Anda di halaman 1dari 1

Heksana adalah sebuah senyawa hidrokarbon alkana dengan rumus kimia C 6H14 (isomer utama nheksana memiliki rumus

CH3(CH2)4CH3). Awalan heks merujuk pada enam karbon atom yang terdapat
pada heksana dan akhiran ana berasal dari alkana, yang merujuk pada ikatan tunggal yang
menghubungkan atom-atom karbon tersebut. Seluruh isomer heksana amat tidak reaktif, dan sering
digunakan sebagai pelarut organik yang inert. Heksana juga umum terdapat pada bensin dan lem sepatu,
kulit dan tekstil. Dalam keadaan standar senyawa ini merupakan cairan tak berwarna yang tidak larut
dalam air.

Kegunaan
Dalam industri, heksana digunakan dalam formulasi lem untuk sepatu, produk kulit, dan pengatapan.
Heksana juga digunakan untuk mengekstrak minyak masak dari biji-bijian, untuk pembersihan dan
penghilang gemuk, dan produksi tekstil.
Penggunaan laboratorium khas heksana ialah untuk mengekstrak kontaminan minyak dan lemak dari air
dan tanah untuk analisis. Karena heksana tidak dapat dideprotonasikan dengan mudah, maka ia
digunakan di laboratorium untuk reaksi-reaksi yang melibatkan basa sangat kuat, seperti pembuatan
organolitium, misalnya Butillitium secara khas disuplai sebagai larutan heksana.
Dalam banyak aplikasi (terutama farmasi), kegunaan n-heksana ialah dihapus karena toksisitas jangka
panjang, dan sering digantikan oleh n-heptana, yang tidak akan membentuk metabolit beracun
(heksana2,5dion).

Anda mungkin juga menyukai