Anda di halaman 1dari 6

SAP (SATUAN ACARA PENYULUHAN)

Topik : Pencegahan Penularan Penyakit DHF

Sasaran : Masyarakat Dusun Muhajirin

Waktu : 30 menit

Bulan/tanggal : Senin, 05 November 2018

Tempat : Dusun Muhajirin

A. ANALISA SITUASI
1. Peserta
Jumlah peserta 169 orang, dengan latar belakang pendidikan yang berbeda-beda,
umur rata-rata 36-54 tahun, peserta belum memiliki pengetahuan tentang …..
2. Kelas / Ruang
PKBM Ceria Dusun Muhajirin.
3. Pengajar / Fasilitator :
Rahmatullah
B. TUJUAN
1. TUJUAN INSTRUKSIONAL UMUM
Setelah dilakukan pendidikan kesehatan masyarakat mampu memahai cara
pencegahan penularan penyakit DHF.

2. TUJUAN INSTRUKSIONAL KHUSUS


a. Menyebutkan pengertian DHF.
b. Menyebutkan penyebab DHF.
c. Mengidentifikasi tanda dan gejalan DHF.
d. Menjelaskan cara penularan penyakit DHF.
e. Menjelaskan cara pencegahan penyait DHF.
f. Menyebutkan dampak dari DHF.
C. MATERI
a. Pengertian DHF.
b. Penyebab DHF
c. Tanda dan gejala DHF.
d. Cara pencegahan penyakit DHF

D. METODE
Ceramah dan Diskusi.

E. MEDIA
Leaflet dan Power Point

F. ALAT BANTU
Laptop dan LCD

G. KEGIATAN BELAJAR MENGEJAR

No Tahap Waktu Kegiatan Penkes Kegiatan audiens

1 Pre interaksi 5 menit 1. Mengucapkan salam 1. Menjawab salam

2. Perkenalan 2. Memperhatikan

3. Menjelaskan tujuan 3. Memperhatikan

2 Tahap kerja 30 Menit 1. Ceramah Menyampaikan 1. Memperhatikan


Materi, yaitu : 2. Bertanya hal yang kurang
Definisi, tanda dan jelas.
gejala,pencegahan dan cara 3. Memperhatikan
perawatan DHF dirumah
2. Memberikan kesempatan
bertanya
3. Menjawab pertanyaan
3 Evaluasi 5 menit 1. Evaluasi dan menyimpulkan 1. Memperhatikan.
materi 2. Menjawab salam.
2. Mengucapkan salam
H. EVALUASI
1. Standar Evaluasi
a. Peserta dapat menyebutkan pengertian, penyebab, tanda dan gejala penyakit
DHF.
b. Peserta dapat menjelaskan cara penanganan penyakit DHF.

2. Pertanyaan Evaluasi
a. Sebutkan pengertian, penyebab dan tanda gejala dari penyakit DHF.
b. Jelaskan cara penanganan penyakit DHF.

I. SUMBER KEPUSTAKAAN

J. LAMPIRAN
LAMPIRAN MATERI

DENGUE HEMORAGIC FEVER (DHF)


A. Pengertian
DHF atau sering disebut dengan demam berdarah (DBD) penyakit yang disebabkan oleh
virus yang ditularkan melalui nyamuk Aedes Aegypti. Penyakit ini menyebabkan gangguan
pada pembuluh darah kapiler dan pada sistem pembekuan darah, sehingga mengakibatkan
perdarahan-perdarahan. Ini terlihat pada banyak penderita demam berdarah yang kulitnya
timbul bintik-bintik merah sebagai ciri khas penyakit demam berdarah ini.
B. Penyebab
Penyakit DBD disebabkan oleh virus dengue dan ditularkan oleh gigitan nyamukAedes
Aegypti pada pembuluh darah.

C. Tanda dan Gejala


1. Panas 2-7 hari dengan gambaran panas seperti pelana kuda (naik turun)
2. Disertai gejala-gejala seperti influenza, misalnya nyeri otot, nyeri sendi, mual, nafsu
makan menurun, sakit kepala, badan lemas, dan kaki tangan dingin
3. Kemudian timbul bintik merah di muka atau anggota tubuh lainnya, lebih lanjut dapat
terjadi perdarahan melalui hidung, gusi atau tinja.

Apabila hanya terdapat gejala-gejala seperti pada no.2 tanpa diserati tanda-tanda
perdarahan, maka pada hari kelima panas turun dan penderita akan sehat kembali.
Keadaan seperti ini disebut Demam 5 hari atau Demam Dengue.

D. Cara Penularan
1. DHF hanya dapat ditularkan oleh nyamuk aedes aegypti betina, yang tersebar luas
dirumah-rumah dan tempat-tempat umum (sekolah, pasar, terminal, warung,dsb).
2. Nyamuk ini mendapatkan virus dengue sewaktu menggigit/menghisap darah orang yang
sakit DHF atau orang yang tidak sakit tetapi dalam darahnya terdapat virus dengue.
3. Orang yang darahnya mengandung virus dengue tetapi tidak sakit dapat pergi kemana-
mana menularkan virus itu kepada orang lain di tempat yang ada nyamukaedes aegypti.
4. Virus dengue yang terhisap nyamuk aedes aegypti akan berkembang biak dalam tubuh
nyamuk.
5. Bila nyamuk tersebut menggigit/menghisap darah orang lain, virus tersebut akan
dipindahkan bersama air liur nyamuk ke orang tersebut.
6. Orang yang digigit nyamuk aedes aegypti yang mengandung virus dengue akan
menunjukkan gejala sakit/demam setelah 4-6 hari (masa inkubasi).
7. Bila orang yang ditulari tidak memiliki daya tahan tubuh yang baik, ia akan segera
menderita DHF.
8. Nyamuk aedes aegypti yang sudah mengandung virus dengue, seumur hidupnya dapat
menularkan virus tersebut kepada orang lain.

E. Cara Pencegahan
a. Memelihara lingkungan tetap bersih dan cukup sinar matahari.
b. Melakukan pemberantasan sarang nyamuk, dengan cara :
1. Menutup dan menguras tempat penampungan air setiap minggu agar bebas dari jentik
nyamuk
2. Mengubur, membakar dan membuang kaleng, botol bekas dan sampah lainnya sehingga
tidak menjdi tempat bersarangnya nyamuk aedes aegypti
3. Rapikan halaman dan jangan biarkan semak-semak dihalaman tidak terurus
4. Bersihkan selokan agar air dapat mengalir dengan lancar
5. Tidak membiarkan kain/baju bergantungan.

F. Dampak/Bahaya Penyakit DBD


Apabila penyakit demam berdarah melanjut terus sehingga penderita menjadi shock dan
kesadaran menurun, maka keadaan ini disebut Demam Berdarah dengan shock. Keadaan
inilah yang sangat berbahaya dan sering menimbulkan kematian.

G. Perawatan dan Pengobatan


Perawatan di rumah :
a. Beri penderita minum air yang banyak (air masak, teh, susu atau minuman lainnya).
b. Beri makanan yang lunak yang mudah dicerna.
c. Istirahat total ditempat tidur.
d. Cepat bawa ke dokter, puskesmas atau langsung ke RS apabila penderita tampak gelisah,
lemah, kaki dan tangan dingin, bibir pucat dan denyut nadi lemah.
DAFTAR PUSTAKA

Depkes RI, 2002. Informasi Tentang ISPA Pada Balita. Jakarta: Pusat Penyuluhan Kesehatan
Masyarakat.

Harri Gama, Sri Rejeki Bag IKA FKUI Jkt 2002

Buku Ajar IKA Infeksi dan Penyakit Tropis IDAI Edisi 1, Editor: Sumarmo, S.Purwo Sudomo

Http://id.shvoong.com/medicine-and-health/1863456-Penyebab-Perantara-Penularan-dbd/
Sumber : http://bepositivenurse.blogspot.com/2011/03/contoh-sap-satuan-acara-
penyuluhan.html#ixzz5V5VpNmOP

Anda mungkin juga menyukai