Anda di halaman 1dari 2

TES KETERAMPILAN DAN PENGUKURAN ATLET BOLA BASKET

1. Kellincahan
a. Suttle run
Pemain berlari dari start tanda A menuju ke tanda B kemudian bergeser ke kanan
ke tanda C, bergeser lagi ke kiri ke tanda D dengan melewati tanda B. Kemudian
bergeser kembali ke kanan sampai tanda B dan terakhir lari mundur menuju tanda
A atau finish. Saat melakukan suttle run, dilakukan catatan waktu dengan
menggunakan stopwatch.
b. Dribble zig-zag

2. Kekuatan
a. Gerakan Stand
Pemain melakukan gerakan stand dengan cara kedua kaki ditekuk 45 derajat
dengan kedua tangan lurus kedepan memegang bola basket. Gerakan stand
dilakukan dalam waktu 45 detik.

3. Keterampilan
a. Shooting
a. Pemain berdiri Di 5 titik diluar garis three point lapangan untuk melakukan
shooting. Mulai dari sisi kanan, kiri dan tengah. Setiap pemain di berikan 2
bola dalam setiap sisi lapangan. Semakin banyak bola masuk ke keranjang,
maka semakin baik teknik shootingnya.
4. Daya tahan
a. Slide
Pemain melakukan gerakan slide dengan cara kedua kaki dibuka lebar, ditekuk 45
derajat dan kedua tangan lurus kesamping,
b. Jump
Pemain melakukan gerakan jump dengan posisi awal kaki ditekuk 45 derajat dan
langsung melakukan lompatan setinggi-tingginya. Pada saat posisi diatas, kedua
tangan lurus keatas seperti melakukan bloking.
c. Push up
Pemain melakukan gerakan push up dengan posisi badan tengkurap dan kedua
tangan membuka selebar bahu dan melakukan gerakan tangan angkat turun
sebanyak banyaknya dengan tujuan memperkuat otot lengan.

Ketiga gerakan tersebut dilakukan dengan satu aba-aba dan dilakukan secara
bergantian dalam waktu 1 setengah menit (setiap gerakan dilakukan dalam waktu
30 detik)
d. V Cut (suttle run dan hands up)
Pemain melakukan sprint ke sisi kieri pojok/tanda A, lalu bergeser ke sisi
kanan/tanda B. Di tanda B, pemain melakukan gerakan suttle run dan hands step
dengan cara lari secepat-cepatnya ditempat dengan posisi tangan lurus keatas
seperti gerakan bloking dalam waktu 45 detik.

Anda mungkin juga menyukai