Anda di halaman 1dari 1

Waterbath dilengkapi dengan Safety Control dan Indikator

Level Air berbasis Arduino

TEORI DASAR
Waterbath merupakan perlatan laboratorium yang berisi air atau cairan khusus
yang bisa mempertahankan suhu pada kondisi tertentu selama selang waktu yang
ditentukan. Fungsi dari waterbath adalah untuk menciptakan suhu yang konstan,
menginkubasi pada mikrobiologi, menguapkan ekstrak untuk mereaksikan zat
diatas suhu ruangan dan aktifitas enzim. Waterbath bekerja dengan cara
memanaskan air dengan heater sampai suhu air naik dan sesuai dengan suhu yang
kita pilih, heater akan berhenti memanaskan air ketika waktu yang telah ditentukan
terlah tercapai.
Untuk memaksimalkan kinerja waterbath, perlu adanya indikator level air dan
safety circuit. Indikator level air berfungsi sebagai indikator yang menunjukkan
level air di dalam waterbath, hal tersebut bertujuan agar heater selalu terendam
dalam air supaya heater dapat bekerja secara maksimal. Sedangkan safety control
berfungsi sebagai kontrol suhu kedua setelah rangkaian kontrol, safety control
biasanya diatur tepat diatas angka suhu yang diinginkan agar suhu di dalam
waterbath tidak melebihi suhu diinginkan.
Pemilihan suhu yang digunakan adalah antara 37°C - 60°C menggunakan push
button up & down, sehingga banyak sampel dengan range suhu yang bermacam-
macam dapat disimpan dalam waterbath ini.
Untuk menampilkan data suhu dan dan timer, alat ini menggunakan LCD Character
4x16. Suhu yang dalam chamber dideteksi menggunakan sensor suhu LM35 dan
thermostat sebagai bagian dari safety circuit. Indicator level air menggunakan
beberapa kabel dengan panjang yang berbeda. Untuk menampilkan indikasi level
air alat ini menggunakan nyala 3 LED yang mengindikasikan low, medium, high.
Timer akan bekerja setelah suhu tercapai, pemilihan waktu menggunakan push
button.

Anda mungkin juga menyukai