Anda di halaman 1dari 2

Hasil wawancara dengan manager ichi bento cabang banjar,,,

Nama : Bapa nurjaman


Tgl/bln: 25 april 2016
1. P : bagaimana pendapat bapa mengenai bisnis francise fast food ?
M : Cukup menjanjikan,dikarenakan kota banjar merupakan kota transit dengan berbagai
elemen masyarakat banyak yang masuk ataupun keluar ke kota banjar..
2. P : Bagaimana pendapat bapa mengenai kondisi persaingan pasar fast food di kota banjar ?
M : Sebagai kota yang kurang lebih berdiri 13 tahun persaingan pasar fast food belum
terlalu terlihat dikarenakan resto kami merupakan yang pertama memulai bisnis fast food di kota
banjar dengan konsep francise
3. P : Bagaimana perkembangan produk ichi bento selama 2015?
M : Ichi bento setiap satu tahun tiga kali pasti mengenalkan produk baru,,dengan begitu
konsumen diharapkan mendatangkan banyak konsumen.
4. P : Pertimbangan apa bapa membuka cabang ichi bento di banjar?
M : Salah satu pertimbangan membuka cabang di banjar dikarenakan potensi untuk
mengembangkan perusahaan tinggi,selain harga sewa yang relatif murah juga kebutuhan akan
makanan dan minuman dengan konsep modern..
5. P : Berapa lama anda ditugaskan menjadi manager di banjar?
M : Saya ditugaskan di banjar kurang lebih 2 tahun
6. P : Bagaimana perkembangan ichi bento dari tahun ke tahun?
M : Perkembangan ichi bento dari tahun pertama sampai sekarang mengalami fluktuatif
7. P : Kekuatan apa yang dimiliki ichi bento menghadapi pesaing?
M : Kekuatan kita ada pada kualitas dan kuantitas serta pelayanan yang baik.
8. P : Bagaimana cara bapa menjalin kemitraan dengan beberapa pihak untuk melancarkan
promosi produk ichi bento?
M : Dengan sharing produk dengan berbagai pihak kemitraan itulah yang kami
terapkan,,sebagai contoh setiap ada pagelaran event-event kami memberikan berbagai
opsi pada kemitraan di antaranya 1. Bagi hasil dengan 10% pendapatan ke pihak
mitra..2..sharing produk makan untuk crew kemitraan..3. sewa stand ke pihak mitra
9. P : Media promosi apa yang digunakan untuk menjual produk ichi bento?
M : Salah satu media promosi nya ialah dengan menyebar brosur di berbagai tempat
contoh : perum,kost-kostan,,dll serta membuat promo pada produk baru.
10. P : Hambatan yang bapa hadapi dalam pengembangan usaha ichi bento?
M : Faktor yang menjadi hambatan dalam pengembangan usaha ini ialah
infrastruktur,dikarenakan banjar merupakan kota berkembang..

Anda mungkin juga menyukai