Anda di halaman 1dari 15

DISKUSI ARTIFICIAL INTELLIGENCE

What is intelligence?
Kemampuan untuk memperoleh pengetahuan dan menggunakannya. Pikiran yang
dimiliki setiap individu yang melingkupi kemampuan. Seperti, kemampuan memahami dan
dapat memecahkan masalah, berpikir abstrak, memahami pendapat, memahami situasi,
belajar, dan dapat mengembangkan dari apa yang didapat.

Mention some of AI definition from experts!


Definisi dari AI menurut para ahli, dijelaskan menjadi 4 kategori :
1. Sistem yang berpikir seperti manusia : the cognitive modelling approach
Diperlukan suatu cara untuk mengetahui bagaimana manusia berfikir. Diperlukan
pemahaman tentang bagaimana pikiran manusia bekerja. Caranya:
 Melalui introspeksi atau mawas diri.
 Mencoba menangkap bagaimana pikiran kita berjalan.
“The exciting new effort to make computers think … machines with minds in the
full and literal sense.” (Haugeland, 1985)
“[The automation of] activities that we associate with human thinking, activities
such as decision-making, problem solving, learning …” (Bellman, 1978)
2. Sistem yang berpikir rasional : The laws of thoght approach
“The study of mental faculties through the use of computational models.”
(Charniak and McDermott, 1985)
“The study of the computations that make it possible to perceive, reason, and act”
(Winston, 1992)
3. Sistem yang berlaku seperti manusia : The Turing test approach
“The art of creating machines that perform functions that require intelligence
when performed by people.” (Kurzweil, 1990)
“The study of how to make computers do things at which, at the moment,people
are better.” (Rich and Knight, 1991)
4. Sistem yang berlaku rasional : the rational agent approach
Cara melakukan aksi secara rasional adalah dengan menalar secara logis, sehingga
menemukan sebuah kesimpulan. Bertindak secara rasional artinya bertindak didalam
upaya mencapai goal.
“Computational Intelligence is the study of the design of antelligent agents.”
(Poole et al., 1998)
“AI … is concerned with intelligent behavior in artifacts.” (Nilsson, 1998)
What is artificial intelligence (your opinion)?
AI adalah satu dari ilmu pengetahuan yang paling baru dimana suatu sistem informasi
yang berhubungan dengan penangkapan, pemodelan dan penyimpanan kecerdasan manusia
dalam sebuah sistem teknologi informasi sehingga sistem tersebut memiliki kecerdasan
seperti yang dimiliki manusia.
Ilmu ini mempelajari bagaimana menciptakan sebuah sistem yang mampu melakukan
kegiatan yang membutuhkan intelektual seperti otomatisasi dan berpotensi menggantikan
manusia untuk melakukannya. Manusia tidak lagi hanya membuat sistem yang mampu
mempermudah pekerjaannya namun juga menggantikan pekerjaannya. Kecerdasan bisa
dikatakan sebuah ilmu yang universal, karena cakupan bidang yang sedemikian luasnya,
menggantikan peran manusia dengan sebuah sistem.

What science supports the emergence of artificial intelligence ?


 Philosophy → Logic, methods of reasoning.
Filsafat adalah ilmu yang mempelajari tentang fenomena kehidupan manusia dan
bagaimana manusia berpikir ( “ Learn how learn” ).Dalam filsafat juga dipelajari
logika. Dalam perkembangan selanjutnya, manusia kemudian tidak lagi memahami cara
mereka berpikir tapi juga membuat suatu entitas intelegensia. Filsafat menjadi pondasi
munculnya kecerdasan buatan, bagaimana membuat sistem yang mampu menyerupai
cara pikir dan bertindak manusia.

 Mathematics → Formal representation and proof algorithms, computation, probability.


Matematika adalah disiplin ilmu yang dapat dikategorikan sebagai ilmu humaniora.
Dalam membuat suatu sistem cerdas, tidak akan mungkin dapat lepas dari penerapan
matematika. Manusia terus bereksperimen dengan teori matematika-matematika hingga
akhirnya mereka menemukan bagaiman membuat sistem yang bekerja berdasarkan
teori-teori logis matematika ( hingga mengarah pada rasionalitas, bagian dari
kecerdasan ). Dalam membuat suatu sistem cerdas, para peneliti tidak akan lepas dari
perhitungan matematis juga menjadi dasar sistem komputasi yang nantinya diterapkan
juga dalam kecerdasan buatan.
 Economics → utility, decision theory.
lmu ekonomi juga mendorong munculnya kecerdasan buatan. Dalam ilmu
ekonomi manusia belajar bagaimana membuat keputusan yang paling
menguntungkan. Dalam perkembangannya sistem cerdas juga berperan sebagai
decision maker di mana keputusan yang diambil merupakan keputusan yang terbaik di
antara banyak pilihan yang diambil. Teori pengambilan keputusan diterapkan dalam
sistem cerdas sebagai decision maker.

 Neuroscience → physical substrate for mental activity.


Dalam ilmu neuroscience, dipelajari bagaimana otak yang terdiri dari jaringan
syaraf neuron bekerja hingga akhirnya membuat manusia dapat berpikir, dan
bagaimana otak manusia dapat melakukan pemrosesan informasi. Dari studi yang ada,
para ilmuwan kemudian membandingkan otak manusia dan processor. Ilmu ini juga
mendasari munculnya disiplin ilmu kecerdasan buatan. Manusia belajar dari bagaimana
otak bekerja hingga akhirnya bisa membuat sistem cerdas.

 Psychology → phenomena of perception and motor control, experimental techniques.


Dalam ilmu psikologi, dikenal eksperimen-eksperimen psikologis untuk
mengetahui bagaimana terbentuknya konstruksi mental, proses kognitif manusia,
dibentuknya persepsi, dsb. Pola tersebut kemudian diterapkan dalam pembuatan sistem
cerdas. Dengan landasan ilmu psikologi, manusia pun berpikir untuk membuat sistem
yang bekerja seperti prosedur-prosedur yang dilakukan oleh manusia.

 Computer Engineering → design systems that maximize an objective function over


time.
Dalam perkembangannya, sistem cerdas lahir sebagai hasil dari ilmu
komputer, di mana komputer dengan hardware dan softwarenya mampu menciptakan
sebuah sistem yang memiliki kecerdasan, bahkan kecerdasan tersebut dapat ditanamkan
untuk membuat mengotomatisasi sebuah sistem komputer ( dalam hal ini juga
diterapkan konsep ilmu teori kontrol dan cybernettics ). Dalam ilmu teori kontrol dan
cybernettic, dipelajari bagaimana membuat suatu sistem bekerja optimal. Demikian
pula dalam membangun suatu sistem cerdas, dibangun sistem cerdas yang berpikir dan
bertindak optimal. Sementara teori kontrol dan cybernettic berpusat pada teknik
matematis yang memiliki limit, munculnya kecerdasan buatan adalah cara bagaimana
para ilmuwan menggabungkan teori komputasi, linguistik, sistem linear dan keluar dari
batasan dari sistem matematis teori kontrol.

 Control Theory and Cybernetics → knowledge representation, grammar.


Manusia tidak pernah berhenti bereksperimen untuk meningkatkan taraf
hidupnya, salah satu hasilnya adalah munculnya ilmu kecerdasan buatan. Memang
cakupan ilmu ini sangat luas dan berakar dari cabang ilmu yang berbeda-beda, namun
di situlah terlihat bagaimana inti dari kecerdasan buatan, ilmu yang sangat kompleks,
tempat di mana berbagai cabang ilmu berkolaborasi dalam penerapannya sebagai
sebuah sistem cerdas.

 Linguistics
Awalnya, Ilmu linguistik mempelajari perilaku verbal, dan bagaimana manusia
mampu belajar berbahasa. Dalam perkembangannya, muncullah suatu bidang hybrid
intersektor yaitu pengolahan bahasa natural yang merupakan perpaduan antara ilmu
linguistik modern dan kecerdasan buatan. Namun, problema memahami bahasa menjadi
semakin rumit, karena dalam memahami bahasa tidak lagi hanya mengerti struktur tapi
juga konteks. Hinggga kini manusia masih bereksperimen untuk mengembangkan
sistem yang mampu memproses bahasa natural.

Tell The History of expert system from 1943 till now !


 The gestation of artificial intelligence (1943-1955)
Orang yang pertama kali memperkenalkan AI adalah Warren McCulloch dan Walter
Pitts (1943). Mereka menggambarkan dalam 3 sumber : pengetahuan dari psikologi
dan fungsi neuron dalam otak, analisis formal dari logika proporsional oleh Russell
dan Whitehead, dan teori Turing tentang komputasi.
Donald Hebb (1949) mendemonstrasikan aturan simple untuk memodifikasi
kekuatan-kekuatan koneksi antar neuron, yang dikenal Hebbian Learning.
Marvin Minsky dan Dean Edmonds (1951) membangung jaringan komputer neural
(SNARC) yang pertama kalinya, menggunakan 3000 vacuum tubes.
Alan Turing (1950) dengan artikelnya “Computering Machinery and Intelligence”
telah memperkenalkan Turing test, machine learning, generic algorithms, dan
reinforcement learning.
 Artificial Intelligence lahir tahun 1956.
John McCarthy mengenalkan istilah "artificial intelligence" pada Dartmouth
Conference, konferensi pertama mengenai kecerdasan buatan.
Demonstrasi program AI yang pertama, the Logic Theorist (LT) ditulis Allen Newell,
J.C. Shaw dan Herbert Simon (Carnegie Institute of Technology, atau Carnegie Mellon
University).
 Awal enthusiasm, harapan-harapan besar (1952-1969)
Arthur Samuel (IBM) menulis program game yang pertama, game catur, yang
mengalahkan juara catur dunia.
John McCarthy (MIT) menemukan bahasa Lisp.
Teddington Conference on the Mechanization of Thought Processes diadakan di
Inggris, salah satu paper yang dipresentasikan adalah karya John McCarthy “Programs
with Common Sense”, Oliver Selfridge's "Pandemonium", dan karya Marvin Minsky
"Some Methods of Heuristic Programming and Artificial Intelligence."
Industri pabrik robot yang pertama, Unimation, didirikan pada tahun 1962.
Pada tahun 1963, Ivan Sutherland dari MIT memperkenalkan Sketcpad, ide dasar untuk
grafis komputer yang interaktif dan merupakan prototipe untuk Odopad dan
DeviantMuro yang sekarang sedang populer.
 A dose of reality (1966 - 1973)
Joel Moses mendemonstrasikan kekuatan pertimbangan simbolis untuk
mengintegrasikan masalah di dalam program Macsyma, program berbasis pengetahuan
yang sukses pertama kali dalam bidang matematika.
Marvin Minsky dan Seymour Papert menerbitkan Perceptrons, yang mendemostrasikan
batas jaringan syaraf sederhana.
Alain Colmerauer mengembangkan bahasa komputer Prolog.
Ted Shortliffe mendemonstrasikan kekuatan sistem berbasis aturan untuk representasi
pengetahuan dan inferensi dalam diagnosa dan terapi medis yang kadangkala disebut
sebagai sistem pakar pertama.
Hans Moravec mengembangkan kendaraan terkendali komputer pertama untuk
mengatasi jalan berintang yang kusut secara mandiri.
 Knowledge-based systems : The key of power? (1969-1979)
Jaringan syaraf digunakan secara meluas dengan algoritma perambatan balik, pertama
kali diterangkan oleh Paul John Werbos pada 1974.
 AI menjadi sebuah industri (1980 - sekarang)
 The return of neural networks (1986 - sekarang)
 AI menjadi sebuah ilmu pengetahuan/science (1987 - sekarang)
Terdapat demonstrasi berbagai macam aplikasi dalam berbagai bidang AI.
 Kemunculan intelligence agents (1995 - sekarang)
Mewujudkan sebuah proyek berhadiah yaitu kendaraan dikemudikan sendiri tanpa
komunikasi dengan manusia, menggunakan GPS, komputer dan susunan sensor yang
canggih. Pada 2004 dan berlanjut hingga hari ini, adalah sebuah pacuan untuk hadiah
$2 juta dimana kendaraan dikemudikan sendiri tanpa komunikasi dengan manusia,
menggunakan GPS, komputer dan susunan sensor yang canggih, melintasi beberapa
ratus mil daerah gurun yang menantang, oleh DARPA.

AI components?
Sebuah sistem pasti memiliki komponen yang menjadi pembentuknya. Demikian pula
dengan Kecerdasan Buatan dan sistem pakar, karena dua sistem tersebut termasuk contoh
jenis sistem informasi maka kecerdasan buatan dan sistem pakar juga memiliki komponen.
Komponen-komponen itu antara lain :
1. Basis Pengetahuan
2. Mesin Inferensi
3. Interface Kecerdasan buatan dan Sistem Pakar

Function of each component in AI?


1. Basis Pengetahuan
Basis Pengetahuan berisi pengetahuan yang dibutuhkan untuk memahami,
memformulasi, dan memecahkan masalah. Basis pengetahuan tersusun atas 2 elemen
dasar yaitu :
a) Fakta, misalnya: situasi, kondisi, dan kenyataan dari permasalahan yang ada,
serta teori dalam bidang itu.
b) Aturan, yang mengarahkan penggunaan pengetahuan untuk memecahkan masalah
yang spesifik dalam bidang yang khusus .
2. Mesin Inferensi
Mesin Inferensi (Inference Engine), merupakan otak dari Kecerdasan buatan.
Juga dikenal sebagai penerjemah aturan (rule interpreter). Komponen ini berupa program
komputer yang menyediakan suatu metodologi untuk memikirkan (reasoning) dan
memformulasi kesimpulan. Kerja mesin inferensi meliputi :
a) Menentukan aturan mana yang akan dipakai
b) Menyajikan pertanyaan kepada pemakai ketika diperlukan.
c) Menambahkan jawaban ke dalam memori kecerdasan buatan dan sistem pakar.
d) Menyimpulkan fakta baru dari sebuah aturan
e) Menambahkan fakta tadi (yang telah diperoleh) ke dalam memori
3. Interface Kecerdasan buatan dan Sistem Pakar
Mengatur komunikasi antara pengguna dan komputer. Komunikasi ini paling baik
berupa bahasa alami, biasanya disajikan dalam bentuk tanya-jawab dan kadang
ditampilkan dalam bentuk gambar/grafik. Antarmuka yang lebih canggih dilengkapi
dengan percakapan (voice communication).

Relation between component?


Sebuah sistem pasti memiliki komponen yang menjadi pembentuknya. Tiap komponen pasti
saling berkaitan satu sama lain membentuk suatu sistem yang disebut AI.

Add the figure of AI component?


 Autonomous planning and scheduling  Jonsson
Mengatur jadwal dan rencana operasi kendaraan luar angkasa.
 Game playing  Goodman dan Keene
Program computer untuk mengalahkan juara dunia pertandingan catur.
 Autonomous control  Alvinn
Mengontrol dan menjaga mobil supaya tetap mengikuti jalur secara otomatis.
 Diagnosis  Heckerman
Program medis yang menunjukkan tingkat pakar fisika untuk mendiagnosa.

 Logistics planning  Cross dan Walker


Untuk rencana logis dan mengatur jadwal transportasi secara otomatis.
 Robotics  DiGioia
Banyak ahli bedah saat ini yang menggunakan robot untuk menjadi asistennya.
 Language understanding and problem solving  Littman
Program computer yang menyelesaikan teka-teki kata-kata yang diacak lebih baik dari
manusia.

Give an example!
Saat ini sudah banyak teknologi kecerdasan buatan yang dihasilkan dan dipakai oleh
manusia. Misalnya saja pada robot Asimo yang bisa menari dan berjalan, atau pada
permainan komputer yang dirancang untuk membuat manusia berpikir keras untuk
mengalahkannya.
ASIMO adalah robot humanoid yang dibuat oleh
Honda. Robot ini adalah robot paling humanoid di dunia.
Humanoid artinya, robot yang sangat menyerupai manusia.
Menurut Honda, ASIMO merupakan akronim untuk
"Advanced Step in Innovative MObility"(Langkah besar
dalam pergerakan inovatif).
Asimo dibuat untuk bisa membantu lansia atau
membantu orang berdiri dari kursi roda atau tempat tidur.
Asimo juga bisa melakukan pekerjaan yang dianggap terlalu berbahaya untuk dilakukan
manusia. Misalnya saja pergi ke daerah-daerah berbahaya, mematikan bom, atau
memadamkan api. Asimo bisa dikendalikan dengan empat cara: PC, pengontrol nirkabel
(bentuknya seperti joystick), gerakan, dan perintah suara. Kalau robot lain menggunakan
baterai atau listrik supaya bisa menyala, Asimo berbeda. Ia menggunakan apa yang disebut
servo motors atau motor servo.

Write a review from AI Tree!


Pohon AI merupakan gambaran suatu proses
terbentuknya kecerdasan buatan yang akan terus
berkembang seiring bertambahnya waktu. Dari
pohon tersebut dapat disimpulkan bahwa bagian
yang berwarna hijau adalah bidang ilmu. Bidang
ilmu tersebut mencakup berbagai macam cabang
ilmu dan dilambangkan dengan warna merah muda.
Kedua hal tersebut itulah yang mendukung
terciptanya kecerdasan buatan seperti NPL, game,
dll.
Struktur pohon adalah struktur yang penting
dalam bidang informatika, yang memungkinkan kita
untuk :
 mengorganisasi informasi berdasarkan suatu struktur logik
 memungkinkan cara akses yang khusus terhadap suatu elemen

Write a review about Task Domains of AI and give examples!

Riset tentang kecerdasan buatan dimulai pada awal tahun 1960-an, percobaan pertama
adalah membuat program permainan (game) catur, membuktikan teori, dan general problem
solving (untuk tugas-tugas sederhana) . “Artificial intelligence” adalah nama pada akar dari
studi area.

 Formal tasks (matematika, games)


1. PERMAINAN (Game)
 Kebanyakan permainan dilakukan dengan menggunakan sekumpulan aturan.
 Dalam permainan digunakan apa yang disebut dengan pencarian ruang.
 Teknik untuk menentukan alternatif dalam menyimak problema ruang
merupakan sesuatu yang rumit.
 Teknik tersebut disebut dengan HEURISTIC. Heuristic merupakan suatu
strategi untuk melakukan proses pencarian (search) ruang problema secara
selektif, sehingga kita dapat “berjalan” dalam jalur proses pencarian dengan
kemungkinan berhasil yang paling besar.
 Penerapan AI pada permainan game adalah IBM Deep Blue. Itu merupakan
komputer pertama yang mengalahkan juara catur dunia, Gerry Kasparov.

 Mundane task (perception, robotics, natural language, common sense reasoning)


1. NATURAL LANGUAGE
Suatu teknologi yang memberikan kemampuan kepada komputer untuk
memahami bahasa manusia sehingga pengguna komputer dapat berkomunikasi
dengan komputer dengan menggunakan bahasa sehari -hari.
2. ROBOTIK DAN SISTEM SENSOR
Sistem sensor, seperti sistem vision, sistem tactile, dan sistem pemrosesan
sinyal jika dikombinasikan dengan AI, dapat dikategorikan kedalam suatu sistem
yang luas yang disebut sistem robotik. Banyak bidang dalam kehidupan manusia
yang menggunakan robot sebagai pembantu manusia dalam menyelesaikan
tugasnya. Antara lain yaitu menggunakan robot sebagai asisten dalam pembedahan
mikro, pemahaman bahasa, dan pemecahan masalah. Salah satunya adalah
PROVERB adalah komputer yang mampu memecahkan teka-teki silang lebih baik
daripada manusia pada umumnya.

 Expert tasks (financial analysis, medical diagnostics, engineering, scientific


analysis)
EXPERT SYSTEM
Sistem pakar (Expert System) adalah program komputer interaktif yg digunakan
untuk memecahkan masalah yg tidak membutuhkan pendampingan spesialis manusia,
dan dilengkapi dengan pengetahuan pakar manusia.
1. Medical Diagnostic. MYCIN, membantu mendiagnosis penyakit infeksi.
2. Scientific Analysis. PROSPECTOR mengukur data geologis untuk menentukan
kandungan mineral.
3. Financial Analysis. CARES (Computer Assisted Risk Evaluation System)
membantu organisasi-organisasi nirlaba mengevaluasi risiko dan melindungi klien
dan staff mereka. CLUES (Countrywide Loan Underwriting Expert System)
mengevaluasi aplikasi pinjaman hipotek.
4. Engineering. STREAMES mendampingi water manager untuk mengevaluasi efek
aliran nutrien yang besar yang terdapat dalam retensi aliran nutrien.

Sistem pakar mendapatkan pengetahuan dengan menyimulasikan proses berpikir


pakar-pakar di bidang tertentu. Kaum profesional yang disebut dengan knowledge engineer
mewawancarai beberapa pakar kemudian menentukan pengetahuan dan aturan yang harus
dijalankan dalam sebuah sistem.
Discuss whether the following jobs can now be solved by computers!
a. Playing tennis / ping-pong
Bisa
b. Driving car in the town center
Bisa
c. Shopping for groceries at the market
Tidak bisa, karena diperlukan pengetahuan tentang lokasi berbagai macam penjual
kebutuhan setiap area pasar. Padahal setiap area pasar menjual jenis kebutuhan yang
berbeda
d. Grocery shopping over the web
Bisa
e. Playing cards for a game
Bisa
f. Discover and prove a new mathematical theory.
Tidak bisa, karena komputer hanya bekerja berdasarkan program yang sudah ada, jadi
tidak bisa melakukan hal yang baru atau di luar program. Tidak akan bisa, karena sehebat
apapun prediksi komputer tidak dapat menemukan hal baru.
g. Write a funny story / humor
Tidak bisa, dan tidak akan bisa karena komputer tidak mempunyai perasaan, sehingga
tidak dapat memperkirakan hal yang lucu atau tidak. Terlebih humor sendiri itu relative
dan tidak bisa didefinisikan secara logis.
h. Giving aid / legal advice
Bisa
i. Translate Indonesian to English directly
Bisa
j. Carry out complicated operation / surgery.
Bisa
Find the meaning of the following term :
a. Logical reasoning
Pengetahuan digunakan untuk menalar suatu permasalahan secara logika. Dalam logical
reasoning, kesimpulan benar jika premis benar.
b. Thinking rationally
Cara berpikir yang mungkin/possible memenuhi aturan logika. Pola struktur argumentasi
yang selalu memberi konklusi yang benar bila premis benar. Menjadi dasar bidang
logika.
c. Act rationally
Menalar secara logika untuk mendapatkan kesimpulan bahwa aksi yang diberikan akan
mencapai tujuan, dan kemudian melakukan aksi atas kesimpulan tersebut.
d. Knowledge representation
Kemampuan yang dibutuhkan komputer untuk menyimpan apa yang diketahui atau
didengar. Proses bagaimana merepresentasikan pengetahuan ke dalam basis pengetahuan
dan menguji kebenaran penalaran.
e. Knowledge engineering
Proses pengembangan suatu sistem pakar (Expert system : Sebuah program komputer
yang dirancang untuk memodelkan kemampuan menyelesaikan masalah seperti layaknya
seorang pakar (human expert)). process of collecting and organizing the knowledge
f. Ontology
Konseptualisasi mengacu kepada sebuah model abstrak dari beberapa fenomena di dunia
dengan memiliki identifikasi konsep yang relevan dari fenomena tersebut. (Gruber and
Borst)

Find AI software than can be used on internet!


 Game online
 Skype (video conference)
 B-Course is a web-based data analysis tool for Bayesian modeling, in particular
dependence and classification modeling (http://b-course.cs.helsinki.fi/obc/)
 Kinect (it enables users to control and interact with the Xbox 360 without the need to
touch a game controller through a natural user interface using gestures, spoken
commands, or presented objects and images.)
 Automated Virtual Representatives(vReps). Menawarkan gambar animasi yang
menjawab pertanyaan dari user secara langsung melalui web browser.
http://animated- website-
characters.com/
Referensi :
Russell, Stuart J. And Peter Norvig. 2003. Artificial Intelligence : A Modern Approach
Second Edition. New Jersey : Prentice Hall
http://www.informatika.org/~rinaldi/Matdis/2006-2007/Makalah/Makalah0607-13.pdf
http://logic.stanford.edu/classes/cs204/lectures/lecture04.pdf
http://www.aaai.org/aitopics/pmwiki/pmwiki.php/AITopics/Software#vast
http://usf.usfca.edu/fac-staff/~villegas/classes/992-6275/6275ch12/tsld001.htm
http://www.ai.sri.com/pubs/files/587.pdf
http://www.aaai.org/AITopics/pmwiki/pmwiki.php/AITopics/BriefHistory

Anda mungkin juga menyukai