Anda di halaman 1dari 120

LAPORAN KELUARGA BINAAN

PENDOKUMENTASIAN ASUHAN KEBIDANAN PADA KELUARGA


BINAAN TN. H, TN. A, DAN TN. H PISANGAN BARU RT/RW 08/14
DESA PISANGAN BARU KECAMATAN MATRAMAN JAKARTA
TIMUR PERIODE 27 JUNI S.D 08 JULI 2019

DISUSUN OLEH
BERTHA VELLY LIA
16.156.02.11.040

PROGRAM STUDI DIII KEBIDANAN


SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN MEDISTRA INDONESIA
JL. CUT MUTIA RAYA NO 88A, SEPANJANG JAYA, BEKASI
2019
LEMBARAN PENGESAHAN

MANAJEMEN ASUHAN KEBIDANAN PADA KELUARGA BINAAN


Tn.H. Tn.A, DAN Tn. H RT 08/RW 14 KELURAHAN PISANGAN
BARU KECAMATAN MATRAMAN DKI JAKARTA
PERIODE 27 Juni - 08 Juli 2019

Disusun Oleh :

Bertha Velly Lia

16.156.02.11.040

Ketua RW 014 Pembimbing


Akademik

Dadang Sudarto Haiun Nisa,SST.,M.Kes


NIDN : 0328117802

Mengetahui,

Ketua Program Studi Kepala Puskes Kecamatan Matraman

Puri Kresna wati,SST.,M.KM Dr.Susilo Nugroho

NIDN.031507830 NIDN : 03090409001

i
KATA PENGANTAR

Puji dan syukur penulis ucapkan kepada Allah SWT, berkat rahmat dan

hidayah – Nya, penulis dapat menyelesaikan Laporan Keluarga Binaan dengan

judul “Pendokumentasian Asuhan Kebidanan Keluarga Binaan pada Tn. H,

Tn. A, dan Tn. H di Pisangan Baru Rt/Rw 08/14 Desa Pisangan Baru

Kecamatan Matraman Jakarta Timur Tanggal 27 Juni s.d 08 Juli 2019”.

Laporan ini disusun untuk memenuhi tugas mata kuliah asuhan kebidanan

komunitas pada Program Studi DIII Kebidanan STIKes Medistra Indonesia.

Selama penyusunan laporan ini, penulis mendapat bantuan dari berbagai

pihak, untuk itu dengan segala hormat dan kerendahan hati penulis menyampaikan

penghargaan dan terima kasih kepada :

a. TUHAN Yang Maha Esa atas segala Rahmat dan Karunia-Nya sehingga

penulis dapat menyelesaikan Laporan Praktik Kerja Lapangan.

b. Linda K Telaumbanua, S, SST., M.Keb selaku Ketua STIKes Medistra

Indonesia

c. Nurmah, SST., M.Kes selaku Wakil Ketua I Bidang Akademik STIKes

Medistra Indonesia.

d. Farida Banjarnahor, SH selaku Wakil ketua II Bidang Administrasi dan

Kepegawaian STIKes Medistra Indonesia.

e. Riyen Sari,SST., M.Km selaku ketua PKMD

f. Hainun Nisa, SST., M.Kes selaku Wakil Ketua III Bidang Kemahasiswaan

STIKes Medistra Indonesia serta selaku pembimbing dan penguji terimakasih

atas support dan motivasi dan yang telah banyak memberikan pengarahan.

ii
g. Dr.Susilo Nugroho selaku Kepala Puskesmas Kecamatan Matraman

h. Dadang Sudarto Kepala RW 014

i. RT 008/RW 014 Desa Pisangan Baru Kec. Matraman Jakarta Timur yang

sudah banyak membantu selama pelaksaan PKL.

j. Kader Posyandu Desa Pisangan Baru Kec. Matraman Jakarta Timur yang

sudah banyak membantuselama pelaksaan PKL.

k. Keluarga Tn. H, Tn. A, dan Tn. H yang telah memberikan kepercayaan dalam

proses pengawasan kesehatan selama 12 hari.

l. Kedua Orang Tua Tercinta (Ayah Hr.Wanto dan Mam Reny Oct) sebagai

penyemangat, memberikan kasih sayang, serta do’a, dukungan semangat dan

materi yang selalu dilimpahkan selalu tiada henti – hentinya kepada penulis

agar terus maju dan meraih cita – cita.

m. Terimakasih untuk sahabat dan teman – teman seperjuangan yang telah

berjuang bersama dan saling memberikan semangat.

Laporan Keluarga Binaan ini masih jauh dari sempurna, oleh karena itu

penulis mengharapkan kritik dan saran yang bersifat membangun demi

kesempurnaan Pendokumentasian Keluarga Binaan ini.

Semoga Pendokumentasian Keluarga Binaan ini bermanfaat khususnya bagi

rekan seprofesi dan bagi pembaca pada umumnya.

Bekasi, Juli 2019


Penulis

Bertha Velly Lia


16.156.02.11.040

iii
DAFTAR ISI

LEMBARAN PENGESAHAN ........................................................................ i


KATA PENGANTAR ..................................................................................... ii
DAFTAR ISI .................................................................................................... iv

BAB I PENDAHULUAN
A. Latar Belakang ............................................................................... 1
B. Tujuan............................................................................................. 2
1. Tujuan Umum ........................................................................... 2
2. Tujuan Khusus .......................................................................... 2
C. Ruang Lingkup ............................................................................... 3
D. Metode Penulisan ........................................................................... 3
E. Sitematika Laporan ........................................................................ 4

BAB II TINJAUAN PUSTAKA


A. Konsep Menopause ........................................................................ 6
1. Definisi Menopause .................................................................. 6
2. Batasan Usia Menopause .......................................................... 7
3. Fase Klimakterium ................................................................... 7
4. Fisiologi Menopause ................................................................ 9
5. Perubahan Psikologis pada Masa Menopause .......................... 10
6. Perubahan Fisik pada Menopause ............................................ 11
7. Upaya untuk Memperlambat Dan Mengatasi Menopause ....... 12
B. Konsep Hipertensi .......................................................................... 13
1. Pengertian Hipertensi ............................................................... 13
2. Klasifikasi Hipertensi ............................................................... 14
3. Etiologi hipertensi .................................................................... 14
4. Tanda dan Gejala Hipertensi .................................................... 15
5. Faktor-faktor Resiko Hipertensi ............................................... 16
6. Perawatan Penderita Hipertensi di Rumah ............................... 19

BAB III LAPORAN KASUS


A. PENDOKUMENTASIAN ASUHAN KEBIDANAN
KELUARGA BINAAN TN. K ...................................................... 24
Kunjungan Ke – 1 .......................................................................... 24
Kunjungan ke – 2 ........................................................................... 33
Kunjungan ke – 3 ........................................................................... 35

BAB IV PEMBAHASAN
A. ASUHAN KEBIDANAN KELUARGA BINAAN TN. H ............ 37
Kunjungan ke – 1 ........................................................................... 37
Kunjungan ke – 2 ........................................................................... 37
Kunjungan ke – 3 ........................................................................... 38

BAB V PENUTUP

iv
A. Kesimpulan..................................................................................... 40
B. Saran ............................................................................................... 40
DAFTAR PUSTAKA

BAB I PENDAHULUAN
A. Latar Belakang ............................................................................... 41
B. Tujuan............................................................................................. 43
1. Tujuan Umum ........................................................................... 43
2. Tujuan Khusus .......................................................................... 43
C. Ruang Lingkup ............................................................................... 43
D. Metode Penulisan ........................................................................... 44
E. Sitematika Laporan ........................................................................ 44

BAB II TINJAUAN PUSTAKA


A. Konsep Keluarga Berencana (KB) ................................................. 46
1. Pengertian Keluarga Berencana (KB) ...................................... 46
2. Tujuan Pogram Keluarga Berencana (KB) ............................... 46
3. Kontrasepsi ............................................................................... 47
4. Macam – Macam Kontrasepsi .................................................. 48
B. Konsep Merokok ............................................................................ 55
1. Pengertian Merokok ................................................................. 55
2. Dampak Dari Tembakau ........................................................... 56
3. Berdasarkan jenisnya perokok dibedakan menjadi: ................. 56
4. Berdasarkan jumlahnya perokok dibagi menjadi: .................... 57
5. Inilah daftar beberapa penyakit, yang disebabkan oleh
rokok yaitu: ............................................................................... 57

BAB III LAPORAN KASUS


A. PENDOKUMENTASIAN ASUHAN KEBIDANAN
KELUARGA BINAAN TN. A ...................................................... 60
Kunjungan Ke – 1 .......................................................................... 60
Kunjungan ke – 2 ........................................................................... 70
Kunjungan ke – 3 ........................................................................... 73

BAB IV PEMBAHASAN
A. ASUHAN KEBIDANAN KELUARGA BINAAN TN. H ............ 76
Kunjungan ke – 1 ........................................................................... 76
Kunjungan ke – 2 ........................................................................... 76
Kunjungan ke – 3 ........................................................................... 77

BAB V PENUTUP
A. Kesimpulan..................................................................................... 78
B. Saran ............................................................................................... 78

DAFTAR PUSTAKA

BAB I PENDAHULUAN
A. Latar Belakang .............................................................................. 79

v
B. Tujuan ........................................................................................... 80
1. Tujuan Umum........................................................................ 80
2. Tujuan Khusus ....................................................................... 80
C. Ruang Lingkup ............................................................................. 81
D. Metode Penulisan .......................................................................... 81
E. Sitematika Laporan ....................................................................... 81

BAB II TINJAUAN PUSTAKA


A. Remaja ............................................................................................ 83
1. Pengertian Remaja .................................................................... 83
B. Periksa Payudara Sendiri (SADARI) ............................................. 87
1. Pengertian Sadari ...................................................................... 87
2. Tujuan SADARI ....................................................................... 89
3. Manfaat Sadari .......................................................................... 90
4. Langkah-langkah pemeriksaan SADARI ................................. 90

BAB III LAPORAN KASUS


1. PENDOKUMENTASIAN ASUHAN KEBIDANAN
KELUARGA BINAAN TN. H ...................................................... 94
Kunjungan ke-1 .............................................................................. 94
Kunjungan ke – 2 ........................................................................... 102
Kunjungan ke – 3 ........................................................................... 104

BAB IV PEMBAHASAN
A. ASUHAN KEBIDANAN KELUARGA BINAAN TN. A ............ 106
Kunjungan ke – 1 ........................................................................... 106
Kunjungan ke – 2 ........................................................................... 106
Kunjungan ke – 3 ........................................................................... 107

BAB V PENUTUP
A. Kesimpulan..................................................................................... 108
B. Saran ............................................................................................... 108

DAFTAR PUSTAKA
LAMPIRAN

vi
PENDOKUMENTASIAN ASUHAN KEBIDANAN PADA KELUARGA
BINAAN TN. H DI PISANGAN BARU RT.008 RW.014 DESA
PISANGAN BARU KECAMATAN MATRAMAN
JAKARTA TIMUR
PERIODE 27 JUNI S.D 08 JULI 2019

DISUSUN OLEH
BERTHA VELLY LIA
16.156.02.11.040

PROGRAM STUDI KEBIDANAN (DIII)


SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN MEDISTRA INDONESIA
JL. CUT MUTIA RAYA NO 88A, SEPANJANG JAYA, BEKASI
2019

vii
BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Menurut data dari WHO (World Health Organization), tampaknya

ledakan menopause pada tahun – tahun mendatang sulit sekali dibendung.

WHO memperkirakan ditahun 2030 nanti ada 1,2 miliar wanita yang berusia

diatas 50 tahun. Sebagian besar dari mereka (sekitar 80 persen) tinggal

dinegara berkembang. Dan setiap tahunnya populasi wanita menopause

meningkat sekitar 3 persen. Perkiraan kasar menunjukkan akan terdapat

sekitar 30 – 40 juta kaum wanita usia lanjut (wulan) dari seluruh jumlah

penduduk Indonesia yang sebesar 240 – 250 juta. Dalam kategori wulan

tersebut (usia lebih dari 60 tahun), hampir 100 persen telah mengalami

menopause dengan segala akibat serta dampak yang menyertainya.

Seorang perempuan akan mengalami berhentinya siklus menstruasi

selama 12 bulan berturut-turut yang diakibatkan oleh ovarium secara progresif

telah gagal dalam memproduksi estrogen. Keadaan tersebut disebut sebagai

menopause. Pada setiap tahunnya jumlah wanita menopause akan selalu

bertambah 3%, pada tahun 2030 diperkirakan akan ada sekitar 1,2 miliar

perempuan yang berusia di atas 50 tahun. Sebagian besar mereka tinggal di

negara berkembang, yang berarti perhatian terhadap kesehatan perempuan

menopause semakin meningkat agar perempuan pada dapat mencapai

kesehatan yang optimal secara fisik dan psikologis. Sebelum mengalami

menopause ada fase peralihan antara siklus ovarium yang normal menuju

1
kemunduran fungsi ovarium yang di sebut sebagai masa perimenopause. Masa

3-5 tahun setelah berhenti menstruasi disebut sebagai masa pasca menopause,

atau yang lebih dikenal dengan masa klimakterium. (Baziad, 2009, dalam

Journal Asuhan Ibu & Anak 2017). Usia perempuan ketika memasuki fase

klimakterium berbeda-beda. Sebagian besar klimakterium terjadi pada usia 45-

50 tahun, dengan rata rata usia 48,7 (Bairy, et al, 2009, dalam Journal Asuhan

Ibu & Anak 2017). Perempuan di Indonesia rata-rata mengalami menopause

pada usia 48-50 tahun (Afadi,2013). Masalah fisik dan psikologis yang

dialami perempuan pada menopause akan berkaitan dengan kualitas hidup

seseorang. kualitas hidup adalah suatu multidimensional yang mengacu

kepada kesejahteraan individual. Dimensi dasar dari penilaian kualitas hidup

adalah mencakup aspek fungsi fisik, pembatasan peranan fisik, rasa nyeri,

kesehatan secara umum, vitalitas, fungsi sosial, pembatasan peranan sosial,

kesehatan mental emosi, kepuasan dan fungsi seks.(Geraldine,1996 dalam

Journal Asuhan Ibu & Anak 2017).

B. Tujuan

1. Tujuan Umum

Dapat melaksanakan asuhan kebidanan komunitas pada keluarga Tn.

H di Pisangan Baru, Rt 08/Rw. 14, Kecamatan Matraman, Kelurahan

Pisangan Baru.

2. Tujuan Khusus

a. Mampu melakukan pengkajian pada keluarga Tn.H khususnya Ny.A

dengan MENOPAUSE dengan hipertensi.

2
b. Mampu menentukan interpretasi data pada pada keluarga Tn.H

khususnya Ny.A MENOPAUSE dengan hipertensi.

c. Mampu menentukan identifikasi masalah pada keluarga Tn. H

khususnya Ny.A dengan MENOPAUSE dengan hipertensi

d. Mampu menentukan identifikasi masalah potensial pada keluarga

Tn.H khususnya Ny.A dengan MENOPAUSE dengan hipertensi

e. Mampu melaksanakan rencana tindakan kebidanan pada keluarga

Tn.H khususnya Ny.A dengan MENOPAUSE dengan hipertensi.

f. Mampu melaksanakan tindakan kebidanan pada keluarga Tn.H

khususnya Ny.A dengan MENOPAUSE dengan hipertensi.

g. Mampu melaksanakan evaluasi tindakan kebidanan pada keluarga

Tn.H khususnya Ny.A dengan MENOPAUSE dengan hipertensi

C. Ruang Lingkup

Penulisan laporan kegiatan praktek kebidanan ini merupakan suatu

bentuk laporan pemberian asuhan kebidanan tentang masalah tanda-tanda

menopause dan pencegahan naiknya tekanan darah tinggi pada keluarga

binaan Tn. H khusunya Ny. A yang dilaksanakan pada tanggal 27 Juni sampai

dengan 08 Juli 2019 di Pisangan Baru Rt.008 Rw.014 Desa Pisangan Baru

Kecamatan Matraman Jakarta Timur.

D. Metode Penulisan

Metode yang digunakan adalah hasil dari pendekatan proses asuhan

kebidanan mulai dari wawancara, diagnosa, perencanaan, pelaksanaan, dan

evaluasi secara langsung yang dilakukan kepada keluarga binaan. Teknik yang

3
digunakan pada saaat pendataan adalah wawancara, observasi, pemeriksaan

fisik, diskusi, dan intervensi.

E. Sitematika Laporan

BAB I Pendahuluan

A. Latar Belakang

B. Tujuan

C. Ruang Lingkup

D. Metode Penulisan

E. Sistematika Penulisan

BAB II Tinjauan Pustaka

A. Konsep Keluarga

B. Konsep Keluarga Berencana

BAB III Laporan Kasus

A. Subjektif

B. Objektif

C. Assessment

D. Plan

BAB IV Pembahasan

A. Tahap Pengumpulan Data

B. Interpretasi Data Dasar

C. Mengidentifikasi Diagnosa atau Masalah Potensial dan

Mengantisipasi Penanganannya

D. Menetapkan Kebutuhan terhadap Tindakan Segera

E. Menyusun Rencana Asuhan yang Menyeluruh

4
F. Pelaksanaan Langsung Asuhan dengan Efisien dan Aman

BAB V Penutup

A. Kesimpulan

B. Saran

Daftar Pustaka

Pendokumentasian kunjungan keluarga binaan

Leafleat

5
BAB II

TINJAUAN PUSTAKA

A. Konsep Menopause

1. Definisi Menopause

Menoupase didefinisikan oleh WHO sebagai penghentian menstruasi

secara permanen akibat hilangnya aktivitas folikular ovarium. Setelah 12

bulan amenorea berturut-turut, periode menstruasi terakhir secara

retrospektif ditetapkan sebagai saat menopause (Kuncara, 2007).

Menopause adalah berhentinya secara fisiologis siklus menstruasi yang

berkaitan dengan tingkat lanjut usia perempuan. Seorang wanita yang

mengalami menopause alamiah sama sekali tidak dapat mengetahui

apakah saat menstruasi tertentu benar-benar merupakan menstruasinya

yang terakhir sampai satu tahun berlalu (Wijayanti, 2009).

Menopause adalah suatu fase dari kehidupan wanita yang ditandai

dengan berakhirnya menstruasi dan berhentinya fungsi reproduksi, namun

seorang wanita dikatakan telah mengalami menopause setelah dia tidak

mengalami menstruasi minimal selama 12 bulan. Semakin sedikit folikel

berkembang, semakin kurang pembentukan hormon di ovarium, yaitu

hormon progesteron dan estrogen. Haid akan menjadi tidak teratur hingga

akhirnya endometrium akan kehilangan rangsangan hormon estrogen.

Lambat laun haid pun berhenti yang disebut proses menopause. Menurut

Prawirohardjo (2012), menopause merupakan suatu akhir proses biologis

dari siklus menstruasi yang terjadi karena penurunan hormon estrogen

6
yang dihasilkan ovarium. Menopause mulai pada umur yang berbeda

umumnya adalah sekitar umur 50 tahun. Menopause adalah haid terakhir,

atau saat terjadinya haid terakhir. Diagnosis menopause dibuat setelah

terdapat amenorea sekurang-kurangnya satu tahun. Berhentinya haid dapat

didahului oleh siklus haid yang lebih panjang, dengan perdarahan yang

berkurang. Dari beberapa pendapat diatas dapat disimpulkan bahwa

menopause merupakan berhentinya menstruasi yang permanen, sekurang-

kurangnya satu tahun.

2. Batasan Usia Menopause

Ratna (2014) menemukan bahwa usia wanita menopause terbanyak

adalah umur 45-54 tahun (73,1%) dengan usia rata-rata yaitu 50

tahun.Menurut Prawirohardjo (2008), menopause mulai pada umur 50-51

tahun dengan usia menopause yang relatif sama antara di Indonesia

maupun negara-negara Barat dan Asia yaitu sekitar 50 tahun. Perempuan

biasanya mengalami menopause pada usia40-58 tahun, dengan usia rata-

rata menjadi 51 tahun (Kasdu, 2002). Sehingga dapat disimpulkan bahwa

usia rata-rata menopause adalah 50 tahun.

3. Fase Klimakterium

Menurut Sastrawinata (2004), klimakterium merupakan masa

peralihan antara masa reproduksi dan masa senium. Bagian klimakterium

sebelum menopause disebut pramenopause dan bagian sesudah menopause

disebut pascamenopause. Klimakterium bukan suatu keadaan patologik,

melainkan suatu masa peralihan yang normal. Fase Klimakterium terbagi

dalam beberapa fase:

7
a. Pramenopause, Yaitu masa 4-5 tahun sebelum menopause, sekitar usia

40 tahun dengan dimulainya siklus haid yang tidak teratur,

memanjang, sedikit, atau banyak, yang kadang-kadang disertai dengan

rasa nyeri. Pada wanita tertentu telah muncul keluhan vasomotorik

atau keluhan sindroma prahaid. Dari hasil analisis hormonal dapat

ditemukan kadar FSH dan estrogen yang tinggi atau normal. Kadar

FSH yang tinggi dapat mengakibatkan terjadinya stimulasi ovarium

yang berlebihan sehingga kadang-kadang dijumpai kadar estrogen

yang sangat tinggi. Keluhan yang muncul pada fase pramenopause ini

ternyata dapat terjadi baik pada keadaan sistem hormon yang normal

maupun tinggi.

b. Menopause, setelah memasuki usia menopause selalu ditemukan kadar

FSH yang tinggi (>35 mIU/ml). Pada awal menopause kadang-kadang

kadar estrogen rendah. Pada wanita gemuk,kadar estrogen biasanya

tinggi. Bila seorang wanita tidak haid selama 12 bulan dan dijumpai

kadar FSH >35 mIU/ml dan kadar estradiol <30 pg/ml, maka wanita

tersebut dapat dikatakan telah mengalami menopause.

c. Pascamenopause, Yaitu masa 3-5 tahun setelah menopause. Pasca

menopause adalah masa setelah menopause sampai senium yang

dimulai setelah 12 bulan amenorea. Kadar FSH dan LH sangat tinggi

(>35 mIU/ml) dan kadar estrodiol yang rendah mengakibatkan

endometrium menjadi atropi sehingga haid tidak mungkin terjadi lagi.

Namun, pada wanita yang gemuk masih dapat ditemukan kadar

estradiol yang tinggi. Hampir semua wanita pasca menopause

8
umumnya telah mengalami berbagai macam keluhan yang diakibatkan

oleh rendahnya kadar estrogen.

d. Senium, yaitu masa sesudah pascamenopause, ketika telah tercapai

keseimbangan baru dalam kehidupan wanita, sehingga tidak ada lagi

gangguan vegetatif maupun psikis.

4. Fisiologi Menopause

Pada usia 40-50 tahun, siklus seksual biasanya menjadi tidak teratur,

dan ovulasi sering tidak terjadi. Sesudah beberapa bulan sampai beberapa

tahun, siklus terhenti sama sekali. Periode ketika siklus terhenti dan

hormon-hormon kelamin wanita menghilang dengan cepat sampai hampir

tidak ada disebut sebagai menopause. Penyebab menopause adalah

“matinya” (burning out) ovarium. Sepanjang kehidupan seksual seorang

wanita, kira-kira 400 folikel primordial tumbuh menjadi folikel matang

dan berovulasi, dan beratus-ratus dari ribuan ovum berdegenerasi. Pada

usia sekitar 45 tahun, hanya tinggal beberapa folikel-folikel primordial

yang akan dirangsang oleh FSH dan LH, dan produksi estrogen dari

ovarium berkurang sewaktu jumlah folikel primordial mencapai nol.

Ketika produksi estrogen turun di bawah nilai kritis, estrogen tidak lagi

menghambat produksi gonadotropin FSH dan LH. Sebaliknya,

gonadotropin FSH dan LH (terutama FSH) diproduksi sesudah menopause

dalam jumlah besar dan kontinu, tetapi ketika folikel primordial yang

tersisa menjadi atretik, produksi estrogen oleh ovarium turun secara nyata

menjadi nol (Guyton, 2011).

9
5. Perubahan Psikologis pada Masa Menopause

Menurut (Mubarak, 2012; 328), beberapa keluhan psikologis yang

merupakan tanda gejala dari menopause adalah sebagai berikut :

a. Daya ingatan menurun.

Gejala ini terlihat bahwa sebelum menopause wanita dapat mengingat

dengan mudah, namun sesudah mengalami menopause terjadi

kemunduran dalam mengingat, bahkan sering lupa pada hal-hal

sederhana.

b. Timbul kecemasan

Banyak wanita yang mengeluh bahwa setelah menopause, mereka

menjadi pencemas. Kecemasan yang timbul sering dihubungkan

dengan adanya kekhawatiran dalam menghadapi situasi yang

sebelumnya tidak pernah dikhawatirkan dalam menghadapi situasi

yang sebelumnya tidak pernah dikhawatirkan. Misalnya jika dulu biasa

pergi sendirian pergi sendirian ke luar kota, sekarang merasa cemas

dan khawatir. Hal itu sering diperkuat oleh larangan oleh anak-

anaknya. Kecemaasn pada wanita lansia yang telah menopause

umumnya bersifat relatif, artinya ada orang cemas dan khawatir.

c. Mudah tersinggung

Gejala ini lebih mudah terlihat dibandingkan dengan kecemasan.

Wanita lebih mudah tersinggungdan marah terhadap sesuatu yang

sebelumya dianggap tidak menganggu. Perasaannya menjadi sangat

sensitif terhadap tidak mengganggu. Perasaannya menjadi sangat

sensitive terhadap sikap dan perilaku orang-orang disekitarnya,

10
terutama jika sikap dan perilaku tersebut dipersepsikan menyinggung

proses penerimaan yang sedang terjadi dalam dirinya.

d. Mengalami stress Ketegangan perasaan atau selalu beredar dalam

lingkungan pekerjaan, pergaulan social, kehidupan rumah tangga dan

bahkan menyelusup ke dalam tidur. Jika tidak ditanggulangi stress

dapat menyita energi, mengurangi produktivitas kerja dan menurunkan

kekebalan terhadap penyakit. Ditingkat psikologis, respon orang

terhadap sumber stress tidak bias diramalkan. Perbedaan suasana hati

dan emosi dapat menimbulkan beragam reaksi, mulai dari reaksi marah

sampai akhirnya ke hal-hal yang lebih sulit untuk dikendalikan.

e. Depresi

Wanita yang mengalami depresi sering merasa sedih karena

kehilangan kemampuan untuk bereproduksi, sedih karena

kehilangankemampuan untuk bereproduksi, sedih karena kehilangan

kesempatan untuk memiliki anak, atau sedih karena kehilangan daya

tarik.

6. Perubahan Fisik pada Menopause

Beberapa keluhan fisik yang merupakan tanda dan gejala dari

menopause yaitu:

a. Ketidakteraturan Siklus Haid

Setiap wanita akan mulai mengalami siklus haid yang tidak teratur,

dapat menjadi lebih panjang atau lebih pendek sampai akhirnya

berhenti. Terdapat perdarahan yang datangnya tidak teratur dalam

rentang beberapa bulan kemudian berhenti sama sekali.

11
b. Gejolak Rasa Panas (hot flushes)

Terdapat sekitar 40% wanita mengeluh bahwa siklus haidnya tidak

teratur. Keadaan ini meningkat sampai 60% pada waktu 1-2 tahun

menjelang haid berhenti total atau menopause. Rasa panas ini sering

disertai dengan warna kemerahan pada kulit dan berkeringat.

c. Kekeringan Vagina

Kekeringan vagina terjadi karena leher rahim sedikit sekali

mensekresikan lendir. Penyebabnya adalah kekurangan estrogen yang

menyebabkan liang vagina menjadi lebih tipis, lebih kering dan kurang

elastis. Alat kelamin mulai mengerut, liang senggama kering sehingga

menimbulkan nyeri pada saat senggama, menahan kencing terutama

pada saat batuk, bersin, tertawa dan orgasme.

d. Menurunnya gairah seks

Wanita mengalami penurunan dalam kadar testosteron mereka

selama pra menopause ini dapat mengakibatkan hilangnya hasrat

seksual. Tapi bagi sebagian wanita masalah libido terkait dengan

kurangnya hormon estrogen atau menipisnya jaringan vagina. (Baziad,

2003 ; Kasdu, 2002 ; Northrup, 2006 ; Wijayanti, 2009).

7. Upaya untuk Memperlambat Dan Mengatasi Menopause

Menurut Mubarak, 2012 hal. 338 datangnya masa menopause tidak

perlu cemas. Karena selain dapat diatasi dengan terapi hormone pengganti,

kehadiran menopause ternyata dapat diperlambat dengan mengatur dan

memulai kehidupan yang lebih sehat. Adapun persiapan-persiapan yang

dapat kita lakukan antara lain sebagai berikut :

12
1) Mengkonsumsi makanan yang mengandung vitamin seperti buah

dan sayuran

2) Berolahraga teratur

3) Makanan yang baik dan bergizi

4) Melakukan hobi

5) Mengurangi konsumsi kopi, teh, minuman soda dan alkohol.

6) Menghindari rokok

7) Tetaplah berkarya dan usahakan dapat memberikan manfaat bagi

orang lain

8) Berfikirlah bahwa menopause itu adalah sesuatu yang wajar

9) Terlibat dalam aktivitas-aktivitas keagamaan dan sosial

10) Bersilaturrahmi denagn teman bersama untuk bertukar fikiran

11) Mengkomunikasikan masalah dengan pasangan

12) Tingkatkan ibadah

B. Konsep Hipertensi

1. Pengertian Hipertensi

Hipertensi didefinisikan sebagai tekanan darah persisten dimana

tekanan sistoliknya di atas 140 mmHg dan tekanan diastolik diatas 90

mmHg. Pada populasi lanjut usia, hipertensi didefinisikan sebagai tekanan

sistolik 160 mmHg dan tekanan diastolik 90 mmHg (Sheps,2005).

Hipertensi diartikan sebagai peningkatan tekanan darah secara terus

menerus sehingga melebihi batas normal. Tekanan darah normal adalah

110/90 mmHg. Hipertensi merupakan produk dari resistensi pembuluh

darah perifer dan kardiak output (Wexler, 2002)

13
2. Klasifikasi Hipertensi

b. Berdasarkan penyebab dikenal dua jenis hipertensi, yaitu :

1) Hipertensi primer (esensial) Adalah suatu peningkatan persisten

tekanan arteri yang dihasilkan oleh ketidakteraturan mekanisme

kontrol homeostatik normal, Hipertensi ini tidak diketahui

penyebabnya dan mencakup + 90% dari kasus hipertensi

(Wibowo, 1999).

2) Hipertensi sekunder Adalah hipertensi persisten akibat kelainan

dasar kedua selain hipertensi esensial. Hipertensi ini penyebabnya

diketahui dan ini menyangkut + 10% dari kasus-kasus hipertensi.

(Sheps, 2005).

c. Berdasarkan bentuk hipertensi,yaitu :

1) Hipertensi diastolik (diastolic hypertension) yaitu peningkatan

tekanan diastolik tanpa diikuti peningkatan tekanan sistolik.

Biasanya ditemukan pada anak-anak dan dewasa muda.

2) Hipertensi campuran (sistol dan diastol yang meninggi) yaitu

peningkatan tekanan darah pada sistol dan diastol.

3) Hipertensi sistolik (isolated systolic hypertension) yaitu

peningkatan tekanan sistolik tanpa diikuti peningkatan tekanan

diastolik. Umumnya ditemukan pada usia lanjut. (Gunawan, 2001)

3. Etiologi hipertensi

Corwin (2000) menjelaskan bahwa hipertensi tergantung pada

kecepatan denyut jantung, volume sekuncup dan Total Peripheral

Resistance (TPR). Maka peningkatan salah satu dari ketiga variabel yang

14
tidak dikompensasi dapat menyebabkan hipertensi. Peningkatan kecepatan

denyut jantung dapat terjadi akibat rangsangan abnormal saraf atau

hormon pada nodus SA. Peningkatan kecepatan denyut jantung yang

berlangsung kronik sering menyertai keadaan hipertiroidisme. Namun,

peningkatan kecepatan denyut jantung biasanya dikompensasi oleh

penurunan volume sekuncup atau TPR, sehingga tidak meninbulkan

hipertensi (Astawan,2002).

Peningkatan volume sekuncup yang berlangsung lama dapat terjadi

apabila terdapat peningkatan volume plasma yang berkepanjangan, akibat

gangguan penanganan garam dan air oleh ginjal atau konsumsi garam yang

berlebihan. Peningkatan pelepasan renin atau aldosteron maupun

penurunan aliran darah ke ginjal dapat mengubah penanganan air dan

garam oleh ginjal. Peningkatan volume plasma akan menyebabkan

peningkatan volume diastolik akhir sehingga terjadi peningkatan volume

sekuncup dan tekanan darah. Peningkata preload biasanya berkaitan dengan

peningkatan tekanan sistolik (Amir,2002).

4. Tanda dan Gejala Hipertensi

Pada pemeriksaan fisik, tidak dijumpai kelainan apapun selain tekanan

darah yang tinggi, tetapi dapat pula ditemukan perubahan pada retina,

seperti perdarahan, eksudat (kumpulan cairan), penyempitan pembuluh

darah, dan pada kasus berat, edema pupil (edema pada diskus optikus).

Individu yang menderita hipertensi kadang tidak menampakan gejala

sampai bertahun-tahun. Gejala bila ada menunjukan adanya kerusakan

vaskuler, dengan manifestasi yang khas sesuai sistem organ yang

15
divaskularisasi oleh pembuluh darah bersangkutan. Perubahan patologis

pada ginjal dapat bermanifestasi sebagai nokturia (peningkatan urinasi pada

malam hari) dan azetoma [peningkatan nitrogen urea darah (BUN) dan

kreatinin]. Keterlibatan pembuluh darah otak dapat menimbulkan stroke

atau serangan iskemik transien yang bermanifestasi sebagai paralisis

sementara pada satu sisi (hemiplegia) atau gangguan tajam penglihatan

(Wijayakusuma,2014).

5. Faktor-faktor Resiko Hipertensi

Faktor resiko hipertensi meliputi : Faktor usia sangat berpengaruh

terhadap hipertensi karena dengan bertambahnya umur maka semakin

tinggi mendapat resiko hipertensi. Insiden hipertensi makin meningkat

dengan meningkatnya usia. Ini sering disebabkan oleh perubahan alamiah

di dalam tubuh yang mempengaruhi jantung, pembuluh darah dan hormon.

Hipertensi pada yang berusia kurang dari 35 tahun akan menaikkan insiden

penyakit arteri koroner dan kematian prematur (Julianti, 2010).

Jenis kelamin juga sangat erat kaitanya terhadap terjadinya hipertensi

dimana pada masa muda dan paruh baya lebih tinggi penyakit hipertensi

pada laki-laki dan pada wanita lebih tinggi setelah umur 55 tahun, ketika

seorang wanita mengalami menopause (Depkes@gmail.com).

Riwayat keluarga juga merupakan masalah yang memicu masalah

terjadinya hipertensi hipertensi cenderung merupakan penyakit keturunan.

Jika seorang dari orang tua kita memiliki riwayat hipertensi maka

sepanjang hidup kita memiliki kemungkinan 25% terkena hipertensi (

Astawan,2012 ).

16
Garam dapur merupakan faktor yang sangat dalam patogenesis

hipertensi. Hipertensi hampir tidak pernah ditemukan pada suku bangsa

dengan asupan garam yang minimal. Asupan garam kurang dari 3 gram tiap

hari menyebabkan hipertensi yang rendah jika asupan garam antara 5-15

gram perhari, prevalensi hipertensi meningkat menjadi 15-20%. Pengaruh

asupan garam terhadap timbulnya hipertensi terjadai melalui peningkatan

volume plasma, curah jantung dan tekanan darah (Basha, 2014).

Garam mengandung 40% sodium dan 60% klorida. Orang-orang peka

sodium lebih mudah meningkat sodium, yang menimbulkan retensi cairan

dan peningkatan tekanan darah. Garam berhubungan erat dengan terjadinya

tekanan darah tinggi gangguan pembuluh darah ini hampir tidak ditemui

pada suku pedalaman yang asupan garamnya rendah. Jika asupan garam

kurang dari 3 gram sehari prevalensi hipertensi presentasinya rendah, tetapi

jika asupan garam 5-15 gram perhari, akan meningkat prevalensinya 15-

20%. Garam mempunyai sifat menahan air. Mengkonsumsi garam lebih

atau makan-makanan yang diasinkan dengan sendirinya akan menaikan

tekanan darah. Hindari pemakaian garam yang berkebih atau makanan yang

diasinkan. Hal ini tidak berarti menghentikan pemakaian garam sama sekali

dalan makanan. Sebaliknya jumlah garam yang dikonsumsi batasi

(Wijayakusuma, 2013).

Merokok merupakan salah satu faktor yang dapat diubah, adapun

hubungan merokok dengan hipertensi adalah nikotin akan menyebabkan

peningkatan tekana darah karena nikotin akan diserap pembulu darah kecil

dalam paru-paru dan diedarkan oleh pembulu dadarah hingga ke otak, otak

17
akan bereaksi terhadap nikotin dengan member sinyal pada kelenjar adrenal

untuk melepas efinefrin (Adrenalin). Hormon yang kuat ini akan

menyempitkan pembulu darah dan memaksa jantung untuk bekerja lebih

berat karena tekanan yang lebih tinggi.Selain itu, karbon monoksida dalam

asap rokokmenggantikan iksigen dalam darah. Hal ini akan

menagakibatkan tekana darah karena jantung dipaksa memompa untuk

memasukkan oksigen yang cukup kedalam orga dan jaringan tubuh (

Astawan, 2002 ).

Aktivitas sangat mempengaruhi terjadinya hipertensi, dimana pada

orang yang kuan aktvitas akan cenderung mempunyai frekuensi denyut

jantung yang lebih tingi sehingga otot jantung akan harus bekerja lebih

keras pada tiap kontraksi. Makin keras dan sering otot jantung memompa

maka makin besar tekanan yang dibebankan pada arteri ( Amir, 2002 ).

Stress juga sangat erat merupakan masalah yang memicu terjadinya

hipertensi dimana hubungan antara stress dengan hipertensi diduga melalui

aktivitas saraf simpatis peningkatan saraf dapat menaikan tekanan darah

secara intermiten (tidak menentu). Stress yang berkepanjangan dapat

mengakibatkan tekanan darah menetap tinggi. Walaupun hal ini belum

terbukti akan tetapi angka kejadian di masyarakat perkotaan lebih tinggi

dibandingkan dengan di pedesaan. Hal ini dapat dihubungkan dengan

pengaruh stress yang dialami kelompok masyarakat yang tinggal di kota

(Dunitz, 2001).

18
6. Perawatan Penderita Hipertensi di Rumah

Perawatan penderita hipertensi pada umumnya dilakukan oleh

keluarga dengan memperhatikan pola hidup dan menjaga psikis dari

anggota keluarga yang menderita hipertensi. Pengaturan pola hidup sehat

sangat penting pada klien hipertensi guna untuk mengurangai efek buruk

dari pada hipertensi. Adapun cakupan pola hidup antara lain berhenti

merokok, mengurangi kelebihan berat badan, menghindari alkohol,

modifikasi diet. Dan yang mencakup psikis antara lain mengurangi stres,

olahraga, dan istirahat (Amir, 2002 ).

Merokok sangat besar perananya meningkatkan tekanan darah, hal ini

disebabkan oleh nikotin yag terdapat didalam rokok yang memicu hormon

adrenalin yang menyebabkan tekana darah meningkat. Nikotin diserap oleh

pembuluh-pembuluh darah didalam paru dan diedarkan keseluruh aliran

darah lainnya sehingga terjadi penyempitan pembuluh darah. Hal ini

menyebabkan kerja jantung semakin meningkat untuk memompa darah

keseluruh tubuh melalui pembuluh darah yang sempit. Dengan berhenti

merokok tekanan darah akan turun secara perlahan , disamping itu jika

masih merokok maka obat yang dikonsumsi tidak akan bekerja secar

optimal dan dengan berhenti merokok efektifitas obat akan meningkat (

Santoso, 2001 ).

Mengurangi berat badan juga menurunkan resiko diabetes, penyakit

kardiovaskular, dan kanker. Secara umum, semakin berat tubuh semakin

tinggi tekanan darah, jika menerapkan pola makan seimbang maka dapat

19
mengurangi berat badan dan menurunkan tekanan darah dengan cara yang

terkontrol .

Alkohol dalam darah merangsang adrenalin dan hormone –hormon

lain yang membuat pembuluh darah menyempit atau menyebabkan

penumpukan natrium dan air. Minum-minuman yang beralkohol yang

berlebih juga dapat menyebabkan kekurangan gizi yaitu penurunan kadar

kalsium.Mengurangi alkohol dapat menurunkan tekanan sistolik 10 mmhg

dan diastolik 7 mmhg.

Modifikasi diet atau pengaturan diet sangat penting pada klien

hipertensi, tujuan utama dari pengaturan diet hipertensi adalah mengatur

tentang makanan sehat yang dapat mengontrol tekanan darah tinggi dan

mengurangi penyakiit kardiovaskuler. Secara garis besar, ada empat macam

diet untuk menanggulangi atau minimal mempertahankan keadaan tekana

darah , yakni : diet rendah garam , diet rendah kolestrol, lemak terbatas

serta tinggi serat, dan rendah kalori bila kelebihan berat badan

(Astawan,2002). Diet rendah garam diberikan kepada pasien dengan edema

atau asites serta hipertensi. Tujuan diet rendah garam adalah untuk

menurunkan tekanan darah dan untuk mencegah edema dan penyakit

jantung (lemah jantung). Adapun yang disebut rendah garam bukan hanya

membatasi konsumsi garam dapur tetapi mengkonsumsi makanan rendah

sodium atau natrium (Na). Oleh karena itu yang sangat penting untuk

diperhatikan dalam melakukan diet rendah garam adalah komposisi

makanan yang harus mengandung cukup zat – zat gizi, baik kalori, protein,

mineral maupun vitamin dan rendah sodium dan natrium (Gunawan, 2001).

20
Sumber sodium antara lain makanan yang mengandung soda kue,

baking powder, MSG(Mono Sodium Glutamat), pengawet makanan atau

natrium benzoat (Biasanya terdapat didalam saos, kecap, selai, jelly),

makanan yang dibuat dari mentega serta obat yang mengandung natrium

(obat sakit kepala). Bagi penderita hipertensi, biasakan penggunaan obat

dikonsultasikan dengan dokter terlebih dahulu. ( Hayens, 2003 ).

Diet rendah kolestrol dan lemak terbatas. Di dalam tubuh terdapat tiga

bagian lemak yaitu : kolestrol, trigeserida, dan pospolipid.Tubuh

memperoleh kolestrol dari makanan sehari – hari dan dari hasil sintesis

dalam hati. Kolestrol dapat berbahaya jika dikonsumsi lebih banyak dari

pada yang dibutuhkan oleh tubuh, peningkatan kolestrol dapat terjadi

karena terlalu banyak mengkonsumsi makanan yang mengandung kolestrol

tinggi dan tubuh akan mengkonsumsi sekitar 25 – 50 % dari setiap

makanan ( Amir, 2012 ).

Diet tinggi serat sangat penting pada penderita hipertensi, serat terdiri

dari dua jenis yaitu serat kasar ( Crude fiber ) dan serat kasar banyak

terdapat pada sayuran dan buah – buahan, sedangkan serat makanan

terdapat pada makanan karbohidrat yaitu : kentang, beras, singkong dan

kacang hijau. Serat kasar dapat berfungsi mencegah penyakit tekanan darah

tinggi karena serat kasar mampu mengikat kolestrol maupun asam empedu

dan selanjutnya membuang bersama kotoran. Keadaan ini dapat dicapai

jika makanan yang dikonsumsi mengandung serat kasar yang cukup tinggi

(Mayo, 2012).

21
Diet rendah kalori dianjurkan bagi orang yang kelebihan berat

badan.Kelebihan berat badan atau obesitas akan berisiko tinggi terkena

hipertensi. Demikian juga dengan orang yang berusia 40 tahun mudah

terkena hipertensi. Dalam perencanaan diet, perlu diperhatikan hal – hal

berikut :

a. Asupan kalori dikurangi sekitar 25% dari kebutuhan energi atau 500

kalori untuk penurunan 500 gram atau 0.5 kg berat badan per minggu.

b. Menu makanan harus seimbang dan memenuhi kebutuhan zat gizi.

c. Perlu dilakukan aktifitas olah raga ringan.

Stres tidak menyebabkan hipertensi yang menetap, tetapi stress berat

dapat menyebabkan kenaikan tekanan darah yang nersifat sementara yang

sangat tinggi. Jika periode stress sering terjadi maka akan mengalami

kerusakan pada pembuluh darah, jantung dan ginjal sama halnya seperti

yang menetap ( Amir,2002).

Manfaat olah raga yang sering di sebut olah raga isotonik seperti jalan

kaki, jogging, berenang dan bersepeda sangat mampu meredam hipertensi.

Pada olah raga isotonik mampu menyusutkan hormone noradrenalin dan

hormone – hormone lain penyebab naiknya tekanan darah. Hindari olah

raga Isometrik seperti angkat beban, karena justru dapat menaikkan

tekanan darah ( Mayer,1980). Istirahat merupakan suatu kesempatan untuk

memperoleh energi sel dalam tubuh,istirahat dapat dilakukan dengan

meluangkan waktu. Meluangkan waktu tidak berarti minta istirahat lebih

banyak dari pada bekerja produktif samapai melebihi

kepatuhan.Meluangkan waku istiraha itu perlu dilakukan secara rutin

22
diantara ketegangan jam sibuk bekerja sehari – hari. Bersantai juga bukan

berarti melakukan rekreasi yang melelahkan,tetapi yang dimaksudkan

dengan istirahat adalah usaha untuk mengembalikan stamina tubuh dan

mengembalikan keseimbangan hormon dan dalam tubuh (Amir,2002).

23
BAB III

LAPORAN KASUS

A. PENDOKUMENTASIAN ASUHAN KEBIDANAN KELUARGA

BINAAN TN. H

Kunjungan Ke – 1

Nama Mahasiswa : Bertha Velly Lia

NPM : 16.156.02.11.040

Pengkajian Tanggal : Kamis, 27 Juni 2019

PENGKAJIAN

A. IDENTITAS KELUARGA

1. Kepala Keluarga

Nama : Tn. H

Jenis kelamin : Laki – laki

Umur : 61 tahun

Agama : Islam

Suku bangsa : Sunda

Pendidikan : SLTA/Sederajat

Pekerjaan : Pelmas Pos RW

Alamat :Rt08/Rw14 No.10C . Kecamatan

Matraman,Kelurahan Pisangan Baru

No. telp : 082114859795

24
2. Anggota keluarga

No Nama Hubungan JK Umur Pendidikan Pekerjaan Ket

Keluarga

1. Ny. A Istri P 57 tahun SMA IRT Sehat

2. Tn. N Anak L 27 tahun SMA Ojek Sehat

3. Pengambilan keputusan dalam keluarga : Kepala Keluarga

4. Status kesehatan keluarga 6 bulan terakhir (semua jenis penyakit) :

Tidak ada

5. Kematian dalam 6 bulan terakhir : tidak ada

6. Penghasilan keluarga perbulan : Rp 2.000.000

B. DATA KESEHATAN WANITA

1. KESEHATAN WANITA

a. Riwayat pernikahan wanita

Status : Menikah

Umur menikah : 20 tahun

Frekuensi menikah : 1 kali

b. Wanita dalam rumah istri ke- :1

c. Bila wanita single parent : Tidak ada

d. Tulang punggung pendapatan rumah tangga : Bersama

e. Bila ibu adalah single parent dan tulang punggung keluarga,

bagaimana ibu menghidupi ekonomi keluarga : Tidak ada

f. Beban pekerjaan yang diperankan terlalu berat bagi ibu atau tidak :

Tidak ada

25
g. Bagaimana posisi ibu dalam pengambilan keputusan dalam rumah

tangga : Sebagai pemberi pilihan

h. Penampilan wanita : bersih dan rapi

i. Inspeksi wajah : Segar

j. Apakah wanita mengalami keluhan gejala PMS : Tidak ada

k. Apakah ada riwayat keluarga yang mengalami tumor/kanker :

Tidak ada

l. Apakah wanita sedang mengalami tumor/kanker : Tidak ada

m. Pemeriksaan (pap smear yang pernah dilakukan) : Tidak pernah

n. Kebersihan diri wanita (kebersihan anogenital) : ganti pakaian

dalam 2 kali sehari

o. Kebiasaan hidup (merokok, minum jamu, konsumsi suplemen) :

Tidak ada

p. Keluhan/masalah reproduksi yang sedang dialami : Tidak ada

C. GAMBARAN LOKASI RUMAH ATAU TEMPAT TINGGAL

1. Kepemilikan rumah (rumah sendiri atau kontrakan) : rumah sendiri

2. Struktur rumah

Bahan bangunan : Semen

Tembok : Batu Bata

Lantai : Keramik

Keadaan atap : Genteng, baik

3. Ruangan/kamar

Jumlah : Tiga buah

Kondisi/kebersihannya : Bersih

26
Pencahayaan : Baik, selalu terkena sinar matahari

Ventilasi : Bagus, terdapat ventilasi disemua ruangan

4. Batas – batas rumah (depan, belakang, samping, kebersihannya) :

halaman depan cukup luas; bagian belakang terdapat rumah tetangga,

bagian samping kanan jalan seapak; bagian samping rumah tetangga

5. Sumber air : Air Sanyo, kondisi bersih digunakan untuk

mandi, mencuci dan minum, untuk minum dimasak terlebih dahulu

6. Sistem pembuangan air limbah (SPAL) : Selokan

7. Polutan lingkungan daerah tempat tinggal : Tidak ada

8. Jenis ternak peliharaan : Tidak ada

9. Denah rumah :

II

III
I

Ket :

R. Kamar Tidur

R. Keluarga

R. Tamu

R. Sholat

Kamar Mandi

27
Teras rumah

Dapur

D. KEBIASAAN HIDUP KELUARGA

1. Pengolahan makanan : terkadang bahan makanan dicuci, setelah itu di

potong lalu dimasak, atau di potong terlebih dahulu lalu dicuci, setelah

itu dimasak, perlengkapan masakan bersih.

2. Penyajian makanan : makanan sisa makanan yang tidak habis disimpan

didalam lemari yang dipakai untuk menyimpan makanan terlihat bersih

3. Kebiasaan makanan : cuci tangan terlebih dahulu, makan dengan

tangan atau sendok, posisi saat makan duduk.

4. Jenis makanan yang rutin dalam rumah tangga : nasi, tahu, tempe, ikan

asin, telur, sayur – sayuran, minuman air putih dan teh alami

5. Anggota keluarga yang merokok, minum alkohol, makan sirih : Tidak

ada

6. Kebiasaan tidur : terkadang memakai obat nyamuk sebelum tidur

7. Anggot keluarga yang alergi terhadap suatu jenis makanan : Tidak ada

8. Pengobatan yang sering dilakukan keluarga bila menangani penyakit

ringan (mis: sakit kepala, daire, dll) : berobat ke bidan

9. Kebiasaan mandi dan ganti pakaian : Mandi 2 kali sehari

10. Rekreasi keluarga : Menonton TV

11. Olahraga : Tn. H : jalan jalan kecil di depan rumah sampai

depan gang

Ny. A : melakukan pekerjaan rumah setiap hari seperti mencuci,

memasak, menyapu, mengepel, dan berjualan.

28
E. RIWAYAT SOSIAL

1. Riwayat perkawinan

Menikah : 20 tahun

Lama menikah : 41 tahun

Status pernikahan : Sah

Jumlah pernikahan : Satu kali

2. Pendapatan rumah tangga perbulan : Rp.2.000.000

3. Kegiatan masyarakat yang diikuti : Tidak ada

4. Apakah anggota keluarga terlibat sebagai kader, aparat desa, ToMa,

ToGa? Tidak

5. Apakah keluarga peserta AsKesKin? Iya

I. SUBJEKTIF

1. Tn. H

a. Keluhan : Tidak ada

b. Riwayat penyakit yang pernah diderita : Tidak ada

2. Ny. A

a. Keluhan : ibu mengatakan merasa lelah dan sedikit pusing

b. Riwayat Menstruasi

1) Menarche :14 tahun

2) Siklus Haid : 28 Hari

3) Lamanya Haid : 4-5 hari

4) Banyaknya Haid : 1x ganti pembalut

5) Warna darah haid : Merah Segar

29
6) Keluhan Menjelang haid : tidak ada

7) Keluhan Saat Haid : tidak ada

8) Gangguan Haid yang pernah dialami : tidak ada

c. Riwayat kesehatan

1) Ibu mengatakan memiliki riwayat darah tinggi dari orang tua

2) Ibu tidak pernah menderita keputihan yang patologis

3) Ibu tidak pernah pernah menderita penyakit kronis

4) Ibu tidak pernah mendapatkan pengobatan jangka panjang

5) Ibu tidak merokok

6) Ibu tidak memliki riwayat tumor atau kanker

II. OBJEKTIF

1. Tn. H

a. Kesadaran : Composmentis

b. Keadaan umum : Baik

c. Penampilan : Rapih

d. TTV : TD : 120/80 mmHg

Nadi : 82x/menit

Respirasi : 21x/menit

2. Ny. A

a. Kesadaran : Compos mentis

b. Keadaan umum : Baik

c. Penampilan : Rapih

d. TTV : TD : 130/80 mmHg

Nadi : 81x/menit

30
Respirasi : 21x/menit

III. ASSESMENT

1. Tn. H keadaan baik, TD : 120/80 dengan perokok aktif

2. Ny. A keadaan baik, TD : 130/80 mmHg dengan menopause dengan

hipertensi

PRIORITAS MASALAH DENGAN SKORING PADA KELUARGA TN. H

No Masalah Sifat Kemungkinan Potensial Menonjolkan Total Rank

Kesehatan Masalah Masalah Bisa Masalah Masalah Nilai

Diubah Untuk

Dicegah

1. Ny. A 0,67 1 0,67 0,5 2,7 1

Menopause

dengan

hipertensi

IV. PLAN

1. Memberitahu hasil pemeriksaan Ny. A bahwa TD : 130/80 mmHg, BB 58

kg: dan hasil pemeriksaan Tn. H, TD : 120/80 mmHg

2. Memberitahu kepada Tn. H bahwa keluarga nya akan menjadi keluarga

binaan dan melakukan informed consent

3. Memberitahu Ny. A tentang cara mengatasi tekanan darah tinggi seperti

istirahat cukup, hindari stress, hindari makan makanan yang mengandung

banyak garam (asin) dan Micin (MsG), banyak makan buah dan sayuran

hijau.

31
4. Memberitahu Ny. A dan Tn. H bahwa kebersihan rumahnya baik dan

harus tetap dipertahankan. Sering-sering membuka jendela agar cahaya

matahari dapat masuk serta terdapat pertukaran udara.

5. Memberitahu ibu bahwa akan dilakukan kunjungan ulang pada hari Sabtu,

29 Juni 2019..

32
Kunjungan ke – 2

Nama Mahasiswa : Bertha Velly Lia

NPM : 16.156.02.11.040

Pengkajian Tanggal : Sabtu, 29 Juni 2019

SUBJEKIF

1. Tn. H

Keluhan : Tidak ada keluhan

2. Ny. A

Keluhan : Tidak ada keluhan

OBJEKTIF

1. Tn. H

a. Kesadaran : Compos mentis

b. Keadaan umum : Baik

c. Penampilan : Rapih

d. TTV : TD : 120/70 mmHg

Nadi : 82x/menit

Respirasi : 21x/menit

2. Ny. A

a. Kesadaran : Compos mentis

b. Keadaan umum : Baik

c. Penampilan : Rapih

d. TTV : TD : 140/80 mmHg

Nadi : 81x/menit

Respirasi : 20x/menit

33
ASESSMENT

1. Tn. H keadaan baik, TD : 120/70 mmHg

2. Ny. A keadaan baik, TD : 140/80 mmHg, menopause dengan hipertensi

PLAN

1. Memberitahu hasil pemeriksaan Ny. A bahwa TD : 140/80 mmHg dan hasil

pemeriksaan Tn. H, TD : 120/70 mmHg

2. Memberitahu ibu untuk tetap selalu menjaga waktu istirahatanya terutama di

siang hari seperti hari ini untuk mencegah tekanan darah tinggi

3. Mengevaluasi ibu dan mengingatkan kembali tentang cara mengatasi

tekanan darah tinggi (ibu sudah dapat mengingatkan kembali bagaimana cara

mengatasi tekanan darah tinggi seperti istirahat cukup, hindari stress, hindari

makan makanan yang mengandung banyak garam (asin) dan Micin (MsG),

banyak makan buah dan sayuran hijau)

4. Mengevaluasi keadaan di dalam rumah dan sekitar rumah (rumah terlihat

bersih, jendela selalu dibuka setiap pagi).

5. Memberitahu ibu bahwa akan dilakukan kunjungan ulang pada hari Selasa,

02 Juli 2019

34
Kunjungan ke – 3

Nama Mahasiswa : Bertha Velly Lia

NPM : 16.156.02.11.040

Pengkajian Tanggal : Selasa, 02 Juli 2019

SUBJEKIF

1. Tn. H

Keluhan : Tidak ada keluhan

2. Ny. A

Keluhan : Ibu merasa sedikit pusing

OBJEKTIF

1. Tn. H

a. Kesadaran : Compos mentis

b. Keadaan umum : Baik

c. Penampilan : Rapih

d. TTV : TD : 120/70 mmHg

2. Ny. A

a. Kesadaran : Compos mentis

b. Keadaan umum : Baik

c. Penampilan : Rapih

d. TTV : TD : 130/90 mmHg

ASESSMENT

1. Tn. H keadaan baik, TD : 120/70

35
2. Ny.A keadaan baik, TD : 130/90 mmHg, menopause dengan hipertensi

PLAN

1. Memberitahu hasil pemeriksaan Ny. A TD : 130/90 mmHg dan hasil

pemeriksaan Tn. H, TD : 120/70 mmHg

2. Mengingatkan ibu untuk tetap selalu meluangkan waktu istirahatanya

terutama di siang hari seperti hari ini agar tekanan darah tetap stabil

3. Mengevaluasi ibu dan mengingatkan kembali tentang cara mengatasi

tekanan darah tinggi (ibu sudah dapat menjelaskan kembali bagaimana cara

mengatasi tekanan darah tinggi seperti istirahat cukup, hindari stress, hindari

makan makanan yang mengandung banyak garam (asin) dan Micin (MsG),

banyak makan buah dan sayuran hijau)

4. Mengevaluasi keadaan di dalam rumah dan sekitar rumah (rumah terlihat

bersih, tetapi masih terdapat jemuran basah didalam rumah).

5. Memberitahu Ny. A bahwa jangan terlalu sering menggantungkan pakaian

basah di dalam rumah karena akan menjadikan sarang nyamuk di tempat

lembab dan gelap.

6. Memberitahu Ny. A untuk dapat menerapkan apa yang sudah di

informasikan kepada keluarga (Ny. A berjanji akan menjaga pola istirahat

untuk mencegah naiknya tekanan darah)

36
BAB IV

PEMBAHASAN

A. ASUHAN KEBIDANAN KELUARGA BINAAN TN. H

Kunjungan ke – 1

Tanggal pengkajian Kamis, 27 Juni 2019.

Penulis melakukan kunjungan pada hari Kamis, 27 Juni 2019 dari hasil

anamnesa keluarga Tn. H ternyata Tn. H saat ini berusia 61 tahun, Ny. A

berusia 57 tahun. Ny. A merupakan istri pertama dari Tn. H. Ny. A juga

mengatakan memiliki tekanan darah tinggi, dan ada riwayat hipertensi dari

orangtua.

Berdasarkan skala prioritas masalah, implementasi yang dilakukan pada

keluarga Tn. H pada hari Kamis, 27 Juni 2019, penulis melakukan pengkajian.

Memberikan pengetahuan kepada Ny. A tentang cara mengatasi tekanan

darah tinggi seperti istirahat cukup, hindari stress, hindari makan makanan

yang mengandung banyak garam (asin) dan Micin (MsG), banyak makan

buah dan sayuran hijau. Hal ni sesuai dengan teori Gunawan (2001) dan Amir

(2002). Setelah memberikan pengetahuan kepada keluarga Tn. H, penulis

melakukan perjanjian bahwa akan dilakukan kunjungan ulang pada tanggal

Sabtu, 29 Juni 2019.

Kunjungan ke – 2

Pada hari Sabtu, 29 Juni 2019, penulis melakukan kunjungan ulang dan

melakukan evaluasi Ny. A tentang informasi tanda-tanda menopause yang

telah diberikan pada saat kunjungan pertama. Hasil evaluasinya Ny. A dapat

37
menyebutkan kembali tentang tanda-tanda menopause. Penulis juga

melakukan evaluasi pada Ny. A tentang cara mencegah naiknya tekanan

darah. Hasil evaluasinya Ny. A sudah dapat mengulang kembali hal-hal yang

harus dihindari untuk mencegah naiknya tekanan darah dan ibu sudah

menerapkannya, karena ibu sudah tidur siang selama 1 jam.

Hasil pemeriksaan objektif penulis, Tekanan darah Ny. A 140/80 mmHg

dan mengalami penurunan dibandingkan kunjungan pertama. Tekanan darah

Tn. H normal yaitu 120/70 mmHg. Penulis memberitahu bahwa akan

kunjungan ulang pada hari Selasa, 02 Juli 2019.

Kunjungan ke – 3

Pada hari Selasa, 02 Juli 2019, penulis melakukan kunjungan ulang

kembali untuk melakuakn evaluasi. Setelah dilakukan pengukuran tekanan

darah pada Ny. A hasilnya 130/90 mmHg, dan Ny. A mengatakan merasa

sedikit pusing karena seharian melakukan pekerjaan dan belum beristirahat.

Penulis menganjurkan Ny. A untuk beristirahat dan jangan terlalu lelah bekerja

karena akan meningkatkan tekanan darah. Setelah itu penulis mengevaluasi

Ny. A hal apa saja yang harus dilakukan oleh seorang penderita hipertensi, Ny.

A sudah dapat menjelaskan apa saja yang harus dilakukan agar tekanan

darahnya tidak meningkat. Memberitahu Ny. A dan Tn. H untuk tidak sering-

sering menggantung pakaian basah di dalam rumah karena akan menjadikan

rumah lembab dan menjadi sarang nyamuk. Penulis memberitahu kepada Ny.

A untuk dapat menerapkan apa yang sudah di informasikan kepada keluarga

dan Ny. A berjanji akan menerapkan semua informasi yang telah dijelaskan

kepada penulis.

38
Setelah melakukan evaluasi pada kunjungan ketiga hari Selasa, 02 Juli

2019, penulis mendapatkan bahwa Ny. A sudah bisa mengatasi masalah yang

terjadi dan sudah bejanji akan menerapkan apa yang sudah di berikan kepada

penulis.

39
BAB V

PENUTUP

A. Kesimpulan

Berdasarkan pengkajian yang didapatkan dan hasil perhitungan skala

prioritas masalah, penulis menyimpulkan bahwa diagnosa masalah pada

keluarga Tn. H adalah Ny. A yang kurang paham tentang tanda gejala

menopause dan penyakit tekanan darah tinggi.

B. Saran

Dalam kesempatan ini penulis akan memberikan saran – saran yang

ditujukan kepada :

1. Keluarga diharapkan mempunyai dorongan untuk memperbanyak

pengetahuan terutama dalam bidang kesehatan sehingga keluarga dapat

mengerti dan mengetahui serta menerapkannya dalam kehidupan sehari –

hari.

2. Untuk mahasiswa agar lebih meningkatkan pendekatan terhadap klien

sehingga dapat melakukan asuhan kebidanan komunitaas yang lebih

terampil dalam mengembangkan suatu masalah atau kasus yang ada di

masyarakat.

40
LAPORAN KELUARGA BINAAN

PENDOKUMENTASIAN ASUHAN KEBIDANAN PADA KELUARGA


BINAAN TN. A DI PISANGAN BARU RT.008 RW.014 DESA
PISANGAN BARU KECAMATAN MATRAMAN
JAKARTA TIMUR
PERIODE 27 JUNI S.D 08 JULI 2019

DISUSUN OLEH

BERTHA VELLY LIA

16.156.02.11.040

PROGRAM STUDI KEBIDANAN (DIII)


SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN MEDISTRA INDONESIA
JL. CUT MUTIA RAYA NO 88A, SEPANJANG JAYA, BEKASI
2019

41
BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Pemeriksaan juga dapat dilakukan bagi Wanita Usia Subur yang sudah

memiliki pasangan. Selain itu, perlu adanya konseling pada Pasangan Usia

Subur tentang Alat Kontrasepsi untuk mengurangi kematian ibu khusunya ibu

dengan kondisi 4T, terlalu muda melahirkan (dibawah usia 20 tahun), terlalu

sering melahirkan, terlalu dekat jarak melahirkan, dan terlalu tua melahirkan

(di atas usia 35 tahun). Selain itu program KB juga bertujuan untuk

meningkatkan kualitas keluarga agar dapat timbul rasa aman, tentram, dan

harapan masa depan yang lebih baik dalam mewujudkan kesejahteraan lahir

dan kebahagiaan batin (Profil Kesahatan Indonesia Tahun 2015, 2016 : 120).

Diketahui bahwa Peserta KB Baru Menurut Jenis Alat Kontrasepsi Tahun

2014 cenderung lebih banyak menggunakan KB Suntik sebanyak 55% dan KB

Pil sebanyak 28% (Purwakarta dalam Angka 2015). Perlu adanya penkes

tentang kelebihan dan kekurangan masing-masing alkon sehingga PUS dapat

memilih alkon dengan aman dan tepat. Semakin bertambah umur seorang

wanita maka akan bertambah resiko jka memakai alat kontrasepsi yang

mengandung hormon. Terutama bagi wanita yang menjelang menopause

(premenopause), akan sering berpengaruh buruk terhadap kesehatan terutama

tekanan darah. Hasil pemeriksaan tekanan darah yang tercatat terhadap 1970

penduduk menunjukan 83,58% menderita hipertensi atau tekanan darah tinggi.

Tingginya angka hipertensi tersebut karena yang tercatat adalah pemeriksaan

pada lansia dengan umur ≥45 tahun.

41
Mahasiswa STIKes Medistra Indonesia, ingin ikut berperan serta

meningkatkan pengetahuan kesehatan yang bermutu khususnya masalah

kesehatan pada Remaja dengan tidak mengetahui pengetahuan sadari dalam

asuhan kebidanan komunitas yang dalam laporan keluarga binaan ini

diharapkan dapat memahami tentang pengetahuan remaja dengan sadari.

Merokok adalah penyebab kematian yang paling dapat dicegah di

Amerika, Karena bagaimanapun juga dampak rokok bagi kesehatan pelaku

‘perokok aktif’ maupun kesehatan orang yang terkena paparan asap rokok

perokok aktif ‘perokok pasif’ sangat besar, karena zat beracun yang

terkandung di dalamnya.

Rokok adalah silinder dari kertas berukuran panjang antara 70-120 mm,

dengan diameter 10 mm, yang berisi daun-daun tembakau yang telah di cacah.

Rokok dibakar disalah satu ujungnya dan dibiarkan membara agar asapnya

dihirup melalui mulut pada ujung lain. Bahan dasar rokok adalah tembakau.

Tembakau terdiri dari berbagai bahan kimia yang dapat membuat seseorang

ketagihan, walaupun mereka tidak ingin mencobanya lagi. Bahaya merokok

terhadap kesehatan tubuh telah diteliti dan dibuktikan banyak orang. Efek-efek

yang merugikan akibat merokokpun sudah diketahui dengan jelas (Wikipedia,

2016).

42
B. Tujuan

1. Tujuan Umum

Dapat melaksanakan asuhan kebidanan komunitas pada keluarga Tn. A

dan Ny.A diPisangan Baru , Rt 08/Rw. 14, Kecamatan Matraman ,Jakarta

Timur

2. Tujuan Khusus

a. Mampu melakukan pengkajian pada keluarga Tn. A dengan perokok

khususnya Ny.A dengan masalah KB.

b. Mampu menentukan interpretasi data pada keluarga Tn.A Dengan

perokok khususnya Ny.A dengan masalah KB.

c. Mampu menentukan identifikasi masalah pada keluarga Tn.A dengan

perokok khususnya Ny.A dengan masalah KB.

d. Mampu menentukan identifikasi masalah potensial pada keluarga Tn.A

dengan perokok khususnya Ny.A dengan masalah KB.

e. Mampu melaksanakan rencana tindakan kebidanan keluarga Tn.A

dengan perokok khususnya Ny.A dengan masalah KB.

f. Mampu melaksanakan tindakan kebidanan pada keluarga Tn.A dengan

perokok khususnya Ny.A dengan masalah KB.

g. Mampu melaksanakan evaluasi tindakan kebidanan pada keluarga Tn.A

dengan perokok khususnya Ny. A dengan masalah KB

C. Ruang Lingkup

Penulisan laporan kegiatan praktek kebidanan ini merupakan suatu

bentuk laporan pemberian asuhan kebidanan tentang KB dan dampak pada

merokok pada keluarga Tn. A khusunya Ny. A yang dilaksanakan pada

43
tanggal 27 Juni sampai dengan 08 Juli 2019 di Pisangan Baru Rt.008 Rw.014

Desa Pisangan Baru Kecamatan Matraman Jakarta Timur.

D. Metode Penulisan

Metode yang digunakan adalah hasil dari pendekatan proses asuhan

kebidanan mulai dari wawancara, diagnosa, perencanaan, pelaksanaan, dan

evaluasi secara langsung yang dilakukan kepada keluarga binaan. Teknik

yang digunakan pada saaat pendataan adalah wawancara, observasi,

pemeriksaan fisik, diskusi, dan intervensi.

E. Sitematika Laporan

BAB I Pendahuluan

A. Latar Belakang

B. Tujuan

C. Ruang Lingkup

D. Metode Penulisan

E. Sistematika Penulisan

BAB II Tinjauan Pustaka

A. Konsep Keluarga

B. Konsep Keluarga Berencana

BAB III Laporan Kasus

A. Subjektif

B. Objektif

C. Assessment

D. Plan

44
BAB IV Pembahasan

A. Tahap Pengumpulan Data

B. Interpretasi Data Dasar

C. Mengidentifikasi Diagnosa atau Masalah Potensial dan

Mengantisipasi Penanganannya

D. Menetapkan Kebutuhan terhadap Tindakan Segera

E. Menyusun Rencana Asuhan yang Menyeluruh

F. Pelaksanaan Langsung Asuhan dengan Efisien dan Aman

BAB V Penutup

A. Kesimpulan

B. Saran

Daftar Pustaka

Pendokumentasian kunjungan keluarga binaan

Leafleat

45
BAB II

TINJAUAN PUSTAKA

A. Konsep Keluarga Berencana (KB)

1. Pengertian Keluarga Berencana (KB)

Menurut WHO (Expert Comitte, 1970 dalam Anggraini, Y., 2012 :

47) menjelaskan bahwa keluarga berencana adalah tindakan yang

membantu individu / pasturi untuk : mendapatkan objektif – objektif

tertentu, menghindari kelahiran yang tidak diinginkan, mendapatkan

kelahiran yang diinginkan, mengatur interval diantara kehamilan, dan

menentukan jumlah anak dalam keluarga. Keluarga berencana merupakan

usaha untuk mengukur jumlah anak dan jarak kelahiran yang diinginkan.

Maka dari itu, pemerintah mencanangkan program atau cara untuk

mencegah dan menunda kehamilan (Sulistyawati, 2013).

2. Tujuan Pogram Keluarga Berencana (KB)

Tujuan umum adalah membentuk keluarga kecil sesuai dengan

kekuatan social ekonomi suatu keluarga dengan cara pengaturan kelahiran

anak, agar diperoleh suatu keluarga bahagia dan sejahtera yang dapat

memenuhi kebutuhan hidupnya. Tujuan lain meliputi pengaturan

kelahiran, pendewasaan usia perkawinan, peningkatan ketahanan dan

kesejahteraan keluarga (Anggraini, Y., 2012 : 48).

46
3. Kontrasepsi

a. Pengertian Kontrasepsi

Kontrasepsi merupakan usaha – usaha untuk mencegah terjadinya

kehamilan. Usaha – usaha ini dapat bersifat sementara dan permanen

(Winkjosastro, 2007). Kontrasepsi yaitu pencegahan terbuahinya sel

telur oleh sel sperma (konsepsi) atau pencegahan menempelnya sel

telur yang telah dibuahi ke dinding rahim (Nugroho dan Utama, 2014).

b. Memilih Metode Kontrasepsi

Menurut Hartanto (2002), ada beberapa hal yang perlu

dipertimbangkan dalam memilih kontrasepsi. Metode kontrasepsi yang

baik ialah kontrasepsi yang memiliki syarat – syarat sebagai berikut :

1) Aman atau tidak berbahaya

2) Dapat diandalkan

3) Sederhana

4) Murah

5) Dapat diterima oleh orang banyak

6) Pemakaian jangka lama (continuation rate tinggi).

Menurut Hartanto (2002), faktor – faktor dalam memilih metode

kontrasepsi, yaitu :

1) Faktor pasangan

a) Umur

b) Gaya hidup

c) Frekuensi senggama

d) Jumlah keluarga yang diinginkan

47
e) Pengalaman dengan kontraseptivum yang lalu

f) Sikap kewanitaan

g) Sikap kepriaan.

2) Faktor kesehatan

a) Status kesehatan

b) Riwayat haid

c) Riwayat keluarga

d) Pemeriksaan fisik

e) Pemeriksaaan panggul

4. Macam – Macam Kontrasepsi

1) Metode Kontrasepsi Sederhana dengan Alat

a) Kondom

Kondom adalah salah satu alat kontrasepsi berbentuk sarung

tipis yang diujungnya tertutup rapat untuk mena,pung sperma.

Kondom ini terbuat dari bahan karet atau latek atau bahan lainnya

seperti plastik. Kondom lateks dan polyretan merupakan kondom

yang efektif untuk mencegah penularan HIV/AIDS dan mengurangi

resiko penyakit menular seksual (Anggraini dan Martini. 2012 :

103).

b) Diafragma

Diafragma adalah mangkok karet yang fleksibel dengan

pinggir yang mudah dibengkokkan dan disisipkan dibagian atas

vagina, mencegah sperma mencapai saluran reproduksi begian atas

(uterus/tuba), jadi mencegah terjadinya konsepsi. Supaya

48
efektifhendaknya dipakai jelly atau krim kontrasepsi. Diafragma

harus tetap tinggal di dalam vagina selama 6 jam setelah hubungan

seksual (Anggraini dan Martini. 2012 : 116).

c) Cup Serviks

Cup serviks adalah alat kontrasepsi yang hanya menutupi serviks

saja. Dibandingkan dengan diafragma, cup serviks lebih

dalam/tinggi kubahnya, tetapi diameternya lebih kecil, umumnya

lebih kaku, dan menutupi serviks karena hisapan bukan karena pegas

(Anggraini dan Martini. 2012 : 124).

d) Spermisida

Spermisida adalah bahan kimia aktif untuk membunuh sperma,

berbentuk cairan, krim atau tisu vagina yag harus dimasukkan ke

dalam vagina 5 menit sebelum senggama. Efektivitasnya 70%.

Sayangnya bisa menyebabkan reaksi alergi. Kegagalan sering terjadi

karena waktu larut yang belum cukup, jumlah spermatisida yang

digunakan terlalu sedikit atau vagina sudah dibilas dalam waktu < 6

jam setelah senggama (Anggraini dan Martini. 2012 : 131).

2) Metode Kontrasepsi Hormonal

a) Kontrasepsi Hormonal Oral (Pil)

Kontrasepsi hormonal oral adalah kontrasepsi berupa pil atau

obat yang berbentuk tablet berisi hormone estrogen dan

progesterone (Anggraini, 2012). Kontrasepsi hormonal oral

memiliki beberapa jenis yaitu :

49
b) Pil Oral Kombinasi (POK)

Pil oral kombinasi adalah pil kontrasepsi yang

mencegah teradinya ovulasi dan mempunyai efek lain

terhadap traktus genitalis, seperti menimbulkan perubahan-

perubahan pada lendir serviks, pada motilas tuba fallaopi dan

uterus (Anggraini, 2012). Keuntungan pil oral kombinasi

menurut Handayani (2010) yaitu tidak mengganggu

hubungan seksual, siklus haid menjadi teratur, dapat digunakan

sebagai metode jangka panjang, dapat digunakan pada massa

remaja hingga menopause, mudah dihentikan setiap saat,

kesuburan cepat kembali setelah pemakaian pil dihentikan,

membantu mencegah kehamilan ektopik, kanker ovarium,

kanker endometrium, kista ovarium, acne, desminorhoe. Selain

memiliki keuntungan seperti di atas, pil oral kombinasi juga

memiliki beberapa kelemahan yaitu mahal dan membosankan

karena digunakan setiap hari, mual (terutama pada 3 bulan

pertama), perdarahan bercak pada 3 bulan pertama, pusing,

nyeri payudara, kenaikan berat badan, tidak mencegah PMS,

tidak boleh untuk ibu menyusui, dapat meningkatkan

tekanan darah sehingga resiko stroke (Handayani, 2010). Efek

samping yang sering dirasakan pengguna pil oral kombinasi

adalah amenore (tidak ada perdarahan/spotting), mual, pusing

atau muntah (akibat reaksi anfilatik) dan perdarahan

pervaginam atau spotting (Sulistyawati, 2012).

50
c) Mini Pil

Mini pil adalah pil kontrasepsi yang mengandung

progestin saja, tanpa estrogen. keuntungan dari mini pil adalah

sangat efektif bila digunakan benar, tidak mengganggu

hubungan seksual, tidak mempengaruhi ASI karena kadar

gestagen dalam ASI sangat rendah, kesuburan cepat kembali,

nyaman dan mudah digunakan, sedikit efek samping, dapat

dihentikan setiap saat, dan tidak mengandung estrogen

(Anggraini, 2012). Kerugian dari mini pil adalah

menyebabkan perubahan dalam pola perdarahan haid, sedikit

pertambahan dan pengurangan berat badan bisa terjadi,

bergantung pada pemakai (memerlukan motivasi terus-

menerus dan pemakaian setiap hari), harus diminum pada

waktu yang sama setiap hari, kebiasaan lupa akan

menyebabkan kegagalan metoda, pasokan ulang harus selalu

tersedia, berinteraksi dengan obat lain (contohnya obat-obat

epilepsi dan tuberculose) (Handayani, 2010). Selain

keuntungan dan kerugian, mini pil juga memiliki beberapa efek

samping yang sering ditemukan yaitu amenorea dan

perdarahan tidak teratur atau spotting (Saifuddin, 2010).

d) Suntik

Kontrasepsi suntik adalah cara untuk mencegah terjadinya

kehamilan melalui suntikan hormonal. Terdapat dua jenis KB

suntik, yaitu : suntikan satu bulan (mengandung hormone esterogen

51
dan progesterone, contohnya cyclofem) dan suntikan tiga bulan

(mengandung hormone progesterone saja, contohnya Depo

provera/Depogeston) (Anggraini, Y., 2012 : 133).

e) Implant

Implant merupakan kontrasepsi jenis lain yang bersifat

hormonal, dan dimasukkan ke bawah kulit. Implant memiliki

jangaka waktu 2 – 5 tahun. Kontrasepsi ini terdiri dari 6 batang

susuk yang lembut, dan terbuat dari sejenis materi karet elastic yang

mengandung hormon. Lokasi pemasangan adalah pada lengan atas

melalui suatu tindakan operasi kecil. Khasiat kontraseptif jenis

susuk ini timbul beberapa jam setelah insersi, sedangkan tingkat

kesuburan atau fertilitas akan kembali segera setelah pencabutannya

(Anggraini, Y., 2012 : 193).

3) Metode Kontrasepsi dengan Alat Kontrasepsi dalam Rahim (AKDR)

a. Pengertian AKDR

AKDR / IUD (Intra Uterine Devices) adalah suatu benda

kecil dari plastik yang lentur, kebanyakan memilki llilitan tembaga

(Copper, Cuprum, Cu), namun ada juga yang tidak berlogam, ada

juga yang mengandung hormon dan kemudian di masukkan ke

dalam vagina (Anggraini, Y., 2012 : 156).

b. Cara Kerja AKDR

(1) Menurunkan motilitas sperma melalui kavum uteri

(2) Mengentalkan lendir serviks atau mucus serviks

52
(3) Mengganggu proses reproduksi sebelum sel telur mencapai

kavum uteri

(4) Merubah garis / jalur endomerial

c. Waktu Pemasangan AKDR

(1)Bersama dengan menstruasi

(2)Segera setelah bersih menstruasi

(3)Pada akhir masa puerperium

(4)Tiga bulan pasca persalinan

(5)Bersamaan dengan seksio sesaria

(6)Bersamaan dengan abortus dan kuretase

(7)Hari kedua – ketiga pasca persalinan (Anggraini, Y., 2012 :

161).

d. Indikasi Pemakaian AKDR

(1) Usia reproduktif

(2) Menginginkan menggunakan kontrasepsi jangka panjang

(3) Menyusui yang menginginkan kontrasepsi

(4) Setelah melahirkan dan tidak menyusui bayinya

(5) Setelah mengalami abortus dan tidak terlihat adanya infeksi

(6) Resiko rendah dari IMS (Anggraini, Y., 2012 : 162).

e. Kontraindikasi Indikasi Pemakaian AKDR

(1)Sedang hamil

(2)Mengalami perdarahan yang tidak diketahui penyebabnya

(3)Sedang menderita infeksi alat genitalia

(4)Kelainan bawaan uterus yang abnormal atau tumor jinak rahim

53
(5)Penyakit trofoblas yang ganas

(6)Diketahui menderita TBC Pelvik

(7)Tiga bulan terakhir mengalami atau sedang menderita abortus

septik

(8)Ukuran rongga rahim kurang dari 5 cm

(9)Kanker alat genitalia (kanker rahim atau serviks)

f. Kelebihan AKDR

(1) Efektivitas tinggi : 0,6 – 0,8 kehamilan per 100 wanita dalam

tahun pertama penggunaan (Tembaga T 380A)

(2) Segera efektif dan efek samping sedikit

(3) Metode jangka panjang (perlindungan sampai 10 tahun jika

menggunakan Tembaga T 380A)

(4) Tidak mengganggu proses senggama

(5) Kesuburan cepat pulih setelah AKDR dilepas

(6) Tidak menggangu produksi ASI

(7) Tidak mahal

(8) Mengurangi kram akibat menstruasi (hanya yang mengandung

progestin)

(9) Mengurangi darah menstruasi (hanya yang mengandung

progestin)

(10) Mengurangi insidensi kehamilan ektopik (kecuali progestasert)

g. Kekurangan Kelebihan AKDR

(1) Perlu pemeriksaan ginekologidan penapisan penyakit

menular seksual sebelum menggunakan AKDR.

54
(2) Membutuhkan petugas terlatih untuk memasukkan dan

mengeluarkan AKDR

(3) Perlu deteksi benang AKDR (setelah menstruasi) jika terjadi

kram, perdarahan bercak atau nyeri

(4) Tidak dapat dihentikan sendiri

(5) Meningkatkan jumlah perdarahan dan kram menstruasi

dalam beberapa bulan pertama (hanya pelepas tembaga)

(6) Kemungkinan terjadi ekspulsi spontan

(7) Walaupun jarang (<1/1000 kasus), dapat terjadi perforasi saat

insersi AKDR

(8) Tidak dapat mencegah PMS serta dapat meningkatkan resiko

radang panggul (PID).

B. Konsep Merokok

1. Pengertian Merokok

Merokok adalah penyebab kematian yang paling dapat dicegah di

Amerika, Karena bagaimanapun juga dampak rokok bagi kesehatan pelaku

‘perokok aktif’ maupun kesehatan orang yang terkena paparan asap rokok

perokok aktif ‘perokok pasif’ sangat besar, karena zat beracun yang

terkandung di dalamnya.

Rokok adalah silinder dari kertas berukuran panjang antara 70-120

mm, dengan diameter 10 mm, yang berisi daun-daun tembakau yang telah

di cacah. Rokok dibakar disalah satu ujungnya dan dibiarkan membara

agar asapnya dihirup melalui mulut pada ujung lain. Bahan dasar rokok

55
adalah tembakau. Tembakau terdiri dari berbagai bahan kimia yang dapat

membuat seseorang ketagihan, walaupun mereka tidak ingin mencobanya

lagi. Bahaya merokok terhadap kesehatan tubuh telah diteliti dan

dibuktikan banyak orang. Efek-efek yang merugikan akibat merokokpun

sudah diketahui dengan jelas (Wikipedia, 2016).

2. Dampak Dari Tembakau

Tembakau adaah racun yang lambat dan tidak kelihatan cara kerjanya,

tetap paliang berbahaya. Dalam bentuk apapun benda itu digunakan,

tetapi ada pengaruhnya pada tubuh; paling berbahaya karena akibatnya

lambat dan pada mulanya sukar di ketahui. Tembakau merangsang dan

kemudian melumpuhkan saraf dengan cara yang lebih dashat disbanding

dengan minuman yang memabukan” (White, 2016).

Jumlah kematian dan klaim perokok menurut penelitian WHO, “setiap

satu jam, tembakau atau rokok membunuh 560 orang diseluruh dunia.

Kalau dihitung satu tahun terdapat 4,9 juta kematian didunia yang

disebabkan oleh tembakau rokok. Kematian tersebut tidak terlepas dari

3800 zat kimia, yang sebagian besar merupakan racun dan karsinogen (zat

pemicu kanker), selain itu juga asap dari rokok memiliki benzopyrene

yaitu partikel-partikel karbon yang halus yang dihasilkan akibat

pembakaran tidak sempurna yaitu arang, minyak, kayu atau bahan bakar

lainnya yang merupakan penyebab langsung mutasi gen” (Nirmala, 2016).

3. Berdasarkan jenisnya perokok dibedakan menjadi:

a. Perokok aktif: Mereka telah terbiasa dan nyata menghisap rokok dan

menanggung sendiri akibatnya.

56
b. Perokok pasif: Mereka sebenarnya tidak merokok namun karena ada

orang lain yang merokok didekatnya maka ia terpaksa harus ikut

menghisap asap rokok dengan segala akibatnya.

4. Berdasarkan jumlahnya perokok dibagi menjadi:

a. Perokok ringan: Perokok yang merokok atau menghabiskan sekitar 1-

10 batang rokok per hari.

b. Perokok sedang: Perokok yang menghabiskan sekitar 10-20 batang

rokok per hari.

c. Perokok berat: Perokok yang menghabiskan lebih dari 20 batang rokok

per hari.

5. Inilah daftar beberapa penyakit, yang disebabkan oleh rokok yaitu:

a. Kanker paru: Diketahui sekitar 90 persen kasus kanker paru

diakibatkan oleh rokok. Hal ini karena asap rokok akan masuk secara

inhalasi ke dalam paru-paru. Zat dari asap rokok ini akan merangsang

sel di paru-paru menjadi tumbuh abnormal. Diperkirakan 1 dari 10

perokok sedang dan 1 dari 5 perokok berat akan meninggal akibat

kanker paru.

b. Kanker kandung kemih: Kanker kandung kemih terjadi pada sekitar 40

persen, perokok. Studi menemukan kadar tinggi dari senyawa 2

naphthylamine dalam rokok menjadi karsinogen yang mengarah pada

kanker kandung kemih.

c. Kanker payudara: Perempuan yang merokok lebih berisiko

mengembangkan kanker payudara. Hasil studi menunjukkan

57
perempuan yang mulai merokok pada usia 20 tahun, dan 5 tahun,

sebelum ia hamil pertama kali berisiko terkena kanker payudara.

d. Kanker serviks: Sekitar 30 persen, kematian akibat kanker serviks

disebabkan oleh merokok. Hal ini karena perempuan yang merokok

lebih rentan terkena infeksi oleh virus menular seksual.

e. Kanker kerongkongan: Studi menemukan bahwa asap rokok merusak

DNA dari sel-sel esophagus sehingga menyebabkan kanker

kerongkongan. Sekitar 80 persen, kasus kanker esophagus telah

dikaitkan dengan merokok.

f. Kanker pencernaan: Meskipun asap rokok masuk kedalam paru-paru,

tetapi ada beberapa asap yang tertelan sehingga meningkatkan risiko

kanker ‘gastrointestinal’ (pencernaan).

g. Kanker ginjal: Ketika seseorang merokok, maka asap yang

mengandung nikotin dan tembakau akan masuk ke dalam tubuh.

Nikotin bersama dengan bahan kimia berbahaya lainnya seperti karbon

monoksida dan tar menyebabkan perubahan denyut jantung,

pernapasan sirkulasi dan tekanan darah. Karsinogen yang disaring

keluar dari tubuh melalui ginjal juga mengubah sel DNA dan merusak

sel-sel ginjal. Perubahan ini mempengaruhi fungsi ginjal dan memicu

kanker.

h. Kanker mulut: Tembakau adalah penyebab utama kanker mulut.

Diketahui perokok 6 kali, lebih besar mengalami kanker mulut

dibandingkan dengan orang yang tidak merokok, dan orang yang

merokok tembakau tanpa asap berisiko 50 kali lipat, lebih besar.

58
i. Kanker tenggorokan: Asap rokok yang terhirup sebelum masuk ke

paru-paru akan melewati tenggorokan, karenanya kanker ini akan

berkaitan dengan rokok.

j. Penyakit jantung koroner: Sebagian besar penyakit jantung koroner

disebabkan oleh rokok dan akan memburuk jika memiliki penyakit lain

seperti diabetes mellitus. “Nikotin dalam asap rokok menyebabkan

jantung bekerja lebih cepat dan meningkatkan tekanan darah.

Sedangkan karbon monoksida mengambil oksigen dalam darah lebih

banyak yang membuat jantung memompa darah lebih banyak”. Jika

jantung bekerja terlalu keras ditambah tekanan darah tinggi, maka bisa

menyebabkan serangan jantung.

59
BAB III

LAPORAN KASUS

A. PENDOKUMENTASIAN ASUHAN KEBIDANAN KELUARGA

BINAAN TN. A

Kunjungan Ke – 1

Nama Mahasiswa : Bertha Velly Lia

NPM : 16.156.02.11.040

Pengkajian Tanggal : Kamis, 27 Juni 2019

PENGKAJIAN

A. IDENTITAS KELUARGA

1. Kepala Keluarga

Nama : Tn. A

Jenis kelamin : Laki – laki

Umur : 49 tahun

Agama : Islam

Suku bangsa : Betawi

Pendidikan : SMA

Pekerjaan : Karyawan Swasta

Alamat : RT 08/RW 14 No.8 ,Kecamatan Matraman

Kelurahan Pisangan Baru ,Jakarta Timur

No. telp :-

60
2. Anggota keluarga

No Nama Hubungan JK Umur Pendidikan Pekerjaan Ket


Keluarga
1. Ny. A Istri P 47 tahun DIII Wiraswasta Sehat

2. Nn.S Anak P 19 tahun Pelajar Pelajar Sehat

3. An. R Anak L 14 tahun Pelajar Pelajar Sehat

3. Pengambilan keputusan dalam keluarga : Musyawarah bersama

4. Status kesehatan keluarga 6 bulan terakhir (semua jenis penyakit) :

tidak ada

5. Kematian dalam 6 bulan terakhir : tidak ada

6. Penghasilan keluarga perbulan : Rp >3.000.000

B. DATA KESEHATAN WANITA

1. KESEHATAN WANITA

a. Riwayat pernikahan wanita

Status : Menikah

Umur menikah : 26 tahun

Frekuensi menikah : 1 kali

b. Wanita dalam rumah istri ke- :1

c. Bila wanita single parent : Tidak ada

d. Tulang punggung pendapatan rumah tangga : Suami

e. Bila ibu adalah single parent dan tulang punggung keluarga,

bagaimana ibu menghidupi ekonomi keluarga : Tidak ada

f. Beban pekerjaan yang diperankan terlalu berat bagi ibu atau tidak :

Tidak

61
g. Bagaimana posisi ibu dalam pengambilan keputusan dalam rumah

tangga : musyawarah bersama

h. Penampilan wanita : bersih dan rapi

i. Inspeksi wajah : Segar

j. Apakah wanita mengalami keluhan gejala PMS : Tidak ada

k. Apakah ada riwayat keluarga yang mengalami tumor/kanker :

Tidak ada

l. Apakah wanita sedang mengalami tumor/kanker : Tidak

m. Pemeriksaan (pap smear yang pernah dilakukan) : Tidak pernah

n. Pola hubungan seksual pasangan suami istri

Frekuensi : 1 kali seminggu

Gangguan/kesulitan yang dirasakan : Tidak ada

o. Kebersihan diri wanita (kebersihan anogenital) : ganti pakaian

dalam 2 kali sehari

p. Kebiasaan hidup (merokok, minum jamu, konsumsi suplemen) :

Tidak ada

q. Keluhan/masalah reproduksi yang sedang dialami : Tidak ada

2. KELUARGA BERENCANA

a. Apakah ibu merupakan PUS : Iya

b. Jumlah kehamilan yang pernah dialami : 2 kali

c. Jumlah anak hidup saat ini : 2 orang

d. Bila ibu PUS, apakah termasuk akseptor KB (suami/istri pakai KB)

: Istri pakai KB Pil

62
e. Jenis KB yang pernah digunakan, berapa lama? Gangguan jenis

KB tersebut : KB Suntik 3 bulan selama 1 tahun (keluhan tidak

haid) dan KB Suntk 1 bulan (keluhan BB semakin turun)

f. Jenis KB yang digunakan sekarang, berapa lama? Gangguan yang

dirasakan : KB Pil selama 2 tahun (keluhan sering pusing)

g. Apakah ibu pernah gagal memakai salah satu jenis KB? (pernah

hamil tak terduga?) : Tidak

h. Bila pernah gagal ber-KB, apa jenis alat KB tersebut? Tidak pernah

i. Apakah ibu mau memakai KB IUD atau implant? Tidak

j. Bila tidak mau apa alasannya? Belum tahu tentang KB IUD/Implan

dan merasa takut

k. Bila PUS tidak sebagai akseptor KB(tidak pakai KB), apa

alasannya? Tidak ada

l. Untuk mencegah kehamilan upaya apa yang dilakukan pasangan? -

m. Apakah PUS mau jadi akseptor KB? –

3. GAMBARAN LOKASI RUMAH ATAU TEMPAT TINGGAL

a. Kepemilikan rumah (rumah sendiri atau kontrakan) : rumah sendiri

b. Struktur rumah

Bahan bangunan : Semen

Tembok : Batu Bata

Lantai : Keramik

Keadaan atap : Genteng, baik

c. Ruangan/kamar

Jumlah : Dua buah

63
Kondisi/kebersihannya: Bersih

Pencahayaan : Baik, selalu terkena sinar matahari

Ventilasi : Bagus, terdapat ventilasi disemua ruangan

d. Batas – batas rumah (depan, belakang, samping, kebersihannya) :

halaman depan cukup luas; bagian belakang terdapat rumah

tetangga, bagian samping kanan terdapat rumah tetangga, bagian

samping kiri terdapat jalan setapak

e. Sumber air : Air Sumur

f. Sistem pembuangan air limbah (SPAL) : Selokan

g. Polutan lingkungan daerah tempat tinggal : Tidak ada

h. Jenis ternak peliharaan : Tidak ada

i. Denah rumah :

IV

ii

III i

Ket :

R. Kamar Tidur Teras

Kamar Mandi Ruang Keluarga

R. Tamu Dapur

4. KEBIASAAN HIDUP KELUARGA

a. Pengolahan makanan : bahan makanan dicuci, setelah itu di potong

lalu dimasak, perlengkapan masakan bersih.

64
b. Penyajian makanan : terlindung dari lalat, wadah tempat makanan

bersih

c. Kebiasaan makanan : cuci tangan terlebih dahulu, makan dengan

tangan atau sendok, posisi saat makan duduk.

d. Jenis makanan yang rutin dalam rumah tangga : nasi, tahu, tempe,

ikan asin, daging, telur, sayur – sayuran, minuman air putih

e. Anggota keluarga yang merokok, minum alkohol, makan sirih :

Tn. A merokok

f. Kebiasaan tidur : terkadang memakai obat nyamuk dan obat

nyamuk oles

g. Anggota keluarga yang alergi terhadap suatu jenis makanan : Tidak

ada

h. Pengobatan yang sering dilakukan keluarga bila menangani

penyakit ringan (mis: sakit kepala, daire, dll) : berobat ke klinik

i. Kebiasaan mandi dan ganti pakaian : Mandi 2 kali sehari

j. Rekreasi keluarga : Jalan-Jalan

k. Olahraga :JoggingSetiap

Minggu

6. RIWAYAT SOSIAL

a. Riwayat perkawinan

Usia menikah : Usia 26 tahun

Lama menikah : 21 tahun

Status pernikahan : Sah

Jumlah pernikahan : Satu kali

65
b. Pendapatan rumah tangga perbulan : Rp >3.000.000

c. Kegiatan masyarakat yang diikuti : Tidak ada

d. Apakah anggota keluarga terlibat sebagai kader, aparat desa,

ToMa, ToGa? Tidak

e. Apakah keluarga peserta AsKesKin? Tidak

SUBJEKTIF

1. Tn. A

a. Keluhan : Tidak ada

b. Riwayat penyakit yang pernah diderita : Tidak ada

2. Ny. A

a. Kel uhan : ibu mengatakan sering merasa pusing

b. Riwayat Menstruasi

a. Menarche : 13 tahun

b. Siklus Haid : 28 hari

c. Lamanya Haid : 5 hari

d. Banyaknya Haid : 3x ganti pembalut

e. Warna darah haid : merah

f. Keluhan Menjelang haid : tidak ada

g. Keluhan Saat Haid : tidak ada

h. Gangguan Haid yang pernah dialami : tidak ada

c. Riwayat kesehatan

1) Ibu tidak pernah menderita keputihan yang patologis

2) Ibu tidak pernah menderita penyakit kronis

3) Ibu tidak pernah mendapatkan pengobatan jangka Panjang

66
4) Ibu tidak merokok

5) Ibu tidak memliki riwayat tumor atau kanker

3. Nn. S

Tidak dilakukan pemeriksaan karena tidak ada ditempat

4. An. R

a. Keluhan : Tidak ada

b. Riwayat penyakit yang pernah diderita : Tidak ada

OBJEKTIF

1. Tn. A

a. Kesadaran : Compos mentis

b. Keadaan umum : Baik

c. Penampilan : Rapih

d. TTV : TD : 120/80 mmHg

2. Ny. A

a. Kesadaran : Compos mentis

b. Keadaan umum : Baik

c. Penampilan : Rapih

d. TTV : TD : 100/70 mmHg

e. BB/TB : 45 Kg/152 cm

3. Nn. S

Tidak dilakukan pemeriksaan karena tidak ada ditempat

4. An. R

a. Kesadaran : Compos mentis

b. Keadaan umum : Baik

67
c. Penampilan : Rapih

ASSESMENT

1. Tn. A keadaan baik, TD : 120/80 mmHg

2. Ny. A keadaan baik, TD : 100/70 mmHg, BB : 45 Kg, TB : 152 cm,

dengan akseptor KB Pil

3. Nn. S kondisi tidak ada di rumah saat pengkajian

4. An. R keadaan baik

PRIORITAS MASALAH DENGAN SKORING PADA KELUARGA TN. A

No Masalah Sifat Kemungkinan Potensial Menonjolkan Total Rank


Kesehatan Masalah Masalah Bisa Masalah Masalah Nilai
Diubah Untuk
Dicegah
1. Ny. A kurang 0,67 1 0,67 0,5 2,84 1
mengetahui alat
kontrasepsi
2. Tn. A perokok 0,67 1 0,67 0 2,2 2
Aktif

PLAN

1. Memberitahu hasil pemeriksaan Ny. A bahwa TD : 100/70, BB : 45 Kg

dan TB : 152 cm dan hasil pemeriksaan Tn. A TD : 120/80 mmHg

2. Memberitahu kepada Tn. A bahwa keluarga nya akan menjadi keluarga

binaan dan melakukan informed consent

3. Menjelaskan kepada Ny. A bahwa pusing yang sering dirasakan adalah

salah satu efek samping penggunaan KB Pil karena pengaruh hormon

4. Memberitahu Ny. A KIE tentang Alat Kontrasepsi, macam – macam

alkon, kelebihan dan kerugian masing – masing alkon

68
5. Memberitahu Ny. A dampak penggunaan KB hormonal jika terlalu lama

pemakaiannya

6. Memberitahu Ny. A untuk istirahat yang cukup dan makan makanan yang

banyak mengandung zat besi, seperti sayuran hijau, kacang-kacangan,

tahu, tempe, dll. Untuk membantu meningkatkan kadar haemoglobin

dalam darah.

7. Memberitahu Ny. A untuk disampaikan kepada anaknya bahwa tidak

boleh jajan sembarangan dan membawa bekal makanan dari rumah

8. Memberikan penkes kepada Tn. A tentang tanda bahaya merokok

9. Memberitahu ibu bahwa akan dilakukan kunjungan ulang pada hari sabtu

tanggal 29 Juni 2019

69
Kunjungan ke – 2

Nama Mahasiswa : Bertha Velly Lia

NPM : 16156.02.11.040

Pengkajian Tanggal : Sabtu, 29 Juni 2019

SUBJEKIF

1. Tn. A

Tidak ada dirumah saat pengkajian

2. Ny. A

Keluhan : tidak ada keluhan

3. Nn. S

Tidak ada dirumah saat pengkajian

4. An. R

Keluhan : Tidak ada keluhan

OBJEKTIF

1. Tn. A

a. Tidak ada dirumah saat pengkajian

2. Ny. A

a. Kesadaran : Compos mentis

b. Keadaan umum : Baik

c. Penampilan : Rapih

d. TTV : TD : 110/70 mmHg

3. Nn. S

Tidak diakukan pemeriksaan karena tidak ada dirumah

70
4. An. R

a. Kesadaran : Composmentis

b. Keadaan umum : Baik

c. Penampilan : Rapih

ASESSMENT

1. Tn. A tidak ada dirumah saat pemeriksaan

2. Ny. A keadaan baik, TD : 110/70 mmHg, dengan akseptor lama KB Pil

3. Nn. S kondisi tidak berada ditempat saat pemeriksaan

4. An. R keadaan baik

PLAN

1. Memberitahu hasil pemeriksaan Ny. A bahwa TD : 110/70 mmHg

2. Memberitahu ibu untuk tetap selalu menjaga waktu istirahatanya terutama

di siang hari.

3. Mengevaluasi dan mengingatkan kembali Ny. A tentang efek samping KB

Pil (Ny. A dapat menyebutkan kembali efek samping KB Pil) dan Tn.A

tentang bahaya rokok.

4. Mengevaluasi ibu dan mengingatkan kembali tentang macam-macam

alkon, kelebihan dan kekurangan alkon (Ny. A sudah dapat mengulangi

kembali macam-macam, kekurangan dan kelebihan alkon)

5. Mengevaluasi dan mengingatkan kembali Ny. A makanan yang banyak

mengandung zat besi (Ny. A dapat menyebutkan makanan yang

mengandung zat besi seperti sayuran hijau, tahu, tempe, dll)

6. Mengevaluasi Tn. A tentang bahaya merokok (Tn. A mengaku sudah

mengetahui bahaya merokok dan sudah tidak merokok lagi, Ny. A juga

71
menambahkan bahwa suaminya sudah mengetahui bahaya merokok dan

sudah jarang merokok).

7. Memberitahu ibu bahwa akan dilakukan kunjungan ulang pada hari Selasa,

02 Juli 2019

72
Kunjungan ke – 3

Nama Mahasiswa : Bertha Velly Lia

NPM : 15.156.02.11.057

Pengkajian Tanggal : Selasa, 02 Juli 2019

SUBJEKIF

1. Tn. A

Tidak ada dirumah saat pengkajian

2. Ny. A

Keluhan : merasa pusing karena ibu belum istirahat

3. Nn. S

Tidak ada dirumah saat pengkajian

4. An. R

Keluhan : Tidak ada keluhan

OBJEKTIF

1. Tn. A

Tidak diakukan pemeriksaan karena tidak ada dirumah

2. Ny. A

a. Kesadaran : Compos mentis

b. Keadaan umum : Baik

c. Penampilan : Rapih

d. TTV : TD : 100/60 mmHg

3. Nn. S

Tidak diakukan pemeriksaan karena tidak ada dirumah

73
4. An. R

a. Kesadaran : Composmentis

b. Keadaan umum : Baik

c. Penampilan : Rapih

ASESSMENT

1. Tn. A kondisi tidak berada ditempat saat pengkajian

2. Ny. A keadaan baik, TD : 100/60 mmHg, dengan akseptor lama KB Pil

3. Nn. S kondisi tidak berada ditempat saat pengkajian

4. An. R keadaan baik

PLAN

1. Memberitahu hasil pemeriksaan Ny. A bahwa TD : 100/60 mmHg

2. Mengingatkan Ny. A untuk tetap selalu meluangkan waktu istirahatanya

terutama di siang hari.

3. Mengingatkan Ny. A untuk memperbanyak makan sayuran hijau, tahu,

tempe, dll untuk membantu meningkatkan kadar haemoglobin dalam darah

4. Mengevaluasi ibu dan mengingatkan kembali tentang macam-macam

alkon, kelebihan dan kekurangan alkon (Ny. A sudah dapat mengulangi

kembali macam-macam, kekurangan dan kelebihan alkon)

5. Menekankan kembali kepada Ny. A alat kontrasepsi apa yang akan dipilih

sebagai pengganti KB Pil

6. Mengevaluasi keadaan di dalam rumah dan sekitar rumah (rumah terlihat

bersih).

7. Memberitahu Ny. A untuk dapat menerapkan apa yang sudah di

informasikan kepada keluarga (Ny. A berjanji akan menjaga pola istirahat

74
dan makan sayuran hijau untuk meningkatkan kadar haemoglobin serta

akan segera memilih alkon yang sesuai).

75
BAB IV

PEMBAHASAN

A. ASUHAN KEBIDANAN KELUARGA BINAAN TN. H

Kunjungan ke – 1

Tanggal pengkajian Kamis, 27 Juni 2019.

Penulis melakukan kunjungan pada hari Kamis, 27 Juni 2019 dari hasil

anamnesa keluarga Tn. A ternyata Tn. A saat ini berusia 49 tahun, Ny. A

berusia 47 tahun. Ny. A merupakan istri pertama dari Tn. A Ny. A juga

mengatakan sering merasa pusing.

Berdasarkan skala prioritas masalah, implementasi yang dilakukan pada

keluarga Tn. A pada hari Kamis, 27 Juni 2019, penulis melakukan pengkajian.

Memberikan pengetahuan kepada Ny. A tentang efek samping penggunaan kb

pil dan KIE tentang Alat Kontrasepsi,macam-macam alkon,serta kelebihan

dan kerugian masing-masing alkon. Setelah memberikan pengetahuan kepada

keluarga Tn. A, penulis melakukan perjanjian bahwa akan dilakukan

kunjungan ulang pada tanggal Sabtu, 29 Juni 2019.

Kunjungan ke – 2

Pada hari Sabtu, 29 Juni 2019, penulis melakukan kunjungan ulang dan

melakukan evaluasi Ny. A tentang informasi efek samping penggunaan kb pil

dan KIE tentang Alat Kontrasepsi,macam-macam alkon,serta kelebihan dan

kerugian masing-masing alkon Hasil evaluasinya Ny. A dapat menyebutkan

kembali. Hasil evaluasinya Ny. A sudah dapat mengulang kembali hal-hal

yang harus dihindari dan yang harus dilakukan.

76
Hasil pemeriksaan objektif penulis, Tekanan darah Ny. A 110/70 mmHg

Penulis memberitahu bahwa akan kunjungan ulang pada hari Selasa, 02 Juli

2019.

Kunjungan ke – 3

Pada hari Selasa, 02 Juli 2019, penulis melakukan kunjungan ulang

kembali untuk melakuakn evaluasi. Setelah dilakukan pengukuran tekanan

darah pada Ny. A hasilnya 100/60 mmHg, dan Ny. A mengatakan merasa

sedikit pusing karena seharian melakukan pekerjaan dan belum beristirahat.

Penulis menganjurkan Ny. A untuk beristirahat dan jangan terlalu lelah

bekerja. Setelah itu penulis mengevaluasi Ny. A hal apa saja yang harus

dilakukan oleh Ny. A yang sudah dapat menjelaskan apa saja yang harus

dilakukan. Memberitahu Ny. A dan Tn. A untuk tidak sering-sering

menggantung pakaian basah di dalam rumah karena akan menjadikan rumah

lembab dan menjadi sarang nyamuk. Penulis memberitahu kepada Ny. A untuk

dapat menerapkan apa yang sudah di informasikan kepada keluarga dan Ny. A

berjanji akan menerapkan semua informasi yang telah dijelaskan kepada

penulis.

Setelah melakukan evaluasi pada kunjungan ketiga hari Selasa, 02 Juli

2019, penulis mendapatkan bahwa Ny. A sudah bisa mengatasi masalah yang

terjadi dan sudah bejanji akan menerapkan apa yang sudah di berikan kepada

penulis.

77
BAB V

PENUTUP

A. Kesimpulan

Berdasarkan pengkajian yang didapatkan dan hasil perhitungan skala

prioritas masalah, penulis menyimpulkan bahwa diagnosa masalah pada

keluarga Tn. A adalah Ny. A yang kurang paham tentang KIE alat

kontrasepsi,macam-macam alkon serta kelebihan kerugian alkon serta bahaya

dan akibat dari merokok.

B. Saran

Dalam kesempatan ini penulis akan memberikan saran – saran yang

ditujukan kepada :

1. Keluarga diharapkan mempunyai dorongan untuk memperbanyak

pengetahuan terutama dalam bidang kesehatan sehingga keluarga dapat

mengerti dan mengetahui serta menerapkannya dalam kehidupan sehari –

hari.

2. Untuk mahasiswa agar lebih meningkatkan pendekatan terhadap klien

sehingga dapat melakukan asuhan kebidanan komunitaas yang lebih

terampil dalam mengembangkan suatu masalah atau kasus yang ada di

masyarakat.

78
PENDOKUMENTASIAN ASUHAN KEBIDANAN PADA KELUARGA
BINAAN TN. H DI PISANGAN BARU RT.008 RW.014 DESA
PISANGAN BARU KECAMATAN MATRAMAN
JAKARTA TIMUR
PERIODE 27 JUNI S.D 08 JULI 2019

DISUSUN OLEH

BERTHA VELLY LIA

16.156.02.11.040

PROGRAM STUDI KEBIDANAN (DIII)


SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN MEDISTRA INDONESIA
JL. CUT MUTIA RAYA NO 88A, SEPANJANG JAYA, BEKASI
2019

79
BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Menurut WHO, remaja dalam rentang usia 10-19 tahun menurut

peraturan menteri Kesehatan RI Nomor 25 tahun 2014, remaja dalam rentang

usia 10-18 tahun dan menurut Badan Kependudukan dan Keluarga berencana

(BKKBN) rentang usia 10-24 tahun dan belum menikah jumlah kelompok

usia 10-19 tahun di Indonesia menurut sensus penduduk 2010 sebanyak 43,5

juta atau sekitar 18% dari jumlah penduduk. Di dunia diperkirakan kelompok

remaja berjumlah 1,2 milyar atau 18% dari jumlah penduduk dunia

(WHO,2014).

Pada tahun 2016 jumlah estimasi penduduk Indonesia umur 10-14

tahun wanita berjumlah 11.005.173 jiwa. jumlah estimasi penduduk di

Sumatera Barat wanita berjumlah 2.642.255 jiwa, sedangkan jumlah usia

muda >15 tahun wanita berjumlah 774.753 jiwa tahun 2016. Estimasi jumlah

anak usia 7-12 tahun di Sumatera Barat adalah 303.554 jiwa.

Persentase puskesmas menyelenggarakan kegiatan kesehatan remaja di

Sumatera Barat berjumlah 42,42% dari jumlah puskesmas. Di Kabupaten

Dharmasraya jumlah anak usia 7 – 12 tahun berjumlah 27.241 jiwa

(Kementerian Kesehatan RI, 2017).Pemerintah berupaya menangani

permasalahan kesehatan reproduksi remaja dalam program Generasi

Berencana (GenRe) yang diselenggarakan oleh badan penduduk dan keluarga

berencana (BKKBN). Program Usia menarche atau waktu permulaan

79
menstruasi mungkin akan menjadi peristiwa yang traumatik bagi beberapa

remaja putri yang tidak mempersiapkan dirinya terlebih dahulu.

Jika menstruasi datangnya pada usia masih sangat muda, remaja putri

belum siap menerimanya dan peristiwa itu akan mempengaruhi psikologinya.

Reaksi psikis yang menyertai kedatangan menstruasi untuk remaja putri

pertama kalinya disebut Helena Deutch sebagai kompleks kastrasi yaitu

perasaan kecewa, takut, panik, sehingga anak akan trauma genetalis yaitu luka

atau shock psikis yang disebabkan oleh pengalaman baru, berkaitan dengan

masalah genetalis dan sistem reproduksi maka timbul nyeri haid atau

dismenore (Siti Khotimah,Linda Wahyuni.2018).

B. Tujuan

1. Tujuan Umum

Dapat melaksanakan asuhan kebidanan komunitas pada keluarga Tn.

H di Pisangan Baru, Rt 08/Rw. 14, Kecamatan Matraman, Kelurahan

Pisangan Baru.

2. Tujuan Khusus

a. Mampu melakukan pengkajian pada keluarga Tn.H khususnya Nn.S

pada Remaja dengan pengetahuan Sadari.

b. Mampu menentukan interpretasi data pada pada keluarga Tn.H

khususnya Nn.S pada Remaja dengan pengetahuan Sadari.

c. Mampu menentukan identifikasi masalah pada keluarga Tn. H

khususnya Nn.S pada Remaja dengan pengetahuan Sadari.

d. Mampu menentukan identifikasi masalah potensial pada keluarga Tn.H

khususnya Nn.S pada Remaja dengan pengetahuan Sadari.

80
e. Mampu melaksanakan rencana tindakan kebidanan pada keluarga

Tn.H khususnya Nn.S pada Remaja dengan pengetahuan Sadari.

f. Mampu melaksanakan tindakan kebidanan pada keluarga Tn.H

khususnya Nn.S pada Remaja dengan pengetahuan Sadari.

g. Mampu melaksanakan evaluasi tindakan kebidanan pada keluarga

Tn.H khususnya Nn.S pada Remaja dengan pengetahuan Sadari.

C. Ruang Lingkup

Penulisan laporan kegiatan praktek kebidanan ini merupakan suatu bentuk

laporan pemberian asuhan kebidanan tentang remaja denngan pengetahuan

Sadari pada keluarga binaan Tn. H khusunya Nn. S yang dilaksanakan pada

tanggal 27 Juni sampai dengan 08 Juli 2019 di Pisangan Baru Rt.008 Rw.014

Desa Pisangan Baru Kecamatan Matraman Jakarta Timur.

D. Metode Penulisan

Metode yang digunakan adalah hasil dari pendekatan proses asuhan

kebidanan mulai dari wawancara, diagnosa, perencanaan, pelaksanaan, dan

evaluasi secara langsung yang dilakukan kepada keluarga binaan. Teknik yang

digunakan pada saaat pendataan adalah wawancara, observasi, pemeriksaan

fisik, diskusi, dan intervensi.

E. Sitematika Laporan

BAB I Pendahuluan

A. Latar Belakang

B. Tujuan

C. Ruang Lingkup

D. Metode Penulisan

81
E. Sistematika Penulisan

BAB II Tinjauan Pustaka

A. Konsep Keluarga

B. Konsep Keluarga Berencana

BAB III Laporan Kasus

A. Subjektif

B. Objektif

C. Assessment

D. Plan

BAB IV Pembahasan

A. Tahap Pengumpulan Data

B. Interpretasi Data Dasar

C. Mengidentifikasi Diagnosa atau Masalah Potensial dan

Mengantisipasi Penanganannya

D. Menetapkan Kebutuhan terhadap Tindakan Segera

E. Menyusun Rencana Asuhan yang Menyeluruh

F. Pelaksanaan Langsung Asuhan dengan Efisien dan Aman

BAB V Penutup

A. Kesimpulan

B. Saran

Daftar Pustaka

Pendokumentasian kunjungan keluarga binaan

Leafleat

82
BAB II

TINJAUAN PUSTAKA

A. Remaja

1. Pengertian Remaja

Menurut WHO, remaja dalam rentang usia 10-19 tahun menurut

peraturan menteri Kesehatan RI Nomor 25 tahun 2014, remaja dalam

rentang usia 10-18 tahun dan menurut Badan Kependudukan dan Keluarga

berencana (BKKBN) rentang usia 10-24 tahun dan belum menikah jumlah

kelompok usia 10-19 tahun di Indonesia menurut sensus penduduk 2010

sebanyak 43,5 juta atau sekitar 18% dari jumlah penduduk. Di dunia

diperkirakan kelompok remaja berjumlah 1,2 milyar atau 18% dari jumlah

penduduk dunia (WHO,2014).

Pada tahun 2016 jumlah estimasi penduduk Indonesia umur 10-14

tahun wanita berjumlah 11.005.173 jiwa. jumlah estimasi penduduk di

Sumatera Barat wanita berjumlah 2.642.255 jiwa, sedangkan jumlah usia

muda >15 tahun wanita berjumlah 774.753 jiwa tahun 2016. Estimasi

jumlah anak usia 7-12 tahun di Sumatera Barat adalah 303.554 jiwa.

Persentase puskesmas menyelenggarakan kegiatan kesehatan remaja di

Sumatera Barat berjumlah 42,42% dari jumlah puskesmas. Di Kabupaten

Dharmasraya jumlah anak usia 7 – 12 tahun berjumlah 27.241 jiwa

(Kementerian Kesehatan RI, 2017).Pemerintah berupaya menangani

permasalahan kesehatan reproduksi remaja dalam program Generasi

Berencana (GenRe) yang diselenggarakan oleh badan penduduk dan

83
keluarga berencana (BKKBN). Program Usia menarche atau waktu

permulaan menstruasi mungkin akan menjadi peristiwa yang traumatik bagi

beberapa remaja putri yang tidak mempersiapkan dirinya terlebih dahulu.

Jika menstruasi datangnya pada usia masih sangat muda, remaja putri

belum siap menerimanya dan peristiwa itu akan mempengaruhi

psikologinya. Reaksi psikis yang menyertai kedatangan menstruasi untuk

remaja putri pertama kalinya disebut Helena Deutch sebagai kompleks

kastrasi yaitu perasaan kecewa, takut, panik, sehingga anak akan trauma

genetalis yaitu luka atau shock psikis yang disebabkan oleh pengalaman

baru, berkaitan dengan masalah genetalis dan sistem reproduksi maka

timbul nyeri haid atau dismenore (Siti Khotimah,Linda Wahyuni.2018).

Masa remaja merupakan masa peralihan dari masa anak-anak ke

masa dewasa. Masa ini sering disebut dengan masa pubertas. Namun

demikian, menurut beberapa ahli, selain istilah pubertas digunakan

juga istilah adolesens (dalam bahasa inggris:adolescence) (Poltekkes

Depkes Jakarta 1,2010) . Masa ini merupakan periode transisi dari

masa anak ke masa dewasa yang ditandai dengan percepatan

perkembangan fisk, mental, emosional dan sosial dan berlangsung

pada decade kedua masa kehidupan (Moersintowarti, et al, 2002) dan

masa remaja di bagi menjadi 3, yaitu :

a. Masa remaja awal antara usia 10-14 tahun.

b. Masa remaja menengah anatara usia 15-16 tahun

c. Masa remaja akhir antara usia 17-20 tahun.

84
Karakteristik Remaja Menurut Hurlock (1996)

a. Masa remaja sebagai periode yang penting Kendatipun semua periode

dalam rentang kehidupan adalah penting, namun kadar pentingnya

berbeda-beda. Pada periode remaja, akibat langsung maupun akibat

jangka panjang tetaplah penting, ada periode yang penting karena

akibat fisik dan ada pula akibat psikologisnya. Perkembangan fisik

yang cepat dan penting disertai dengan cepatnya perkembangan

mental yang cepat, terutama pada awal masa remaja. Semua

perkembangan itu menimbulkan perlunya penyesuaian mental dan

perlunya membentuk sikap, nilai dan minat baru.

b. Masa remaja sebagai periode peralihan Peralihan tidak berarti

terputus dengan atau berubah dari apa yang telah terjadi

sebelumnya, melainkan lebih-lebih sebuah peralihan dari satu tahap

perkembangan ketahap berikutnya. Dalam setiap periode peralihan,

status individu tedaklah jelas dan terdapat keraguan akan peran

yang akan dilakukan. Pada masa ini, remaja bukan lagi seorang

anak dan juga bukan orang dewasa. Status remaja yang tidak jelas

ini juga menguntungkan karena status memberi waktu kepadanya

untuk mencoba gaya hidup yang berbeda dan menentukan pola

perilaku, nilai dan sifat yang pa;inh sesuai bagi dirinya. Masa

remaja sebagai periode perubahan Tingkat perubahan dalam sikap

dan perilaku selama masa remaja sejajar dengan tingkat perubahan

fisik. Ada 5 perubahan yang sama yang hampir bersifat universal,

yaitu :

85
1) Meninggi emosi Perubahan emosi terjadi lebih cepat selama masa

awal remaja, maka meningginya emosi lebih menonjol pada masa

awal periode akhirakhir masa remaja.

2) Perubahan tubuh Disini mulai tampak perbedaan antara pria dan

wanita Akibat perubahan fisik yang terjadi, missal remaja wanita

mulai tumbuh payudara, mulai terlihat timbunan lemak dipinggulnya.

3) Minat dan peran yang diharapkan Bagi remaja muda masalah baru

timbul tampaknya lebih banyak dan lebih sulit diselesaikan

dibandingkan masalah yang dihadapi sebelumnya. Remaja akan

tetap merasa ditimbuni masalah yang dihadapi sebelumnya.

Remaja akan tetap merasa ditimbuni masalah sampai ia sendiri

menyelesaikannya menurut kepuasannya.

4) Perubahan nilai-nilai Apa yang pada masa kanak-kanak dianggap

penting sekarang setelah hamper dewasa dianggap tidak penting

lagi. Sekarang mereka mengerti bahwa kualitas lebih penting

daripada kuantitas.

5) Sikap ambivalan terhadap setiap perubahan Mereka menginginkan

dan menuntut kebebasan tetapi mereka sering takut bertanggung

jawab akan apa akibatnya dan meragukan kemampuan mereka

untuk mengatasi tanggung jawab tersebut.

c. Masa remaja sebagai usia bermasalah Setiap periode mempunyai

masalahnya sendiri-sendiri, namun masalah masa remaja sering

menjadi masalah yang sulit diatasi baik oleh anak laki-laki

maupun perempuan karena ketidak mampuan mereka untuk

86
mengatasi sendiri masalahnya menurut cara mereka yakini, banyak

remaja akhirnya menemukan bahwa penyelesaiannya tidak selalu

sesuai dengan harapan mereka.

Masa remaja sebagai masa rasa ingin tahu Rasa ingin tahu ini lebih

membahayakan, karena seringkali melibatkan beberapa hal yang tidak

vital dan mendasar (seperti : apakah tuhan itu ada, bagaimana rasanya

melakukan hubungan seks) kemudian seringkali dikaitkan dengan

karakteristik remaja lain yaitu kebutuhan akan kemandirian yang

mendorong kearah tindakan untuk membuktikan rasa ingin tahunnya.

Rasa ingin tahu dan kebutuhan akan kemandirian tersebut mendorong

remaja kearah kematangan. Akan tetapi jika rasa ingin tahu ini tidak

dijaga, dalam batasan tertentu yang tidak dapat dikuasainya akan

membawanya kepada pengetahuan yang sebenarnya secara emosional

belum siap diterima remaja. Oleh sebab itu remaja membutuhkan

bimbingan orang yang lebih dewasa dalam member batasan tentang

sejauh mana ia boleh “mencoba” dan dampak (resiko dan manfaat)

dari hasil “percobaan” tersebut.

B. Periksa Payudara Sendiri (SADARI)

1. Pengertian Sadari

SADARI adalah pemeriksaan payudara sendiri yang bertujuan untuk

mengetahui ada tidaknya kanker payudara pada wanita. Pemeriksaan ini

dilakukan dengan menggunakan cermin dan dilakukan oleh wanita yang

berumur 20 tahun ke atas. Indikasi utama SADARI adalah untuk

mendeteksi terjadinya kanker payudara dengan mengamati payudara dari

87
depan, sisi kiri dan sisi kanan, apakah ada benjolah, perubahan warna

kulit, puttting berisik dan pengeluaran cairan atau nanah dan darah (Olfah

dkk, 2013).

Pemeriksaan payuadara sendiri (SADARI) adalah pengembangan

kepedulian seorang wanita terhadap kondisi payudaranya sendiri.

Tindakan ini dilengkapi dengan langkah-langkah khusus untuk mendeteksi

secara awal penyakit kanker payudara. Kegiatan ini sangat sederhana dan

dapat dilakukan oleh semua wanita tanpa perlu merasa malu kepada

pemeriksa, tidak membutuhkan biaya, dan bagi wanita yang sibuk hanya

perlu menyediakan waktuna selama kurang lebih lima menit. Tidak

diperlukan waktu khusus, cukup dilakukan saat mandi atau pada saat

sedang berbaring. SADARI sebaiknya mulai dilakukan saat seorang

wanita telah mengalami menstruasi. Tingkat sensitivitasnya

(kemampuannya untuk mendeteksi kanker payudara) dalah sekitar 20-30%

(Nisman, 2011).

Pemeriksaan payudara sendiri (SADARI) untuk mendeteksi kanker

payudara adalah cara termudah dan termurah mengetahui adanya benjolan

yang kemungkinan besar berkembang menjadi kanker ganas. SADARI

atau periksa payudara sendiri dengan rutin merabanya merupakan langkah

penting untuk deteksi dini kanker payudara. Kebiasaan karena mudah,

murah, cepat, dan efektif untuk semangkin “mengenal” dan menyadari jika

terdapat suatu hal yang tidak normal pada payudara.

88
Pemeriksaan payuadara sendiri (SADARI) adalah pemeriksaan

payudara sendiri untuk dapat menemukan adanya benjolan abnormal.

Pemeriksaan ini dapat dilakukan sendiri tanpa harus pergi ke petugas

kesehatan dan tanpa harus mengeluarkan biaya. Bentuk payudara biasanya

berubah-ubah sebelum memasuki masa menstruasi, biasanya payudara

terasa membesar, lunak, atau ada benjolan dan kembali normal ketika

masa menstruasi selesai. Yang terpenting adalah mengenali perubahan

mana yang biasa terjadi dan mana yang tidak keadaan normal dari

payudara sendiri. Pemeriksaan payudar sendiri (SADARI) secara rutin

untuk dapat merasakan dan mengenal lekuk-lekuk payudara sehingga jika

terjadi perubahan dapat segera diketahui. Waktu terbai untuk memeriksa

payudara adalah 7 sampai 10 hari setelah menstruasi selesai. Pada saat itu,

payudara terasa lunak. Pemeriksaan tidak tepat dilakukan pada menjelang

dan sewaktu menstruasi (Bustan, 2007). SADARI optimum dilakukan

pada sekitar 7-14 hari setelah awal siklus menstruasi karena pada masa itu

retensi cairan minimal dan payudara dalam keadaan lembut, tidak keras,

membengkak sehingga jika ada pemebengkakan akan lebih mudah

ditemukan (Mulyani, 2013).

2. Tujuan SADARI

Tujuan dilakukannya SADARI adalah sebagai skrining kanker

payudara yaitu untuk deteksi dini.Wanita yang melakukan SADARI

menunjukkan tumor yang lebih kecil dan masih pada stadium awal, hal ini

memberikan prognosis yang baik.Para peneliti telah menunjukkan bahwa

angka harapan hidup berhubungan langsung dengan stadium penyakit saat

89
didiagnosis.American Cancer Sosiety (ACS) telah menetapkan petunjuk

penapisan untuk wanita tanpa gejala yang meliputi tiga metode deteksi

dini salah satunya adalah SADARI, sebagai berikut:

a) SADARI harus dilakukan setiap bulan oleh semua wanita berusia

mulai dari 20 tahun.

b) Pemeriksaan payudara klinis oleh profesional kesehatan, harus

dilakukan setiap 3 tahun untuk wanita usia 20-40 tahun dan setiap tahun

untuk wanita diatas 40 tahun.

c) Mammografi harus dimulai usia 40 tahun. Penapisan mammografi rutin

harus dilakukan setiap 1-2 tahun sekali untuk wanita usia 40-49 tahun

dan setiap tahun untuk wanita usia 50 tahun ke atas.

3. Manfaat Sadari

Manfaat SADARI adalah untuk mendeteksi sedini mungkin adanya

kelainan pada payudara karena kanker payudara pada hakikatnya dapat

diketahui secara dini oleh para wanita usia subur. Setiap wanita

mempunyai bentuk dan ukuran payudara yang berbeda, bila wanita

memeriksa payudara sendiri secara teratur, setiap bulan setelah haid,

wanita dapat merasakan bagaimana payudara wanita yang normal.Bila ada

perubahan tentu wanita dapat mengetahuinya dengan mudah.

4. Langkah-langkah pemeriksaan SADARI

Menurut Nisman (2011), Mulyani (2013), Bustan (2007), Sitorus

(2006), Proverawati (2010) dan Olfah dkk (2013) deteksi dini kanker

payudara dapat dilakukan pemeriksaan payudara sendiri. Waktu

yang tepat untuk periksa payudara sendiri adalah satu minggu

90
setelah selesai haid. Jika siklus haid telah berhenti, maka sebaiknya

dilakukan periksa payudara sendiri pada waktu yang sama setiap

bulannya dan waktu yang dibutuhkan untuk melakukannya tidak lebih dari

5 menit. Terbukti 95% wanita yang terdiagnosis pada tahap awal

kanker payudara dapat bertahan hidup lebih dari lima tahun setelah

terdiagnosis sehingga banyak dokter yang merekomendasikan agar para

wanita menjalani SADARI (periksa payuadara sendiri) pada saat

menstruasi, pada hari ke 7 sampai dengan hari ke 10 setelah hari

pertama haid di rumah secara rutin dan menyarankan dilakukannya

pemeriksaan rutin tahunan untuk mendeteksi benjolan pada

payudara. Pemeriksaan payudara sendiri dapat dilakukan pada usia 20

tahun kurang atau lebih. Berikut langkah-langkah pemeriksaan payudara

sendiri :

a) Di depan cermin

Untuk melakukan pemeriksaan payudara secara mandiri, Anda

hanya memerlukan tangan, penglihatan, dan cermin. Berdirilah di

depan kaca, buka pakaian dari pinggang ke atas. Pastikan terdapat

cukup pencahayaan dalam ruangan tersebut dan lakukan cara berikut.

1) Perhatikan payudara Anda. Kebanyakan wanita tidak memiliki

payudara yang ukurannya sama besar (payudara kanan lebih besar

atau lebih kecil daripada yang lain).

2) Berdirilah dengan lengan di samping tubuh. Perhatikan bentuk,

ukuran, dan apakah ada perubahan seperti permukaan dan warna

kulit, juga bentuk puting payudara.

91
3) Letakkan tangan pada pinggang dan tekan kuat-kuat untuk

mengencangkan otot dada. Perhatikan payudara sambil berkaca dari

sisi kiri ke kanan dan sebaliknya.

4) Membungkuklah di depan kaca sehingga payudara terjulur ke

bawah. Perhatikan dan raba untuk memeriksa apakah ada perubahan

tertentu pada payudara.

5) Tautkan kedua tangan di belakang kepala dan tekan ke dalam.

Perhatikan kedua payudara Anda, termasuk di bagian bawah.

6) Periksa apakah terdapat cairan yang keluar dari puting Anda.

Tempatkan jempol dan jari telunjuk Anda di sekitar puting, lalu

tekan perlahan, dan perhatikan apakah ada cairan yang keluar.

Ulangi pada payudara yang lain.

b) Saat mandi

Pemeriksaan payudara bisa juga dilakukan saat mandi. Busa sabun

akan memudahkan pergerakan tangan untuk memeriksa benjolan atau

perubahan pada payudara. Angkat satu tangan ke belakang kepala.

Dengan tangan lain yang dilumuri sabun, raba payudara di sisi tangan

yang terangkat. Gunakan jari untuk menekan-nekan bagian demi

bagian dengan lembut. Lakukan pada payudara di sisi lain.

c) Berbaring

Pemeriksaan juga dapat dilakukan dengan berbaring. Pilih tempat

tidur atau permukaan datar lain yang nyaman. Saat berbaring, payudara

menjadi melebar dan memudahkan untuk diperiksa.Sambil berbaring,

tempatkan gulungan handuk atau bantal kecil di bawah

92
pundak.Tempatkan tangan kanan di bawah kepala.Lumuri tangan kiri

dengan losion dan gunakan jari untuk meraba payudara kanan.

Ibaratkan payudara seperti permukaan jam. Mulailah gerakan dari

titik jam 12 ke angka 1 dengan gerakan melingkar. Setelah satu

lingkaran, geser jari dan mulailah kembali hingga seluruh permukaan

payudara hingga ke puting selesai teraba.Tidak perlu terburu-buru saat

melakukan pemeriksaan.Pastikan semua permukaan payudara telah

teraba dengan seksama.Hal yang perlu diperhatikan saat dan setelah

melakukan pemeriksaan adalah tetap tenang jika mendapati perubahan

pada payudara.Meski harus tetap waspada, namun sebagian besar

perubahan fisik tidak mengarah pada kanker.Diperlukan pemeriksaan

lebih lanjut untuk mendiagnosis kelainan.Sebagian besar benjolan pada

payudara juga merupakan tumor jinak yang tidak bersifat kanker.

93
BAB III

LAPORAN KASUS

1. PENDOKUMENTASIAN ASUHAN KEBIDANAN KELUARGA

BINAAN TN. H

Kunjungan ke-1

Nama Mahasiswa : Bertha Velly Lia

NPM : 16.156.02.11.040

Pengkajian Tanggal : Kamis, 27 Juni 2019

PENGKAJIAN

A. Identitas Keluarga

1. Kepala Keluarga

Nama kepala keluarga : Tn.H

Jenis kelamin : Laki-laki

Umur : 59 tahun

Agama : islam

Suku bangsa : Sunda Betawi

Pendidikan : Indonesia

Pekerjaan : Pedagang

Alamat : RT 08/014 Kelurahan Pisangan Baru, Kecamatan Matraman

No telp. : 087879331678

94
2. Anggota keluarga

No Nama Hubungan Jenis Umur Pendidikan Pekerjaan keterangan


keluarga kelamin

1 Ny. S Istri P 45 Thn SLTA IRT Sehat

2 Nn.S Anak P 19 Thn Sudah tamat Belum Sehat


SMA bekerja

3 An.A Anak L 16 Thn SMA Pendidikan Sehat

3. Pengambilan keputusan dalam keluarga : kepala keluarga

4. Status kesehatan keluarga 6 bulan terakhir : tidak ada

5. Kematian dalam 6 bulan terakhir : tidak ada

6. Penghasilan keluarga perbulan : Rp 500.000 - 1.000.000

B. KEBIASAAN HIDUP KELUARGA

1. Pengelolaan makanan : bahan makanan sebelum di masak di cuci bersih di

air yang mengalir, di cuci selama 3 kali sampai bersih, untuk semua bahan

makanan di masak dengan matang, kebersihan air untuk mencuci makanan

bersih karena air yang mengalir berasal dari Sanyo.

2. Penyajian makanan : makanan sisa masakan yang tidak habis di simpan

didalam lemari, dan lemari yang di pakai untuk menyimpan makanan

terlihat bersih

3. Kebiasaan makan : cuci tangan setiap hari sebelum dan sesudah makan,

makan terkadang menggunakan tangan kadang juga memakai sendok

4. Jenis – jenis makanan yang rutin dalam rumah tangga : nasi, sayur, daging,

ikan, tahu, tempe, ikan teri, ikan asin.

5. Anggota keluarga yang merokok : tidak ada

6. Kebiasaan tidur : menggunakan lotion nyamuk

95
7. Anggota keluarga alergi terhadap suatu jenis makanan : tidak ada

8. Pengobatan yang sering dilakukan keluarga bila menangani penyakit

ringan : berobat di Puskesmas

9. Kebiasaan mandi dan ganti pakaian : mandi 2x sehari pada saat pagi dan

sore. Dan sering mengganti pakaian

10. Rekreasi keluarga : jika libur panjang

11. Olah raga : jarang olahraga

C. RIWAYAT SOSIAL

1. Kegiatan masyarakat yang sering diikuti : tidak ada

2. Apakah keluarga terlibat kader : tidak ada

3. Apakah keluarga peserta AsKesKin : tidak ada

D. GAMBARAN LOKASI RUMAH/TEMPAT TINGGAL

1. Kepemilikan rumah : rumah sendiri

2. Struktur rumah : bahan bangunan terbuat dari semen, tembok terbuat dari

semen, lantai terbuat dari keramik, atap dari genteng.

3. Ruangan/kamar : terdapat 1 ruang tamu, 2 kamar, 1 kamar mandi, 1 dapur,

kondisi nya bersih, pencahayaan dan ventilasi baik

4. Batas – batas rumah : samping kiri rumah tetangga, samping kanan rumah

tetangga, depan jalan, belakang rumah empang

5. Sumber air : sumur, kondisi air bersih, digunakan untuk mandi, mencuci,

dan minum. Untuk minum di masak terlebih dahulu

6. Sistem Pembuangan Air Limbah (SPAL) : selokan

7. Polutan lingkungan daerah tempat tinggal : tidak ada

8. Jenis ternak peliharaan : tidak ada

96
Denah rumah

Dapur Kamar
Mandi

Kamar

Ruang kamar
tamu

Pintu

SUBJEKTIF

1. Tn. H

a. Keluhan : Tn. H mengatakan tidak mempunyai keluhan

b. Riwayat kesehatan

1) Tn. H mengatakan tidak memiliki riwayat penyakit seperti

hipertensi, hepatitis, jantung dll

2) Tn. H tidak pernah menderita penyakit kronis tidak merokok

3) Tn. H tidak pernah mendapatkan pengobatan jangka panjang

4) Tn. H tidak memliki riwayat tumor atau kanker

2. Ny. S : Mengatakan tidak mempunyai keluhan

a. Riwayat Menstruasi

1) Menarche :12 tahun

2) Siklus Haid : 28 hari

3) Lamanya Haid : 3-5 hari

4) Banyaknya Haid : 3x ganti pembalut

97
5) Warna darah haid : merah segar

6) Keluhan Menjelang haid : tidak ada

7) Keluhan Saat Haid : tidak ada

8) Gangguan Haid yang pernah dialami : tidak ada

b. Riwayat kesehatan

1) Ibu mengatakan tidak memiliki riwayat penyakit seperti hipertensi

2) Ibu tidak pernah menderita keputihan yang patologis

3) Ibu tidak pernah menderita penyakit kronis

4) Ibu tidak pernah mendapatkan pengobatan jangka Panjang

5) Ibu tidak merokok

6) Ibu tidak memliki riwayat tumor atau kanker

3. Nn. S

a. Keluhan : Nn. S mengatakan tidak ada keluhan

b. Riwayat Menstruasi

1). Menarche :12 tahun

2). Siklus Haid : 28 hari

3). Lamanya Haid : 3-5 hari

4). Banyaknya Haid : 3x ganti pembalut

5). Warna darah haid : merah segar

6). Keluhan Menjelang haid : tidak ada

7). Keluhan Saat Haid : tidak haid

8). Gangguan Haid yang pernah dialami : tidak ada

98
c. Riwayat Kesehatan

1) Nona mengatakan tidak memiliki riwayat penyakit seperti

hipertensi

2) Nona tidak pernah menderita keputihan yang patologis

3) Nona tidak pernah menderita penyakit kronis

4) Nona tidak pernah mendapatkan pengobatan jangka panjang

5) Nona tidak merokok

6) Nona tidak memliki riwayat tumor atau kanker

4. An. A

1. Keluhan : An.A mengatakan tidak ada keluhan

2. Riwayat Kesehatan

1) An.A mengatakan tidak memiliki riwayat penyakit seperti

hipertensi, hepatitis, jantung dll

2) An.A tidak pernah menderita penyakit kronis tidak merokok

3) An.A tidak pernah mendapatkan pengobatan jangka panjang

4) An.A tidak memliki riwayat tumor atau kanker

OBJEKTIF

1. Tn. H

1) Kesadaran : Composmentis

2) Keadaan umum : Baik

3) Penampilan : Rapih

4) TD : 120/70 mmHg

5) Nadi : 84X/m

6) Resfirasi : 21X/m

99
7) Suhu : 36.5ºc

2. Ny. S

1) Kesadaran : Compos mentis

2) Keadaan umum : Baik

3) Penampilan : Rapih

4) TD : 120/80 mmHg

5) Nadi : 82X/m

6) Resfirasi : 20X/m

7) Suhu : 36.2ºc

3. Nn.S

1) Kesadaran : Compos mentis

2) Keadaan umum : Baik

3) Penampilan : Rapih

4) TD : 110/70 mmHg

5) Nadi : 85X/m

6) Resfirasi : 20X/m

7) Suhu : 36ºc

4. An. A

1) Kesadaran : Compos mentis

2) Keadaan umum : Baik

3) Penampilan : Rapih

4) TD : 110/80 mmHg

5) Nadi : 78 x/m

6) Resfirasi : 21 x/m

100
7) Suhu : 36ºc

ASSESMENT

1. Tn.H keadaan umum baik TD : 120/70 mmhg

2. Ny.S keadaan umum baik TD : 120/80 mmhg

3. Nn.S keadaan umum baik TD : 110/70 mmhg

4. An.A keadaan umum baik TD : 110/80 mmhg

PLANNING

1. Memberitau hasil pemeriksaan saat ini dalam keadaan baik (Nn. S

mengetahui)

2. Memberitahu Nn. S tentang SADARI

3. Memberitahu kepada Nn. S bahwa keluarga nya akan menjadi keluarga

binaan dan melakukan informed consent (sudah dilakukan)

4. Memberikan contoh cara SADARI pada Nn. S

5. Melakukan SADARI secara bersama–sama

6. Memberitahu kepada Nn. S agar dapat mempraktikkan sendiri di depan

cermin saat mandi

7. Memberitahu ibu bahwa akan dilakukan kunjungan ulang.

101
Kunjungan ke – 2

Nama Mahasiswa : Bertha Velly Lia

NPM : 16.156.02.11.040

Hari/tanggal : Sabtu,29 Juni 2019

SUBJEKTIF

1. Tn.H : Tidak ada saat dilakukan kunjungan.

2. Ny.S : Mengatakan tidak ada keluhan.

3. Nn.S : Mengatakan tidak ada keluhan

4. An.A : Tidak ada saat dilakukan kunjungan.

OBJEKTIF

1) Tn.H : Tidak dilakukan pemeriksaan karna tidak ada pada saat kunjungan

2) Ny. S

1. Keadaan umum : Baik

2. Kesadaran : Composmentis

3. TTV :

Tekanan darah : 120/80 mmHg

Nadi : 78 x/m

Resfirasi : 20 x/m

Suhu : 36ºc

3) Nn. S

1. Keadaan umum : Baik

2. Kesadaran : Composmentis

3. TTV

102
Tekanan darah : 110/70 mmHg

Nadi : 80 x/m

Resfirasi : 20 x/m

Suhu : 36ºc

4) Tn. A : Tidak dilakukan pemeriksaan karna tidak ada pada saat

kunjungan

ASSASMENT

1. Ny. S dengan keadaan umum baik TD : 120/80 mmhg

2. Nn. S dengan keadaan umum baik TD : 110/ 70 mmhg

PLANNING

1. Memberitau hasil pemeriksaan saat ini dalam keadaan baik (Nn.S

mengetahui)

2. Mengevaluasi dan mengingatkan kembali Nn. S tentang cara SADARI (Nn.

S belum mempraktekan sendiri cara SADARI tetapi sudah dapat

melakukannya dengan benar).

3. Mengingkatkan Nn. S untuk istirahat yang cukup dan mengatur pola

makannya.

4. Memberitahu Nn. S akan dilakukan kunjungan

103
Kunjungan ke – 3

Nama Mahasiswa : Bertha Velly Lia

NPM : 16.156.02.11.040

Hari/tanggal : Selasa ,02 Juli 2019

SUBJEKTIF

1. Tn. H : Tidak ada saat dilakukan kunjungan.

2. Ny. S : Ibu mengatakan tidak mempunyai keluhan yang dirasa

3. Nn. S : Nn. S mengatakan tidak mempunyai keluhan yang dirasa.

4. Tn. A : Tidak ada saat dilakukan kunjungan.

OBJEKTIF

1. Tn. H : Tidak ada saat dilakukan kunjungan.

2. Ny. S

1. Keadaan umum : Baik

2. Kesadaran : Composmentis

3. TTV

Tekanan darah : 110/80 mmHg

Nadi : 80 x/m

Resfirasi : 20 x/m

Suhu : 36.2ºc

3. Nn. S

1. Keadaan umum : Baik

2. Kesadaran : Composmentis

3. TTV

104
Tekanan darah : 120/70 mmHg

Nadi : 80 x/m

Resfirasi : 20 x/m

Suhu : 36ºc

4. An. A : Tidak ada saat dilakukan kunjungan.

ASSASMENT

1. Ny. S dengan keadaan umum baik TD : 120/70 mmhg

2. Nn. S dengan keadaan umum baik TD : 120/ 70 mmhg

PLANNING

1. Memberitau hasil pemeriksaan saat ini dalam keadaan baik ( Nn. S

mengetahui)

2. Mengevaluasi dan mengingatkan kembali cara melakukan SADARI pada

Nn. S (Nn. S sudah melakukan SADARI dengan benar)

3. Memberitahu Nn. S agar rajin melakukan SADARI setiap 1 bulan sekali

yaitu antara 1 minggu sebelum haid/1 minggu setelah haid (Nn. S mau

melakukannya

4. Mengevaluasi keadaan rumah (rumahnya dalam keadaan bersih dan tidak

ada sampah berserakan)

5. Memberitahu Nn. S untuk dapat menerapkan apa yang sudah di

informasikan kepada keluarga (Nn. S berjanji akan menjaga kebersihan dan

menerapkan yang telah diajarkan)

105
BAB IV

PEMBAHASAN

A. ASUHAN KEBIDANAN KELUARGA BINAAN TN. A

Kunjungan ke – 1

Tanggal pengkajian Kamis, 27 Juni 2019

Penulis melakukan kunjungan pada hari Kamis, 27 Juni 2019 dari hasil

anamnesa keluarga Tn. H ternyata Tn. H saat ini berusia 59 tahun, Ny. S

berusia 45 tahun. Ny. S merupakan istri pertama dari Tn. H. Nn. S juga

mengatakan tidak mengerti tentang melakukan SADARI. Penulis melakukan

penyuluhan tentang SADARI.Setelah memberikan pengetahuan kepada

keluarga Tn. H, penulis melakukan perjanjian bahwa akan dilakukan

kunjungan ulang pada tanggal Sabtu, 29 Juni 2019.

Kunjungan ke – 2

Pada hari Sabtu, 29 Juni 2019, penulis melakukan kunjungan ulang dan

melakukan evaluasi Nn.S tentang informasi Remaja dan SADARI. Hasil

evaluasinya Nn.R dapat menyebutkan kembali tentang langkah-langkah

SADARI. Penulis juga melakukan evaluasi pada Nn.S tentang pengetahuan

Remaja. Hasil evaluasinya Nn.S sudah dapat mengulang kembali hal-hal yang

harus dilakukan untuk mencegah adanya benjolan di payudara. Hasil

pemeriksaan objektif penulis, Tekanan darah Nn. S 120/80 mmHg. Penulis

memberitahu bahwa akan kunjungan ulang kembali pada hari Selasa, 02 Juli

2019.

106
Kunjungan ke – 3

Pada hari Selasa, 02 Juli 2019, penulis melakukan kunjungan ulang

kembali untuk melakuakn evaluasi. Setelah dilakukan pengukuran tekanan

darah pada Nn.S hasilnya 120/70 mmHg, Setelah itu penulis mengevaluasi Nn.

S hal apa saja yang harus dilakukan pada saat setelah haid atau sebelum haid,

Ny. S sudah dapat menjelaskan apa saja yang harus dilakukan. Memberitahu

kepada kedua orang tua Nn.S yaitu Ny. S dan Tn. H untuk tidak sering-sering

menggantung pakaian basah di dalam rumah karena akan menjadikan rumah

lembab dan menjadi sarang nyamuk. Penulis memberitahu kepada Nn. S untuk

dapat menerapkan apa yang sudah di informasikan kepada keluarga dan Ny. S

berjanji akan menerapkan semua informasi yang telah dijelaskan kepada

penulis.

Setelah melakukan evaluasi pada kunjungan ketiga hari Selasa, 02 Juli

2019, penulis mendapatkan bahwa Nn.S sudah bisa mengatasi masalah yang

terjadi dan sudah bejanji akan menerapkan apa yang sudah di berikan kepada

penulis.

107
BAB V

PENUTUP

A. Kesimpulan

Berdasarkan pengkajian yang didapatkan dan hasil perhitungan skala

prioritas masalah, penulis menyimpulkan bahwa diagnosa masalah pada

keluarga Tn. H adalah Nn. S yang kurang paham tentang remaja dan sadari.

B. Saran

Dalam kesempatan ini penulis akan memberikan saran – saran yang

ditujukan kepada :

1. Keluarga diharapkan mempunyai dorongan untuk memperbanyak

pengetahuan terutama dalam bidang kesehatan sehingga keluarga dapat

mengerti dan mengetahui serta menerapkannya dalam kehidupan sehari –

hari.

2. Untuk mahasiswa agar lebih meningkatkan pendekatan terhadap klien

sehingga dapat melakukan asuhan kebidanan komunitaas yang lebih

terampil dalam mengembangkan suatu masalah atau kasus yang ada di

masyarakat.

108
DAFTAR PUSTAKA

andriani, s., sumartini, s., & nur, v. a. (2016). gambaran pengetahuan remaja
madya (13-15tahun) tentang desminorea.
http://ejournal.upi.edu/index.php/JPKI/article/download/4746/3305.

Ariani, M. (2018). hubungan usia menarche dengan kejadian desminore.


http://eprints.ums.ac.id/56384/11/NASKAH%20PUBLIKASI%20-r.pdf.

Anggraini, Y. dan Martini. 2012. Pelayanan Keluarga Berencana. Yogyakarta :


Rohima Press Hatcher, R. A. 2015. Serba Serbi Kontrasepsi Lengkap dan
Praktis. Yogyakarta : Citra Pustaka

Kementrian Kesehatan RI, Sekretariat Jendral. 2016. Profil Kesehatan Indonesia


Tahun 2015. Jakarta : Kementerian Kesehatan RI 2016

109
LAMPIRAN

110

Anda mungkin juga menyukai