, tulisan memo, dan sejenisnya, tetapi OA bersifat
melengkapi sehingga jika dikombinasikan dengan media tradisional akan
memberikan sinergi.

Aplikasi OA :
o Word Processing
o E-Mail
o Voice Mail
o Electronic Calendaring
o Audio Conferencing
o Video Conferencing
o Computer Conferencing
o Facsimile
o Videotex
o Imaging
o Desktop Publishing

Kontribusi CBIS
Saat ini sistem informasi merupakan isu yang paling penting dalam pengendalian manajemen.
Hal ini disebabkan karena tujuan dari pengendalian manajemen adalah untuk membantu manajemen
dalam mengkoordinasi subunit-sub unit dari organisasi dan mengarahkan bagian-bagian tersebut
untuk mencapai tujuan perusahaan. Dua hal yang menjadi perhatian dari definisi diatas adalah
mengkoordinasi dan mengarahkan. Tentu saja dalam dua proses tersebut diperlukan satu sistem agar
proses koordinasi dan pengarahan dapat berjalan secara efektif sehingga tujuan perusahaan dapat
tercapai.
Manfaat utama dari perkembangan sistem informasi bagi sistem pengendalian manajemen adalah :
o penghematan waktu (time saving)
o penghematan biaya (cost saving)
o peningkatan efektivitas (effectiveness)
o pengembangan teknologi (technology development)
o pengembangan personel akuntansi (accounting staff development).
Dengan berbagai manfaat dan kontribusi yang diberikan tersebut, diharapkan setiap perusahaan
dapat bertahan dalam arena kompetisi yang semakin ketat.
UNSUR-UNSUR SIM BERBASIS KOMPUTER
Secara garis besar SIM berbasis komputer mengandung unsur-unsur sebagai berikut:
1. Manusia
Setiap SIM yang berbasis komputer harus memperhatikan unsure manusia supaya Sistem
yang diciptakan bermanfaat. Hendaknya diingat bahwa manusia merupakan penentu keberhasilan
suatu SIM dan hanya manusia yang akan memanfaatkan informasi yang dihasilkan oleh SIM. Sistem
Informasi Manajemen Berbasis Komputer. Jadi dapat dikatakan manusia adalah para staff komputer
professional dan para pemakai (komputer used).

2. Perangkat keras (hardware)
Istilah perangkat keras menunjuk kepada perkakas mesin. Perangkat keras tersebut terdiri dari
Central Processing Unit (CPU), perkakas pendukung (output devices), perkakas penyimpan (memori),
dan perkakas komunikasi.

3. Perangkat lunak (software)
Istilah perangkat lunak merujuk kepada program-program komputer beserta petunjuk-
petunjuk (manual) pendukungnya. Program komputer adalah instruksi-instruksi yang dibaca oleh
mesin yang memerintahkan bagian-bagian dari perangkat keras SIM berbasis komputer untuk
berfungsi sedemikian rupa sehingga menghasilkan informasi yang bermanfaat dari data yang tersedia.

4. Data
Data dalah fakta-fakta yang akan dibuat menjadi informasi yang bermanfaat. Data tersebut
yang akan dipilah, dimodifikasi, atau diperbaharui oleh program-program supaya menjadi informasi.

5. Prosedur
Prosedur adalah peraturan-peraturan yang menentukan operasi Sistem komputer. Misalnya
setiap akses operator komputer kepada pengelola induk harus dilaporkan waktu dan otoritasnya

PELAKSANAAN SIM BERBASIS KOMPUTER

Secara teknis pelaksanaan SIM Berbasis Komputer meliputi empat tahapan yaitu:
1. Input. Perkakas input berfungsi menyediakan data mentah ke komputer sistem.
2. Pengolahan. Data yang telah diinput kemudian diolah tau diproses oleh CPU sesuai dengan
instruksi-instruksi yang diberikan oleh perangkat lunaknya.
3. Penyimpanan. Pada saat komputer menjalankan fungsinya, ia mengalirkan dan menyimpan data
dalam ruang elektronik yang disebut memori.
4. Output. Setelah informasi diperoleh, informasi tersebut diberikan kepada perangkat output.

Kontribusi CBIS
Saat ini sistem informasi merupakan isu yang paling penting dalam pengendalian manajemen.
Hal ini disebabkan karena tujuan dari pengendalian manajemen adalah untuk membantu manajemen
dalam mengkoordinasi subunit-sub unit dari organisasi dan mengarahkan bagian-bagian tersebut
untuk mencapai tujuan perusahaan. Dua hal yang menjadi perhatian dari definisi diatas adalah
mengkoordinasi dan mengarahkan. Tentu saja dalam dua proses tersebut diperlukan satu sistem agar
proses koordinasi dan pengarahan dapat berjalan secara efektif sehingga tujuan perusahaan dapat
tercapai.
Manfaat utama dari perkembangan sistem informasi bagi sistem pengendalian manajemen adalah :
- penghematan waktu (time saving)
- penghematan biaya (cost saving)
- peningkatan efektivitas (effectiveness)
- pengembangan teknologi (technology development)
- pengembangan personel akuntansi (accounting staff development).
Dengan berbagai manfaat dan kontribusi yang diberikan tersebut, diharapkan setiap perusahaan dapat
bertahan dalam arena kompetisi yang semakin ketat.

EVOLUSI SISTEM INFORMASI BERBASIS KOMPUTER
Usaha penerapan komputer dalam bidang bisnis terus berkembang sesuai dengan
perkembangan teknologi informasi dan telekomunikasi. Tahapan perkembangan tersebut yaitu:
1. Fokus awal pada Data (electronic data processing EDP)
Didukung dengan munculnya punched card dan keydriven bookkeeping machines, dan
perusahaan umumnya mengabaikan kebutuhan informasi para manajernya. Aplikasi yang digunakan
sistem informasi akuntasi (SIA).

2. Fokus baru pada Informasi (management information sistem MIS)
Seiring denga diperkenalkannya generasi baru alat penghitung yang memungkinkan
pemrosesannya lebih banyak. Hal tersebut dioerientasikan untuk kosep penggunaan komputer sebagai
sistem informasi manajemen (SIM), yang berarti bahwa aplikasi komputer harus diterapkan dengan
tujuan utama untuk menghasilkan informasi manajemen.

3. Fokus Revisi pada Pengambilan Keputusan (Decision support sistem DSS)
Merupakan hal yang berbeda dengan konsep SIM. DSS adalah sistem penghasil informasi
yang ditujukan pada suatu masalah tertentu yang harus dipecahkan serta diambil keputusannya oleh
manajer.

4. Fokus sekarang pada Komunikasi (office automation AO)
OA memudahkan komunikasi dan meningkatkan produktivitas di antara para manajer dan
pekerja kantor melalui penggunaan alat-alat elektronik. OA telah berkembang meliputiberagam
aplikasi seperti konferensi jarak jauh (teleconference), voice mail, e-mail (surat elektronik), electronic
calendaring, facsimile transmission, dan desktop publishing. Istilah lainnya dalam menggunakan
semua aplikasi AO tersebut dinamakan dengan kantor virtual (virtual office).

5. Fokus potensial pada Konsultasi (artificial intelligence/expert sistem AI/ES)
Ide dasar AI adalah komputer dapat deprogram untuk melaksanakan sebagian penalaran logis
yang sama seperti manusia. Sistem pakar adalah suatu sistem yang berfungsi sebagaiseorang spesialis
dalam suatu bidang. Sistem yang menggambarkan segala macam sistem yang menerapkan kecerdasan
buatan untuk pemecahan masalah dinamakan dengan sistem berbasis pengetahuan (knowledge-bases
sistems).

Perkembangan metode ini didukung oleh :
o Meningkatnya pengetahuan mengenai komputer;
o Banyaknya permintaan tidak sebanding dengan sumberdaya yang tersedia;
o Perangkat keras yang harganya semakin murah;
o Perangkat lunak siap pakai semakin banyak.
o Peranan information specialist (ISp) berubah dari sebagai pengembang menjadi konsultan

Pengembangan CBIS mengikuti system life cycle, yang terdiri dari :
o Tahap Perencanaan,
o Tahap Analisis,
o Tahap Rancangan,
o Tahap Penerapan,
o Tahap Penggunaan.

IMPLEMENTASI CBIS UNTUK KEUNGGULAN KOMPETITIF DALAM
OPERASIONAL PERUSAHAAN PADA ERA GLOBALISASI
Salah satu penyebab utama terjadinya era globalisasi yang datangnya lebih cepat dari dugaan
semua pihak adalah karena perkembangan pesat teknologi informasi. Implementasi internet,
electronic commerce, electronic data interchange, virtual office, telemedicine, intranet, dan lain
sebagainya telah menerobos batas-batas fisik antar negara. Penggabungan antara teknologi komputer
dengan telekomunikasi telah menghasilkan suatu revolusi di bidang sistem informasi.
Data atau informasi yang pada jaman dahulu harus memakan waktu berhari-hari untuk diolah
sebelum dikirimkan ke sisi lain di dunia, saat ini dapat dilakukan dalam hitungan detik. Tidak
berlebihan jika salah satu pakar IBM menganalogikannya dengan perkembangan otomotif sebagai
berikut: seandainya dunia otomotif mengalami kemajuan sepesat teknologi informasi, saat ini telah
dapat diproduksi sebuah mobil berbahan bakar solar, yang dapat dipacu hingga kecepatan maximum
10,000 km/jam, dengan harga beli hanya sekitar 1 dolar Amerika!. Secara mikro, ada hal cukup
menarik untuk dipelajari, yaitu bagaimana evolusi perkembangan teknologi informasi yang ada secara
signifikan mempengaruhi persaingan antara perusahaan-perusahaan di dunia, khususnya yang
bergerak di bidang jasa. Secara garis besar, ada empat periode atau era perkembangan sistem
informasi, yang dimulai dari pertama kali diketemukannya komputer hingga saat ini. Keempat era
tersebut (Cash et.al., 1992) terjadi tidak hanya karena dipicu oleh perkembangan teknologi komputer
yang sedemikian pesat, namun didukung pula oleh teori-teori baru mengenai manajemen perusahaan
modern. Ahli-ahli manajemen dan organisasi seperti Peter Drucker, Michael Hammer, Porter, sangat
mewarnai pandangan manajemen terhadap teknologi informasi di era modern. Oleh karena itu dapat
dimengerti, bahwa masih banyak perusahaan terutama di negara berkembang (dunia ketiga), yang
masih sulit mengadaptasikan teori-teori baru mengenai manajemen, organisasi, maupun teknologi
informasi karena masih melekatnya faktor-faktor budaya lokal atau setempat yang mempengaruhi
behavior sumber daya manusianya.
Sehingga tidaklah heran jika masih sering ditemui perusahaan dengan peralatan komputer
yang tercanggih, namun masih dipergunakan sebagai alat-alat administratif yang notabene merupakan
era penggunaan komputer pertama di dunia pada awal tahun 1960-an.
Raymond Kurzweil, 62, telah membuat ratusan prediksi ilmiah berkaitan dengan akselerasi
teknologi dan perkembangan inteligensi pada abad ke-21. Dia pun menyebut dirinya sebagai pembaca
masa depan teknologi manusia. SEJARAH telah membuktikan prediksinya. Dia berhasil memprediksi
Uni Soviet bakal hancur. Begitu pula prediksinya tentang perkembangan pesat internet yang terbukti
benar.
Kini dia sering memprediksi beberapa teknologi yang akan berkembang pesat dalam beberapa
tahun mendatang. Ke depan,menurut Kurzweil,komputer akan benarbenar menjadi bagian tak
terpisahkan dalam kehidupan manusia. Akses internet tersedia di manamana. Telepon seluler (ponsel)
akan dibuat menjadi satu kesatuan dengan pakaian manusia. Pada 2014, Kurzweil memprediksi robot
pembersih rumah akan menjadi suatu hal yang lumrah. Pada 2020, komputer akan memiliki kekuatan
yang sama seperti otak manusia. Bentuk komputer akan semakin kecil. Pada tahun tersebut, teknologi
medis akan berkembang ribuan kali lebih maju dibandingkan saat ini.
Adapun pada 2045, komputer senilai USD1.000 lebih cerdas dibandingkan manusia. Dia
sangat percaya,mesin cerdas yang menyamai manusia akan tercipta.Kurzweil sangat yakin, mesin
tersebut nantinya memiliki kemampuan penalaran, berpengetahuan,mampu belajar, terampil
berbahasa, bergerak, serta berkreativitas tinggi. Selanjutnya,era pasca-2045 disebut Kurzweil sebagai
kebangkitan alam semesta lantaran mesin mampu menyatu dengan alam. Kurzweil memprediksi,
mesin dapat memiliki kemampuan untuk membuat planet seukuran komputer pada 2099. Kontroversi
lain yang pernah dikemukakanKurzweiladalahkemampuan manusia bisa menjalani hidup abadi dalam
waktu 20 tahun mendatang melalui nanoteknologi. Nanoteknologi dapat membantu agar tubuh
manusia bisa terus bekerja,khususnya dalam pemahaman tentang gen-gen tubuh.Teori tersebut disebut
Law of Accelerating Return.
Keberadaan teori tersebut memungkinkan pembuatan pankreas dan penanaman syaraf.
Teknologi akan membuat kita hidup selamanya, paparnya kepada Telegraph. Dia
mengemukakan,nanobot akan menggantikan sel-sel darah dan bekerja lebih efektif. Dengan penuh
keyakinan dia mengatakan, dalam kurun 25 tahun mendatang, manusia dapat berlari dalam ajang
Olimpiade selama 15 menit tanpa mengambil napas. Manusia juga mampu menyelam selama empat
jam tanpa oksigen.
Pada 2050,Kurzweil yakin,teknologi mengizinkan otak manusia berpindah ke tubuh robot.
Keabadian pun menjadi kenyataan bagi manusia.Kurzweil menerangkan, jantung manusia di masa
depan dapat beristirahat.Pasalnya,kerja jantung dapat digantikan oleh robot yang mengalirkan darah
ke seluruh tubuh. Prediksi yang dikemukakan Kurzweil bukan sekadar prediksi layaknya bualan para
peramal.Ramalan tentang teknologi masa depan tersebut diungkapkan Kurzweil dalam berbagai
bukunya seperti The Age of Intelligent Machines, The 10% Solution for a Healthy Life, How to
Eliminate Virtually All Risk of Heart Disease and Cancer, dan buku paling laris karyanya The Age of
Spiritual Machines, When Computers Exceed Human Intelligence.
Pada Oktober tahun lalu,Kurzweil pun meraih penghargaan The Economists Innovation
Awards dalam kategori komputer dan telekomunikasi. Pada 2002, dia meraih USD500.000 atas
penghargaan Medali Nasional Teknologi yang diberikan oleh mantan Presiden AS Bill Clinton. Pada
1988, dia mendapatkanjulukan penemutahuninioleh Museum Ilmu Pengetahuan Boston. Kurzweil
telah menerapkan kemajuan teknologi elektronik dasar untuk merintis berbagai produk inovatif dalam
bidang pengenalan karakter optik,musik,teks sintesis, dan medis.Kurzweil dipuji karena mampu
mengembangkan teknologi yang sukses secara komersial dan merangsang teknologi lain. Bagi
Kurzweil, manusia harus berbagi ilmu pengetahuan yang bermanfaat bagi masa depan. Tanpa kenal
lelah, dia pun berusaha untuk mengembangkan model dan strategi informasi dan teknologi
komunikasi untuk masyarakat di seluruh dunia.Saya berharap semakin banyak orang yang
mengembangkan dan menemukan teknologi baru, paparnya seperti dikutip dari The Economist. Pria
kelahiran 12 Februari 1948 ini memang ilmuwan yang sangat cerdas. Bayangkan saja, pada usia 15
tahun, dia telah menulis program komputer yang digunakan oleh peneliti di IBM.Program komputer
tersebut menjadi inspirasi bagi IBM untuk dimanfaatkan oleh perusahaan teknologi komputer ternama
tersebut. Di kalangan para ilmuwan, nama besar Kurzweil disebut sebagai pengganti Thomas Edison.
Belum cukup sampai di situ, majalah ekonomi ternama Amerika Serikat Forbesmenjuluki Kurzweil
sebagai mesin pemikir terdahsyat.






MAKALAH
COMPUTER BASED INFORMATION SYSTEM



NAMA : Mochamad Rizal
NPM : 13402696
KELAS : MIF-W42/13

Anda mungkin juga menyukai