Anda di halaman 1dari 1

Nama : Galih Fajar Himawan

NIM : 13103310020

BAGIAN-BAGIAN PADA TELUR :

KETERANGAN:
Cangkang/kerabang : Pembungkus telur yang paling tebal, bersifat keras dan kaku. Pada
kerabang terdapat pori-pori yang berfungsi untuk pertukaran gas. Pada permukaan luar
kerabang terdapat lapisan kukutikula, yang merupakan pembungkus telur paling luar.
Membran Cangkang : Selaput tipis di dalam cangkang telur. Pada salah satu ujung telur,
selaput ini tidak menempel pada cangkang sehingga membentuk rongga udara.
Ruang Udara (Air Cell) : Sumber oksigen bagi embrio, udara oksigen masuk melalui
pori-pori pada cangkang telur.
Putih Telur (albumin) : Berfungsi untuk melindungi embrio dari goncangan, bahaya lain
dan sebagai cadangan makanan.
Kalaza : Menjaga kuning telur agar posisi keping geminal selalu diatas & kuning telur
tetap pada tempatnya.
Membran Telur (Vitelin) : Sebagai pembungkus kuning telur yang ada didalam telur juga
sebagai penjaga kestabilan dan pengatur suhu dalam telur.
Kuning telur (Yolk) : Berbentuk bulat yang berfungsi sebagai persediaan makanan bagi
embrio, yang terletak di pusat telur.
Keping Geminal : Sel embrio yang nantinya menjadi satu individu.

Anda mungkin juga menyukai