Anda di halaman 1dari 6

RPP SD AGAMA KRISTEN KURIKULUM 2013

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

Satuan Pendidikan : SD .......................


Mata Pelajaran : Pendidikan Agama Kristen
Kelas/Semester : 1/1
Materi Pokok : Aku Ciptaan Tuhan
Alokasi Waktu : 1X PERTEMUAN (45 MENIT)

A. Kompetensi Inti
KI 1 : Menerima dan menjalankan ajaran agama yang dianutnya
KI 2 : Memiliki perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, santun, peduli, dan
percaya diri dalam berinteraksi dengan keluarga, teman dan guru
KI 3 : Memahami pengetahuan faktual dengan cara mengamati [mendengar,
melihat, membaca] dan menanya berdasarkan rasa ingin tahu tentang
dirinya, makhluk ciptaan Tuhan dan kegiatannya, dan benda-benda yang
dijumpainya di rumah dan di sekolah.
KI 4 : Menyajikan pengetahuan faktual dalam bahasa yang jelas dan logis, dalam
karya yang estetis, dalam gerakan yang mencerminkan anak sehat, dan
dalam tindakan yang mencerminkan perilaku anak beriman dan berakhlak
mulia

B. Kompetensi Dasar dan Indikator Pencapaian Kompetensi


NO KOMPETENSI DASAR INDIKATOR PENCAPAIAN KOMPETENSI
11.1 1.1. Menerima dan
mensyukuri dirinya sebagai
ciptaan Allah
2 2.1. Bertanggung jawab
terhadap dirinya sebagai
ciptaan Allah
33.1 3.1. Memahami dirinya 3.1.1 3.1.2. Menuliskan nama-nama anggota
sebagai ciptaan Allah tubuh yang dimiliki dengan benar.
3.1.3. Membuat garis penghubung antara
gambar anggota tubuh di sebelah kiri
dengan fungsinya di sebelah kanan.

4 4.1. Menunjukkan perilaku 4.1.1. Mewarnai gambar manusia dengan


bertanggung jawab anggota tubuh yang dimiliki.
terhadap dirinya sebagai
ciptaan Allah 4.4.3.1. Menyanyikan lagu Hati-Hati
4.4.3. Menyanyikan lagu gunakan tanganmu dengan baik dan
rohani anak-anak yang benar.
menunjukkan ucapan
syukur atas dirinya sebagai
ciptaan Allah

C. MATERI PEMBELAJARAN
Anggota Tubuh manusia

D. METODE PEMBELAJARAN
Ceramah
Think Pair and Share

E. SUMBER BELAJAR
Alkitab Kej 1:26-27.
Lagu tentang anggota tubuh, misalnya lagu Hati-Hati Gunakan TanganMu

F. MEDIA PEMBELAJARAN
Gambar anggota tubuh manusia.
Peserta didik dan guru.

H. LANGKAH-LANGKAH KEGIATAN PEMBELAJARAN


1.Pendahuluan (10 menit )

a. Berdoa

Doa pembuka pelajaran:


Tuhan Yesus yang kami sayangi. Kami ucapkan selamat pagi kepada-Mu.
Terima kasih ya Tuhan Yesus, Engkau telah menyertai kami satu persatu ke
sekolah ini. Berkatilah kami semua yang di kelas ini. Supaya dengan
berkatMU dan kasihMu kami boleh belajar sungguh-sungguh. Sekarang dan
selama-lamanya. Amin

2. Apersepsi: Guru memberikan pertanyaan tentang anggota tubuh


- Siapa sajakah yang tinggal bersamamu di rumah?
(mama,papa,adik,kakak,opa,nenek)
- Ada berapa orang semuanya? (sesuai jawaban anak a.l. 6)
- Kalau kamu nakal apakah bapak/ibu memarahi kamu? ( ya)
- Saat bapak/ibu marah, apa yang bapak dan ibu lakukan kepada kamu?
(cubit, beri nasihat, dll)
- Bapak/ibu cubit memakai apa ( tangan, pertanyaan disampaikan sesuai
jawaban anak di soal nomor 4).

3. Guru mengajak peserta didik menutup mata masing-masing dan berusaha


memegang tangan Salah seorang teman.
2. Kegiatan inti (25 menit)
a. Mengamati
- Peserta didik bersama-sama mengamati gambar anggota tubuh yang
disediakan oleh guru.

b. Menanya
- Peserta didik diminta saling bertanya dengan teman sebangku secara
bergantian tentang nama dan fungsi anggota tubuh yang dimiliki

c. Mengumpulkan data
- Peserta didik diminta menuliskan masing-masing nama anggota tubuhnya dan
fungsinya masing-masing

No Nama Anggota Tubuh Fungsinya


1
2
3
4
5

d. Mengasosiasi
- Peserta didik diminta bekerja sama membuat kesimpulan tentang nama dan
fungsi anggota tubuh
- Peserta didik diajak mendiskusikan arti anggota tubuh sebagai anugerah dari
Tuhan

e. Mengomunikasi
- Peserta didik diminta menemukan fungsi dari masing-masing anggota tubuh
dengan maju di depan kelas secara bergantian sesuai arahan Guru.

3. Penutup (10 menit)


a. Peserta didik menerima tugas Guru untuk menggambar salah anggota
tubuh dan menuliskan fungsinya
b. Menyanyi bersama sebagai ungkapan syukur kepada Allah
Menyanyikan Lagu anggota tubuhku.
Hati-hati gunakan anggota tubuh
1. Mata
Hati-hati gunakan matamu
Hati-hati gunakan matamu
Karena Bapak di Surga melihat penuh cinta
Hati-hati gunakan matamu
2. Mulut
3. Tangan
4. Kaki

c. Berdoa bersama dipimpin peserta didik sebagai ucapan terimakasih


kepada Tuhan Yesus.
Tuhan Yesus yang baik, kami bersyukur dan berterimakasih kepadaMU, karena
Tuhan Yesus sudah memberi kepada kami anggota tubuh sebagai anugerah
dari MU. Semoga kami dapat mengunakan masing-masing anggota tubuh kami
dengan baik sesuai dengan kehendakMU, demi kemuliaan namaMU. Amin.

I. Penilaian
1. Sikap spiritual
a. Teknik Penilaian : Observasi
b. Bentuk Instrumen : Lembar Observasi Sikap mengucap syukur atas anggota
tubuh yang diberikan Tuhan (melalui nyanyian)
c. Kisi-kisi

No Aspek/ Sikap yang dinilai Nilai


1 2 3 4
1 Menyanyikan syair lagu dengan benar
2 Percaya diri
3 Gerakan sesuai dengan syair lagu

d. Skor nilai : Skor yang diperoleh x 100


Skor maksimum

2. Sikap social
a. Teknik Penilaian : Observasi
b. Bentuk Instrumen : Daftar Pernyataan
c. Kisi-kisi :
Nama Siswa :

No Sikap/nilai Butir Instrumen Nilai


1 2 3 4
1 Kerjasama Mau mendengarkan teman
sebangku
2 Tanggung Mengerjakan tugas dengan baik
Jawab sesuai petunjuk guru

d. Skor :
Skor yang diperoleh x 100
Skor maksimum

3. Pengetahuan
a. Teknik Penilaian : Tes tertulis
b. Bentuk Instrumen: Uraian
c. Kisi-kisi :

No Indikator Butir Instrumen


1 Menulis nama anggota Tulislah nama-nama anggota tubuh
tubuh yang dimiliki yang dimiliki oleh anak-anak
2 Membuat garis Tariklah garis yang dapat
penghubung antara menghubungkan antara gambar
gambar anggota tubuh anggota tubuh di sebelah kiri
dengan fungsinya dengan fungsinya di sebelah
kanan.

Melihat

Mendengar

Menulis
Keterampilan
a. Teknik Penilaian : Penilaian kinerja Mewarnai gambar manusia
b. Bentuk Instrumen: Daftar cek
c. Kisi-kisi :

No Aspek yang diniai Skor


1 2 3 4
1 Kerapian
2 Ketepatan waktu
3 Kesesuaian warna

Tanggal,
.

Guru Mata Pelajaran Kepala Sekolah

..
..
NIP NIP

Anda mungkin juga menyukai