Anda di halaman 1dari 3

SOP STASIUN FINISHING

A. MELAKUKAN PROSES PENDEMPULAN DAN MENGAMPLAS


1. Mencampur Putty dan hardener dengan perbandingan ?:?
2. Mengoleskan pada bagian bekas pengelasan dan bagian yang rusak akibat proses
pengerjaan ulang (re-work) pada benda kerja dengan spatulla
3. Menunggu selama ? menit sebelum dilakukan proses pengecatan (painting).
4. Melakukan proses pengamplasan pada seluruh permukaan benda kerja sebelum dilakukan
proses painting.

B. MELAKUKAN PROSES PAINTING


1. Mempersiapkan peralatan yang dibutuhkan. Meliputi kompresor, spray gun, cat, thinner,
gelas cat, dan pengaduk.
2. Mencampurkan cat dengan thinner dengan perbandingan ?:?
3. Mengatur tekanan angin output pada kompresor.
4. Memasukan cat ke dalam tangki kemudian ditutup.
5. Menyetel knob untuk mengatur jumlah cairan yang akan keluar dari nozzle. Putar searah
jarum jam untuk mengecilkan dan putar berlawanan jarum jam untuk memperbanyak.
6. Menyetel tekanan angin yang masuk kedalam spray gun. Disini dibutuhkan trial dan error
untuk mendapatkan hasil penyemburan yang pas.
7. Menyetel knob untuk mengatur luas semburan cat. Putar knob searah jarum jam untuk
mengecilkan luas semburan dan putar berlawanan arah jarum jam untuk memperbesar luas
semburan.
8. Melakukan uji coba pada obyek yang tidak digunakan sebagai benda kerja
9. Jika set-up sudah dinilai cukup, lakukan proses painting pada benda kerja. Jika belum,
lakukan set-up tekanan angin yang masuk ke spray gun atau knob untuk mengatur luas
semburan cat.

C. MELAKUKAN PEMBUATAN MEJA


1. Memasang T-Nut (Mur Cakar) pada blockboard.
2. Mengatur peletakkan komposit pada blockboard sesuai pada gambar berikut
3. Mengoleskan lem multipurpose pada permukaan komposit dan blockboard yang akan
direkatkan satu sama lain
4. Menempelkan komposit pada blockboard. Lalu tunggu selama ± 1 jam agar lem mengeras.
5. Melakukan proses pemotongan komposit sesuai pola
6. Meratakan permukaan komposit
7. Memotong HPL sebagai lapisan penutup komposit untuk pembuatan Part Meja.
8. Mengoleskan lem multipurpose pada permukaan HPL dan komposit
9. Menempelkan HPL pada komposit. Kemudian merapikan permukaan sisi dengan
menggunakan amplas. Kemudian tunggu beberapa menit agar lem mengeras
10. Mengoleskan lem pada permukaan lis dan permukaan samping komposit.
11. Menempelkan lis pada komposit. Kemudian tunggu beberapa menit hingga lem mengeras.
12. Melakukan proses finishing pada part meja dengan membersihkan bagian yang kotor
menggunakan thinner, serta melapisi permukaan HPL pada meja dengan cairan pernis dan
tunggu sampai kering

D. MELAKUKAN PERAKITAN SANDARAN


1. Mengukur blockboard, busa, HPL, dan kain sesuai ukuran yang telah ditentukan.
2. Memotong blockboard menggunakan jigsaw.
3. Melakukan boring pada blockboard menggunakan hand drill.
4. Memasang T-Nut (Mur Cakar) pada blockboard.
5. Memotong busa menggunakan gunting dan hex saw.
6. Memotong kain menggunakan gunting.
7. Memotong HPL menggunakan cutter
8. Mengoleskan lem multipurpose pada salah satu sisi busa dan blockboard.
9. Menempelkan busa pada blockboard.
10. Melapisi busa dan triplek dengan kain yang dipasang menggunakan gun tacker.

E. MELAKUKAN PERAKITAN DUDUKAN


1. Mengukur blockboard, busa, dan kain sesuai ukuran yang telah ditentukan.
2. Memotong blockboard menggunakan jigsaw.
3. Melakukan boring pada blockboard menggunakan hand drill.
4. Memasang T-Nut (Mur Cakar) pada blockboard.
5. Memotong busa menggunakan gunting dan hex saw.
6. Memotong kain menggunakan gunting.
7. Memotong HPL menggunakan cutter
8. Mengoleskan lem multipurpose pada salah satu sisi busa dan blockboard.
9. Menempelkan busa pada blockboard.
10. Melapisi busa dan triplek dengan kain yang dipasang menggunakan gun tacker

F. MELAKUKAN PERAKITAN RAK


1. Menyiapkan peralatan yang diperlukan meliputi drawer dan cabinet, besi L, dan blockboard.
2. Memasang besi L pada rangka dengan menggunakan baut M6.
3. Memasang blockboard pada drawer dan cabinet menggunakan batu M6.
4. Memasang drawer dan cabinet yang telah dipasang blockboard dengan besi L yang telah
terpasang pada rangka menggunakan baut M6.

G. MELAKUKAN ASSEMBLY PADA KURSI


1. Memastikan semua part telah siap dan sesuai dengan ukutan yang telah ditentukan.
2. Melakukan penggerindaan untuk meratakan rangka kursi.
3. Melakukan pendempulan pada bagian rangka kursi yang berlubang.
4. Meratakan kembali permukaan rangka kursi dengan gerinda dan amplas setelah dempul
mongering.
5. Melakukan pengecatan pada rangka kursi. Tunggu hingga cat benar – benar kering.
6. Menyambungkan part sandaran kursi pada rangka kursi menggunakan baut M6.
7. Menyambungkan part dudukan kursi pada rangka kursi menggunakan baut M6.
8. Memasang End Cap sesuai ukuran besi profil rangka kursi.

Anda mungkin juga menyukai