Anda di halaman 1dari 1

Pengangguran di Indonesia

Pengangguran atau tuna karya adalah istilah untuk orang yang tidak
bekerja sama sekali, sedang mencari kerja, bekerja kurang dari dua hari
selama seminggu, atau seseorang yang sedang berusaha mendapatkan
pekerjaan yang layak. Pengangguran umumnya disebabkan karena jumlah
angkatan kerja atau para pencari kerja tidak sebanding dengan jumlah
lapangan kerja yang ada.

Salah satu faktor dasar yang menjadi penyebab terjadinya


pengangguran yaitu kesenjangan antara pencari kerja dan kesempatan
kerja. Perubahan struktural dalam perekonomian juga menjadi penyebab
pengangguran.

Perubahan tersebut menyebabkan timbulnya kebutuhan kepada


tenaga kerja dengan tingkat keterampilan yang beragam. Sehingga pencari
kerja tidak bisa mendapat pekerjaan karena tidak sesuai tuntutan. Dan tak
jarang, pengangguran juga disebabkan karena pemutusan hubungan kerja
terhadap karyawan dan buruh.

Ketiadaan pendapatan menyebabkan penganggur harus


mengurangi pengeluaran konsumsinya yang menyebabkan menurunnya
tingkat kemakmuran dan kesejahteraan. Pengangguran yang
berkepanjangan juga dapat menimbulkan efek psikologis yang buruk
terhadap penganggur dan keluarganya. Tingkat pengangguran yang terlalu
tinggi juga dapat menyebabkan kekacauan politik, keamanan, dan sosial
sehingga mengganggu proses pembangunan.

Oleh karena itu, pengangguran merupakan masalah besar yang


harus segera diatasi. Salah satunya dengan memperbaiki kondisi lapangan
pekerjaan. Selain itu, memperbaiki komposisi lulusan sarjana yang
dihasilkan dan disesuaikan dengan kebutuhan pasar.

Anda mungkin juga menyukai