Anda di halaman 1dari 3

INOVASI PUSKESMAS KARANGMONCOL

MAS KARMON DICUPLIK ( Puskesmas Karangmoncol di daftar Cukup “Klik” )

PERMASALAHAN
MAS KARMON DICUPLIK ( Puskesmas Karangmoncol Didaftar Cukup Satu Klik )
a. Banyaknya keluhan masyarakat tentang lamanya proses pendaftaran di Puskesmas Karangmoncol
b. Sering terjadinya kesalahan pengiriman rekam medis ke poli yang dituju.
c. Kartu Kontrol pasien yang seringkali tidak dibawa/hilang oleh pasien sehingga menyulitkan petugas
dalam mencari dan menemukan rekam medis yang ada. Dengan demikian,petugas terpaksa
membuat rekam medis baru,dan hal ini akan menyebabkan petugas medis kesulitan melihat
riwayat penyakit dan pengobatan yang pernah dilakukan, yang tentu akan berimbas kepada
sulitnya menentukan rencana perawatan yang akan dilakukan.

PERENCANAAN
Inovasi Barcode sudah dianggarkan pada tahun 2016 sehingga muncul di RUK 2017 pembelian barcode
set dengan total anggaran Rp. 92.000.000,-. Pada tahun 2017 inovasi belum bisa dilaksanakan karena
sarana prasarana belum lengkap. Inovasi barcode akan diterapkan pada akhir 2017. Di tahun 2018 akan
dilakukan penyempurnaan sistem barcode.

ALUR INOVASI
Pasien membawa kartu kontrol lama,petugas pendaftaran mencetak kartu barcode , kemudian barcode
di scanner muncul data pasien yang sudah tersimpan di data pasien kemudian dari pendaftaran
mengirimkan data pasien ke rekam medis dan poli yang akan dituju (otomatis data akan masuk ke
rekam medis dan poli yang dituju).

ORIGINALITAS
MAS KARMON DICUPLIK
Inovasi ini merupakan yang pertama kali di tingkat Puskesmas

TUJUAN INOVASI
1. Mempercepat pelayanan di Puskesmas Karangmoncol
2. Meningkatkan efektivitas dan efisiensi pelayanan pada pasien
3. Memberikan pelayanan secara tepat kepada pasien

PEMANGKU KEPENTINGAN
1. Masyarakat baik dalam wilayah maupun luar wilayah Puskesmas Karangmoncol
Tugas / peran sebagai sasaran pelayanan akan menerima pelayanan di Puskesmas Karangmoncol
2. Tenaga kesehatan Puskesmas Karangmoncol
Tugas / peran sebagai pemberi layanan kesehatan
IMPLEMENTASI INOVASI
1. MAS KARMON DICUPLIK
Dalam inovasi ini Pusk Karangmoncol akan menggunakan data base setiap pasien yang melakukan
pemeriksaan di Puskesmas Karangmoncol. Saat pasien datang, pasien mengambil nomor antrian
yang didalamnya ada sistem barcode. Pasien menunggu nomor antrian oleh loket pendaftaran dan
nomor panggilan akan muncul di layar monitor. Oleh petugas pendaftaran pasien akan dikirim
secara online ke bagian poli yang dituju. Pasien langsung menuju dan menunggu panggilan di poli
yang dituju.
EVALUASI
MAS KARMON DICUPLIK
Inovasi ini akan dievaluasi dengan melihat berkurangnya keluhan masyarakat tentang lamanya
pelayanan.

MANFAAT DAN DAMPAK INOVASI


1. Mempercepat pelayanan di Puskesmas Karangmoncol
2 Meningkatkan efektivitas dan efisiensi pelayanan pada pasien

KEBERLANJUTAN INOVASI
Dalam rangka keberlanjutan inovasi dilakukan :
1. Monitoring dan evaluasi kegiatan secara berkala dan berkesinambungan
2. Membuat rencana tindak lanjut apabila ditemukan permasalahan dan kendala program inovasi
3. Menindak lanjuti RTL untuk upaya perbaikan agar inovasi berkelanjutan.
REPLIKASI INOVASI
Inovasi ini belum pernah ditiru oleh unit Puskesmas lainnya

Karangmoncol, 4 Oktober 2017


Kepala Puskesmas Karangmoncol

dr RM Martanto Boediarto
NIP 19710331 200604 1 013

Anda mungkin juga menyukai