Anda di halaman 1dari 3

Cara Membuat Esai yang Baik dan Contoh Karangan

Esai
Cara Membuat Esai yang Baik dan Contoh Karangan Esai - Essay adalah sebuah tulisan yang
mengandung opini, pandangan, atau ekspresi pribadi mengenai sebuah hal yang sedang
berlangsung di masyarakat. Agar maksud yang ingin disampaikan dalam sebuah essay bisa
tesampaikan dengan baik, maka sebuah essay harus ditulis dengan sebaik mungkin. Berikut
ini adalah cara membuat essay yang baik :
1. Tentukan tema yang menarik
Sebelum menulis sebuah essay, tentukan terlebih dahulu essay apa yang ingin Anda tulis.
Sebuah tema yang bagus akan mempengaruhi isi keseluruhan essay tersebut. Oleh karena itu,
pilihlah tema yang sedang hangat hangatnya terjadi, sehingga para pembaca mau
meluangkan waktunya untuk membaca essay yang akan Anda tulis.
2. Lakukan research
Setelah mendapatkan tema, lakukanlah research melaui buku atau internet tentang tema
tersebut. Hal ini dilakukan untuk mendukung argument argument yang ingin Anda tulis di
dalam essay, sehingga pendapat Anda akan semakin kuat. Jika essay Anda didukung dengan
data seperti, fakta, contoh, teori, dan lain lain, maka esaay tersebut akan menjadi bagus.
Sebaliknya, jika essay Anda tidak memiliki data data pendukung, tulisan Anda ini akan
dianggap omong kosong dan orang orang tidak akan percaya dengan essay yang Anda
buat.
3. Membuat outline
Membuat kerangka atau outline sangat berguna ketika membuat sebuah karya tulis. Hal ini
dilakukan untuk menyususn ide ide yang ingin diungkapkan. Selain itu, dengan outline,
tulisan Anda tidak akan keluar dari ide atau tema, sehingga essay Anda akan koherence dan
logis.
4. Memperhatikan pemilihan kata
Essay yang baik adalah essay yang menggunakan bahasa yang baik, karena essay adalah
karya tulis formal. Oleh karena itu gunakanlah bahasa bahasa yang formal. Disamping itu,
Anda juga perlu mempertimbangkan siapa calon pembaca essay. Jika calon pembaca essay
Anda adalah para intelektual, gunakanlah bahasa intelektual pula. Sebaliknya, jika calon
pembaca adalah masyarakat umum, gunakanlah bahasa umum, tetapi tetap menggunakan
bahasa formal. Hal ini dilakukan untuk membuat essay Anda selain bagus secara struktur,
juga baik secara konteks, karena mudah dipahami.
5. Kerjakan
Setelah hal hal di atas telah selesai dilakukan, mulailah menulis. Dalam menulis essay ada
tiga hal yang harus diperhatikan, yaitu :

Introduction
Introduction adalah bagian awal essay, Bagian ini mengungkapkan hal yang akan dibahas di
dalam sebuah essay. Selain itu, di dalam introduction juga terdapat statement Anda tentang
suatu pemasalahan yang akan dibahas, tulislah statement tersebut dengan bahasa yang bisa
menimbulkan pertanyaan dan keingintahuan dari pembaca untuk mencari tahu alasan alasan
tentang statement tersebut.
Isi
Bagian selanjunya adalah isi. Bagian ini mengandung garis besar keseluruhan isi essay.
Tulislah dengan mengacu pada point point pada outline yang telah dibuat. Kembangkanlah
point point tersebut dan jangan lupa untuk memberikan pendukung berupa data agar opini
Anda tidak lemah.
Penutup
Bagian selanjutnya adalah penutup. Bagian ini berupa konklusi atau kesimpulan dari essay.
Tulislah kembali point point pada bagian isi dengan bahasa lain dan dalam satu kalimat.
Sebuah kesimpulan harus mewakili isi essay tersebut dan janganlah memunculkan ide atau
topik baru pada bagain penutup.
6. Judul
Judul juga penting dalam membuat essay. Judul yang baik adalah judul yang bisa memikat
perhatian orang lain, sehingga mereka tertarik untuk membacanya.
Advertisement

Contoh Esai
Kebut Membawa Maut
Akhir akhir ini sering sekali terjadi kecelakaan di jalan raya, terutama pada musim mudik
atau menjelang lebaran. Kecelakaan kecelakaan tersebut disebabkan oleh banyak faktor,
seperti faktor kelelahan, mengantuk, kebut-kebutan, mesin yang tidak fit, dan lain lain.
Namun, dari banyaknya faktor tersebut, kebut-kebutan adalah faktor yang paling berbahaya
diantara semua faktor faktor lainnya.
Menurut data yang diperoleh dari kepolisian dan jasa raharja, pada tahun lalu terjadi 1900
kasus kecelakaan di jalan raya akibat kebut-kebutan. kebut-kebutan di jalan raya sangatlah
berbahaya karena menyebabkan kerugian baik bagi diri senidri maupun orang lain. Untuk
meyakinkan statement di atas, berikut ini adalah dua paragaf yang membahas tentang
kerugian akibat kebut-kebutan di jalan raya.
Yang pertama adalah, kebut-kebutan bisa mencelakai diri sendiri dan orang orang terkasih.
Mengendari kendaraan di luar batas normal akan menyebabkab kecelakaan, sehingga melukai
diri sendiri dan orang orang terkasih yang ada di dalam mobil. Bahkan tidak hanya melukai,
tetapi juga bisa mengambil nyawa mereka yang kebut-kebutan di jalan raya. Data dari

kepolisian juga mengungkapkan bahwa dari 1900 kasus kecelakaan akibat kebut-kebutan,
sekitar 5034 orang meninggal dunia.
Kedua, kebut-kebutan bisa mencelakai orang lain, khusunya pejalan kaki. Para pengemudi
yang memacu kendaraannya di luar batas bisa kehilangan control akan kendaraanya, sehingga
akan menabarak para pejalan kaki. Contohnya kasus yang terjadi di Tugu Tani, Jakarta lima
tahun lalu, sebanyak 17 orang meninggal dunia, dan 20 lainya luka luka, akibat tertabrak
mobil yang dikendarai oleh seorang wanita.
Oleh karena itu, kebut-kebutan bisa menyebabkan kecelakaan dan mengantarkan kematian di
jalan raya, tidak hanya bagi pengemudi, tetapi juga bagi orang lain yang ikut menggunakan
jalan raya yang tidak bersalah.
Tag : Esai

Anda mungkin juga menyukai