Anda di halaman 1dari 2

Nama : Ahmad Rifqi Umar

No

: 11-14-27131

Grub : E1
PENGELOLAAN DATABASE DALAM DUNIA BISNIS MODERN
Database adalah kumpulan informasi yang disimpan didalam computer secara
sistematik sehingga dapat diperiksa menggunakan suatu program untuk memperoleh
informasi dari basis data tersebut. Proses memasukan dan menggambil data ked an dari
media penyimpanan data memerlukan perangkat lunak yang disebut dengan system
manajemen basis data (database management system, DBMS).
Basis data adalah suatu gabungan file yang saling berhubunga dan dikordiansi secara
terpusat. Pendekatan database memberlakukan data sebagai sumber daya organisasi yang
seharusnya dipergunakan serta dikelola oleh seluruh bagian dari organisasi tersebut, bukan
hanya suatu departemen atau fungsi tertentu saja. Fokusnya adalah integrasi data dan
pembagian data dengan seluruh pemakai yang berhak memakainya.
Pentingnya pemanfaatan Database bagi suatu organisasi baik skala besar maupun
kecil. Saat ini tiap organisasi/perusahaan baik itu skala kecil, menengah maupun besar sudah
menggunakan sistem informasi untuk membantu kegiatan operasionalnya. Bagi perusahaan
skala menengah dan besar, mereka biasanya sudah menggunakan aplikasi berbasis pada
database sehingga mempermudah dalam pencarian dan pemanfaatan informasi yang
dipunyai.
Untuk perusahaan yang berskala kecil yang ingin membuat database dapat dilakukan
dengan beberapa langkah sebagai berikut :
1. Membuat standarisasi pada seluruh data-data yang ada. Standar tadi meliputi
Identifier, Naming, Definition, Integrity Rule, dan Usage Right
2. Menentukan dan menggunakan jenis aplikasi DBMS apa yang sesuai untuk
dipakai dalam membantu penyusunan dan pemanfaatan data-data tersebut.
3. Mengelola informasi yang tersedia.
Database bagi perusahaan memiliki peran sangat signifikan, baik itu untuk
pengambilan keputusan dengan bantuan DSS (Decision Support System) yang sudah
terbangun, untuk memberikan Value Added bagicustomer dengan kemampuannya
memberikan informasi yang akurat tepat dan uptodate, dan lain sebagainya.
Dalam hal efisiensi, perusahaan dapat dengan mudah menggunakan Database untuk
mengelola informasi, menyimpan record transaksi, melacak data customer, memanipulasi
data (input, update, delete), sehingga bisa menghemat banyak waktu yang berharga yang
dapat digunakan untuk meningkatkan produksi perusahaan.

Anda mungkin juga menyukai