Anda di halaman 1dari 11

SOAL KEPERAWATAN KOMUNITAS II

Pilihan Asosiasi :
a. Pilihan Jawaban Yang Benar 1,2, dan 3.
b. Pilihan Jawaban Yang Benar 1 dan 3.
c. Pilihan Jawaban Yang Benar 2 dan 4.
d. Pilihan Jawaban Yang Benar 4 Saja.
e. Pilihan Jawaban Yang Benar Semua Salah/Benar.

1. Manakah yang termasuk batas-batas umur usia lanjut menurut WHO ?


a. Middle age, erderly
b. Old
c. Old, very old
d. Middle age, erderly, old, very old
e. Usia pertengahan, lanjut usia, usia sangat tua
2. Jika anda Seorang perawat yang dinas di sebuah panti jompo, dan menemukan lansia
yang suka bercerita, setiap hari anda di ceritakan hal yang sama. Apakah tindakan anda
menghadapi lansia tersebut ?
a. Memberhentikan pembicaraan dan lalu pergi meninggalkan lansia
b. Diam dan mendengarkan cerita si lansia walaupun anda sudah bosan
c. Pergi meninggalkan lansia
d. Mengatakan bahwa cerita itu sudah di ceritak oleh si lansia sebelumnya
e. Diam dan lansung pergi
3. Kegiatan yang dilakukan saat home care adalah…..?
a. Melakukan seleksi kasus
b. Melakukan pelayanan kesehatan
c. Melakukan pendidikan
d. Melakukan seleksi kasus, melakukan pengkajian kebutuhan pasien
e. Mengembang pemberdayaan pasien dan keluarga
4. Pada fase apakah dimana isu pengaruh teman sebaya sangat kuat ?
a. Remaja awal
b. Remaja tengah
c. Remaja lanjut
d. Jawaban C dna B benar
e. Semua benar
5. Perubahan fisik pada laki-laki yang memeasuki usia remaja adalah…?
a. Perubahan pada suara, tumbulnya jakun, mimpi basah, tumbuhnya bulu di area
tertentu
b. Perubahan pada suara, timbulnya jakuan, mimpi basah, pembesaran pada dada, badan
makin tinggi
c. Badan makin tinggi, suara mulai berubah, mimpi basah, mulai ada bulu di daerah
tententu
d. Badan yang makin tinggi dan besar
e. Perubahan pada cara berbicara, merasa dia bisa melakukan segala hal, badan yang
makin tinggi
6. Tidak stabilnya redikal bebas mengakibatkan oksidasi-oksidasi bahan organik seperti
karbohidrat dan protein ini termasuk teori dari ?
a. Teori Stress
b. Teori Autoimune
c. Teori Genetik Dan Mutasi
d. Teori Radikal Bebas
e. Teori Sosial
7. Pada umur berapa batasan orang yang dikatakan usia lanjut, Menurut KEMENKES UU
No 13 Tahun 1998 adalah ……..
a. 50 tahun
b. 85 tahun
c. 60 tahun
d. 70 tahun
e. 55 tahun
8. Ny. N memaksa anaknya untuk kuliah mengambil jurusan hukum. Sedangkan anaknya
tidak tertarik dengan pilihan Ny.N .Dan si anak sangat tertarik pada Keperawatan dan
ingin sekali menjadi perawat. Pola asuh bagaimanakah yang diterapakan oleh Ny.N
kepada anaknya ?
a. Pola Asuh Otoriter
b. Pola Asuh Permitif
c. Pola Asuh Otoritatif
d. Pola Asuh Demokratif
e. Pola Asuh Konsertif
9. Pelayanan yang sesuai dengan kebutuhan pasien individu dan keluarga direncana
dikoordinasikan dan disediakan oleh pemberi pelayanan rumah melalui staf atau
pengaturan dalam perkembangan modal praktek mandiri.Keperawatan dirumah in I
termasuk definisi dari ?
a. Bentuk pelayanan home care
b. Home care
c. Manfaat home care
d. Tujuan home care
e. Perawatan home care
10. Yang merupakan masa peralihan dari anak-anak menuju dewasa yang mencakup
kematangan,emosional,sosial,dan fisik yang disebut Masa Remaja. Ini termasuk teori
menurut …...?
a. Hurlock,Elizabeth B.
b. WHO
c. Sri Rumini & Siti Sundari
d. Zakiah Darajat
e. Santrock
11. Seorang perawat melalukan kunjungan rumah pada keluarga yang merawat lansia dengan
stroke berdasarkan hasil pengkajian keluarga mengalami psikologis dan ekonomi karena
beban harus merawat lansia dengan penyakit stroke dalam waktu yang lama. Perawat
berencana akan mendatangkan psikolog dan pekerja social untuk bersama-sama
menyelesaikan masalh tersebut. Apakah peran perawat yang di lakukan?
a. Pendidik
b. Peneliti
c. Role model
d. Advokator
e. Kolaborator
12. Survey yang di lakukan perawat terhadap suatu RW di dapatkan data lansia dengan
hipertensi ringan 61,4% , sedang 27,7 %, berat 8,9%, dan gemuk 2% dari 78 lansia.
Sikap lansia terhadap perawatan hipertensi seperti diet hipertensi cukup baik sebesear
85% , control kesehatan cukup baik 75% akan tetapi aktifitas fisik atau olahraga hanya di
lakukan sebanyak 5%. Hasil wawancara terhadap 10 lansia mengatakan keinginan untuk
di fasilitasi dalam kegiatan olahraga. Apakah tindakan keperawatan komunitas yang tepat
berdasarkan kasus tersebut?
a. Kolaborasi denagn instruktur seman aerobic
b. Penyuluah kesehatan tentang hipertensi pada lansia
c. Penyuluahn kesehatan tentang hipertensi perawatan hipertensi pada lansia
d. Melakukan advokasi kepada pihak kelurahan untuk pembuatan gedung olahraga
e. Mendorong pemberdayaan masyarakat untuk melakukan senam lansia secara
terjadwal.
13. Perawat mendapatkan laporan banyaknya balita yang mengalami ISPA di suatu RW hasil
pengamatan menunjukan terdapat kebiasaan merokok yang di lakukan oleh hampir semua
orang remaja, dewasa dan orang tua yang di lakukan di dalam dan di luar rumah. Apakah
tindakan keperawatan komunitas yang di lakukan?
a. Senam pernafasan
b. Modifikasi perilaku
c. Pendidikan kesehatan
d. Kampanye berhenti merokok
e. Mengusulkan pelaturan larangan merokok kepada pemerintah
14. Perawat mendapatkan informasi bahwa ada salah satu warga di suatu RW yang
mengalami pasca rawat stroke dari sebuah rumah sakit dan memerlukan tindak lanjut
perawatan dari puskemas. Perawat berencana akan melatih Range Of Motion dengan
melakukan home care pada keluarga tersebut. Apakah nama program puskesmas untuk
aplikasi home care seperti kasus tersebut ?
a. Promosi kesehatan
b. Kesehatan keluarga
c. Pendidikan kesahatan
d. Pendidikan gizi masyarakat
e. Perawatan kesehatan masyarakat (perkesmas)
15. Data penduduk disuatu desa menunjukkan 30% penduduk adalah remaja, 12% remaja
bersekolah, sisinya ada yang berkerja dan ada sebagian besar menjadi pengangguran.
Angka kenakalan remaja terakhir ini meningkat dari narkoba dan pencuri 15% remaja
setelah tamat SMP langsung menikah 12% dari remaja yang menikah mengalami masalah
pada kehamilan yaitu abortus. Kader mengatakan belum ada penyuluhan kesehatan
remaja.
Apakah topic pendidik kesehatan yang utama pada kasus diatas ?
a. Remaja dan narkoba
b. Remaja berkualitas sebagai generasi penerus
c. Dampak pernikahan dini
d. Kesehatan reproduksi pada remaja
e. Pola asuh keluarga
16. Apa saja perubahan yang dialami seorang putri saat memasuki usia remaja ?
a. Pembesaran payudara, haid, pembesaran pinggul, dan tumbuhnya bulu di area
aksila dan di simpisis pubis
b. Pembesaran payudara, pembesaran pinggul, pembesaran kelenjar tiroid, haid, dan
tumbuhnya bulu di aksila dan di simpisis pubis
c. Haid, pembesaran payudara, pembesaran pinggul
d. Tumbuhnya bulu di aksila dan di simpisis pubis, badan makin tinggi, pembesaran
kelenjar tiroid
e. Semua benar
17. Berapakah rentang usia remaja menurut WHO ?
a. 10-19 tahun
b. 10-18 tahun
c. 10-24 tahun dan belom menikah
d. 10- 26 tahun dan belom menikah
e. 10-20 tahun
18. Ruang lingkup home care adalah……?
a. Memberikan asuhan keperawatan secara komprehensif, melakukan pendidikan,
mengembangkan pemberdayaan pasien dan keluarga
b. Promotif, preventif, kuratif, dan rehabilitative
c. Pemberi pelayanan, mendidik, melakukan penelitian
d. Melakukan seleksi kasus, melakukan pendidikan, memberikan pelayanan sebaik-
baiknya
e. Memberikan pelayanan kesehatan pada klien yang tidak mampu
19. Rentang usia lanjut menurut WHO adalah………?
a. 60 tahun
b. 60-74 tahun
c. 65 tahu keatas
d. 65-75 tahun
e. 90 tahun
20. Pengertian lansia menurut WHO adalah….?
a. Lansian adalaha seseorang yang tidak berdaya
b. Seoarang dikatakan lansia jika usianya telah mencapai usia 65 tahun keatas
c. Seseorang dikatakan lansia adalah pria atau wanita yang telah mecapai usia 60-
74 tahun
d. Lansia adalah seseorang yang telah mencapai usia 60 tahun keatas
e. Lansia adalah seseorang yang mengalami penurunan fisik dantak berdaya
21. Seorang remaja usia 15 tahun bertubuh gemuk dengan berat 67kg, merasa kurang percaya
diri dengan postur tubuhnya yang gemuk. Teman nya selalu mengomentari tubuh nya
kegemukan . Si remaja akhirnya memutuskan untuk diet ketat untuk menurunkan berat
badanya. Akibat dari diet ketatnya dia mengalami mual2 saat makan dan tidak dapat
makan banyak dan seterusnya mengalami gejala itu pada waktu makan. Remaja tersebut
mengalami masalah kesehatan mental selama remaja , pada masalah kelainan ….?
a. Kelainan kebiasaan makan
b. Depresi
c. Stress
d. Isolasi sosial
e. Menarik diri
22. Remaja usia 10-13 tahun memiliki karakteristik … ?
1. Awitan pubertas, menjadi terlalu memperhatikan tubuh yang sedang
berkembang
2. Mulai memperluas radius sosial keluar dari keluarga dan konsentrasi pada
hubungan dengan teman
3. Kognisi biasanya konkret
4. Perkembangan pubertas sudah lengkap
23. Manfaat keperawatan home care … ?
1. Pasien lebih dekat dengan keluarganya sehingga menciptakan rasa aman dan
nyaman antara pasien dan keluarganya
2. Meningkatkan kwalitas hidup klien
3. Menghemat biaya , artinya keluarga tidak perlu lagi mengeluarkan biaya rumah
sakit.
4. Melibatkan keluarga dalam keperawatan pasien sehingga tidak merasa
diabaikan pasien.
24. Tidak stabilnya radikal bebas mengakibatkan oksidasi-oksidasi bahan organic seperti
karbohidrat dan protein. Radikal ini menyebabkan sel-sel tidak dapat diregenerasi,
merupakan teori tentang proses menua … ?
a. Radikal bebas
b. Teori biologic
c. Teori stress
d. Genetic dan mutasi
e. autoimun
25. Perawat gerontik dalam melakukan asuhan keperawatan pada klien lanjut usia dilakukan
secara mandiri, adalah sifat pelayanan gerontik …. ?
a. Independen
b. Interdependen
c. Humanistik
d. Holistic
e. Care giver
26. Seorang perawat sedang merawat klien lansia yang sedang mengenang pengalaman masa
lalunya dengan cara yang positif. Menandakan apakah perilaku yang diperhatikan oleh
lansia diatas ?
a. Perubahan status mental
b. Respons psikososial normal
c. Kebutuhan untuk konsultasi psikologis
d. Defisit sensori yang membutuhkan kegiatan sosial
e. Perubahan status psikososial
27. Perawat sedang memberikan kelas pendidikan bagi lansia yang sehat. Latihan apakah
yang terbaik disarankan kepada lansia untuk meningkatkan pemeliharaan kesehatan ?
a. Berkebun selama satu jam setiap hari
b. Memahat satu kali seminggu selama 40 menit
c. Bersepeda 3x seminggu selama 20 menit
d. Berjalan 3-5 x seminggu selama 30 menit
e. Senam lanjut usia (lansia) setiap hari
28. Seorang perawat ditugaskan untuk membantu kegiatan pemberian makanan pada sekolah
miskin di daerah pedesaan. Tujuan program pemberian makanan tambahan di sekolah
adalah mencegah kekurangan gizi dan meningkatkan status nutrisi anak sekolah melalui
praktik pengaturan diet. Dalam implementasi intervensi pada tahap pencegahan primer di
bawah ini yang sebaiknya dilakukan perawat ?
a. Mencari kasus disekolah untuk mengidentifikasi pengaturan diri
b. Program screening sekolah untuk deteksi dini anak dengan kebiasaan makan yang
kurang baik
c. Melaksanakan screening program diet untuk mendeteksi kecenderungan pola diet
masyarakat
d. Memberikan program edukasi, buku acuan dan poster untuk meningkatkan
kesadaran terhadap pola makan sehat
e. Memanggil orang tua untuk penanganan kurang gizi pada anak
29. Perawat komunitas sedang memberikan pendidikan kesehatan kepada masyarakat yang
sebagian besar penduduknya mengalami penyakit paru menular dan menahun. Mereka
mendapat terapi rifampin (Rifadin) jangka panjang yang mempunyai efek yang harus
dikenali. Yang manakah dari informasi tentang pengobatan berikut ini yang harus
diberikan oleh perawat ?
a. Harus diminum bersama makanan atau antasid
b. Harus diberikan minum 2 kali jika terlupa minum obat
c. Menyebabkan keringat, air mata, urine dan kotoran berwarna merah
d. Dapat dihentikan atas kemauan klien sendiri bila gejala sudah hilang
e. Dianjurkan minum air hangat untuk mengurangi efek mual dan muntah
30. Dalam pengkajian pada klien home care hal-hal yang perlu dikaji dalam lingkungan
sosial dan budaya klien, yaitu ?
a. Riwayat penyakit masa lalu
b. Faktor resiko
c. Kemampuan mengatasi masalah
d. Riwayat penyakit keluarga
e. Pengkajian spiritual mencakup nilai dan keyakinan yang dianut sehingga
mempengaruhi kesehatan
31. Pengkajian riwayat kesehatan pada klien home care, meliputi ?
a. Status sosial ekonomi
b. Faktor budaya yang mempengaruhi kesehatan
c. Riwayat penyakit keluarga
d. Tersedianya dukungan keluarga
e. Ketersediaan sumber-sumber yang dibutuhkan pasien
32. Seorang perawat sedang mengembangkan rencana intervensi pada klien lansia. Apakah
aktivitas yang sebaiknya dilakukan perawat untuk meningkatkan kenangan diantara para
klien lansia ?
a. Memiliki waktu mendongeng
b. Menyiapkan sesi terapi binatang peliharaan
c. Menampilkan kalender dan jam
d. Mendorong klien berpartisipasi dalam kelas keramik/tembikar
e. Melibatkan klien dalam aktivitas sosial
33. Seorang perawat sedang merencanakan memberi makanan seorang lansia yang memiliki
risiko untuk aspirasi makanan. Bagaimana perawat sebaiknya mengatur posisi klien pada
saat makan ?
a. Duduk tegak di tempat tidur
b. Pada sisi kiri tempat tidur
c. Pada sisi kanan tempat tidur
d. Pada posisi semi fowler rendah, dengan kaki lurus
e. Posisi semi fowler
34. Pada remaja, mempunyai naluri kebutuhan seksual yang harus disalurkan menjadi
kegiatan-kegiatan seperti hobi dan olahraga. Jika remaja sekarang menyalahgunakan
naluri seksualnya dengan melakukan hubungan seksual diluar nikah, atau pemerkosaan,
berarti remaja mengalami gangguan ?
a. Masa pubertas
b. Masalah pada proses reproduksi yang bertanggung jawab
c. Masa menopause dini
d. Pergaulan bebas sesama remaja
e. Perkembangan jiwa, fisik, dan seksual
35. Masa remaja adalah masa perubahan / transisi dari anak-anak menuju dewasa, yang
namanya masa perubahan, banyak hal yang berubah. Berikut ini yang termasuk
perubahan kejiwaan pada masa remaja adalah ?
a. Sering melamun
b. Makannya banyak
c. Senang begadang
d. Agresif dan mudah bereaksi terhadap rangsangan luar
e. Tidak suka olahraga
~ GOOD LUCK ~

Anda mungkin juga menyukai