Anda di halaman 1dari 1

Kaifiyah & Fadhilah Shalat Hadiah

Mengenai shalat hadiah kepada orang yang baru meninggal dunia atau yang sudah lama meninggal dunia, dapat dilakukan setiap saat bagi sanak keluarga atau sahabat almarhum / almarhumah. Amalan ini telah dilakukan oleh para shalaf dan khalaf dari kalangan Ahlus Sunnah Wal Jamaah. Oleh karenanya, maka bagi yang mengamalkannya disyaratkan memenuhi salah satu syarat yaitu bertaqlid kepada Imam Syafii. Diriwayatkan dari Nabi SAW, bahwasanya Beliau bersabda : Tiada jua datang atas mayit yang terlebih keras pada malam yang pertama, maka kasihanilah kamu akan dia dengan shadaqah. Maka barang siapa tidak mampu olehnya akan shadaqah, maka hendaklah ia sembahyang dua rakaat, pada tiap-tiap rakaat membaca : Surat AlFatihah (1x), Ayat Qursi (1x), Surat Al-Hakumuttakattakasur (1x), dan Surat Al-Ikhlas (10x). Adapun lafadh niat sembahyang hadiah adalah sebagai berikut :

Ushallii sunnatal hadiyah ilaa fulan bin fulan rakatayni lillahi taalaa, Allaahu akbar. Sesudah salam baca doa dibawah ini, dan boleh ditambah doanya untuk almarhum / almarhumah :

.
Bissmillaahirrahmanirrahiim allahumma shalli alaa sayyidinaa Muhammadin wa alaa ali sayyidinaa Muhammad, allahumma innii solaytu hajaasolaata wa anta talamu maa uriydu allahummaabatsu tsawaabahaa ilaa kobri fulan bin fulan. Jakarta, 25 Nopember 2004 13 Syawal 1425 H Habib Ali Albaar

Anda mungkin juga menyukai