Anda di halaman 1dari 3

Positive Thinking VS Positve Feeling

Apa Itu Positive Thinking? Positive Thinking atau berfikir positif adalah cara berfikir yang di proses secara positif yang menghasilkan energi yang positif. Energi positif disini dimaksudkan adalah suatu energi yang akan menghasilkan pemikiran-pemikiran dan sikap-sikap yang baik yang dapat membuat manusia menjadi bersemangat, melakukan hal-hal yang benar dan menjadi bahagia. Berfikir positif bisa membentuk kekuatan-kekuatan baru yang akan merubah cara berfikir anda menjadi lebih baik, seperti halnya kekuatan untuk memaafkan, kekuatan untuk mengerti, menerima, bersikap bijaksana dan berusaha dengan fokus. Apa Itu Positive Feeling? Positive Feeling adalah berperasaan yang positif, Feeling adalah Sesuatu yang bisa di rasakan, dapat dibilang seperti intuisi yang bermuara dari kecerdasan emosional seseorang. Feeling adalah refleksi dari frekuensi aliran listrik seperti sebuah radio yang sedang mencari sebuah siaran. jika siarannya baik maka baik pula feelingnya. contoh : jika anda bertemu seseorang yang anda senangi maka secara otomatis perasaan anda klop dengan lawan bicara anda. pada saat itulah anda mendapatkan frekuensi yang sama. kecerdasan emosional bukanlah suatu logika ataupun matematika. cerdas secara emosi/rasa dapat bermuara dari otak kanan anda. sedangkan otak kiri memiliki fungsi utk menghitung seperti menggunakan logika, matematika (rasional). Mana Yang Lebih Baik? Mungkin anda pernah membaca atau mendengar anjuran jika anda ingin memiliki kehidupan yang baik ada harus selalu positive thinking. Yang dimaksud dengan positif thinking adalah kapanpun dan di mana pun kita selalu memfokuskan pikiran kita hanya untuk memikirkan hal-hal yang baik atau positif. Banyak orang yang telah mencoba cara ini untuk mencapai cita-cita atau keinginan mereka. Mereka pun setiap hari berusaha bahkan memaksakan pikiran mereka hanya untuk memikirkan hal-hal yang mereka inginkan. Banyak yang berhasil tapi banyak juga yang gagal. Bahkan ada yang malah menjadi stress. Mengapa ini bisa terjadi? Apakah anda mengalaminya juga?

Yang menjadi penyebab praktek positive thinking ini tidak berhasil adalah karena positive thinking tidak akan menimbulkan efek jika tidak dibarengi dengan positive feeling. Karena positive feelinglah yang menyebabkan energy pikiran kita bisa terpancar ke alam semesta untuk menarik energy positif lain yang sejenis dengan pikiran atau keinginan kita. Bagi yang pernah berhasil mempraktekan positive thinking itu pasti karena pada saat anda memikirkan atau mengucapkan keinginan anda, perasaan anda ikut terlibat sehingga tanpa anda sadari perasaan anda telah memancarkan getaran energy dari pikiran anda ke alam semesta. Positive feeling seperti apa yang bisa membuat impian anda terwujud? 1. Allowing Artinya anda harus merelakan impian anda untuk terwujud. Ikhlaskan hati anda untuk mempersilahkan impian anda hadir di dalam kehidupan anda. 2. Keyakinan Jika anda yakin dan mempercayai impian anda maka impian anda pasti akan terwujud. Sertakan keyakinan ini setiap saat anda sedang memikirkan impian anda. 3. Bahagia Berbahagialah setiap anda memikirkan impian anda. Rayakan seakan-akan keinginan anda sudah terwujud. 4. Bersyukur Bersyukurlah. syukuri dengan tulus dari dalam hati.

Sekarang anda bisa mempraktekkan positive thinking dengan benar dan secara sadar anda bisa mengirimkan getaran energy pikiran anda ke alam semesta. Sehingga anda bisa mendapatkan hasil yang pasti. Yang akan sedikit terasa sulit adalah anda harus mempertahankan positive feeling ini bukan hanya pada saat anda memikirkan keinginan anda tetapi rasakanlah di setiap detik dari kehidupan anda. Ada beberapa cara yang bisa membantu anda mempertahankan positive feeling, diantaranya :

1. Tersenyum Jika anda tersenyum, anda mengirimkan sinyal ke otak anda bahwa anda dalam keadaan baik. Anda bisa mencobanya sekarang juga. Jika sekarang anda sedang merasa bad mood, coba paksakan untuk tersenyum maka dalam sekejap anda akan merasakan perubahan suasana hati menjadi lebih baik. 2. Body Laguange yang positif Jika anda suka memposisikan kedua tangan anda di kepala seperti orang yang sedang stress, maka anda pun akan mudah merasa stress. Jika anda berjalan dengan kepala menunduk dan langkah yang lunglai maka anda akan merasa tidak bersemangat. Maka hindarilah sikapsikap tubuh yang seperti itu. Akan lebih baik jika anda berjalan dengan membusungkan dada dengan tatapan mantap ke depan dan langkah yang bersemangat. Sikap tubuh seperti ini akan mengirimkan sinyak ke otak bahwa anda adalah orang yang optimis dan bersemangat. Maka pertahankanlah sikapsikap tubuh yang seperti ini. 3. Aktifitas yang positif Manusia itu ibarat air, air yang tergenang akan menjadi air yang tidak sehat karena akan banyak nyamuk bersarang dan bibit penyakit berkembang biak. Tetapi jika air itu selalu mengalir maka ia akan menjadi jernih dan bahkan memiliki energy yang bermanfaat jika digunakan sebagai pembangkit listrik misalnya. Jadi setiap saat anda harus melakukan aktifitas atau pekerjaan yang berguna. Hal ini akan membuat otak kita yakin bahwa kita ini orang yang mau berusaha dan berikhtiar. Uang tidak akan jatuh dari langit tetapi kita harus menjemputnya dengan cara bekerja. Pada saat anda tidak bekerja, pilihlah aktifitas yang baik, misalnya berolah raga, menonton film komedi, menulis atau beribadah. Hindari kegiatan-kegiatan yang justru akan membuat anda merasa down dan tidak bersemangat. Jadi mulai saat ini, setiap anda mengucapkan atau memikirkan impian anda, pastikan libatkan hati dan perasaan anda, sampai anda merasakan getaran di dalam dada anda karena hal inilah yang akan membuat impian anda di respon oleh alam semesta. Dan ingat! Impian tanpa tidakan hanya akan menjadi angan-angan. Jadi pada saat anda memiliki kesempatan atau petunjuk untuk melakukan sesuatu, bertindaklah! Maka impian ada akan terwujud.

Anda mungkin juga menyukai