Anda di halaman 1dari 1

Motivation Letter (Motlet)

Saya sudah cukup lama belajar ilmu kedokteran di Fakultas Kedokteran


Universitas Jenderal Soedirman dan saya juga sudah belajar dan memiliki gambaran
mengenai bagaimana menjadi seorang dokter di Indonesia. Masih banyak hal yang
harus saya pelajari untuk menjadi seorang dokter dari segala aspek mulai dari
pemahaman mengenai penyakit, masalah kesehatan, terapi dan pengobatan dan
sebagainya.
Tidak semua mahasiswa mendapat kesempatan untuk menjadi seorang asisten
dosen dan mendapatkan pengalaman yang berarti nantinya pada saat menjadi dokter.
Hal yang membuat saya tertarik untuk menjadi seorang asisten dosen adalah
keinginan saya untuk memperoleh pengalaman dan juga ilmu dari senior saya, baik
itu dosen, kakak tingkat, ataupun laboran yang juga memiliki keahlian yang belum
tentu setiap orang memilikinya. Untuk laboratorium farmakologi ini, saya ingin mulai
mempelajari lebih dalam mengenai masalah pengobatan, terapi, dan juga mempelajari
lebih lanjut tentang efek obat-obatnya. Saya merasa kurang dan dengan mempelajari
lebih lanjut dan juga lebih dini mengenai ilmu terapi dan pengobatan dalam dunia
kedokteran, maka saya Insya Allah akan dapat melakukan penatalaksanaan yang tepat
dan maksimal kepada pasien. Tidak hanya mencari ilmu, tetapi dengan menjadi
asisten dosen, saya dapat mengamalkan dan menyampaikan ilmu saya kepada orang
lain yang Insya Allah akan bermanfaat untuk mereka. Saya akan berusaha
semaksimal mungkin untuk menjadi asisten dosen laboratorium farmakologi dan
semoga dapat menjadi orang yang bermanfaat untuk orang disekitar saya.

Anda mungkin juga menyukai