Anda di halaman 1dari 3

PELAYANAN KESEHATAN LINGKUNGAN

No. Dokumen : / SOP / UM – KL /


429.114.08/2016
No. Revisi : 00
SOP Tanggal :
Terbit
Halaman :
Hanipan, SKM,
PUSKESMAS SOBO Dp M.Kes
NIP. 19730421 200212 1 005
1. Pengertian a. Pelayanan Kesehatan Lingkungan adalah kegiatan atau
serangkaian kegiatan yang ditujukan untuk mewujudkan kualitas
lingkungan yang sehat baik dari aspek fisik, kimia, biologi,
maupun sosial guna mencegah penyakit dan/atau gangguan
kesehatan yang diakibatkan oleh faktor risiko lingkungan.
b. Pasien adalah setiap orang yang melakukan konsultasi masalah
kesehatan untuk memperoleh pelayanan kesehatan yang
diperlukan, baik secara langsung maupun tidak langsung di
Puskesmas.
c. Konseling adalah hubungan komunikasi antara Tenaga
Kesehatan Lingkungan dengan pasien yang bertujuan untuk
mengenali dan memecahkan masalah kesehatan lingkungan yang
dihadapi.
d. Inspeksi Kesehatan Lingkungan adalah kegiatan pemeriksaan dan
pengamatan secara langsung terhadap media lingkungan dalam
rangka pengawasan berdasarkan standar, norma, dan baku mutu
yang berlaku untuk meningkatkan kualitas lingkungan yang sehat.
2. Tujuan Sebagai acuan penerapan langkah - langkah untuk melaksanakan
pelayanan kesehatan lingkungan
3. Kebijakan 1. Surat Keputusan Kepala UPTD Puskesmas Sobo Nomor : 800/
/429.114.08/2016 Tentang Jenis Layanan di UPTD Puskesmas
Sobo
2. Surat Keputusan Kepala UPTD Puskesmas Sobo Nomor : 800/
/429.114.08/2016 Tentang Penunjukan tanggung jawab program
dan kewajiban petugas dalam peningkatan mutu
3. Referensi Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 13 Tahun 2015 Tentang
Penyelenggaraan Pelayanan Kesehatan Lingkungan di Puskesmas
4. Alat dan bahan a. Blanko formulir pelayanan kesehatan lingkungan
b. Komputer dan printer
c. Alat tulis kantor
5. Prosedur Pelayanan pasien yang menderita penyakit atau gangguan akibat
faktor resiko lingkungan :
a) Pasien mendaftar di ruang pendaftaran
b) Petugas pendaftaran mencatat/mengisi kartu status;
c) Petugas pendaftaran mengantar kartu status ke ruang Balai
Pengobatan;
d) Petugas yang berada di BP melakukan pemeriksaan terhadap
pasien;
e) Pasien selanjutnya menuju ke ruang Klinik Sanitasi untuk
mendapatkan pelayanan konseling;
f) Petugas konseling menanyakan keadaan lingkungan dan
perilaku pasien dengan mengacu daftar pertanyaan konseling
penderita sesuai penyakitnya;
g) Hasil konseling dicatat dalam formulir rekam medis dan
memberikan lembar saran/tindak lanjut dan formulir tindak lanjut

SOP Pelayanan Kesehatan Lingkungan Page 1


konseling pasien;
h) Petugas konseling memberikan lembar saran/tindak lanjut
konseling atau leaflet kepada pasien;
i) Pasien diminta untuk mengisi dan menandatangani formulir
tindak lanjut Konseling.
j) Berdasarkan hasil Konseling kesehatan menunjukkan ada
kecenderungan meluasnya penyakit atau kejadian kesakitan
akibat faktor risiko lingkungan, Petugas konseling membuat janji
Inspeksi Kesehatan Lingkungan.
k) Setelah konseling di ruang Klinik Sanitasi, pasien dapat
mengambil obat di ruang farmasi dan selanjutnya pasien pulang.
6. Unit terkait a. Unit BP Umum
b. Unit KIA Program Promosi Kesehatan
c. Program Pemberantasan dan Pengendalian Penyakit
d. Program Gizi
e. Program UKS
f. Program Usila
7. Dokumen terkait a. Kartu rujukan pelayanan kesehatan lingkungan
b. Rekam medis pelayanan kesehatan lingkungan
c. Register pelayanan kesehatan lingkungan
8. Rekaman
historis No Yang diubah Isi Perubahan Tanggal mulai diberlakukan
perubahan

SOP Pelayanan Kesehatan Lingkungan Page 2


SOP Pelayanan Kesehatan Lingkungan Page 3

Anda mungkin juga menyukai