Anda di halaman 1dari 19

PROPOSAL PROGRAM KREATIVITAS MAHASISWA

JUDUL PROGRAM

SOSIS GARANG (SOSIALISASI PENGGUNAAN ARANG) SEBAGAI


PENJERNIH MINYAK GORENG BEKAS PAKAI DI KANTIN UI

BIDANG KEGIATAN:
PKM PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT

Diusulkan oleh:

Eki Noerfitriyani 1306368053 Angkatan 2013


Dessy Angraini 1306378022 Angkatan 2013
Eka Aulia Ardyanti 1306365360 Angkatan 2013

UNIVERSITAS INDONESIA
DEPOK
2015

i
PENGESAHAN PKM- PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT
1. Judul Kegiatan : Sosis Garang (Sosialisasi Penggunaan
Arang) sebagai Penjernih Minyak Goreng
Bekas Pakai
2. Bidang Kegiatan : PKM-M
3. Ketua Pelaksana Kegiatan
a. Nama Lengkap : Eki Noerfitriyani
b. NIM : 1306368053
c. Jurusan : Teknik Lingkungan
d. Universitas/Institut/Politeknik : Universitas Indonesia
e. Alamat Rumah : Kampung Sindang Karsa RT 04/10 No. 7
Sukamaju Baru, Tapos, Depok

f. No. HP : 089638860116
g. Alamat email : enoerfitriyani@gmail.com
4. Anggota Pelaksana Kegiatan : 3 orang
5. Dosen Pendamping
a. Nama Lengkap dan Gelar :
b. NIDN :
c. Alamat Rumah dan No Tel./HP :
6. Biaya Kegiatan Total
a. DIKTI : Rp 6.704.000
7. Jangka Waktu Pelaksanaan : 4 bulan

Depok, .............. 2015


Menyetujui
Manajer Pendidikan dan Kemahasiswaan Ketua Pelaksana Kegiatan

(...............................) (Eki Noerfitriyani)


NIP. NIM.1306368053

Direktur Kemahasiswaan Dosen Pendamping


Universitas Indonesia

(.................................) (..................................)
NUK. NIDN.

ii
DAFTAR ISI

Halaman Pengesahan ....................................................................................... ii


Daftar Isi ....................................................................................................... iii
Daftar tabel ....................................................................................................... iv
Ringkasan ....................................................................................................... v
BAB I. Pendahuluan ........................................................................................ 1
1.1 Latar Belakang Masalah ................................................................. 1
1.2 Perumusan Masalah ........................................................................ 2
1.3 Tujuan Program .............................................................................. 2
1.4 Luaran yang Diharapkan ................................................................ 3
1.5 Kegunaan Program ......................................................................... 3
BAB II. Gambaran Umum Masyarakat Sasaran ............................................. 4
BAB III. Metode Pelaksanaan ........................................................................ 5
BAB IV. Biaya dan Jadwal Kegiatan ............................................................... 6
4.1 Anggaran Biaya .............................................................................. 6
4.2 Jadwal Kegiatan ............................................................................. 6
Daftar Pustaka .................................................................................................. 7
Lampiran
Lampiran 1. Biodata Ketua, Anggota dan Dosen Pembimbing ................. 8
Lampiran 2. Justifikasi Anggaran Kegiatan ................................................ 11
Lampiran 3. Susunan Organisasi Tim Kegiatan dan Pembagian Tugas ..... 11
Lampiran 4. Surat Pernyataan Ketua Kegiatan ........................................... 12
Lampiran 5. Surat Pernyataan Kesediaan dari Mitra ................................. 13
Lampiran 6. Denah Detail Lokasi Mitra Kerja ............................................ 14

iii
DAFTAR TABEL
4.1 Anggaran biaya .................................................................................................... 6
4.2 Jadwal kegiatan .................................................................................................... 6

DAFTAR GAMBAR
3.1 Metode pelaksanaan ............................................................................................. 5
6.1 Denah lokasi ........................................................................................................ 14

iv
RINGKASAN

Kantin merupakan tempat tersedianya berbagai jenis makanan mulai dari


makanan yang di goreng, di bakar, di panggang, dan di rebus serta berbagai jenis
minuman mulai dari minuman hangat hingga dingin. Kantin Universitas Indonesia
tersebar di beberapa fakultas, kebanyakan pedagang kantin menjual makanan
yang di goreng. Sebagai bentuk pengabdian kami kepada masyarakat, selanjutnya
kami berencana untuk membuat sosialisasi penggunaan arang sebagai penjernih
minyak goreng bekas pakai agar menumbuhkan kesadaran para pedagang tentang
bahaya nya penggunaan minyak goreng secara terus-menerus serta memberikan
solusi untuk menggunakan arang sebagai penjernih minyak goreng bekas pakai.

iv
1

BAB 1. PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang Masalah

Minyak goreng merupakan salah satu bahan pokok yang tingkat


penggunaannya cukup tinggi di masyarakat Indonesia. Namun, tingkat kebutuhan
yang tinggi tidak bersamaan dengan harga jual yang terjangkau. Sehingga,
masyarakat telah terbiasa menggunakan kembali minyak goreng yang telah
digunakan hingga beberapa kali pakai. Minyak goreng bekas pakai atau waste
vegetable oil (wvo) merupakan limbah minyak bekas pemakaian kebutuhan rumah
tangga maupun pedagang makanan. Minyak goreng bekas pakai ini sebenarnya
masih bisa digunakan kembali untuk keperluan kuliner akan tetapi bila ditinjau
dari komposisi kimianya, minyak bekas pakai ini mengandung senyawa-senyawa
yang bersifat karsinogenik, yang terbentuk selama proses penggorengan. Saat
menggoreng, minyak akan kontak dengan air dari bahan makanan yang digoreng
dan udara sekitar. Hal ini akan menyebabkan minyak teroksidasi dan terbentuk
polimer-polimer seperti akrilamid yang bersifat karsinogenik. Semakin sering
minyak digunakan semakin banyak kandungan senyawa-senyawa berbahaya
tersebut. Selain itu, kandungan lemak jenuh pada minyak akan semakin tinggi
seiring dengan jumlah pemakaian. Lemak jenuh dianggap sebagai pemicu
tingginya kolesterol tubuh. Sehingga ancaman terhadap penyakit seperti kanker,
tumor, dan penyakit degeneratif lainnya semakin tinggi jika kita mengkonsumsi
makanan gorengan yang digoreng dengan minyak bekas pakai. Berapa kali
minyak sebaiknya digunakan tergantung dari proses dan jenis makanan yang
digoreng.
Kantin sebagai penyedia makanan menghasilkan minyak goreng bekas
pakai yang jumlahnya banyak. Mengingat harga minyak goreng yang tergolong
mahal dan keterdesakan ekonomi, maka sering kali pedagang menggunakan
minyak goreng hingga beberapa kali pemakaian. Selain masalah kesehatan yang
dapat ditimbulkan, minyak goreng bekas pakai ini juga dapat menimbulkan
masalah lain berupa pencemaran jika dibuang ke lingkungan tanpa pengolahan.
Untuk mengatasi masalah tersebut, kami berinisiatif untuk memberikan
sosiliasi kepada pedagang Kantin untuk memanfaatkan minyak goreng bekas
2

pakai dengan cara pemurnian dengan cara menggunakan adsorben berupa karbon
aktif yang berasal dari arang kayu. Adsorben mampu memurnikan minyak goreng
bekas pakai karena mengandung zat antioksidan yang mampu menangkap radikal
bebas, sehingga minyak goreng dapat digunakan kembali dan tidak menyebabkan
masalah kesehatan, maupun pencemaran lingkungan. Mengenai hal ini, kegiatan
yang kami tawarkan adalah mengadakan sosialisasi yang bernama Sosis Garang
(Sosialisasi Penggunaan Arang) sebagai Penjernih Minyak Goreng Bekas Pakai
Kantin . Melalui kegiatan ini, kami berharap pedagang dapat menyelesaikan
masalah-masalah yang ditimbulkan dari minyak goreng bekas pakai, sehingga
dapat lebih berdaya guna, baik dari segi kesehatan maupun lingkungan.

1.2 Perumusan Masalah


Berdasarkan latar belakang di atas, rumusan masalah yang dapat
dijabarkan adalah sebagai berikut:
1. Banyaknya kebutuhan minyak goreng pedagang Kantin serta mahalnya
harga minyak goreng membuat pedagang menggunakan kembali
minyak goreng bekas pakai.
2. Belum adanya kesadaran akan masalah kesehatan yang dapat
ditimbulkan dari penggunaan minyak goreng bekas pakai.
3. Kebanyakan pedagang belum mengetahui cara pemurnian minyak
goreng bekas pakai dengan menggunakan adsorben karbon aktif dari
arang kayu.

1.3 Tujuan Program


Dalam kegiatan Sosis Garang kepada pedagang Kantin yang akan
dilaksanakan, tujuan yang diharapkan dapat tercapai adalah:
1. Membantu pedagang Kantin dalam menekan pengeluaran untuk
bahan pokok minyak goreng.
2. Memberikan pemahaman kepada pedagang Kantin tentang masalah
kesehatan yang dapat ditimbulkan dari penggunaan minyak goreng
bekas pakai.
3

3. Mensosialisasi pemurnian minyak goreng bekas pakai dengan


menggunakan adsorben karbon aktif dari arang kayu.

1.4 Luaran yang Diharapkan


Luaran yang diharapkan kegiatan ini adalah:
1. Pemahaman Bahaya Penggunaan Minyak Goreng Bekas Pakai
Pemberian informasi mengenai bahaya dan masalah apa saja yang
dapat ditimbulkan dari penggunaan minyak goreng bekas pakai secara
berulang, sehingga terbentuknya pemahaman dalam diri pedagang
Kantin untuk tidak menggunakan kembali minyak goreng bekas pakai.
2. Minyak Goreng Bekas Pakai yang Aman
Setelah mendapatkan sosialisasi mengenai bahaya dari penggunaan
minyak goreng bekas pakai yang berulang, pedagang Kantin akan
melakukan percobaan langsung untuk memurnikan minyak goreng
bekas pakai dengan menggunakan adsorben karbon aktif dari arang
kayu. Selanjutnya, setelah kegiatan Sosis Goreng ini telah
dilaksanakan, diharapkan pedagang mampu mengolah secara mandiri
minyak goreng bekas pakai mereka, sehingga menjadi minyak goreng
dengan kualitas yang lebih baik dan aman secara kesehatan dan
mampu mengurangi limbah minyak yang di buang ke lingkungan.

1.5 Kegunaan Program


Manfaat yang dapat diperoleh jika kegiatan ini berhasil dijalankan adalah:
1. Memberikan pemahaman kepada pedagang Kantin tentang masalah
kesehatan dan lingkungan yang dapat ditimbulkan dari penggunaan
berulang minyak goreng bekas pakai.
2. Memberikan informasi kepada pedagang Kantin untuk mendapatkan
bahan alternatif yang murah, dan mudah didapatkan untuk
menjernihkan kembali minyak goreng bekas pakai.
3. Mengurangi pengeluaran pedagang Kantin untuk bahan pokok minyak
goreng dengan cara memanfaatkan kembali minyak goreng bekas
4

pakai yang telah dimurnikan sehingga mengurangi masalah kesehatan


dan lingkungan yang akan ditimbulkan.

BAB 2. GAMBARAN UMUM MASYARAKAT SASARAN

Kondisi Masyarakat Sasaran


Sasaran dalam kegiatan ini adalah pedagang kantin di Universitas
Indonesia. Kami mengambil beberapa sampel yaitu kantin di Fakultas Matematika
dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) serta kantin di Rumpun Ilmu Kesehatan
(RIK). Di kantin FMIPA ini kami mewawancarai salah satu pedagang yang
menjual ayam kremes bernama Ibu Puah, beliau menjadi pedagang di kantin
FMIPA ini sejak tahun 1992. Sudah 23 tahun Ibu Puah setia melayani para
mahasiswa yang hendak makan di kantin FMIPA, selama sehari Bu Puah
menggunakan minyak goreng sebanyak 5 kg untuk menggoreng ayam.
Minyak yang telah dipakai Ibu Puah, limbahnya dibuang begitu saja ke
selokan, hal ini yang akan membuat lingkungan akan tercemar oleh limbah
minyak. Selain itu ibu Puah sendiri biasanya akan mengganti minyak gorengnya
jika minyaknya sudah bewarna kecoklatan bahkan kehitaman. Setelah melakukan
wawancara dengan salah satu pedagang di kantin FMIPA, kami mencoba untuk
mencari pedagang lainnya yang masih di lingkungan kampus Universitas
Indonesia.
Akhirnya kami memutuskan untuk mewawancarai salah satu pedagang di
kantin RIK yang bernama Ibu Os. Beliau berjualan di kantin RIK mulai tahun
2014, makanan yang di jual oleh Ibu Os bermacam-macam, ada nasi goreng, tuna
goreng tepung, ayam goreng, ayam katsu dan pempek-pempek. Dalam sehari Ibu
Os menggunakan minyak goreng sebanyak 2 liter. Dalam satu wajan kecil Ibu Os
menggunakan minyak untuk menggoreng 3 potong tuna/ayam, saat menggoreng,
Ibu Os memisahkan makanan sesuai dengan jenisnya, misalnya untuk
menggoreng 3 potong ayam di wajan kecil setelah itu minyak yang dipakai untuk
menggoreng ayam di ganti dengan minyak yang baru untuk menggoreng tuna, dan
begitu seterusnya.
5

Setelah itu minyak yang Ibu Os pakai sebelum di buang di masukkan ke


dalam kantong plastik. Ibu Os sadar bila minyak goreng yang dipakai secara
terus-menerus tanpa diganti dengan yang baru akan menimbulkan zat-zat
karsinogenik pemicu kanker. Namun, tidak semua pedagang Kantin di UI
menyadari hal tersebut, untuk itu kami berinisiatif untuk mengadakan sosialisasi
penggunaan arang sebagai penjernih minyak goreng bekas pakai di kantin UI
untuk memberi pengetahuan yang sama mengenai bahaya nya penggunaan
minyak goreng yang terus-menerus serta memberikan solusi kepada pedagang
dengan menggunakan arang sebagai penjernih minyak goreng.

BAB 3. METODE PELAKSANAAN


Kegiatan ini dilaksanakan mengikuti metode berikut:
Gambar 3.1 metode pelaksanaan
6

BAB 4. BIAYA DAN JADWAL KEGIATAN


4.1 Anggaran Biaya
Anggaran disusun sesuai dengan tabel 4.1 sebagai berikut:
Tabel 4.1 anggaran biaya
No. Jenis Pengeluaran Biaya (Rp)

1 Peralatan Penunjang 2.360.000

2 Biaya Habis Pakai 3.000.000

3 Perjalanan 1.344.000

Jumlah 6.704.000

4.2 Jadwal Kegiatan

Jadwal kegiatan sesuai dengan table 4.2 sebagai berikut:


Tabel 4.2 jadwal kegiatan
Bulan ke-
No Kegiatan
1 2 3 4
1 Pra-program
2 Survey lapangan
3 Administrasi perizinan
4 Perekrutan peserta
5 Persiapan materi
6 Pelatihan kreativitas
7 Survey pasca pelatihan
8 Pengawasan peserta
9 Evaluasi

DAFTAR PUSTAKA
http://www.mesinraya.co.id/cara-menjernihkan-minyak-bekas-pakai.html (dibuka
pada 2 Agustus 2015 16.45)
http://sinarkimia.com/product/jerigen-plastik/ (dibuka pada 3 September 2015
12.22)
https://www.google.com/maps/@-6.3699847,106.8308925,17z (dibuka pada 3
September 2015 12.23)
7

LAMPIRAN
Lampiran 1. Biodata Ketua, Anggota dan Dosen Pembimbing
1. Biodata Ketua Kelompok
A. Identitas Diri
1 Nama Lengkap Eki Noerfitriyani
2 Jenis Kelamin Perempuan
3 Program Studi Teknik Lingkungan
4 NPM 1306368053
5 Tempat tanggal lahir Bogor, 3 Maret 1995
6 E-mail enoerfitriyani@gmail.com
7 Nomor telpon/HP 089638860116

B. Riwayat Pendidikan
SD SMP SMA
Nama Institusi SMPN 11 Depok SMAN 4 Depok
Jurusan IPA
Tahun masuk-lulus 2007-2010 2010-2013

C. Pemakalah Seminar Ilmiah (Oral Presentation)


Nama Pertemuan Waktu dan
No Judul Artikel Ilmiah
Ilmiah/ Seminar Tempat
1

D. Penghargaan dalam 10 Tahun Terakhir


Institusi Pemberi
No Jenis Penghargaan Tahun
Penghargaan
1

Semua data yang saya isikan dan tercantum dalm biodata ini benar dan dapat
dipertanggungjawakan secara hukum. Apabila di kemudian hari ternyata dijumpai
ketidaksesuaian dengan kenyataan, saya sanggup menerima sanksi.
Demikian biodata ini saya buat dengan sebenarnya untuk memenuhi salah satu
persyaratan dalam pengajuan program kreativitas mahasiswa-penelitian.

Depok, September 2015


Pengusul,

(Eki Noerfitriyani)
8

2. Biodata Anggota Kelompok


2.1 Biodata Anggota 1
A. Identitas Diri
1 Nama Lengkap Dessy Angraini
2 Jenis Kelamin Perempuan
3 Program Studi Ilmu Keperawatan
4 NPM 1306378022
5 Tempat tanggal lahir Jakarta, 14 Januari 1995
6 E-mail dessyangraini14@gmail.com
7 Nomor telpon/HP 085710675530

B. Riwayat Pendidikan
SD SMP SMA
Nama Institusi SDN Baktijaya 4 SMPN 3 Depok SMAN 2 Depok
Jurusan IPA
Tahun masuk-lulus 2001-2007 2007-2010 2010-2013

C. Pemakalah Seminar Ilmiah (Oral Presentation)


Nama Pertemuan Waktu dan
No Judul Artikel Ilmiah
Ilmiah/ Seminar Tempat
1

D. Penghargaan dalam 10 Tahun Terakhir


Institusi Pemberi
No Jenis Penghargaan Tahun
Penghargaan
1

Semua data yang saya isikan dan tercantum dalm biodata ini benar dan dapat
dipertanggungjawakan secara hukum. Apabila di kemudian hari ternyata dijumpai
ketidaksesuaian dengan kenyataan, saya sanggup menerima sanksi.
Demikian biodata ini saya buat dengan sebenarnya untuk memenuhi salah satu
persyaratan dalam pengajuan program kreativitas mahasiswa-penelitian.

Depok, September 2015


Pengusul,

(Dessy Angraini)
9

2.2 Biodata Anggota 2


A. Identitas Diri
1 Nama Lengkap Eka Aulia Ardyanti
2 Jenis Kelamin Perempuan
3 Program Studi Fisika
4 NPM 1306365360
5 Tempat tanggal lahir Kebumen, 13 Februari 1996
6 E-mail Eka.aulia@sci.ui.ac.id
7 Nomor telpon/HP 0812 1069 4883

B. Riwayat Pendidikan
SD SMP SMA
Nama Institusi SDN Mekarjaya 11 SMPN 4 Depok SMAN 4 Depok
Jurusan IPA
Tahun masuk-lulus 2001-2007 2007-2010 2010-2013

C. Pemakalah Seminar Ilmiah (Oral Presentation)


Nama Pertemuan Waktu dan
No Judul Artikel Ilmiah
Ilmiah/ Seminar Tempat
1

D. Penghargaan dalam 10 Tahun Terakhir


Institusi Pemberi
No Jenis Penghargaan Tahun
Penghargaan
1

Semua data yang saya isikan dan tercantum dalm biodata ini benar dan dapat
dipertanggungjawakan secara hukum. Apabila di kemudian hari ternyata dijumpai
ketidaksesuaian dengan kenyataan, saya sanggup menerima sanksi.
Demikian biodata ini saya buat dengan sebenarnya untuk memenuhi salah satu
persyaratan dalam pengajuan program kreativitas mahasiswa-penelitian.
Depok, September 2015
Pengusul,

(Eka Aulia Ardyanti)


10

3. Biodata Dosen Pembimbing


A. Identitas Diri
1 Nama Lengkap
2 Jenis Kelamin
3 Program Studi
4 NIDN
5 Tempat tanggal lahir
6 E-mail
7 Nomor telpon/HP -

B. Riwayat Pendidikan
SD SMP SMA
Nama Institusi
Jurusan
Tahun masuk-lulus

C. Pemakalah Seminar Ilmiah (Oral Presentation)


Nama Pertemuan Waktu dan
No Judul Artikel Ilmiah
Ilmiah/ Seminar Tempat
1

D. Penghargaan dalam 10 Tahun Terakhir


Institusi Pemberi
No Jenis Penghargaan Tahun
Penghargaan
1

Semua data yang saya isikan dan tercantum dalm biodata ini benar dan dapat
dipertanggungjawakan secara hukum. Apabila di kemudian hari ternyata dijumpai
ketidaksesuaian dengan kenyataan, saya sanggup menerima sanksi.
Demikian biodata ini saya buat dengan sebenarnya untuk memenuhi salah satu
persyaratan dalam pengajuan program kreativitas mahasiswa-penelitian.

Depok, . 2015
Pembimbing,

(Nama Lengkap)
11

Lampiran 2. Justifikasi Anggaran Kegiatan


Kebutuhan Justifikasi Jumlah Harga Jumlah
Perjalanan
Komunikasi (pulsa) per bulan 4 Rp 100,000 Rp 400,000
transportasi (bensin) Liter 60 Rp 7,400 Rp 444,000
mengundang
narasumber trainer 1 Rp 500,000 Rp 500,000
Sub-total Rp 1,344,000
Bahan habis pakai
arang kayu karung 2 Rp 150,000 Rp 300,000
kain lembar (1x1) m2 100 Rp 7,000 Rp 700,000
jerigen minyak 5 L buah 100 Rp 10,000 Rp 1,000,000
wadah buah 100 Rp 10,000 Rp 1,000,000
Sub-total Rp 3,000,000
Akomodasi dan penunjang
sewa tempat ruang 1 Rp 300,000 Rp 300,000
banner dan poster paket 1 Rp 400,000 Rp 400,000
konsumsi kotak 8 Rp 20,000 Rp 160,000
cetak laporan 1 Rp 300,000 Rp 300,000
drum besar buah 6 Rp 200,000 Rp 1,200,000
Sub-total Rp 2,360,000
Total Rp 6,704,000

Lampiran 3. Susunan Organisasi Tim Kegiatan dan Pembagian Tugas

Program Bidang Alokasi


No Nama/NIM Uraian Tugas
Studi Ilmu Waktu
1 Eki Noerfitriyani Teknik Teknologi 5-7 Jam Ketua kelompok,
1306368053 Lingkungan /pekan pembuat konsep,
pelaksana utama
2 Dessy Angraini Keperawatan Kesehatan 5-7 Jam Membuat materi,
1306378022 /pekan penghubung mitra,
administrasi, pelaksana
teknis
3 Eka Aulia Ardyanti Fisika Teknologi 5-7 Jam Dokumentasi, penunjang
1306365360 /pekan material,penghubung
mitra, pelaksana teknis
12

SURAT PERNYATAAN KETUA PENELITI/PELAKSANA

Yang bertandatangan di bawah ini:


Nama : Eki Noerfitriyani
NIM : 1306368053
Program Studi : Teknik Lingkungan
Fakultas : Teknik

Dengan ini menyatakan bahwa proposal PKM Pengabdian kepada Masyarakat


saya dengan judul:

Sosis Garang (Sosialisasi Penggunaan Arang) sebagai Penjernih Minyak


Goreng Bekas Pakai

yang diusulkan untuk tahun anggaran 2015 bersifat original dan belum pernah
dibiayai oleh lembaga atau sumber dana lain.

Bilamana di kemudian hari ditemukan ketidaksesuaian dengan pernyataan ini,


maka saya bersedia dituntut dan diproses sesuai dengan ketentuan yang berlaku
dan mengembalikan seluruh biaya penelitian yang sudah diterima ke kas negara.

Demikian pernyataan ini dibuat dengan sesungguhnya dan dengan sebenar-


benarnya.

Depok, September 2015


Mengetahui, Yang menyatakan,
Ketua Bidang Kemahasiswaan

(Arman Nefi, S.H., M.M..) (Eki Noerfitriyani)


NUK. 0508050277 NIM. 1306368053
13

Lampiran 5. Surat Pernyataan Kesediaan dari Mitra

SURAT PERNYATAAN KESEDIAAN KERJASAMA DARI MITRA


USAHA DALAM PELAKSANAAN PROGRAM KREATIVITAS
MAHASISWA

Yang bertandatangan di bawah ini,


Nama :
Pimpinan Mitra Usaha :
Bidang Usaha :
Alamat :

Dengan ini menyatakan Bersedia untuk Bekerjasama dengan Pelaksana


Kegiatan Program Kreativitas Mahasiswa Pengabdian kepada Masyarakat

Nama Ketua Tim Pengusul : Eki Noerfitriani


Nomor Induk Mahasiswa : 1306368053
Program Studi : Teknik Lingkungan
Nama Dosen Pembimbing :
Perguruan Tinggi : Universitas Indonesia

guna menerapkan dan/atau mengembangkan IPTEKS pada tempat usaha kami.

Bersama ini pula kami nyatakan dengan sebenarnya bahwa di antara pihak Mitra
Usaha dan Pelaksana Kegiatan Program tidak terdapat ikatan kekeluargaan dan
ikatan usaha dalam wujud apapun juga.

Demikian Surat Pernyataan ini dibuat dengan penuh kesadaran dan tanggung
jawab tanpa ada unsur pemaksaan di dalam pembuatannya untuk dapat digunakan
sebagaimana mestinya.

Depok, September 2015


Yang menyatakan,
Meterai Rp6.000,-
Tanda tangan dan Cap

( Nama Pemimpin Mitra )


14

Lampiran 6. Denah Detail Lokasi Mitra Kerja


Gambar 6.1 denah lokasi

Anda mungkin juga menyukai