Anda di halaman 1dari 4

PROSEDUR DISPENSASI PILIH WAHANA INTERNSIP

Dispensasi pilih wahana adalah mekanisme afirmatif bagi peserta internsip dengan
kriteria kondisi kesehatan yang membutuhkan penanganan medis tertentu, pasangan
suami-istri atau ikatan/penugasan instansi oleh pemerintah daerah/TNI/Polri.
Sehingga dalam pengajuan dispensasi pilih wahana diatur dengan ketentuan
ketentuan sebagai berikut :

1. Calon Peserta Internsip mengajukan dispensasi pilih wahana dengan surat


permohonan kepada Kepala Badan PPSDM Kesehatan dengan tembusan kepada
Ketua KIDI Pusat sebagaimana format terlampir.
2. Permohonan dilengkapi berkas pendukung sesuai alasan pengajuan, dikirimkan
melalui POS ke alamat: Jl. Hang Jebat III Blok F3, Kebayoran Baru, Jakarta
Selatan, Kode Pos: 12120 ;
3. Penerimaan berkas permohonan dispensasi setelah mendapatkan wahana, dengan
rentang waktu penerimaan berkas, sesuai jadwal pelaksanaan PIDI periode
terkait.
4. Calon Peserta Internsip DIHARUSKAN tetap melakukan proses pilih wahana secara
MANDIRI-ONLINE sesuai ketentuan yang berlaku.
5. Proses ADMINISTRASI pengajuan dispensasi DIHENTIKAN dalam kondisi sebagai
berikut:
5.1. Berkas permohonan tidak sesuai dengan ketentuan pada angka 1, 2 & 3,
(misal: permohonan melalui email, cap-pos berkas tertanggal sebelum memilih
wahana, tidak memilih wahana mandiri-online)
5.2. Calon Peserta TIDAK memilih wahana secara mandiri-online.
6. Kepala Badan PPSDM Kes bersama KIDI Pusat akan menindaklanjuti permohonan
dengan berkas lengkap (disertai data pendukung), yang benar dan diterima melalui
mekanisme berlaku. Dalam hal berkas tidak sesuai, maka akan dikenakan ketentuan
sebagaimana tersebut pada angka 5.
7. Sekretariat KIDI Pusat melakukan pemantauan PILIH WAHANA secara mandiri-
online pada SIMPIDI untuk notifikasi pengajuan permohonan.
8. Dalam hal pilihan peserta melalui mandiri-online SAMA dengan daerah/propinsi
tujuan pengajuan dispensasi, maka pilihan wahana pada mandiri-online TETAP
DIPERTAHANKAN.
9. Dalam hal pilihan peserta melalui mandiri-online BEDA dengan daerah/propinsi
tujuan pengajuan dispensasi, maka pilihan wahana melalui mandiri-online akan
DIPERTIMBANGKAN untuk dialihkan (re-plotting) ke lokasi tujuan pengajuan.
10. Pertimbangan utama persetujuan dispensasi pilih wahana adalah ketersediaan
kapasitas wahana tujuan dan ketentuan-ketentuan yang berlaku sehingga dalam

1
penetapannya dimungkinkan adanya permohonan yang ditolak, tidak disetujui atau
tidak dipenuhi.
11. Prosedur / alur proses berkas pengajuan dispensasi sebagaimana terlampir.

Prosedur ini diberlakukan dalam rangka terwujudnya penyelenggaraan PIDI secara


efektif-efisien, berkeadilan, transparan dan tertib, berlaku sejak periode Agustus 2016 .

Ditetapkan : di Jakarta
Tanggal : Agustus 2016

Kepala Badan PPSDM Kesehatan

Drg. Usman Sumantri, M.Kes


NIP 195908121986111001

2
TANYA-JAWAB TENTANG PENGAJUAN DISPENSASI PILIH WAHANA

1. Apakah saya bisa mengirimkan berkas via email ? Jawab: Berkas pengajuan
yang dikirimkan via email tidak diagendakan dan tidak dilakukan proses lebih
lanjut.

2. Saya sudah mengajukan permohonan dispensasi, apakah masih perlu


melakukan pilih wahana secara mandiri-online ? Jawab: Ya, setiap calon peserta
internsip (tanpa kecuali) diharuskan mengikuti proses pilih wahana secara mandiri-
online. Calon peserta tanpa pilihan wahana dianggap memutuskan tidak mengikuti
program pada periode ini.

3. Apakah permohonan saya pasti disetujui ? Jawab: Tidak semua permohonan


pengajuan dapat disetujui. Pertimbangan persetujuan sebagaiamana tercantum
dalam prosedur.

4. Jika pilihan saya tidak sesuai harapan dan dispensasi tidak disetujui, apakah
ada keharusan ikut periode ini ? Jawab: Tidak ada keharusan. Anda dapat
mengundurkan diri dengan cara tidak mengunggah pakta integritas. PIDI
menerapkan ketentuan bahwa setiap peserta yang tidak mengunggah Pakta-
Integritas dianggap mundur dari proses penempatan pada periode ini. Anda dapat
mengikuti kembali proses serupa pada periode mendatang.

5. Kami pasangan suami-istri calon peserta internsip, apakah bisa ditempatkan


dalam satu wahana yang sama ? Jawab: KIDI mengutamakan penempatan
suami-istri peserta internsip pada wahana yang berbeda, dikarenakan alasan
efektifitas pembelajaran. Dalam hal dispensasi, penempatan pasangan suami-istri
peserta internsip dipertimbangkan pada wahana berbeda yang berdekatan.

6. Mengapa kami harus mengajukan berkas lengkap untuk dispensasi ini ?


Jawab: Setiap keputusan memerlukan dasar dan bukti-bukti pertimbangan
persetujuan. Dan, dalam tata-kelola kepemeritahan yang transparan dan akuntabel,
diperlukan bukti administrasi yang dapat ditelusuri kembali. Mari dukung upaya
reformasi birokrasi pemerintahan.

7. Jika saya sudah meng-ungah pakta integritas dan tidak mengikuti


pemberangkatan periode ini, apakah ada sanksi ? Jawab: Ya. Anda akan
mendapatkan konsekuensi berupa akun terkunci selama satu (1) tahun. Artinya,
Anda dapat mengikuti proses pilih wahana secepat-cepatnya pada periode sama
tahun depan.

8. Apakah saya bisa bertanya tentang perkembangan proses pengajuan


dispensasi ? Jawab: Bisa, silakan pahami alur berkas dan tanyakan
perkembangan proses dispensasi Anda ke Sekretariat KIDI Pusat melalui email
yang tercantum.

9. Apakah rekomendasi dari KIDI Propinsi bersifat wajib ? Jawab: Berkas


rekomendasi KIDI Propinsi bernilai anjuran. KIDI Pusat mendahulukan berkas
dengan rekomendasi.

3
ALUR PROSES BERKAS PENGAJUAN DISPENSASI PILIH WAHANA

BERKAS PENGAJUAN
DISPENSASI PILH WAHANA

TIDAK
(mis: email, BERKAS VIA POS ?
Diantar langsung)

YA

AGENDA SURAT MASUK


Data-Sharing
(PENERIMAAN BERKAS)

PERIKSA BERKAS
KONFIRMASI
Data-Sharing VERBAL BERKAS
STOP (lengkap dan benar)

TIDAK
(tidak lengkap, BERKAS BENAR ?
tidak valid)

YA
(lengkap dan valid)

PEMBAHASAN KIDI PUSAT Data-Sharing


(kapasitas ; konfirmasi data )

TIDAK

Data-Sharing
RELEVAN KETENTUAN
?

YA

PERSETUJUAN KIDI PUSAT

PENEMPATAN FINAL

Anda mungkin juga menyukai