Anda di halaman 1dari 2

Nika Faradila

161611019150325

Manajemen Reg.B / Manajemen Internasional

Apa beda Globalisasi dan Internasionalisasi serta contoh barang apa yang dijual

Globalisasi dapat diartikan sebagai proses penyatuan dunia karena kemajuan teknologi informasi dan
komunikasi, sementara internasionalisasi (inter + national) merupakan proses penyatuan negara-negara
di dunia karena kepentingan politik, dan perdamaian dunia.

Globalisasi adalah proses integrasi internasional yang terjadi karena pertukaran pandangan dunia,
produk, pemikiran, dan aspek-aspek kebudayaan lainnya. Keterkaitan dan ketergantungan antar bangsa
dan antar manusia di seluruh dunia melalui perdagangan, investasi, perjalanan, budaya populer, dan
bentuk-bentuk interaksi yang lain sehingga batas-batas suatu negara menjadi semakin sempit.
Globalisasi dapat berbentuk individual, kelompok, institusi, dan negara. Fredman memaparkan tiga
kekuatan utama yang berperan utama dalam sistem Globalisasi adalah Negara (nationstate) pasar (global
market) dan individu. Sementara dalam internasionalisasi bentuk hubungan adalah antara negara
dengan negara atau G to G (Government to government).

Sedangkan Internasionalisasi (internationalization) adalah meningkatnya interaksi antar negara,


terutama dalam transaksi-transaksi bisnis internasional berupa ekspor atau investasi asing langsung.
Internasionalisasi adalah istilah yang menggambarkan dibawanya suatu permasalahan lokal atau regional
menjadi urusan dunia internasional atau antarbangsa. Meski sering dipertukarkan dengan globalisasi,
istilah internasionalisasi sebenarnya lebih banyak merujuk pada urusan politik dibanding ekonomi atau
perdagangan. Sementara globalisasi lebih merujuk pada tidak adanya lagi batas-batas negara dalam
hubungan perdagangan, investasi, budaya populer, dan lainnya.

Contoh :

Contoh barang yang dijual adalah McDonald. Bisnis perusahaan ini dimulai pada tahun 1940 dengan
dibukanya sebuah restoran oleh Dick dan Mac McDonald, di San Bernardino, California. Mereka
memperkenalkan "Speedee Service System" pada tahun 1948, yang kemudian menjadi pinsip dasar
restoran siap-saji modern. Maskot awal McDonald's yang bernama Speede, adalah seorang pria dengan
kepala berbentuk hamburger yang menggunakan topi koki. Speede kemudian digantikan oleh Ronald
McDonald pada tahun 1963.

McDonald's saat ini tidak menjadikan tahun 1940 sebagai tahun kelahiran restoran McDonald's. Mereka
memilih 15 April 1955, ketika Ray Kroc membeli lisensi waralaba McDonald's dari Dick dan Mac di Des
Plaines, Illinois, sebagai hari kelahirannya. Kroc kemudian membeli saham dari McDonald's bersaudara
dan memimpin perusahaan ini melakukan ekspansi ke seluruh dunia. Saham McDonald's mulai dijual
kepada publik tahun 1965.
Sifat agresif yang dimiliki Kroc bertentangan dengan keinginan McDonald bersaudara. Kroc dan
McDonald bersaudara bertikai untuk mengontrol bisnis ini, namun akhirnya McDonald bersaudaralah
yang pergi meninggalkan perusahaan. Pertikaian ini didokumentasikan baik dalam otobiografi Kroc
maupun otobiografi McDonald bersaudara. Situs di mana McDonald bersaudara pertama kali mendirikan
restoran kini dijadikan monumen.[3]

Dengan ekspansi agresifnya ke seluruh penjuru dunia, McDonald's dijadikan sebagai simbol globalisasi
dan penyebar gaya hidup orang Amerika

Dengan ekspansi agresifnya ke seluruh penjuru dunia, McDonald's dijadikan sebagai simbol globalisasi
dan penyebar gaya hidup orang Amerika.

Anda mungkin juga menyukai