Anda di halaman 1dari 52

PEDOMAN

PERENCANAAN GROUNDSILL DENGAN


SISTEM PANEL SERBAGUNA

SISTEM PANEL SERBAGUNA


SCHEMATIC PRECAST SYSTEM INTERNATIONAL
Cuculan Permai No. 4, Jalan Glogor Carik, 80221 Denpasar Selatan
Bali, Indonesia
PENGANTAR

Untuk mencegah terjadinya fluktuasi dasar sungai, dibangun bangunan groundsill


(dam pengendali dasar sungai). Groundsill adalah salah satu bangunan sabodam yang fungsi
utamanya adalah untuk menstabilkan dasar sungai rencana. Dasar sungai yang stabil akan
dapat mencegah kemungkinan terjadinya keruntuhan bangunan perkuatan tebing atau
tanggul yang ada pada bagian sungai tersebut dan dapat pula mengekang pergeseran alur
sungai yang dapat mengakibatkan berubahnya arah aliran sungai dan dapat memantik
terjadinya gerusan lokal. Apabila lokasi gerusan lokal tersebut tepat di sekitar fondasi suatu
bangunan, lapisan dasar fondasi dapat tergerus dan dapat membahayakan stabilitas bangunan
tersebut.
Pedoman ini mengacu pada Pedoman Desain Groundsill (dam pengendali dasar
sungai) No: Pd 01-2018-A, Kementrian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat, disusun
oleh Komite Teknis (91-01) Bahan Konstruksi Bangunan dan Rekayasa Sipil pada
Subkomite Teknis (91-01/S1) Bidang Sumber Daya Air, Badan Penelitian dan
Pengembangan Kementrian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat. Terdapat beberapa
modifakasi bahan struktur yang sebelumnya menggunakan pasangan batu kali diganti
menggunakan panel SPS (Sistem Panel Serbaguna).
Pedoman ini diharapkan dapat digunakan sebagai acuan dalam perencaan groundsill
dengan menggunakan panel SPS.

ii
DAFTAR ISI

COVER................................................................................................................................... i
PENGANTAR ....................................................................................................................... ii
DAFTAR ISI ........................................................................................................................ iii
PEDOMAN PERENCANAAN GROUNDSILL MENGGUNAKAN PANEL SPS ............. 1
1. Ruang Lingkup ........................................................................................................... 1
2. Acuan Normatif .......................................................................................................... 1
3. Istilah dan definisi ...................................................................................................... 1
3.1 Aliran ....................................................................................................................... 1
3.2 Angkutan Sedimen .................................................................................................. 1
3.3 Bezuk ....................................................................................................................... 1
3.4 Dam Utama .............................................................................................................. 1
3.5 Desain ...................................................................................................................... 1
3.6 Groundsill ................................................................................................................ 2
3.7 Kemiringan Dasar Sungai Dinamik ......................................................................... 2
3.8 Kemiringan Dasar Sungai Rencana ......................................................................... 2
3.9 Kemiringan Dasar Sungai Statik ............................................................................. 2
3.10 Lantai Lindung ...................................................................................................... 2
3.11 Lubang Air ............................................................................................................. 2
3.12 Lubang Atus .......................................................................................................... 2
3.13 Morfologi Sungai ................................................................................................... 2
3.14 Proteksi Bangunan ................................................................................................. 3
3.15 Sifat Fisik Tanah .................................................................................................... 3
3.16 Sifat Teknis Tanah ................................................................................................. 3
3.17 Subdam .................................................................................................................. 3
3.18 Sungai .................................................................................................................... 3
3.19 Tembok Tepi ......................................................................................................... 3
3.20 Struktur SPS (Sistem Panel Serbaguna) ................................................................ 3
4. Ketentuan dan Persyaratan ......................................................................................... 4
4.1 Persyaratan .............................................................................................................. 4
4.2 Ketentuan ................................................................................................................. 6
5. Desain Groundsill Menggunakan Panel SPS ............................................................. 9
5.1 Dimensi Pelimpah ................................................................................................... 9
5.2 Dimensi dan utama ................................................................................................ 11
5.3 Dimensi lantai lindung .......................................................................................... 12

iii
5.4 Dimensi subdam .................................................................................................... 15
5.5 Dimensi tembok tepi.............................................................................................. 16
6. Stabilitas dam utama................................................................................................. 17
6.1 Penentuan gaya-gaya yang bekerja pada dam utama ............................................ 17
6.2 Syarat stabilitas ...................................................................................................... 19
6.3 Perhitungan stabilitas ............................................................................................. 20
7. Stabilitas tembok tepi ............................................................................................... 21
7.1 Penentuan gaya-gaya yang bekerja pada tembok tepi ........................................... 21
7.2 Syarat stabilitas ...................................................................................................... 23
7.3 Perhitungan stabilitas ............................................................................................. 25
DAFTAR PUSTAKA .......................................................................................................... 26
Lampiran A Gambar-gambar............................................................................................... 27
Lampiran B Tabel-Tabel ..................................................................................................... 29
Lampiran C Contoh Perhitungan ......................................................................................... 32
Lampiran D Daftar Simbol .................................................................................................. 44
Lampiran E Daftar Istilah .................................................................................................... 47

iv
PEDOMAN PERENCANAAN GROUNDSILL MENGGUNAKAN PANEL SPS
(SISTEM PANEL SERBAGUNA)

1. Ruang Lingkup
Pedoman ini menetapkan tata cara desain groundsill (dam pengendali dasar sungai)
menggunakan Teknologi Sistem Panel Serbaguna (SPS). Pedoman ini menguraikan tentang:
a. Ketentuan dan persyaratan, serta data dan informasi yang diperlukan;
b. Prosedur dan tata cara perencanaan dimensi hidraulik dan stabilitas struktur
bangunan dengan menerapkan Sistem Panel Serbaguna (SPS).

2. Acuan Normatif
Dokumen referensi di bawah ini harus digunakan dan tidak dapat ditinggalkan untuk
melaksanakan desain groundsill.
SNI 2415 : 2016, Tata cara perhitungan debit banjir rencana.
SNI 2851 : 2015, Desain bangunan penahan sedimen.
Peraturan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat No. 28 Tahun 2015 tentang
Penetapan Garis Sempadan Sungai dan Garis Sempadan Danau.

3. Istilah dan definisi


Istilah dan definisi yang digunakan dalam pedoman ini adalah sebagai berikut:
3.1 Aliran
Gerakan air yang dinyatakan dengan gejala dan parameter.
3.2 Angkutan Sedimen
Pergerakan material batuan dan tanah yang berasal atau berada di lembah, tebing, dan dasar
sungai oleh aliran air.
3.3 Bezuk
Sungai-sungai di daerah pegunungan yang pada umumnya mempunyai kemiringan
memanjang dasar sungai cukup terjal.
3.4 Dam Utama
Bagian konstruksi groundsill yang secara langsung berfungsi menahan aliran debris yang
datang dari hulu.
3.5 Desain
Rangkaian proses pemikiran dalam hal penentuan lokasi, tipe dan ukuran bangunan dengan
segala kelengkapannya yang diperlukan sehingga dapat dibangun, dioperasikan, dipelihara
dan dipantau agar tetap berfungsi dengan baik sesuai dengan persyaratan yang dikehendaki

1
secara aman, kuat dan stabil terhadap segala faktor yang berpengaruh terhadap bangunan
tersebut.
3.6 Groundsill
Salah satu bangunan sabodam dengan kelengkapannya yang dibangun melintang sungai,
yang sengaja didesain untuk menstabilkan dasar sungai rencana dan juga berfungsi untuk
melindungi konstruksi bangunan melintang sungai di bagian hulu.
3.7 Kemiringan Dasar Sungai Dinamik
Kemiringan dasar sungai di hulu groundsill yang terbentuk pasca terjadinya aliran debris.
Pada umumnya besarnya kemiringan dasar sungai dinamik kurang lebih 2/3 kemiringan
dasar sungai semula.
3.8 Kemiringan Dasar Sungai Rencana
Kemiringan dasar sungai yang direncanakan akan terjadi pada satu sistem sungai.
3.9 Kemiringan Dasar Sungai Statik
Kemiringan dasar sungai di hulu groundsill yang terbentuk pasca terjadinya erosi pada
kemiringan dasar sungai dinamik. Pada umumnya besarnya kemiringan dasar sungai statik
kurang lebih 1/2 kemiringan dasar sungai semula.
3.10 Lantai Lindung
Lapis keras yang menghubungkan dam utama (main dam) dan subdam.
3.11 Lubang Air
Lubang dengan jumlah, bentuk dan ukuran tertentu yang sengaja dibuat pada badan dam
yang memiliki fungsi tertentu guna mengurangi besarnya tekanan ke atas (uplift pressure)
dan kemudahan dalam pelaksanaan pembangunan.
3.12 Lubang Atus
Lubang dengan jumlah dan diameter relatif kecil yang harus dibuat pada tembok tepi
sedemikian rupa sehingga air tetap dapat mengalir tetapi timbunan tanah di belakang tembok
tepi tidak terangkut keluar. Oleh karena itu, di belakang tembok tepi dapat diberi lapis ijuk
atau geotextile. Dengan demikian, besarnya tekanan lateral yang bekerja pada tembok tepi
dapat berkurang.
3.13 Morfologi Sungai
Ilmu yang mempelajari tentang geometri, jenis, sifat dan perilaku sungai dengan segala
aspek perubahannya dalam dimensi ruang dan waktu, yang menyangkut sifat dinamik sungai
dan lingkungannya yang saling berkaitan.

2
3.14 Proteksi Bangunan
Konstruksi pelindung groundsill yang dapat dibangun di sebelah hulu dam utama dan/ atau
hilir subdam guna mencegah erosi lateral yang dapat terjadi pada bagian hulu dan hilir sayap
lindung.
3.15 Sifat Fisik Tanah
Keadaan susunan butir tanah yang ditentukan oleh gabungan antara keadaan gradasi dan
struktur tanah, antara lain, sifat infiltrasi, perkolasi, dan erodibilitas yang ditentukan
berdasarkan pengujian di laboratorium dan/atau di lapangan dan juga diklasifikasikan
dengan/atau tanpa di analisis.
3.16 Sifat Teknis Tanah
Pada umumnya groundsill dibangun di atas tanah granular seperti pasir, kerikil, batuan dan
campurannya, mempunyai sifat teknis yang cukup baik untuk mendukung bangunan asalkan
cukup mampat, cukup baik sebagai tanah urug di belakang tembok tepi karena menghasilkan
tekanan lateral yang kecil dan kuat geser yang tinggi. Tanah granular tidak dapat digunakan
sebagai bahan tanggul jika tidak dicampur dengan tanah kohesif karena mempunyai
permeabilitas yang tinggi.
3.17 Subdam
Bagian konstruksi groundsill yang mendukung dam utama, berfungsi untuk mengendalikan
aliran air dan sedimen ke bagian hilir.
3.18 Sungai
Sungai adalah alur atau wadah air alami dan/atau buatan berupa jaringan pengaliran air
beserta air di dalamnya, mulai dari hulu sampai muara, dengan dibatasi kanan dan kiri oleh
garis sempadan. (Peraturan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Republik
Indonesia Nomor 28/PRT/M/2015).
3.19 Tembok Tepi
Bagian konstruksi groundsill yang merupakan batas kiri kanan lantai lindung dan berfungsi
untuk mengarahkan arus.
3.20 Struktur SPS (Sistem Panel Serbaguna)
Struktur SPS (Sistem Panel Serbaguna) merupakan struktur konstruksi yang tersusun
atas komponen-komponen, di mana komponen-komponen tersebut saling bekerja
berkesinambungan membentuk sebuah sistem bangunan.

3
4. Ketentuan dan Persyaratan
4.1 Persyaratan
4.1.1 Data dan Informasi
4.1.1.1 Data Topografi
Untuk desain groundsill diperlukan peta topografi 1 : 25.000 atau peta situasi sungai dengan
skala 1 : 10.000; 1 : 2.000;. Peta ini digunakan untuk menentukan letak groundsill serta
stasiun hujan yang bersangkutan.
4.1.1.2 Data Hidrologi
Data hidrologi untuk menentukan debit desain dapat dilakukan sebagai berikut:
a) Dengan menggunakan data debit maksimum, atau
b) Jika tidak tersedia data debit dapat menggunakan data hujan harian maksimum.
4.1.1.2.1 Data Debit
Data ini merupakan data aliran sungai hasil survei dan penyelidikan hidrometri dengan
melakukan pengukuran kecepatan aliran di lapangan dan atau hasil penghitungan hidraulik
sungai dengan menggunakan rumus-rumus atau persamaan hidraulik sungai.
4.1.1.2.2 Data Hujan
Data hujan dipergunakan apabila data aliran langsung yang tersedia tidak cukup panjang,
tetapi data hujan tersedia cukup panjang. Berdasarkan data hujan yang ada terlebih dahulu
dihitung hujan rencana dengan menggunakan cara-cara statistik. Kemudian debit desain
dihitung dengan menggunakan metode-metode pedoman yang berlaku.
4.1.2 Data Geoteknik
Data geoteknik yang diperlukan untuk desain groundsill diantaranya:
a) Sifat fisik tanah dan batuan di sekitar rencana lokasi groundsill meliputi rapat massa,
berat volume, kadar air, konsistensi dan kepadatan, gradasi butiran, keausan dan
kekerasan;
b) Sifat struktur tanah dan batuan meliputi pemampatan, kekuatan geser, modulus
elastisitas, koefisien kelulusan air dan daya dukung.
4.1.3 Data Geometri Sungai
Data geometri sungai yang diperlukan untuk desain groundsill diantaranya bentuk dan
ukuran dasar sungai terdalam, alur, palung dan lembah sungai secara vertikal dan horizontal
(penampang melintang dan memanjang sungai) mencakup parameter panjang, lebar atau
bentang sungai, kemiringan, ketinggian, dan kekasaran.

4
4.1.4 Data Bangunan
Data bangunan air di hulu dan dihilirnya yang akan terpengaruh oleh bangunan groundsill
yang akan di desain.
4.1.5 Data Kapasitas Panel SPS
Data kapasitas panel diperlukan untuk mengetahui kemampuan panel SPS dalam menahan
beban yang bekerja ketika panel SPS berfungsi sebagai bangunan groundsill. Seperti
kapasitas panel dalam menahan momen lentur, momen puntir, gaya aksial dan gaya geser.
4.1.6 Fungsi Groundsill
a) Menstabilkan dasar sungai rencana;
b) Mencegah terjadinya gerusan dan menetapkan arah aliran;
c) Melindungi fondasi, perkuatan tebing atau tanggul yang ada di sepanjang alur sungai;
d) Mengamankan bangunan melintang sungai dihulunya.
4.1.6.1 Fungsi Kelengkapan
4.1.6.1.1 Tubuh Groundsill
Tubuh groundsill terdiri dari badan dam dan sayap lindung. Tubuh groundsill merupakan
ambang tetap yang berfungsi untuk mempertahankan kemiringan memanjang dasar sungai
rencana, menurunkan daya gerus air sungai, mencegah gerusan dan terjunan dasar sungai,
serta menstabilkan dasar sungai. Oleh karena itu, pada badan dam suatu groundsill tidak
diperlukan adanya lubang alir (driphole, drainhole).
4.1.6.1.2 Pelimpah
Pelimpah groundsill berfungsi untuk mengalirkan debit desain.
4.1.6.1.3 Lantai Lindung
Lantai lindung merupakan lapis keras yang menghubungkan dam utama (main dam) dan
subdam berfungsi untuk menjaga keamanan tubuh groundsill.
4.1.6.1.4 Tembok Tepi
Tembok tepi berfungsi sebagai penahan tanah, pencegah aliran rembesan samping, dan
pengarah arus atau aliran sungai.
4.1.6.1.5 Sayap Lindung
Sayap lindung berfungsi sebagai pengarah arus, pencegah aliran samping, penahan tanah,
serta pengamanan terhadap longsoran tebing.
4.1.7 Syarat keamanan dan stabilitas
Groundsill dengan menggunakan panel SPS harus di desain dengan baik dan benar agar
dapat berfungsi seperti tersebut pada subpasal 4.1.6 dengan memperhatikan syarat keamanan

5
yang ditinjau baik dari segi hidraulik, struktur dan kelestarian lingkungan (tata letak dan
pelaksanaan pembangunannya).
4.1.7.1 Keamanan Hidraulik
Keamanan hidraulik meliputi:
a) Keamanan terhadap luapan maka pelimpah groundsill di desain agar mampu
melewatkan debit banjir desain dengan tinggi jagaan yang cukup;
b) Keamanan terhadap gerusan lokal, degradasi dasar sungai dan penggerusan tebing;
c) Keamanan lantai lindung terhadap terjunan dan benturan;
d) Keamanan terhadap perubahan arah aliran, gejala berliku dan berjalinnya sungai.
4.1.7.2 Keamanan Struktural
Keamanan struktural meliputi:
a) Kekuatan: aman terhadap tegangan dan regangan yang terjadi;
b) Kestabilan: stabil dan aman terhadap guling, geser dan daya dukung tanah fondasi.
4.1.7.3 Keamanan Lingkungan
Tata letak bangunan groundsill dibuat ramah lingkungan agar penambangan bahan galian
golongan C dari palung sungai, pembuangan material, perubahan transportasi sedimen
sepanjang alur sungai, perubahan alur sungai yang terjadi atau kemungkinan perubahan
lansekap tidak berdampak negatif terhadap lingkungan sekitarnya.
4.2 Ketentuan
4.2.1 Tata Letak
Tata letak groundsill harus memenuhi ketentuan-ketentuan sebagai berikut:
a) Direncanakan pada alur sungai yang tidak stabil, dasar sungai fluktuatif dan
diharapkan alur dapat diatur dan stabil oleh konstruksi groundsill;
b) Direncanakan untuk melindungi fondasi dan bentuk konstruksi lainnya, lokasi
groundsill harus dibangun di sebelah hilirnya;
c) Direncanakan di sebelah hilir pertemuan dua alur sungai;
d) Direncanakan di sebelah hilir tikungan sungai;
e) Direncanakan di sebelah hilir tebing sungai yang berpotensi longsor;
f) Direncanakan elevasi mercu pelimpah groundsill dapat berada di atas elevasi dasar
sungai semula, sama dengan elevasi dasar sungai atau bahkan dapat direncanakan di
bawah elevasi dasar sungai;
g) Direncanakan sumbu groundsill harus tegak lurus palung sungai di sebelah hilirnya.

6
4.2.2 Bentuk dan Dimensi
Bentuk dan dimensi groundsill serta kelengkapannya harus memenuhi ketentuan-ketentuan
sebagai berikut:
4.2.2.1 Bentuk Groundsill
Bentuk groundsill yang menggunakan panel SPS harus membujur ke arah bentang sungai,
disesuaikan dengan bentuk penampang melintang sungai serta sifat fisik dan struktur tanah
dasarnya. Bentang groundsill harus dapat menutup seluruh lebar sungai dengan baik, dan
bagian pangkal groundsill harus di desain agar bangunan aman terhadap bahaya gerusan dan
erosi buluh. Struktur groundsill terdiri dari dam utama (main dam), subdam (subdam),
pelimpah (overflow), sayap lindung (protection wing), lantai lindung (apron), tembok tepi
(side wall) dan bangunan pelengkap lainnya.
4.2.2.2 Dam Utama
Tinggi efektif dam utama maksimum 4 (empat) meter, ditentukan dengan berpatokan pada
keadaan dasar sungai yang ada, dan kecenderungannya di masa yang akan datang.
4.2.2.3 Pelimpah
Bentuk pelimpah harus dibuat trapesium (Gambar 1), lebar pelimpah harus lebih kecil
daripada bentang sungai. Tinggi pelimpah ditentukan berdasarkan debit desain dan tinggi
jagaan, dengan tinggi jagaan harus diambil sesuai dengan Tabel B.1 Lampiran B.
4.2.2.4 Mercu Pelimpah
Mercu pelimpah harus cukup kuat untuk menahan benturan dan abrasi.
4.2.2.5 Tubuh Groundsill
Tubuh groundsill terdiri dari badan dam dan sayap lindung. Kemiringan bagian hulu dari
badan dam utama harus ditentukan berdasarkan syarat stabilitas bangunan dan untuk itu
dapat digunakan persamaan (5). Dari hasil penelitian di bidang teknosabo dan agar tidak
terjadi aliran yang menyusur permukaan badan dam bagian hilir maka kemiringan badan
dam bagian hilir baik untuk dam utama maupun subdam ditetapkan sebesar n = 0,2
(perbandingan tegak dan datar = 1 dibanding n).
4.2.2.6 Sayap Lindung
Aliran debris yang melimpas di atas sayap lindung dapat merusak tebing, subdam dan
tembok tepi. Oleh karena itu, sayap lindung direncanakan sebagai sayap yang tidak dilimpasi
banjir dan kedua sayap lindung harus dibuat miring ke dalam atau ke arah pelimpah. Untuk
itu, sayap tersebut harus memenuhi ketentuan sebagai berikut:
a) Kemiringan sayap lindung ke arah dalam atau ke arah pelimpah minimum sama
dengan kemiringan dasar sungai di lokasi groundsill dan maksimum 10 %;

7
b) Panjang sayap lindung sebelah kiri dan kanan boleh tidak sama, dan ditentukan
berdasarkan letak sumbu aliran;
c) Lebar sayap lindung harus dibuat sama mulai dari pangkal sampai keujungnya;
d) Sisi hulu sayap lindung harus dibuat tegak;
e) Sisi hilir sayap lindung dapat dibuat tegak atau miring dengan kemiringan dibuat
sama dengan kemiringan sisi hilir badan dam yakni 1 : 0,20;
f) Tebal sayap lindung bagian atas maksimum sama dengan tebal mercu pelimpah dan
minimum ditentukan berdasarkan gaya-gaya akibat benturan.
4.2.2.7 Subdam
Subdam meliputi hal-hal berikut:
a) Bentuk mercu pelimpah subdam dan kemiringan hilir badan subdam harus dibuat
sama dengan bentuk mercu pelimpah dan kemiringan badan dam utama;
b) Dimensi subdam disesuaikan dengan gaya-gaya yang bekerja;
c) Tinggi subdam ditentukan berdasarkan persamaan energi (dapat pula ditentukan
dengan menggunakan persamaan matematis atau persamaan empiris).
4.2.2.8 Lantai Lindung
Lantai lindung (apron) meliputi hal-hal berikut:
a) Bentuk lantai lindung harus di desain berdasarkan gaya–gaya yang diakibatkan oleh
terjunan;
b) Lebar lantai lindung ditentukan sesuai dengan lebar, tinggi, dan kemiringan tembok
tepi;
c) Tebal lantai lindung ditentukan berdasarkan persamaan 6 sampai dengan 8.
d) Panjang lantai lindung ditentukan menurut persamaan 9, sampai dengan 19.
4.2.2.9 Bangunan Pelengkap
Bangunan pelengkap antara lain berupa proteksi bangunan (buffer fill) baik di sebelah hulu
dam utama maupun di sebelah hilir subdam yang berfungsi untuk mengamankan sayap
lindung dari gerusan oleh aliran debris dan mengarahkan aliran serta tembok tepi (side wall)
yang harus didesain cukup kuat terhadap gaya-gaya akibat tekanan tanah di belakang tembok
tepi..
4.2.3 Gaya-Gaya yang Bekerja
Groundsill merupakan salah satu bangunan sabodam rendah dengan tinggi efektif
maksimum 4 meter atau. Dengan demikian, gaya–gaya yang diperhitungkan bekerja pada
badan dam adalah gaya-gaya yang terjadi pada saat banjir dan hanya berupa:
a) Gaya akibat berat sendiri badan dam (weight of dam body);

8
b) Gaya akibat tekanan air statik (satic water pressure);

5. Desain Groundsill Menggunakan Panel SPS


5.1 Dimensi Pelimpah
5.1.1 Penentuan debit desain
Persamaan (1) digunakan untuk menentukan debit desain (debit puncak aliran debris).
C*
Qd   Q0 (1)
C*  Cd

Pada kondisi ekstrem dimana nilai C* = 0,60 dan Cd = 0.65. Oleh karena nila Cd lebih besar

dari 0.9 C* = 0.54, maka nila Cd diambil 0.54. Sehingga, besarnya debit desain menjadi Qd
=10.Qo.

9
Keterangan :
C* adalah konsentrasi sedimen di dasar sungai;
Cd adalah konsentrasi sedimen di dalam aliran;
Qo adalah debit air maksimum (debit banjir) (m³/detik);
Qd adalah debit desain atau debit puncak aliran debris (m³/detik).
5.1.2 Penentuan kedalaman aliran di atas mercu pelimpah
Kedalaman aliran di atas mercu pelimpah (h1) ditentukan dengan menggunakan persamaan
(2)

(2)

Keterangan:
Cp adalah koefisien pelimpah (0,60 – 0,66);
g adalah percepatan gravitasi (9,80 m/ detik²);
B adalah lebar pelimpah bagian bawah (m);
T adalah lebar muka aliran pada kedalaman h1 di atas mercu pelimpah (m);
h1 adalah kedalaman aliran di atas mercu pelimpah dam utama (m);
Δh1 adalah tinggi jagaan (m)
ms adalah kemiringan talud pelimpah

menggunakan panel SPS

Gambar. 1 Penampang melintang pelimpah groundsill

10
Jika C = 0,60 dan ms = 0,50 maka persamaan (2) menjadi:
(3)

Jika C = 0,60 dan ms = 1,00 maka persamaan (2) menjadi:

(4)

Dengan cara coba-coba (trial and error) akan diperoleh nilai h1 sesuai dengan besarnya debit
desain. Pada talud pelimpah dam utama dan subdam harus dilengkapi dengan tangga
pengaman (safety ladder) untuk keamanan petugas ketika melakukan inspeksi.
5.1.3 Penentuan tebal mercu pelimpah
Tebal mercu pelimpah secara praktis dapat ditentukan dengan Tabel B.2 Lapiran B
5.2 Dimensi dan utama
5.2.1 Penentuan kemiringan badan dam utama bagian hulu
Untuk desain groundsill dengan tinggi efektif maksimum 4,00 m maka kemiringan badan
dam utama bagian hulu (m) ditentukan dengan menggunakan persamaan (5). Penentuan nilai
m ini pada dasarnya dimaksudkan untuk menentukan dimensi badan dam yang lebih efisien
tetapi masih dalam batas aman dan stabil terhadap guling, geser maupun terhadap daya
dukung tanah fondasi.

(5)

Keterangan:
n adalah kemiringan badan dam utama bagian hilir (ditetapkan 0,2)
m adalah kemiringan badan dam utama bagian hulu
Hm adalah tinggi total dam utama (m)
Lw adalah jarak terjunan (jarak titik terjun dari tepi hilir mercu pelimpah) (m)
B1 adalah tebal dasar dam utama (m)
b1 adalah tebal mercu pelimpah dam utama (m)
ρw adalah rapat massa aliran debris (air + sedimen) (mass density of debris flow)
(diambil 1000 - 1200 kg/m³)
ρc adalah rapat massa panel SPS dari beton (mass density of concrete) (diambil 2300
kg/m³)

11
Gambar. 2 Kemiringan badan dam utama

5.2.2 Penentuan kemiringan badan dam utama bagian hilir


Berdasarkan hasil penelitian dan pengembangan di bidang teknosabo, kemiringan badan
dam utama bagian hilir ditentukan sebesar n = 0,20. Untuk memudahkan penggunaan sps
panel maka kemiringan bisa ditiadakan atau tegak lurus terhadap muka dasar sungai. Hal itu
dimaksudkan untuk menghindari agar batu-batu besar yang terangkut aliran debris dan jatuh
dari pelimpah tidak langsung memukul badan dam bagian hilirnya serta tidak menimbulkan
abrasi pada permukaan badan dam utama bagian hilirnya.
5.3 Dimensi lantai lindung
5.3.1 Penentuan tebal lantai lindung
Tebal lantai lindung dapat ditentukan dengan menggunakan persamaan matematis atau
dengan persamaan empiris.
a) Persamaan matematis

(6)

Keterangan:
d adalah tebal lantai lindung
Δh adalah perbedaan kedalaman aliran di atas mercu main dam dan mercu subdam
Δu adalah kehilangan tekanan ke atas = (L’/LCR).Δh
LCR adalah total panjang rayapan (m)
L’ = L1 + L2

12
Gc adalah berat jenis (unit weight, specific weight) badan dam (tanpa satuan)

Gambar. 3 Panjang rayapan


Panjang rayapan (percolation/creep length) dapat dihitung dengan teori berikut:
Bligh’s creep theory : LCR  L1  L2  L3  L4  L5

Lane creep theory : LCR  L1  1 / 3( L2  L3  L4 )  L5


b) Persamaan empiris
a. Untuk lantai lindung tanpa subdam
(7)

b. Untuk lantai lindung dengan subdam


(8)

Keterangan:
H adalah tinggi efektif dam utama (tinggi dam utama dari permukaan lantai
lindung) (m)
5.3.2 Penentuan tebal lantai lindung
Panjang lantai lindung (apron) (lihat Gambar 4) dapat ditentukan dengan menggunakan
persamaan matematis atau dapat ditentukan dengan persamaan empiris.

a) Persamaan matematis
(9)

( 10 )

( 11 )

13
( 12 )

( 13 )

( 14 )

( 15 )

( 16 )

( 17 )

( 18 )

Keterangan:
𝐿 adalah panjang lantai lindung (m)
LW adalah jarak terjunan (jarak titik terjun dari tepi hilir mercu pelimpah) (m)
𝑋𝑤 adalah panjang loncat air (m);
𝑏2 adalah tebal mercu pelimpah subdam (m);
𝑞𝑜 adalah debit spesifik per m’ lebar mercu pelimpah (m3/s/m) atau (m2/ detik);
𝑞′ adalahn debit spesifik per m’ bentang sungai rerata di lokasi rencana groundsill
(m3/dt/m) atau (m2/ detik);
𝐻𝑠 adalah tinggi subdam (m)
ℎ2 adalah kedalaman aliran di atas mercu pelimpah subdam (m)
ℎ3 adalah kedalaman aliran di atas lantai lindung karena kecepatan V3 (m);
B’ adalah bentang sungai rerata antara dam utama dan subdam (m)
𝛽𝑗 adalah koefisien terjunan (4,0 – 5,0);
ℎ𝑗 adalah tinggi loncat air hidraulik di atas permukaan lantai lindung (m);
Vo adalah kecepatan aliran di atas mercu pelimpah dam utama (m/ detik);
𝑉3 adalah kecepatan jatuh pada terjunan (m/ detik);
𝐹𝑟3 adalah bilangan Froude pada kedalaman aliran ℎ3

14
Gambar. 4 Panjang lantai lindung
b) Persamaan empiris

( 19 )

Keterangan:
CL adalah koefisien panjang lantai lindung (2-3)
5.4 Dimensi subdam
5.4.1 Penentuan kemiringan badan subdam bagian hilir
Dari sudut pandang aestetika, kemiringan badan subdam bagian hilir ditentukan sama
dengan kemiringan badan dam utama bagian hilir yakni sebesar n = 0,20. Hal itu juga
dimaksudkan untuk menghindari agar batu-batu besar yang terangkut aliran debris dan jatuh
dari pelimpah subdam tidak langsung memukul badan subdam bagian hilirnya serta tidak
menimbulkan abrasi pada permukaan badan subdam bagian hilirnya.
5.4.2 Penentuan tinggi subdam
Tinggi mercu pelimpah subdam dari permukaan lantai lindung dapat ditentukan dengan
menggunakan persamaan matematis atau persamaan empiris.
a) Persamaan matematis
( 20 )

Keterangan:
𝐻’2 adalah tinggi mercu pelimpah subdam di atas permukaan lantai lindung (m)
h2 adalah kedalaman aliran di atas mercu pelimpah subdam
hj dihitung dengan menggunakan persamaan (14) dan jika lebar pelimpah subdam
ditentukan sama lebar dengan lebar pelimpah dam utama maka kedalaman aliran di

15
atas mercu pelimpah subdam sama dengan kedalaman aliran di atas mercu pelimpah
dam utama atau h2 = h1
b) Persamaan empiris

( 21 )

atau

( 22 )

Keterangan:
𝐶𝐻. adalah koefisien tinggi subdam [1⁄4 𝑠/𝑑 1⁄3]
5.5 Dimensi tembok tepi
Tinggi vertikal tembok tepi (Hsw) dapat ditentukan dengan persamaan (23) dengan minimal
setinggi talud pelimpah subdam. Kemiringan luar tembok tepi (nsw) dibuat sama dengan
kemiringan talud pelimpah subdam (ms). Untuk melindungi tembok tepi dari hantaman
aliran debris maka titik pertemuan antara tembok tepi, lantai lindung dan badan dam utama
(titik O) (lihat Gambar 6) minimal berjarak 0,50 m dari titik puncak talud peluap dam utama
ke arah tebing. Sedangkan pertemuannya dengan subdam dibuat sebidang dengan
kemiringan talud pelimpah subdam. Sebagaimana pada talud pelimpah dam utama dan
subdam, pada tembok tepi kanan maupun tembok tepi kiri harus dilengkapi dengan tangga
pengaman (safety ladder) untuk kemudahan serta keamanan petugas ketika melakukan
inspeksi.

( 23 )

( 24 )

Beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam mendesain tembok tepi antara lain:
a) Tembok tepi terbuat dari panel SPS sehingga kemiringan luar tembok tepi (nsw)
dibuat sama dengan kemiringan talud pelimpah subdam (ms) yakni 0,50.
b) Untuk melindungi tembok tepi dari hantaman aliran debris maka titik pertemuan
antara tembok tepi, lantai lindung dan badan dam utama (titik O) (lihat Gambar 5)
minimal berjarak 0,50 m dari titik puncak talud peluap dam utama ke arah tebing.
c) Untuk melindungi tembok tepi dari hantaman aliran debris maka titik pertemuan
antara tembok tepi, lantai lindung dan badan dam utama (titik O) (lihat Gambar 5)
minimal berjarak 0,50 m dari titik puncak talud peluap dam utama ke arah tebing.

16
d) Sebagaimana pada talud pelimpah dam utama dan subdam, pada tembok tepi kanan
maupun tembok tepi kiri harus dilengkapi dengan tangga pengaman (safety ladder)
untuk kemudahan serta keamanan petugas ketika melakukan inspeksi.

Gambar. 5 Titik pertemuan antara tembok tepi, lantai lindung dan badan dam utama

6. Stabilitas dam utama


6.1 Penentuan gaya-gaya yang bekerja pada dam utama
Perhitungan stabilitas dam utama didasarkan atas gaya-gaya yang bekerja pada badan dam
utama sebagaimana Gambar 6. Gaya-gaya tersebut disajikan dalam Tabel 1. Untuk
groundsill yang merupakan bangunan sabodam rendah dengan tinggi Hm < 15 m maka
standar perhitungan stabilitas pada kondisi normal tidak perlu diperhitungkan melainkan
cukup dengan menganalisis pada kondisi banjir saja. Artinya gaya-gaya yang diperhitungkan
hanya gaya akibat berat sendiri badan dam (weight of dam body) dan gaya akibat tekanan
air (static water pressure). Stabilitas dam utama harus memenuhi persyaratan-persyaratan
terhadap eksentrisitas, guling, geser dan daya dukung tanah dasar.

17
Gambar. 6 Gaya-gaya yang bekerja pada badan dam utama

W1; W2; W3 : gaya hidrostatik akibat berat sendiri dam utama (N)
PV1; PV2 ; PV3 : gaya hidrostatik 16ertical akibat tekanan air (N)
PH1 , PH2 : gaya hidrostatik horizontal akibat tekanan air (N)
ΣPV : total gaya hidrostatik pada komponen 16ertical (N)
ΣPH : total gaya hidrostatik pada komponen horizontal (N)
ΣMV : jumlah momen yang menahan (jumlah momen akibat gaya hidrostatik
pada komponen 16ertical) (Nm)
ΣMH : jumlah momen yang menggulingkan (jumlah momen akibat gaya
hidrostatik pada komponen horizontal) (Nm)
ΣM : momen total (Mv + MH ) (Nm) jika O sebagai titik guling
MH : momen horizontal (Nm)
Mv : momen vertikal (Nm)
e: eksentrisitas resultante gaya yang bekerja = X – B1/2 (m)
B1: tebal dasar dam utama (m)
RG : resultante gaya (N)

18
X: jarak dari titik guling dam utama sampai ke titik tangkap resultante gaya
(m)
ϒc : berat volume pasangan beton (specific density of concrete) (N/m3)
ϒs : berat volume tanah (specific density of soil) (N/m3)
ϒw : berat volume aliran debris (specific density of debris flow) (N/m3)
ρs : rapat massa tanah (mass density of soil) (kg/m3)

Tabel. 1 Gaya-gaya yang bekerja pada badan dam utama

6.2 Syarat stabilitas

( 25 )

( 26 )

19
Jika nilai 𝑋 positif, ini berarti titik 𝑋 yang merupakan letak titik potong garis kerja resultante
(RG) terhadap dasar dam utama berada di sebelah kanan titik O. Jika letak titik 𝑋 terhadap
pusat berat dasar dam utama sebagai eksentrisitas 𝑒 < 1/6.𝐵1, ini berarti garis kerja resultante
(RG) berada di dalam inti (kern) atau seluruh dasar dam utama mengalami desak. Stabilitas
dam utama harus memenuhi syarat sebagai berikut:
1) 0 < X < B1 ( 27 )

1 2  1
2) X ( 28 )
3 3
1
3) e   1 ( 29 )
6
6.3 Perhitungan stabilitas
6.3.1 Stabilitas terhadap guling

SFguling 
M V
( 30 )
M H

Keterangan:
SFguling adalah faktor aman terhadap guling ( SFguling = 1,2 sesuai dengan Tabel B4 untuk

tinggi sabodam < 15m)


6.3.2 Stabilitas terhadap geser
f   PV
SFguling  ( 31 )
 PH
f  tan  ( 32 )
Keterangan:
SFgeser adalah faktor aman terhadap geser yang disesuaikan dengan Tabel B.4

f adalah koefisien gesek antara dasar badan dam utama dan tanah dasar yang
disesuaikan dengan Tabel B.5
 adalah sudut geser dalam tanah
6.3.3 Stabilitas terhadap daya dukung tanah fondasi

1 
 PV  (1  6e ) ( 33 )
B1 1

2 
 PV  (1  6e ) ( 34 )
B1 1
Keterangan:

20
 1 adalah tegangan vertikal pada ujung hilir badan dam utama (N/m2)
 2 adalah tegangan vertikal pada ujung hulu badan dam utama (N/m2)

7. Stabilitas tembok tepi


7.1 Penentuan gaya-gaya yang bekerja pada tembok tepi
Stabilitas tembok tepi dapat ditentukan dengan menggunakan teori Coulomb atau teori
Rankine. Pada teori Coulomb bidang kontak antara tembok tepi dengan tanah adalah miring
(Gambar 7) sehingga terdapat gaya geser sedangkan pada teori Rankine adalah vertikal
(Gambar 8) sehingga tidak terdapat gaya geser pada tembok tepi dan tanah yang membentuk
baji dianggap sebagai bagian konstruksi tembok tepi.
Oleh karena itu, dengan asumsi tersebut dan untuk menyederhanakan persoalan yang ada
serta mempermudah di dalam perhitungan maka stabilitas tembok tepi pada bangunan
groundsill menggunakan teori Rankine dengan diagram gaya-gaya yang bekerja pada
tembok tepi dapat dilihat pada Gambar 8.

Gambar. 7 Gaya-gaya yang bekerja pada tembok tepi jika muka tanah miring menurut
Teori Coulomb
Pada bangunan groundsill, kondisi muka tanah di belakang tembok tepi selalu dibuat datar
atau (α = 0) dan menurut teori Rankine, diagram tekanan tanah aktif dapat dijelaskan
Gambar 8.

21
Gambar. 8 Gaya-gaya yang bekerja pada tembok tepi jika muka tanah datar menurut
Teori Rankine

Keterangan:
WSW : Gaya akibat berat sendiri tembok tepi (N, kN)
HSW : Tinggi vertikal tembok tepi (m)
Bsa : Lebar dasar yang diperhitungkan untuk tembok tepi (m).
BSW : Tebal dasar tembok tepi (m)
bSW : Tebal atas tembok tepi (m)
Y’c : Berat volume tembok tepi (N/m3, kN/m3)
Ys : Berat volume tanah (N/m3, kN/m3)
Pa : Tekanan tanah aktif (ton/m2)
Pa.H : Tekanan tanah horizontal (t)
Pa.V : Tekanan tanah vertikal (t)
Ka : Koefisien tekanan tanah aktif
he : Jarak vertikal antara pusat gaya berat dan pusat momen (m)
Ls : Jarak horizontal antara titik gaya tekanan tanah dan pusat momen (m)
LSW : Jarak horizontal antara titik gaya berat sendiri dan pusat momen (m)
θ : Sudut kemiringan tembok tepi terhadap sumbu vertikal (°)
φ : sudut geser dalam tanah (angle of internal friction) (°)
β : Sudut geser antara tembok tepi dan tanah (°)
α : Sudut antara bidang horizontal dengan permukaan tanah di belakang
tembok tepi (°)

Untuk muka tanah di belakang tembok tepi miring besarnya koefisien tekanan tanah aktif
dapat dihitung menggunakan persamaan (35).

cos   cos 2   cos 2 


K a  cos   ( 35 )
cos   cos 2   cos 2 
Apabila muka tanah di belakang tembok tepi datar atau α = 0 maka persamaan (35) menjadi
persamaan (36).

22
1  sin  
Ka   tan 2 (45  ) ( 36 )
1  cos  2
Bangunan groundsill yang dibangun pada daerah yang rentan terhadap bahaya aliran debris
maka konstruksi bangunan harus cukup handal. Oleh karena itu, koefisien tekanan tanah
pasif tidak diperhitungkan. Tinjauan stabilitas tembok tepi dengan asumsi sampai potongan
O – O’ saja. Stabilitas tembok tepi juga diperhitungkan terhadap guling, geser dan daya
dukung tanah fondasi. Gaya-gaya yang bekerja pada tembok tepi sesuai dengan Gambar 8
dapat dijelaskan pada Tabel 2 berikut.
Tabel. 2 Gaya-gaya yang bekerja pada tembok tepi

Momen (Nm)
Gaya (Newton) per m’ Lengan (m)
(thd titik O)
Macam Beban Simbol Nilai Gaya (N) per m’
(a) (b) (c) (d) (e) = (c) x (d)
Gaya vertikal
Gaya hidrostatik pada

akibat berat
komponen vertikal

WSW1 Volume tembok tepi x ɣc LSW +


sendiri
tembok tepi
Gaya vertikal
akibat berat
Volume tanah yang
tanah yang WSW2 LS +
membentuk baji x ɣs
membentuk
baji
Total gaya dan
momen akibat gaya
hidrostatik pada P V Nilai total gaya vertikal M V
Nilai total
momen vertikal
komponen vertikal
Gaya
horizontal 1 1
Pa   ( H SW  d ) 2  K a  ( H SW  d ) -
akibat tekanan 2 3
tanah
Total gaya dan
Nilai total
momen akibat gaya
hidrostatik pada P H Nilai total gaya horizontal M H momen
horizontal
komponen horizontal

7.2 Syarat stabilitas

Jika: X 
 M dan e  X  B sa
( 37 )
 PV 2

M  M  M V H
( 38 )

Jika nilai 𝑋 positif, ini berarti titik 𝑋 yang merupakan letak titik potong garis kerja resultante
(R) terhadap alas tembok tepi berada di sebelah kanan titik O. Jika letak titik 𝑋 terhadap

23
1
pusat berat alas tembok tepi sebagai eksentrisitas e  Bsa , ini berarti garis kerja resultante
6
(R) berada di dalam inti (kern) atau seluruh alas tembok tepi mengalami desak. Stabilitas
tembok tepi harus memenuhi syarat sebagai berikut:
 0  X  Bsa ( 39 )

Bsa 2B
  X  sa ( 40 )
3 3
1
 e  Bsa ( 41 )
6

24
7.3 Perhitungan stabilitas
7.3.1 Stabilitas terhadap guling

SFguling 
M V
( 42 )
M H

faktor aman terhadap guling ( SFguling  1,2 sesuai dengan Tabel B4 untuk
SFguling :
tinggi sabodam < 15 m)

7.3.2 Stabilitas terhadap geser


f   PV
SFgeser  ( 43 )
 PH
Keterangan:
SFgeser : faktor aman terhadap geser yang disesuaikan dengan Tabel B.4
f : Koefisien geser antara dasar badan dam utama dan tanah dasar yang
disesuaikan dengan tabel B.5
φ : Sudut geser dalam tanah
7.3.3 Stabilitas terhadap daya dukung tanah fondasi

1 
 PV  (1  6e
) ( 44 )
Bsa Bsa

2 
 PV  (1  6e ) ( 45 )
Bsa Bsa
Keterangan:
1 : tegangan vertikal pada ujung hilir dasar tembok tepi (N/m2, kN/ m2)
2 : tegangan vertikal pada ujung hulu dasar tembok tepi (N/m2, kN/ m2)

25
DAFTAR PUSTAKA

Aritsune, T. (1985). Proceedings of The International Symposium on Erosion, Debris Flow


and Disaster Prevention. Tokyo: Toshindo Printers.
Capper, P. L. (1980). Problems in Engineering Soils. London: E & F.N Spon Ltd.
Chow, V. T. (1985). Open Channel Hydraulics. Singapore: Chong Moh Offset Pring Pte,
Ltd.
Grigg, N. S. (1985). Water Resources Planning. New York: McGraw-Hill Book Company.
Hassan, C. (1986). Report of 1st Comprehensive Course Study. Yogyakarta: Volcanic Sabo
Technical Centre.
Hassan, C. (1986). Sabo Desain. Yogyakarta: Volcanic Sabo Technical Centre.
Hirozumi, T. (1985). Glossary of Terminologyn on Sabo Engineering. Yogyakarta: Volcanic
Sabo Technical Centre.
Ikeya, H. (1985). Introduction to Sabo Works. Tokyo: The Japan Sabo Association.
Lencastre, A. (1987). Handbook of Hydraulic Engineering. Great Britain: R.J Acford
Chichester.
Raju, K. R. (1981). Flow Through Open Channels. New Delhi: Tata McGraw-Hill
Publishing Company Limited.
Sumaryono, A. (1988). Design of Sabo Structure. Yogyakarta: Ministry of Public Works,
Directorate General of Water Resources Development.
Suryolelono, K. B. (1994). Perancangan Fondasi. Yogyakarta: Percetakan NAFIRI.
Suyono, S. (1985). Perbaikan dan Pengaturan Sungai. Jakarta: Badan Penerbit PU.
Takahashi, T. (1991). Debris Flow. Rotterdam: A.A. Balkerna.
Whittow, J. (1979). Disasters, The Anatomy of Environmental Hazards. Great Britain: The
University of Georgia Press.
Yokota, T. (1988). Posthumous Text on Sabo Works. Yogyakarta: Volcanic Sabo Technical
Centre Under Auspices of Japan International Cooperation Agency.

26
Lampiran A
Gambar-gambar

Gambar A.1 Flow chart desain groundsill

27
Gambar A.2 Tampak atas groundsill dan kelengkapannya

Gambar A.3 Gambar stereometri groundsill

28
Lampiran B
Tabel-Tabel

Tabel B.1 Tinggi jagaan pada pelimpah (free board, wakking)

Tabel B.2 Penentuan tebal mercu pelimpah (thickness of overflow)

Tabel B.3 Gaya-gaya yang diperhitungkan bekerja pada groundsill

Tabel B.4 Faktor aman groundsill terhadap guling dan geser

29
Tabel B.5 Daya dukung tanah fondasi yang diijinkan dan koefisien geser

Tabel B.6 Hitungan gaya-gaya yang bekerja pada badan dam (kondisi banjir)

30
Tabel B.7 Hitungan gaya-gaya yang bekerja pada tembok tepi

31
Lampiran C
Contoh Perhitungan

Suatu konstruksi groundsill dengan menggunakan panel SPS akan dibangun di Tukad
(sungai) Aya Timur. Tanah dasar sungai berupa lapisan krikil dan pasir dengan daya dukung
25 ton/m². Dasar sungai direncanakan naik setinggi 3 m dari dasar sungai semula dan fondasi
dam utama diletakkan pada kedalaman 2 m di bawah permukaan dasar sungai semula. Data
yang tersedia adalah sebagai berikut.
Kemiringan dasar sungai : So = 0,03
Bentang sungai : B' = 24 m
Debit air maksimum (debit banjir) : Qo = 40 m³/detik
Konsentrasi sedimen volumetrik di dasar sungai : C* = 0,6
Konsentrasi sedimen di dalam aliran : Cd = 0,1
Sudut geser dalam tanah :  = 30°
Berat jenis pasangan beton (unit weight of concrete) : Gc = 2,3
Rapat massa tanah/ sedimen : s = 1700 kg/m³
Rapat massa aliran debris (air+sedimen) : w = 1200 kg/m³
Rapat massa pasangan beton : c = 2300 kg/m³
Percepatan gravitasi : g = 9,8 m/s²

Penyelesaian.
(1) Dimensi Pelimpah
(1.1) Menentukan debit desain
Debit desain dihitung dengan menggunakan persamaan (1) sebagai berikut.
C*
Qd   Qo
C*  Cd
0,6
Qd   40  48m3 / s
0,6  0,1
(1.2) Menentukan kedalaman aliran di atas mercu pelimpah
Lebar pelimpah B diambil 60% bentang sungai B’, sehingga B = 60% x 24 = 14,4m
≈ 15m. Jika C = 0,6 dan ms = 0,50 maka kedalaman aliran di atas mercu pelimpah
dihitung dengan menggunakan persamaan (3).
Qd  (1, 71B  0, 71h1 )h13/2

48  (1, 71x15  0, 71h1 )h13/2

32
2/3
 48 
Atau h1   
 (1, 71x15  0, 71  h1 
Dengan cara coba-coba (trial and errors) diperoleh h1  1,5m
Jika tinggi jagaan menurut Tabel B.1 Lapiran B diambil 0,80 m, maka tinggi talud
pelimpah menjadi 1,5 + 0,8 = 2,3 m. Digunakan 3 m

Gambar C.1 Penampang pelimpah dam utama dengan C = 0,60 dan ms = 0,50

(1.3) Menentukan tebal mercu pelimpah


Tebal mercu pelimpah ditetapkan dengan menggunakan Tabel B.2 Lampiran B.
Dengan memperhatikan ketentuan yang tertulis dalam tabel tersebut dan dengan
memperhatikan kondisi yang sebenarnya di lapangan, maka tebal mercu pelimpah
untuk dam utama (b1) diambil 3 m dan untuk subdam (b2) diambil 2 m.
Tebal mercu pelimpah dapat pula di desain lebih tebal dari nilai yang tertera di dalam
tabel tersebut manakala pelimpah tersebut dimanfaatkan sebagai jembatan evakuasi
warga dari bahaya banjir debris jika evakuasi menggunakan kendaraan roda empat.
(2) Dimensi dam utama
(2.1) Menentukan kemiringan badan dam utama bagian hulu, m
Kemiringan badan dam utama bagian hulu ditentukan dengan menggunakan
persamaan (5) sebagai berikut:

Tinggi dam utama H m  2  3  5m

h1 1,5
a   0,3
Hm 5

b1 3
   0,6
Hm 5
c 2300
   1,92
w 1200

33
Sehingga:

Atau:
(1  0,3)m2  (4)  (0,3)  (0, 2  0, 6)  (0, 2)  (2  1,92)  (2)  (0, 6) m
 1  (3)  (0,3)  (1,92)  (3)  (0, 2)  (0, 6)  0, 62  0, 2 2 

1,3m2  2,943m  0, 443

1,3m2  2,943m  0, 443  0

2,943  2,9432  (4)  (1,3)  (0, 443)


m
(2)  (1,3)
m1  0,15

m2  0,16
Digunakan nilai yang positif, maka m = 0,15 (minimum)
m dipakai adalah 0,6
(2.2) Menentukan kemiringan badan dam utama bagian hilir, n
Sesuai dengan butir 5.2.2 maka kemiringan badan dam utama bagian hilir ditetapkan
sebesar n = 0,20. Hal ini dimaksudkan supaya aliran debris tidak menyusur
permukaan badan dam bagian hilir dan aman terhadap benturan akibat batuan yang
jatuh.
(3) Dimensi lantai lindung
(3.1) Menentukan tebal lantai lindung
Tebal lantai lindung dapat ditentukan dengan menggunakan persamaan matematis
(6) dan persamaan empiris (7) atau (8).
(a) Persamaan matematis

4  h  U 
d  
3  Gc  1 

34
Untuk tinggi dam utama H m = 5m dengan tebal mercu pelimpah b1 = 3m dan

tinggi subdam H S  L5 = 3m dengan tebal mercu peluap b2 = 2m serta


kemiringan hulu badan dam m = 0,6 dan kemiringan badan hilir dam n = 0,2
maka diperoleh L2 = 7m dan L4 = 4,4m. Jika L1 = 2m, L3 = 14m dan perbedaan

kedalaman aliran di atas mercu dam utama dan mercu subdam  h = 2m maka:

L '  L1  L2  2  7  9m dan tebal lantai lindung ditentukan sebagaimana tabel


C.1 berikut.

Tabel C.1 Tebal lantai lindung menurut Teori Bligh’s dan Teori Lane
Teori Bligh’s Teori Lane
Panjang LCR  L1  L2  L3  L4  L5 1
LCR  L1   L2  L3  L4   L5
rayapan 3
LCR  2  7  14  4, 4  3  30, 4m 1
LCR LCR  2  7  14  4, 4  3  13, 46m
3
Kehilangan  L'   L' 
U     h U     h
tekanan ke  CR 
L  CR 
L
atas U  9   9 
U     2  0,59m U     2  1,336m
 30, 4  13, 46 
Tebal 4   h  U  4   h  U 
d   d  
lantai 3  GC  1  3  GC  1 
lindung d
4  2  0,59  4  2  1,336 
d   1, 446m d   0, 68m
3  2,3  1  3  2,3  1 

35
(b) Persamaan empiris
d  0,1  (0, 6 H  3h1  1)
d  0,1  (0, 6  5  3  1,5  1)
d  0, 65

Dari perhitungan secara matematis dan empiris tersebut diatas, ditentukan tebal
lantai lindung d = 1,5 m
(3.2) Menentukan panjang lantai lindung
Panjang lantai lindung (L) dapat ditentukan dengan menggunakan persamaan
matematis (9) – (18) atau persamaan empiris (19).

(a) Persamaan matematis


Qd 48
qo    3, 2m2 / s
B 15
qo 3, 2
Vo    2,13m / s
h1 1,5
1 1
  1 2   1 2
 2  H  2 h1    2  3,5  2 1,5  
LW  V0       2,13       1,98m
 g   9,8 
   
   

V3  2  g  ( H  h1 )  2  9,8  (3,5  1,5)  9,90m / s

Qd 48
q'    2m2 / s
B ' 24
q' 2
h3    0, 2m
V3 9,90

V3 9,90
Fr 3    7, 03
g  h3 9,8  0, 2

hj 
h3
2
  1 8 F r3
2

1 
0, 2
2
  1  8  7,03  1  1,91m
2

X W   j  h j  3  1,91  5, 73m

L  LW  XW  b2  1,98  5.73  2  9,72m

36
(b) Persamaan empiris
L  CL x( H  h1 )

Diambil CL  2,5 dan jika d  1,5m maka H  5  1,5  3,5m


L  2,5 x(3,5  1,5)  12,5m
Dari perhitungan secara matematis dan empiris tersebut di atas, dipakai
LW  14m

(4) Dimensi subdam


(4.1) Menentukan kemiringan badan subdam bagian hilir
Kemiringan badan subdam bagian hilir ditetapkan sama dengan kemiringan badan
dam utama bagian hilir yakni sebesar n = 0,2
(4.2) Menentukan kemiringan badan subdam bagian hilir
Tinggi mercu pelimpah subdam dari permukaan lantai lindung dapat ditentukan
secara matematis maupun empiris dengan menggunakan persamaan (20) s/d (22).
(a) Persamaan matematis
H '2  h j  h2

H '2  1,911  1,5  0, 411m

Dipakai H '2  1m
(b) Persamaan empiris
1 1
H '2   s / d   H m  d 
4 3

1 1
H '2   s / d   5  1,5  = 0,88 s/d 1,16 m
4 3
Dipakai H '2  1m

(5) Dimensi tembok tepi


Tinggi vertikal tembok tepi ditentukan dengan menggunakan persamaan (23) sebagai
berikut:
H SW  1,5  (h1  h1 )

H SW  1,5  (hd )

H SW  1,5  (3)  4,5m

37
(6) Stabilitas dam utama
(6.1) Menghitung gaya-gaya yang bekerja pada dam utama
Groundsill di Tukad (sungai) Aya Timur ini dengan tinggi H m  5m merupakan

bangunan sabodam rendah. Karena H m  15m maka standar perhitungan stabilitas


pada kondisi normal tidak perlu diperhitungkan melainkan cukup dengan
menganalisis pada kondisi banjir saja dan gaya-gaya yang diperhitungkan hanya
gaya akibat berat sendiri badan dam (weight of dam body) dan gaya akibat tekanan
air (static water preassure).
Perhitungan berat volume (spesific density) sebagai berikut:
 s  1700kg / m3  s  1700 x9,8  16660 N / m3  17kN / m3

W  1200kg / m3  s  1200 x9,8  12000 N / m3  12kN / m3

C  2300kg / m3  s  2300 x9,8  23000 N / m3  23kN / m3

Gambar C.2 Gaya-gaya yang bekerja pada badan dam utama groundsill

38
Tabel C.2 Gaya-gaya yang bekerja pada badan dam utama
Gaya (Newton) per m’ Lengan Momen (Nm)
Macam Beban Simbol Nilai Gaya (kN) (m) (thd titik O)
(a) (b) (c) (d) (e) = (c) x (d)
Gaya vertikal W1 (1/2)(3)(5)(17) 127,5 5 637,5
komponen vertikal
Gaya hidrostatik

akibat berat sendiri W2 (3)(5)(17) 255 2,5 637,5


dam utama
W3 (1/2)(1)(5)(17) 42,5 0,667 28,333
Gaya vertikal PV1 (1/2)(3)(5)(12) 90 6 540
akibat tekanan air PV2 (3)(1,5)(12) 54 5,5 297
PV3 (3)(1,5)(12) 54 2,5 135
Total gaya dan momen akibat gaya
hidrostatik pada komponen vertikal  Pv 623  Mv +2275,33
Gaya horizontal PH1 (1/2)(12)(15)2 150 1,667 -250
Gaya hidrostatik
pada komponen

akibat tekanan air PH2 (12)(1,5)(5) 90 2,5 -225


horizontal

Total gaya dan momen akibat gaya


hidrostatik pada komponen P H 240 M H -475
horizontal

(6.2) Syarat stabilitas

X
 M  2275,33  475  2,889m dan e  B  X  3,5  2,889  0,62m
1

 PV 623 2

 M   M   M  2275,333  (475)  1800,333kNm


V H

Nilai X positif, ini berarti titik X yang merupakan letak titik potong garis kerja
resultante (R) terhadap dasar dam utama berada disebelah kanan titik P. Jika latak
1
titik X terhadap pusat berat dasar dam utama sebagai eksentrisitas e  B 1 atau
6
0,62<1,17 ini berarti garis kerja resultante (R) berada di dalam inti (kern) atau seluruh
dasar dam utama mengalami desak.
Stabilitas dam utama memenuhi syarat sebagai berikut:
 0  X  B1 atau 0  2,889  7 (OK)

B1 2  B1
 X atau 2,33<2,88<4,66 (OK)
3 3

39
1
 e  B1 atau 0,62 < 1,17 (OK)
6
(6.3) Syarat stabilitas
(6.3.1) Stabilitas terhadap guling

SFguling 
M V

2275,333
 4,79  1,5 (aman)
M H 475

(6.3.2) Stabilitas terhadap geser


f  tan   tan 38  0, 78

f   PV 0,78  623
SFgeser    2,029  1,5 (aman)
P H 240

(6.3.3) Stabilitas terhadap daya dukung tanah fondasi

1 
 Pv  (1  6  e )  623  (1  6  0, 62 )  135,551 kN/m² < σijin tanah =245 kN/m² (OK)
B1 B1 7 7

2 
 Pv  (1  6  e )  623  (1  6  0, 62 )  42, 448 kN/m² > 0 (OK)
B1 B1 7 7
Tanah dasar cukup aman mendukung beban groundsill.

Catatan:
Daya dukung tanah, σijin tanah = 245 ton/m²
Atau: σijin tanah = 2,5 kg/cm² = (2,5)(9,8)(10) kN/ m² = 245 kN/ m²

40
(7) Stabilitas tembok tepi
(7.1) Menghitung gaya-gaya yang bekerja pada tembok tepi
Gaya-gaya yang bekerja pada tembok tepi dijelaskan pada Tabel C.3

Tabel C.3 Gaya-gaya yang bekerja pada tembok tepi


Gaya (Newton) per m’ Lengan Momen (Nm)
Macam Beban Simbol Nilai Gaya (kN) (m) (thd titik O)
(a) (b) (c) (d) (e) = (c) x (d)
Gaya vertikal WSW1 (1/2)(2,25)(4)(17) 86,06 1,5 129,093
akibat berat
komponen vertikal

WSW2 (1/2)(0,6)(4,5)(17) 22,95 2,45 56,227


Gaya hidrostatik

sendiri
WSW3 (1,5)(2,85)(17) 72,675 1,425 103,561
tembok tepi
Gaya vertikal
akibat berat
tanah yang WSW4 (1/2)(2,85-2,25)(4,5)(17) 22,95 2,65 60,817
membentuk
baji
Total gaya dan momen akibat
gaya hidrostatik pada  Pv 204,637  Mv +349,7
komponen vertikal
Gaya Pa1 (1/2)(17)(5,5+1,5)2(0,237) 72,792 1,5 -109,188
Gaya hidrostatik
pada komponen

horizontal
horizontal

akibat
tekanan air

Total gaya dan momen akibat


gaya hidrostatik pada P H 240 M H -475
komponen horizontal

41
Teori Rankine digunakan untuk menghitung koefisien tekanan tanah aktif sebagaimana
persamaan (36).
1  sin  
Ka   tan 2 (45  )
1  cos  2
1  sin  38
Ka   tan 2 (45  )  0, 237
1  cos  2
(7.2) Syarat stabilitas

X
 M  (349,7  (109,188))  1,175m
 Pv 204,637

Bsa 2,85
e X   1,175  0, 25
2 2

M  M V   M H  349,7  (109,188)  240,5 kN.m

 0  X  Bsa atau 0  1,175  2,85 OK

Bsa 2.Bsa
 X atau 0,95  1,175  1,9 OK
3 3
1
 e  Bsa atau 0, 25  0, 475 OK
6
(7.3) Perhitungan stabilitas
(7.3.1) Stabilitas terhadap guling

SFguling 
M V

349, 7
 3, 202 > 1,5 aman
M H 109,188

(7.3.2) Stabilitas terhadap geser


f   PV 0,577  204,637
SFgeser    1,623 > 1,5 aman
P H 72,792

(7.3.3) Stabilitas terhadap daya dukung tanah fondasi

1 
 Pv  (1  6  e )  204,637  (1  6  0, 25 )  109,546 kN/m² < σijin tanah =245 kN/m² (OK)
Bsa Bsa 2,85 2,85

2 
 Pv  (1  6  e )  204,637  (1  6  0, 25 )  34,058 kN/m² > 0 (OK)
Bsa Bsa 2,85 2,85
Tanah dasar cukup aman mendukung beban tembok tepi.

42
Gambar C.3 Struktur groundsill menggunakan panel SPS

Catatan : 1. Digunakan panel SPS dengan ukuran 100x450x35 (dalam cm);


2. Jumlah kebutuhan panel SPS menyesuaikan dengan dimensi rencana;
3. Perlu dilakukan analisa kapasitas panel dalam menahan beban yang bekerja.

43
Lampiran D
Daftar Simbol

44
45
46
Lampiran E
Daftar Istilah

Istilah Bahasa Indonesia Istilah Bahasa Asing


aliran flows
aliran debris debris flows
angkutan sedimen sediment transport
berat volume specific density
berat jenis unit weight
berat sendiri badan dam weight of dam body
bezuk torrent
coba-coba trial and error
dam utama main dam
debit desain design discharge
desain design
groundsill groundsill
inti kern
kenaikan dasar sungai river bed agradation
kemiringan dasar sungai dinamik dinamic equilibrium slope
kemiringan dasar sungai rencana designed riverbed gradient
kemiringan dasar sungai statik static equilibrium slope
lantai lindung apron
lubang alir driphole, drainhole
lubang atus the drops hole
mercu pelimpah dam crown
panjang lantai lindung the length of the apron
panjang rayapan percolation/ creep length
pelimpah overflow
penurunan dasar sungai river bed degradation
proteksi bangunan buffer fill
rapat massa mass density
rapat massa aliran debris (air+sedimen) mass density of debris flow
rapat massa pasangan beton mass density of concrete
rapat massa tanah mass density of soil
sayap lindung protection wing
sifat fisik tanah physical soil properties
sifat teknis tanah the technical nature of soil
stabilitas terhadap geser sliding
stabilitas terhadap guling overturning
subdam subdam
sudut geser dalam tanah angle of internal friction
sungai river
tangga pengaman safety ladder
tebal lantai lindung the thickness of the apron
tebal mercu pelimpah thicness of overflow
tekanan air water pressure
tekanan air statik static water pressure

47
tekanan ke atas uplift pressure
tembok tepi side wall
tinggi jagaan free board, wakking

48

Anda mungkin juga menyukai