Anda di halaman 1dari 2

JOB SHEET

TUGAS MEMBUAT KEBAYA

I. BAHAN

1. Kertas dril : 1 lembar


2. Kain susis kembang : 1,5 meter
3. Benang jahit : 1 gulung
4. Karbon jahit : 1 lembar
5. Kapur jahit : 1 buah
6. Kancing cubles : 6 biji

II. ALAT DAN PERLENGKAPAN


Mesin jahit, gunting kain, meteran, rader, penggaris pinggul, skoci, spul, jarum
pentul, jarum tangan, jarum mesin, traspen, meja potong, kertas karton, penggaris.

III. LANGKAH KERJA

1. Mengambil ukuran untuk kebaya


- Lingkar leher
- Lingkar badan
- Lingkar pinggang
- Lingkar panggul
- Panjang dada
- Lebar dada
- Tinggi dada
- Lebar bahu
- Panjang punggung
- Lingkar pangkal lengan
- Panjang lengan
- Panjang blus
- Lebar punggung
- Lingkar ujung lengan
2. Buat pola kebaya dengan ukuran yang ada
3. Potong pola kebaya depan dan belakang, lengan, kutu baru
4. Letakkan pola kebaya diatas kain dengan jarum pentul
5. Beri tambahan jahitan/naad pada kain
6. Gunting sesuai dengan gambar
7. Rader pas pada garis/batas pola menggunakan alas karbon
8. Lepas pola/mal dan jarum pentul
9. Jahit kebaya menurut urutan menjahit kebaya

IV. URUTAN/LANGKAH KERJA MENJAHIT KEBAYA

1. Menjahit kupnad kanan dan kiri pada badan depan dan belakang
2. Menjahit leher belakang kanan dan kiri
3. Menjahit kutu baru
4. Melipat depan kanan dan kiri dilanjutkan memasang kutu baru dan dijahit pas kutu
baru lainnya disum
5. Menjahit sisia samping badan depan dan belakang kanan dan kiri
6. Menjahit bagian punggung belakang
7. Menjahit lengan kanan dan kiri
8. Menjahit kerung lengan dengan kerung badan
9. Melipat ujung lengan dan lipatan bagian bawah dengan jahit sum
10. Memasang kancing jepret
11. Membersihkan potongan-potongan benang yang tidak terpakai
12. Merapikan dan menyetrika

Anda mungkin juga menyukai