Anda di halaman 1dari 2

Lembar Kerja Praktikum 12. M.a.

Metodologi
Penelitian dan
Perancangan Percobaan
NTP 337

Nama:...................................................
NRP............................

TEKNIK PENARIKAN KESIMPULAN

1. Cara penarikan kesimpulan

1.1. Background Info

Kesimpulan adalah suatu proposisi (kalimat yang disampaikan) yang


diambil dari beberapa premis (ide pemikiran) dengan aturan-aturan
inferensi (yang berlaku).

Kesimpulan merupakan sebuah gagasan yang tercapai pada akhir


pembicaraan. Dengan kata lain, kesimpulan adalah hasil dari suatu
pembicaraan

Suatu kesimpulan adalah bagian akhir dari sesuatu, yaitu penutup atau
hasil. Jika menulis sebuah tulisan, biasanya selalu diakhiri dengan
rangkuman argument dan menggambarkan sebuah kesimpulan dari apa
yang sudah ditulis

Terdapat dua teknik umum untuk menarik kesimpulan, yaitu induktif dan
deduktif. Induktif menarik kesimpulan dari yang bersifat khusus ke umum
sedangkan deduktif sebaliknya. Pada teknik menggunakan induktif dikenal
beberapa proses yaitu: 1. Generalisasi dimana dari berbagai fakta dicari
persamaan dan dibuat statement umum. 2. Analogi yaitu dimana jika dua
hal memiliki persamaan dalam beberapa kondisi maka juga memiliki
persamaan dalam kondisi lainnyang. 3 Hubungan sebab akibat yang
terdiri dari sebab kemudian akibat, akibat kemudian sebab atau sebab
kemudian akibat1 dan akibat 1 menjadi sebab untuk akibat 2.

Teknik Deduktif adalah suatu proses penarikan kesimpulan dari suatu


statement umum ke khusus. Hal ini sering dilakukan dengan membuat
contoh atau penguraian kondisi umum tersebut.
1.2. Langkah Kerja

1. Carilah beberapa jurnal terakreditasi nasional atau jurnal internasional


bereputasi.
2. Pelajari teknik penarikan kesimpulan yang digunakan
3. Tuliskan hasil kerja anda pada lembar ini

2. Cara Menulis Kalimat Kesimpulan

2.1. Background Info


Suatu kesimpulan adalah suatu rangkuman dari percobaan. Kesimpulan
menyatukan hipotesis dan data secara bersama dan sampai pada suatu
kesimpulan atau pemikiran akhir. Kesimpulan adalah jawaban terhadap
pertanyaan asal dari percobaan tersebut.

Langkah-langkah penarikan kesimpulan


- mulai dengan suatu kalimat topic. Dalam suatu kesimpulan, kalimat
topic adalah pernyataan kembali dari permasalahan atau pertanyaan
penelitian.Kemudian
- dilanjutkan dengan pernyataan kembali tentang hypothesis. Apa yang
sudah diprediksi sebelumnya?
- Kemudian pelajari apakah data yang dihasilkan mendukung hipotesa.
Jika ya maka terima hipotesa, jika tidak maka tolak.
- Siapkan data-data yang mendukung statement kita.
- Pelajari hubungan data atau kecenderungan data. Siapkan bukti
datanya
- Sampaikan permasalahan yang ada dalam penelitian tersebut dan
siapkan bukti-buktinya
- Rangkum dalam suatu kalimat

2.2. Langkah Kerja

1. Cari sebuah jurnal.


2. Ikuti langkah-langkah penarikan kesimpulan diatas
3. Bandingkan hasil anda dengan kesimpulan dari peneliti
4. Bagaimana menurut anda kesimpulan yang dibuat? Apakah sudah
cukup baik atau perlu diperbaiki

Anda mungkin juga menyukai