Anda di halaman 1dari 5

Cara Menghitung Pembagian Ribuan

dengan Mudah
Sebagian orang ada yang menganggap bahwa pembagian susun seperti yang akan
dibahas di bawah ini adalah kurang efektif, namun pendapat guruKATRO tetap
mengatakan bahwa pembagian susun seperti ini masih cukup penting untuk
dipelajari.

Karena itu kali ini guruKATRO mencoba berbagi pengalaman tentang CARA
MENGAJARKAN dasar dasar PEMBAGIAN SUSUN yang biasa guruKATRO
terapkan bila menyampaikan materi ini, khusunya ditujukan PADA SISWA YANG
cukup LAMBAN dalam menerima materi pelajaran matematika.

Langkah pertama adalah menyusun rapi kebawah, perkalian dari bilangan pembagi
dengan cara secara urut dikalikan mulai dari bilangan 1 sampai 9 beserta hasilnya,
ini juga akan berfungsi sebagai remidi bagi peserta didik yang belum/kurang hafal
perkalian.

coba telaah juga


PEMBAGIAN SUSUN DENGAN HASIL TERDAPAT NOL DAN TANDA KOMA
DITENGAH JAWABAN

Cara Menghitung Pembagian Ribuan


Misal mengerjakan soal 3.780 : 12 = .......

Bilangan pembagi adalah 12

Bentuk Pembagian susun :

Karena Bilangan Pembagi adalah 12 maka Buatlah perkalian 12x1 sampai 12x9 sbb:
12 x 1 = 12
12 x 2 = 24
12 x 3 = 36
12 x 4 = 48
12 x 5 = 60
12 x 6 = 72
12 x 7 = 84
12 x 8 = 96
12 x 9 = 108

Berikutnya jelaskan bahwa 12 terdiri atas dua angka, maka pada bilangan yang
dibagi juga ambil dua angka terlebih dahulu,
berarti 3780 ambil bilangan 37 terlebih dahulu, (kecuali bila dua angka tersebut
masih lebih kecil nilainya dari bilangan pembagi, maka diambil tiga angka, misal 378

Karena pada contoh diatas 37 lebih besar dari 12, maka kita cukup hitung dua angka
(37) dulu saja, sbb :

caranya:
cari angka 37 pada hasil perkalian diatas,
ternyata tidak ada,
maka kita ambil hasil perkalian yang tepat dibawah 37
ada.... yaitu angka 36 (hasil dari 12 x 3)

maka angka 36 kita tulis dibawah angka 37,


dilanjutkan dengan pengurangan kebawah 37 – 36 = 1,
tulis angka 1 dibawah angka 36 .
Karena 36 adalah 12 x 3 maka hasil jawaban untuk angka pertama adalah 3 sbb :

atau dengan bahasa,


37 : 12 = tidak bisa memperoleh bilangan bulat
maka kita cari angka tepat dibawah 37,
yang apabila dibagi 12 bisa memperoleh bilangan bulat.
diketemukan angka 36,
karena 36 : 12 = 3
sehingga pada jaw3aban pertama kita tulis 3

Lanjyuttttttt......

angka 8 diturunkan mendampingi angka 1 dibawah sekali (hasil dari 37-36)


maka menjadi angka 18 seperti ini :

lanjut dengan mencari angka 18 pada hasil perkalian diatas,


ternyata tidak ada juga,.......

maka kita ambil angka dibawah 18


yaitu angka 12 (hasil dari 12 x 1),

tulis angka 12 dibawah angka 18 dan sambil langsung hitung pengurangan kebawah
18 – 12 = 6,

tulis angka 6 dibawah angka 12.

Karena 12 adalah hasil dari 12 x 1, maka jawaban untuk angka kedua adalah angka
1, maka pada jawaban sekarang menjadi angka 31....

atau dengan bahasa,


18 : 12 = tidak bisa memperoleh bilangan bulat
maka kita cari angka tepat dibawah 18,
yang apabila dibagi 12 bisa memperoleh bilangan bulat.
diketemukan angka 12,
karena 12 : 12 = 1,
berarti angka 1 kita tulis dibelakang angka 3 pada jawaban
sehingga jawaban menjadi 31

Lanjut lagiiiiiiii
Tinggal angka nol (0) dari angka 3780 yang belum dijamah....
turunkan angka 0 untuk mendampinigi angka 6

maka menjadi 60, seperti ini :

Cari angka 60 pada hasil perkalian diatas....


ouw ternyata ada....
langsung tulis saja angka 60 itu tepat dibawah angka 60 yang telah ada

dan langsung hitung pengurangan kebawah dengan hasil 0 (habis perkara


kebawah!) seperti ini :

atau dengan bahasa,


60 : 12 = bisa langsung memperoleh bilangan bulat,
karena 60 : 12 = 5
berarti angka 5 kita tulis dibelakang angka 31 pada jawaban,
sehingga menjadi 315

Jadi hasil dari 3780 : 12 = 315


SELESAI

Anda mungkin juga menyukai