Anda di halaman 1dari 42

LAPORAN KERJA PRAKTIK

RANCANG BANGUN SISTEM PEMBUATAN ABSENSI


BERBASIS SMS GATEWAY DI SMK CITA TEKNIKA

Diajukan untuk memenuhi persyaratan kelulusan

Mata Kuliah Kerja Praktik

SUBHAN SORY

151105151420

PROGRAM STUDI TEKNIK INFORMATIKA

PEMINATAN SISTEM INFORMASI

FAKULTAS TEKNIK & SAINS

UNIVERSITAS IBN KHALDUN BOGOR

2019

1-ii
KATA PENGANTAR

Ungkapan syukur semoga selalu terpanjatkan kehadirat Allah SWT yang telah
memberikan anugerahnya kepada kita semua sehingga penulis senantiasa diberkan
kesabaran untuk menyelesaikan laporan Kerja Praktek yang berjudul “Sistem
Informasi Absensi Berbasis Sms Gateway di SMK CITA TEKNIKA”.

Pembuatan laporan ini ditujukan untuk memenuhi nilai Kerja Praktek. Penyusunan
laporan ini tentu tidak luput dari berbagai hambatan yang ada di dalamnya. Banyak
kesulitan yang penulis hadapi.

Oleh karena itu, penulis mengucapkan ribuan terima kasih kepada semua pihak
yang telah memberikan dukungan sehingga penulis bisa mengatasi permasalahan
tersebut. Penulisan laporan ini tentunya memiliki banyak kekurangan dan jauh dari
kata sempurna.

Baik itu dari sisi kualitas hingga kuantitasnya dari bahan observasi yang
ditampilkan. Dan dengan segenap hati, penulis amat menyadari bahwa laporan ini
memiliki banyak keterbatasan dan juga kekurangan. Maka dari itu, kritik dan juga
saran yang membangun dari para pembaca sangat kami harapkan sehingga nantinya
ini bisa menjadi laporan yang jauh lebih baik lagi.

Selanjutnya, ucapan terima kasih kami haturkan kepada semua pihak yang telah
memberikan dukungan baik berupa dorongan, doa dan berbagai hal untuk proses
penyelesaian laporan ini. Terakhir, penulis berharap semua bantuan dan dukungan
tersebut dapat menjadi ladang kebaikan. Dan semoga laporan yang penulis susun
ini bisa memberikan manfaat dan memberikan kontribusi untuk kemajuan
pendidikan usia dini.

Bogor, Mei 2019


Penyusun

Subhan Sory.
NPM : 15110515140

ii
LEMBAR PENGESAHAN

LAPORAN KERJA PRAKTIK


DI
SMK CITA TEKNIKA

Subhan Sory
151105151420
Program Studi Teknik Informatika

Telah diperiksa dan disetujui Telah diperiksa dan disetujui


oleh Pembimbing Lapangan oleh Dosen Pembimbing

Hendriansyah Hersanto Fajri,S.Ds.,MMD


NIK. 410 100 471

Mengetahui
Ketua Program Studi Teknik Informatika

Dr. Budi Susetyo. Ir. M.Sc


NIK. 410 100 269

iii
PRAKATA
Dengan memanjatkan puji dan syukur kehadirat Allah SWT yang telah
melimpahkan segala rahmat dan hidayah-Nya, sehingga penulis dapat
menyelesaikan laporan kerja praktik yang berjudul “Rancang Bangun Sistem
Pembuatan Absensi Berbasis SMS GATEWAY di SMK Cita Teknika”.

Penulis menyadari bahwa dalam proses penulisan ini banyak mengalami


kendala, namun berkat bantuan, bimbingan, kerjasama dari berbagai pihak dan
berkah dari Allah SWT sehingga kendala-kendala yang dihadapi tersebut dapat
diatasi. Untuk itu penulis menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua pihak
yang telah banyak memberikan bantuan, bimbingan dan motivasi. Dalam
kesempatan ini penulis ingin mengucapkan rasa terimakasih yang tak terhingga
kepada:

1. Allah SWT yang selalu memberikan kesehatan sehingga dapat menyelesaikan


laporan kerja praktik.
2. Ibunda tercinta, atas doa’nya, perhatian dan kasih sayangnya yang tak
terhingga selama ini, semoga limpahan rahmat Allah SWT selalu menyertai.
3. Dr. Yogi Sirodz G aos, Ir., MT Selaku Dekan Fakultas Teknik Universitas Ibn
Khaldun Bogor.
4. Dr. Budi Susetyo, Ir., M.Sc. Selaku Ketua Program Studi Teknik Informatika
dan Sains Universitas Ibn Khaldun Bogor.
5. Hersanto Fajri S.Ds., MMD Selaku Dosen Pembimbing Fakultas Teknik
Universitas Ibn Khaldun Bogor.
6. Apip Mulyana SPD.i,. MM. Selaku Kepala yayasan di An-nuriyah atau MI,
SMP dan SMK Cita Teknika.
7. Nur rohma Umaysaroh yang selalu memberikan dukungan dan bantuan dalam
mengerjakan tugas Kerja Praktik ini.
8. Rekan–rekan seperjuangan di Teknik Informatika atas dukungan dan
bantuannya.

4
Ucapan terima kasih juga kepada pihak terkait yang tidak bisa penulis sebutkan
satu persatu, semoga hanya ALLAH SWT sajalah tempat kita berserah dan
mengharapkan keridhoannya dan semoga semua amal perbuatan kita diterima dan
mendapatkan ganjaran pahala dari-NYA.

Tak lupa kritik dan saran yang sifatnya membangun tentunya sangat di harapkan
demi kesempurnaan laporan ini dan mudah – mudahan untuk kedepannya dapat
terus di perbaiki lagi. Akhirnya, semoga laporan ini dapat bermanfaat khususnya
untuk penulis dan umumnya bagi semua orang.
Harapan penulis, semoga laporan ini dapat memberikan kontribusi kepada
pengembangan sains dan teknologi di Fakultas Teknik, Universitas Ibn Khaldun
Bogor pada khususnya.

Bogor, 25 September 2019


Penulis,

Subhan Sory
NPM 151105151420

5
DAFTAR ISI

LEMBAR PENGESAHAN ................................................................................. iii


PRAKATA ............................................................................................................. 4
DAFTAR ISI .......................................................................................................... 6
DAFTAR TABEL ................................................................................................. 8
DAFTAR GAMBAR ............................................................................................. 9
1 BAB I PENDAHULUAN............................................................................. 10
1.1 Latar Belakang masalah ......................................................................... 10
1.2 Rumusan Masalah .................................................................................. 11
1.3 Tujuan Penelitian .................................................................................... 11
1.4 Manfaat Penelitian .................................................................................. 11
1.5 Sistematika Penulisan ............................................................................. 11
2 BAB II INSTANSI ....................................................................................... 13
2.1 Profil Dan Manajemen Smk Cita Teknika ............................................. 13
2.1.1 Sejarah Smk Cita Teknika............................................................... 13
2.1.2 Moto, Misi, Visi Dan Tujuan Smk Cita Teknika ............................ 13
3 BAB III TINJAUAN PUSTAKA ................................................................ 14
3.1 Sistem ..................................................................................................... 14
3.2 Sistem Informasi ..................................................................................... 14
3.3 Pengertian SMK ..................................................................................... 14
3.4 Pengertian Absensi ................................................................................. 14
3.5 XAMPP .................................................................................................. 15
3.6 Basis Data ............................................................................................... 15
3.7 PHP ......................................................................................................... 15
3.8 MySQL ................................................................................................... 16
3.9 Unified Modeling Language (UML) ...................................................... 17
3.9.1 Diagram dasar dalam unified modeling language (UML) .............. 17
4 BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN .................................................... 21
4.1 Hasil Rancangan Sistem SMS Gateway ................................................. 21

6
4.1.1 Pelaku Sistem (list Actor) ............................................................... 21
4.1.2 List Use Case .................................................................................. 21
4.1.3 Diagram konteks ............................................................................. 22
4.1.4 Use Case Diagram .......................................................................... 22
4.1.5 Activity Diagram ............................................................................. 23
4.2 Activity Diagram Absensi ...................................................................... 28
4.2.2 Sequence Diagram .......................................................................... 29
4.2.3 Flowchart ........................................................................................ 33
4.3 Perancangan Database ............................................................................ 35
4.4 Implementasi .......................................................................................... 37
5 BAB V SIMPULAN DAN SARAN............................................................. 41
5.1 SIMPULAN ............................................................................................ 41
5.2 SARAN .................................................................................................. 41

7
DAFTAR TABEL

8
DAFTAR GAMBAR

9
1 BAB I
PENDAHULUAN

Latar Belakang masalah


Perkembangan teknologi dan informasi saat ini berkembang semakin pesat.
Perkembangan teknologi komputer juga sudah merambat kedalam dunia
pendidikan, hampir seluruh sekolah telah memiliki teknologi dalam pengolahan
data akademik, baik dalam pengolahan data maupun pembuatan laporan.

Selain komputer, teknologi yang sedang berkembang saat ini adalah SMS.
SMS sebagai salah satu fasilitas komunikasi jarak jauh yang mudah dan cepat
diakses. Short Message Service disingkat dengan SMS, merupakan pesan singkat
berupa teks yang dikirim dan diterima antar sesama pengguna telepon. Pada
awalnya pesan ini digunakan antar telepon genggam, namun dengan
berkembangnya teknologi, pesan tersebut bisa dilakukan melalui komputer ataupun
telepon rumah.

Di dunia akademik SMS Gateway sangat dibutuhkan karena SMS Gateway


dapat menyajikan berbagai informasi yang berkaitan dengan proses belajar -
mengajar. Namun dalam penyajian informasi, setiap instansi memiliki cara yang
berbeda-beda, ada yang sudah menggunakan SMS Gateway dan ada juga yang
masih menggunakan cara manual yaitu dengan menggunakan selembar kertas.

Seperti halnya pada SMK CITA TEKNIKA, pada SMK ini dalam penyajian
informasi atau pemberitahuan yang ditujukan oleh orangtua masih menggunakan
cara manual yaitu dengan menggunakan surat pemberitahuan. Hal tersebut belum
efektif karena ada sebagian siswa yang tidak memberikan surat pemberitahuan
kepada orangtua dengan berbagai macam alasan.

Surat pemberitahuan berisi pemberitahuan kepada orang tua mengenai


ketidakhadiran siswa tersebut. namun ada sebagian dari orang tua yang tidak
menerima pemberitahuan tersebut terutama saat pemberitahuan absensi. Dalam
pembuatan sistem informasi akademik berbasis SMS Gateway, berdasarkan uraian

10
latar belakang di atas maka penulis melakukan penelitian dan menuangkannya
dalam bentuk Laporan dengan judul “Sistem Informasi Absensi Berbasis SMS
Gateway di SMK CITA TEKNIKA”.

Rumusan Masalah
Bagaimana merancang sistem akademik berbasis sms gateway yang berguna
untuk memberi kemudahan kepada orangtua siswa untuk mendapatkan informasi
absensi putraputrinya di SMK CITA TEKNIKA.

Tujuan Penelitian
Bagaimana merancang sistem yang di perlukan untuk membantu wali murid
dalam mengontrol kehadiran siswa di SMK Cita Teknika.

Manfaat Penelitian
Manfaat penelitian ini adalah untuk memudahkan guru dalam menyampaikan
informasi kehadiran siswa/i kepada orang tua murid.

Batasan Penelitian
Ruang lingkup pembahasan penelitian ini hanya berkaitan dengan “Guru,
Siswa dan Lingkungan di SMK Cita Teknika.”

Sistematika Penulisan
Untuk memudahkan penyelesaian dari penelitian ini, maka penulis menyusun
sistematika penulisan sebagai berikut :
1. Bab I Pendahuluan berisi tentang latar belakang, rumusan masalah,
tujuan penelitian, batasan penelitian, manfaat penelitian dan sistematika
penulisan.
2. Bab II membahas masalah sejarah singkat Smk Cita Teknika, motto,
visi, misi dan tujuan Smk Cita Teknika.
3. Bab III membahas mengenai landasan teori, pengertian sistem, absensi,
sistem informasi, website, XAMPP, basis data, PHP, MySQL,
Pemrograman berorientasi objek.
4. Bab IV Hasil dan Pembahasan membahas tentang hasil penelitian yang
berupa tabel design pembuatan sistem, hasil analisa variabel data, hasil

11
pengujian sistem dan juga pembahasan mengenai hasil penelitian yang
dilakukan melalui tes pengujian sistem dan kebenaran dari analisa data.
5. Bab V Simpulan dan Saran berisi uraian tentang pokok-pokok
kesimpulan dan saran yang perlu disampaikan kepada pihak-pihak yang
bersangkutan dengan hasil penelitian.

12
2 BAB II
GAMBARAN UMUM INSTANSI

Profil Dan Manajemen Smk Cita Teknika


2.1.1 Sejarah Smk Cita Teknika
SMK Cita Teknika adalah salah satu pelaksana pendidikan
menengah kejuruan yang dikelola oleh Direktorat Pendidikan
Menengah Kejuruan. Sekolah ini berdiri pada tanggal 07 Juli 2014
SMK CITA TEKNIKA sampai saat ini masih dalam proses
pembangunan dan peluasan lahan. SMK CITA TEKNIKA memiliki 3
Kompetensi keahlian, diantaranya Teknik Komputer dan Jaringan,
Akuntansi, Dan Teknik Otomotif.

2.1.2 Moto, Misi, Visi Dan Tujuan Smk Cita Teknika


A. Motto
Iman, Ilmu dan Amal
B. Visi
Jujur, disiplin dan semangat memberikan pelayanan terbaik.
C. Misi
1. Mendidik siswa untuk memiliki pengetahuan dan sikap
sehingga menjadi lulusan yang memiliki kecerdasan
spiritual dan emosional
2. Melatih dan mengembangkan siswa untuk memperoleh
kompetensi dalam bidangnya secara profesional sesuai
dengan kebutuhan DU/DI dan mampu bersaing secara
kompetitif
3. Mengembangkan institusi menjadi lembaga terpadu yang
berfungsi sebagai pusat latihan dan pusat pengujian
4. Meningkatkan kesejahteraan warga sekolah sehingga
terwujudnya keharmonisan seluruh warga sekolah
5. Memiliki prestasi dibidang akademik dan non akademik

D. Tujuan
Melahirkan penerus yang bermanfaat bagi nusa dan bangsa.

13
3 BAB III
TINJAUAN PUSTAKA

Sistem
Istilah Sistem paling sering digunakan untuk menunjuk kepada pengertian
metode atau cara dari sesuatu himpunan unsur serta komponen yang saling
berhubungan satu sama lain agar menjadi satu kesatuan yang utuh. Agar
memudahkan aliran informasi, materi atau energi sehingga mencapai sebuah tujuan.

Sistem Informasi
Sebuah sistem yang terdiri dari teknologi atau alat, media yang digunakan,
prosedur yang terorganisir, serta sumber daya manusia yang didalamnya bekerja
sebagai sebuah kombinasi membentuk sebuah sistem yang terorganisir. Kombinasi
antara teknologi dan manusia ini bekerja untuk mendapatkan sebuah informasi yang
kemudian digunakan untuk mendukung suatu manajemen guna mengambil sebuah
kebijakan atau keputusan. Istilah sistem informasi yang sering digunakan ini lebih
tepatnya merujuk kepada interaksi antara orang, proses algoritmik, data dan
teknologi.

Pengertian SMK
Sekolah Menengah Kejuruan adalah salah satu bentuk satuan pendidikan
formal yang menyelenggarakan pendidikan kejuruan pada jenjang pendidikan
menengah sebagai lanjutan dari SMP/MTs atau bentuk lain yang sederajat atau
lanjutan dari hasil belajar yang diakui sama/setara SMP/MTs.

Pengertian Absensi
Kehadiran dan keikutsertaan siswa secara fisik dan mental terhadap aktivitas
sekolah pada jam-jam efektif di sekolah. Sedangkan ketidakhadiran adalah
ketiadaan partisipasi secara fisik siswa terhadap kegiatan-kegiatan sekolah. Pada
jam-jam efektif sekolah, siswa memang harus berada di sekolah. Kalau tidak ada di
sekolah, seyogyanya dapat memberikan keterangan yang sah serta diketahui oleh
orang tua atau walinya.

14
XAMPP
XAMPP adalah perangkat lunak bebas, yang mendukung banyak sistem
operasi, merupakan kompilasi dari beberapa program. Fungsinya adalah sebagai
server yang berdiri sendiri, yang terdiri atas program Apache HTTP Server,
MySQL database, dan penerjemah bahasa yang ditulis dengan bahasa
pemrograman PHP dan Perl.

Basis Data
Pangkalan data atau basis data adalah kumpulan informasi yang disimpan di
dalam komputer secara sistematik sehingga dapat diperiksa menggunakan suatu
program komputer untuk memperoleh informasi dari basis data tersebut.

PHP
Pemrograman berbasis web berkembang cukup pesat akhir-akhir ini dan
bahasa yang digunakan adalah HTML (HyperText Markup Language), akan
tetapi bahasa HTML hanya terbatas pada pembuatan website statis (website
yang tidak dapat berinteraksi dengan user).
Bahasa Pemrograman PHP (HyperText Preprocessor) merupakan
pengembangan dari bahasa pemrograman ASP, perbedaannya adalah dari segi
kompleksitas bagi programmer web. PHP cenderung lebih mudah untuk
dipelajari karena banyak referensi yang tersedia sehingga para programmer
dapat mempelajari secara jelas sedangkan referensi untuk ASP lebih sedikit
tersedia. Hal tersebut dikarenakan PHP adalah bahasa pemrograman open
source (gratis) sehingga para programmer banyak yang mengembangkan dan
menggunakannya tanpa perlu mengeluarkan biaya, sedangkan ASP adalah
bahasa pemrograman yang berbayar, sehingga jarang dikembangkan oleh
para programmer (Sidik, 2012).
PHP merupakan bahasa pemrograman yang sangat kompatibel dengan
berbagai macam platform database. Macam-macam platform database yang
komersil maupun non komersil, seperti postgreSQL, SQL, MySQL, Oracle,
Microsoft SQL Server, dan lain-lain. PHP juga merupakan bahasa pemograman
web yang bersifat server-side HTML=embedded scripting, di mana script-nya

15
menyatu dengan HTML dan berada di server. Artinya adalah sintak dan perintah-
perintah yang kita berikan akan sepenuhnya dijalankan di server tetapi disertakan
HTML. PHP juga mendukung komunikasi dengan layanan seperti protocol IMAP,
SNMP, NNTP, POP3 dan bahkan HTTP (Agus Saputra, 2011).

MySQL
MySQL merupakan program aplikasi untuk membuat suatu DBMS
(Database Management System) yang berbasis SQL (Structured Query
Language). MySQL mempergunakan lisensi GPL (GNU General Public
License). Pada sebuah database yang dibuat oleh MySQL mengandung satu
beberapa tabel, tabel terdiri dari sejumlah baris dan kolom.
MySQL mempunyai beberapa kelebihan dibandingkan dengan yang
lainnya misalnya PostgreSQL, Microsoft SQL Server, dan Oracle. Kelebihan
MySQL adalah pada kecepatan akses, biaya, konfigurasi, tersedia source code
karena MySQL berada di bawah Open Source License (Sidik, 2012).
Pada umumnya MySQL dikelola dengan beberapa cara yaitu melalui
prompt DOS dan program utility. Program utility itu seperti PHPMyAdmin,
MySQLGUI, MySQL Manajer Java Based dan MySQL Administrator for
windows. Program utility yang sering digunakan adalah PHPMyAdmin.
PHPMyAdmin merupakan salah satu tool manajemen database MySQL
berbasis web, artinya interaksi pemeliharaan dilakukan oleh klien dengan
menggunakan antarmuka browser (Sidik, 2012).
MySQL mempunyai perintah-perintah yang tergolong DML (Data Manipulation
Language). Menurut Sutarman (2003), “DML adalah suatu bahasa yang digunakan
untuk manipulasi data seperti menambah, menghapus, menampilkan dan mengubah
suatu data. Perintah-perintah itu adalah insert, update, delete dan select.”

16
Unified Modeling Language (UML)
UML adalah sekumpulan alat yang digunakan untuk melakukan abstraksi
terhadap sebuah sistem atau perangkat lunak berbasis objek. UML merupakan
singkatan dari Unified Modeling Language. UML juga menjadi salah satu cara
untuk mempermudah pengembangan aplikasi yang berkelanjutan. Aplikasi atau
sistem yang tidak terdokumentasi biasanya dapat menghambat pengembangan
karena developer harus melakukan penelusuran dan mempelajari kode program.
UML juga dapat menjadi alat bantu untuk transfer ilmu tentang sistem atau aplikasi
yang akan dikembangkan dari satu developer ke developer lainya. Tidak hanya
antar developer terhadap orang bisnis dan siapapun dapat memahami sebuah sistem
dengan adanya UML.

UML diciptakan oleh Object Management Group yang diawali dengan versi 1.0
pada Januari 1997. Dalam pengembangan berorientasi objek ada beberapa prinsip
yang harus dikenal:
 Object
 Class
 Abstraction
 Encapsulation
 Inheritance
 Polymorphism

3.9.1 Diagram dasar dalam unified modeling language (UML)


Berikut ini adalah penjelasan mengenai berbagai diagram UML serta
tujuannya:
1. Model use case diagram
Use Case merupakan sebuah teknik yang digunakan dalam
pengembangan sebuah software atau sistem informasi untuk menangkap
kebutuhan fungsional dari sistem yang bersangkutan, Use Case menjelaskan
interaksi yang terjadi antara ‘aktor’ — inisiator dari interaksi sistem itu sendiri
dengan sistem yang ada, sebuah Use Case direpresentasikan dengan urutan
langkah yang sederhana.

17
2. Diagram struktur statis
UML menawarkan dua diagram untuk memodelkan struktur statis
sistem informasi, yaitu:
a. Class Diagram
Diagram kelas adalah diagram UML yang menggambarkan kelas-kelas
dalam sebuah sistem dan hubungannya antara satu dengan yang lain,
serta dimasukkan pula atribut dan operasi.
b. Object Diagram
Diagram objek dalam Unified Modeling Language, adalah diagram
yang menunjukkan pandangan lengkap atau sebagian dari struktur
sistem yang dimodelkan pada waktu tertentu.

3. Diagram Interaksi
Diagram interaksi digunakan untuk memodelkan interaksi objek di
dalam sebuah use case (proses). Diagram interaksi memperlihatkan interaksi
yang memuat himpunan dari objek dan relasi yang terjadi antar objek
tersebut, termasuk juga bagaimana message (pesan) mengalir diantar objek.
Diagram interaksi terdiri dari dua buah diagram, yaitu diagram sekuen
(sequence diagram) dan diagram kolaborasi (collaboration diagram).

Diagram sekuen menggambarkan urutan even dan waktu dari


suatu pesan yang terjadi antar objek dalam sebuah use case, sedangkan
diagram kolaborasi menggambarkan bagaimana objek terkoneksi secara
statik (tetap) dengan penekanan pada organisasi struktural objek-objek yang
mengirim dan menerima pesan.

a. Diagram Rangkaian
Diagram sekuen menggambarkan hubungan antara objek pada use
case dengan mendeskripsikan waktu hidup objek dan message yang
dikirimkan dan diterima antar objek. Oleh karena itu untuk
menggambar diagram sekuen maka harus diketahui objek-objek yang

18
terlibat dalam sebuah use case beserta metode-metode yang dimiliki
kelas yang diinstansiasi menjadi objek itu.

b. Diagram kolaborasi
Diagram yang mengelompokkan pesan pada kumpulan diagram sekuen
menjadi sebuah diagram. Dalam diagram tersebut terdapat method yang
dijalankan antara objek yang satu dan objek lainnya. Di diagram
kolaborasi ini, objek harus melakukan sinkronisasi pesan dengan
serangkaian pesan-pesan lainnya.

4. Diagram state

UML memiliki sebuah diagram untuk memodelkan behavior objek


khusus yang kompleks dan sebuah diagram untuk memodelkan behavior dari
sebuah use case atau sebuah metode, yaitu:

a. Diagram statechart
Suatu diagram yang menggambarkan daur hidup (behavior pattern) dari
sebuah objek, dari awal objek tsb diinisialisasi sampai di-
destroy. Menggambarkan transisi dan perubahan keadaan (dari satu
state ke state lainnya) suatu obyek pada sistem sebagai akibat dari
stimulans yang diterima.

b. Diagram aktivitas
Bentuk visual dari alir kerja yang berisi aktivitas dan tindakan, yang
juga dapat berisi pilihan, pengulangan, dan concurrency. Dalam
Unified Modeling Language, diagram aktivitas dibuat untuk
menjelaskan aktivitas komputer maupun alur aktivitas dalam
organisasi.

5. Diagram Implementasi
Diagram implementasi juga memodelkan struktur sistem informasi,
yaitu:

19
a. Diagram komponen
Komponen dapat digunakan untuk mendefinisikan ukuran dan
kompleksitas sistem S/W. komponen diagram UML memungkinkan
untuk memodelkankomponen perangkat lunak tingkat tinggi, dan
interface untuk komponen tersebut.

b. Diagram Penguraian
Diagram penguraian digunakan untuk mendeskripsikan arsitektur fisik
dalam istilah “node” untuk hardware dan software dalam sistem.
Diagram ini menggambarkan konfigurasi komponen-komponen
software real-time, prosesor, dan peralatan yang membentuk arsitektur
sistem.

6. Communication Diagram
Communication diagram yaitu salah satu jenis diagram pada UML yang
dapat menggambarkan tahapan terjadinya suatu aktivitas dan diagram ini
juga meggambarkan interaksi antara objek yang ada pada sistem.

7. Statemachine diagram
Statemachine diagram yaitu salah satu jenis diagram pada UML yang
menggambarkan transisi maupun perubahan keadaan suatu objek pada
sistem.

20
BAB IV
4
HASIL DAN PEMBAHASAN

Hasil Rancangan Sistem SMS Gateway


Berikut ini hasil analisis membuat sistem sms gateway dengan pendekatan
object oriented.

4.1.1 Pelaku Sistem (list Actor)


Daftar pelaku sistem serta deskripsi dari pelaku sistem dapat dilihat pada
Table 4.1.

Tabel 4.1 Tabel List Actor


Aktor Deskripsi
User yang memberikan hak akses kepada user, melihat data
Administrator absensi siswa dan laporan.
Wali kelas User yang menambah dan melihat absensi siswa.

4.1.2 List Use Case


Use case yang dapat dilakukan oleh pelaku sistem seperti yang telah
digambarkan pada diagram konteks dapat lebih jelas dilihat pada Tabel 4.2.

Tabel 4.2 Tabel List Use Case


Name Use Pelaku yang
Case Deskripsi berpartisipasi
Use case ini mendeskripsikan tentang
kegiatan user melakukan login ke dalam Administrator dan wali
Login sistem. kelas.
Use case ini mendeskripsikan tentang
mengubah, melihat, menambah,
Data Siswa menghapus dan mencari siswa. Administrator.
Use case ini mendeskripsikan tentang
set pesan, menghapus, melihat,
menambah, mengubah dan mencari
Data Jurusan jurusan siswa. Administrator.

21
Use case ini mendeskripsikan tentang
mengubah, melihat, menambah,
Data User menghapus dan mencari user. Administrator.
Use case ini mendeskripsikan tentang
menambah absen dan melihat absensi Administrator dan wali
Absensi siswa. kelas.

4.1.3 Diagram konteks


Diagram konteks merupakan diagram yang menggambarkan kondisi sistem
yang ada baik input maupun output serta menyertakan actor/user yang terlibat
dalam pengunaan sistem. Diagram ini menggambarkan keseluruhan sistem dan
siapa saja yang memberikan data ke sistem, serta kepada siapa saja informasi yang
harus dihasilkan oleh sistem.

4.1.4 Use Case Diagram


Use case diagram diantaranya adalah Administrator dan wali kelas. Dimana
ke tiga actor ini berinteraksi langsung ke dalam sistem aplikasi absensi yang dapat
meng-input dan mengeluarkan output suatu pekerjaan. Tampilan use case diagram
seperti pada gambar 4.2.

22
Tambah absensi

<<include>>

Lihat absensi Wali Kelas


<<include>>
Mengakses Absensi

Mengubah siswa
Login/Logout

Admin
<<include>>
Menambah siswa

Hapus user
Mengakses Data Siswa <<include>>
Melihat siswa

Tambah user

Hapus siswa
Mengakses Data User

Mengubah user
Mencari siswa
Mengakses Data Jurusan

Melihat user

Mencari user Set pesan

Mengubah
jurusan

Hapus jurusan Mencari jurusan

Melihat jurusan Tambah jurusan

Gambar 4.2 Use Case Diagram


4.1.5 Activity Diagram
Diagram aktivitas adalah Menggambarkan rangkaian aliran dari aktivitas,
digunakan untuk mendeskripsikan aktivitas yang dibentuk dalam suatu operasi
sehingga dapat juga digunakan untuk aktivitas lainnya seperti use case atau
interaksi. Beberapa aktivitas activity diagram dalam gambar dibawah ini.

23
Gambar 4.3 Activity Diagram Login Administrator

4.1.5.1 Activity Diagram : Login Administrator


Activity diagram login menggambarkan alur login dari user superadmin dan
administrator. Aktor harus memasukkan user name dan password terlebih dahulu
kemudian sistem melakukan validasi dan menentukan level user tersebut. Jika login
berhasil maka aktor dapat masuk ke dashboard sesuai level user , namun jika gagal
sistem akan memunculkan pesan kesalahan kemudian aktor diminta kembali
memasukkan user name dan password.

Gambar 4.3 Activity Diagram Input

24
4.1.5.2 Activity Diagram : Menginput data
Activity diagram input menggambarkan aktivitas aktor yang memiliki hak
untuk memasukkan data ke dalam sistem. Berdasarkan diagram tersebut, aktor
memasukkan data kemudian sistem melakukan validasi. Jika validasi berhasil maka
data akan disimpan ke dalam sistem kemudian akan dimunculkan pesan sukses dan
data dimasukkan dalam database , tetapi jika validasi gagal akan dimunculkan
pesan kegagalan dan kesalahan kemudian aktor diminta memasukkan data kembali.

Gambar 4.4 Activity Diagram Edit Data

4.1.5.3 Activity Diagram : Mengelola Pengguna Admin Dan Wali Kelas


Dalam melakukan edit data, aktor harus mengubah data terlebih dahulu
kemudian sistem akan melakukan validasi terhadap data baru dimasukkan. Jika
validasi berhasil data akan diupdate dengan data yang baru kemudian dimunculkan
pesan sukses dan data yang baru diedit , sedangkan jika validasi gagal maka akan
dimunculkan pesan kegagalan kesalahan kemudian aktor akan diminta
memasukkan data kembali.

25
Gambar 4.5 Activity Diagram Delete Data
4.1.5.4 Activity Diagram : Menghapus Data Pengguna
Activity diagram delete dilakukan oleh aktor yang memiliki hak akses untuk
menghapus data. Berdasakan diagram tersebut aktor terlebih dahulu melihat
keseluruhan data dan memilih data yang akan dihapus kemudian sistem akan
menandai data tersebut serta memunculkan pesan konfirmasi apakah yakin akan
menghapus data tersebut. Apabila aktor membatalkan konfirmasi tersebut maka
aktor dapat melihat kembali data yang akan dihapus. Sedangkan apabila aktor
mengkonfirmasi penghapusan data, maka user akan menghapus data tersebut
kemudian memunculkan pesan sukses setelah eksekusinya.

26
Gambar 4.6 Activity Diagram Reset Password

4.1.5.5 Activity Diagram : Mereset Password User


Activity Diagram R e s e t P a s s w o r d hanya dapat dilakukan oleh aktor
dengan user level superadmin . Pertama - tama aktor akan melihat seluruh data dari
user sistem kemudian memilih data user yang akan direset password -nya. Setelah
memilih, aktor akan langsung dihadapkan dengan konfirmasi apakah yakin akan
mereset password user tersebut. Apabila dibatalkan maka aktor dapat kembali
melihat dan memilih data user kembali, sedangkan jika dikonfirmasi maka sistem
akan mencari dan mengecek terlebih dahulu default password yang akan
diberikan untuk user. Jika default password sudah dicek, sistem akan mengubah
67 data password user menjadi default password kemudian menampilkan pesan
sukses telah mengubah data password kepada aktor.

27
Gambar 4.7 Activity Diagram Cari

4.1.5.6 Activity Diagram : Mencari Data Pengguna


Activity diagram cari meggambarkan bahwa untuk mencari data aktor harus
memasukkan value tersebut. Apabila tidak ditemukan maka dimunculkan pesan
tidak terdapat data, sedangkan jika ditemukan data akan ditampilkan.

Activity Diagram Absensi


4.2.1.1 Activity Diagram : Memasukan Data Pengguna Kedalam Sistem
Activity diagram absensi menggambarkan aktivitas aktor yang memiliki
hak untuk memasukkan absensi ke dalam sistem. Berdasarkan diagram tersebut,
aktor memasukkan data absensi kemudian sistem melakukan validasi. Jika validasi
berhasil maka data akan disimpan ke dalam sistem kemudian akan dimunculkan

28
pesan sukses dan data dimasukkan dalam database , tetapi jika validasi gagal akan
dimunculkan pesan kegagalan dan kesalahan kemudian aktor diminta memasukkan
data absensi kembali.

4.2.2 Sequence Diagram


Sequence Diagram menjelaskan interaksi objek yang disusun dalam suatu
urutan waktu. Diagram ini secara khusus berhubungan dengan use case. Sequence
diagram memperlihatkan tahap demi tahap apa yang terjadi untuk menghasilkan
sesuatu di dalam use case diagram.

4.2.2.1 Sequence Diagram : Login Administrator


Sequence diagram login menggambarkan bagaimana cara login bekerja,
yaitu ketika pengguna mengisi user name dan password kemudian mengklik sign
in maka sistem akan mengecek ( user name dan password ) pada database .
Setelah dicek di database sistem akan menampilkan halaman sesuai dengan level
user .

Gambar 4.9 Sequence Diagram Login


4.2.2.2 Sequence Diagram : Presensi Bekerja
Pada sequence diagram tersebut menggambarkan bagaimana fungsi tambah
presensi bekerja, yaitu saat pengguna mengisi data sistem akan melakukan
pengecekkan. Setelah itu mengeklik save dan data akan disimpan dalam database ,
setelah selesai dalam menyimpan data akan memunculkan peringatan pesan sukses.

29
Gambar 4.10 Sequence Presensi

4.2.2.3 Sequence Diagram : Input Data


Sequence diagram tersebut menggambarkan bagaimana fungsi input data
bekerja, yaitu ketika user ( superadmin ) memasukkan data sistem akan melakukan
pengecekkan. Jika data yang dimasukkan salah sistem akan memunculkan pesan
peringatan gagal. Sedangkan jika data yang dimasukkan benar data akan
dimasukkan dalam database dan sistem akan memunculkan pesan sukses.

Gambar 4.11 Sequence Diagram Input Data


4.2.2.4 Sequence Diagram : Edit Data
Pada sequence diagram tersebut menggambarkan bagaimana fungsi edit data
bekerja, yaitu ketika user memasukkan data yang baru sistem akan melakukan
pengecekkan. Jika data yang dimasukkan salah sistem akan memunculkan pesan
peringatan gagal, sedangakan jika data baru yang dimasukkan benar sistem akan

30
menyimpan ke dalam database dan sistem akan memunculkan pesan pemberitahuan
sukses.

Gambar 4.12 Sequence Diagram Edit

4.2.2.5 Sequence Diagram : Delete Data


Pada sequence diagram tersebut menggambarkan bagaimana delete data
bekerja, yaitu ketika user mengklik delete sistem akan menampilkan pesan
konfirmasi. Jika user memilih “NO” data akan ditampilkan, sedangkan jika user
memilih “YES” sistem akan menghapus data pada database dan sistem akan
memunculkan pesan pemberitahuan data sukses dihapus.

Gambar 4.13 Sequence Diagram Delete

31
4.2.2.6 Sequence Diagram : Cari Data
Sequence diagram tersebut manggambarkan bagaimana fungsi cari data,
yaitu ketika kita memasukkan data kita cari sistem mencari data dalam database .
Jika data tidak ditemukan maka sistem menampilkan pesan data tidak ditemukan,
sedangakan jika data yang dicari ada dalam database sistem menampilkan data yang
dicari.

Gambar 4.14 Sequence Diagram Cari Data

4.2.2.7 Sequence Diagram : Reset Password


Sequence diagram tersebut menggambarkan bagaimana fungsi reset
password berjalan, yaitu ketika user mengeklik reset password sistem akan
mengecek default password dan sistem akan memunculkan pesan sukses.

Gambar 4.15 Sequence Diagram Reset Password

32
4.2.2.8 Sequence Diagram : Absensi
Sequence diagram tersebut menggambarkan bagaimana fungsi input
absensi bekerja, yaitu ketika user ( superadmin /admin ) memasukkan data sistem
akan melakukan pengecekkan. Jika data yang dimasukkan salah sistem akan
memunculkan pesan peringatan gagal. Sedangkan jika data yang dimasukkan benar
data akan dimasukkan dalam database dan sistem akan memunculkan pesan sukses.

Gambar 4.16 Sequence Diagram Absensi

4.2.3 Flowchart
Flowchart adalah suatu bagan dengan simbol-simbol tertentu yang
menggambarkan urutan proses secara mendetail dan hubungan antara suatu
proses (instruksi) dengan proses lainnya dalam suatu program. Berikut adalah
flowchart dari sistem pembuatan purchase order yang akan dibuat :

33
start

Input username
dan password

Valid ?

Menampilkan menu utama

y y
Menampilkan
Menu data siswa daftar data
siswa

y
Menampilkan
Menu data user
daftar data user

y
Menampilkan
t Menu data jurusan daftar data
jurusan

Menampilkan
Menu data absensi daftar data
absensi

Logout ?

End

34
Perancangan Database
Data-data yang diperlukan dalan sistem absensi struktur database
memerlukan 5 table antara lain :

1. Tabel Guru
Table Guru berisi field-field data pengguna yang bisa masuk
kedalam sistem data dan akan masuk kedalam database.

No Nama Field Type Size Keterangan


1 Id_Guru Varchar 25 Id Guru
2 Nip Varchar 25 Nip
3 Nama Varchar 25 Nama
4 Jenis_kelamin Varchar 10 Jenis Kelamin
5 Alamat Varchar 25 Alamat
6 Kontak Varchar 25 Kontak
7 Email Varchar 25 Email
8 Photo Varchar 50 Photo
Tabel 4.3 Tabel Guru
2. Tabel Jurusan
Table Jurusan berisi field data jurusan yang menentukan setiap
jurusan para siswa.

No Nama Field Type Size Keterangan


1 Id_jurusan Int 30 Id Jurusan
2 Nama_Jurusan Varchar 30 Nama Jurusan
Tabel 4.4 Tabel Jurusan

35
3. Tabel Presensi
Tabel Presensi berisi field-field kehadiran siswa.

No Nama Field Type Size Keterangan


1 Id_Presensi Int 10 Id Presensi
2 Id_Siswa Int 10 Id Siswa
3 Tanggal Date Date
4 Keterangan Enum Keterangan
5 Jam Int 8 Jam
Tabel 4.5 Tabel Presensi
4. Tabel Siswa
Tabel Siswa berisi field-field informasi siswa dan walinya.

No Nama Field Type Size Keterangan


1 Id_siswa Int 10 Id siswa
2 Nis varchar 20 Nis
3 Nama Varchar 50 Nama
4 Jenis_kelamin enum Jenis kelamin
5 Alamat Text Alamat
6 Kelas Varchar 5 Kelas
7 Id_jurusan Int 30 Id jurusan
8 Ayah Varchar 30 Ayah
9 Pekerjaan_ayah Varchar 30 Pekerjaan ayah
10 Ibu Varchar 25 Ibu
11 Pekerjaan ibu Varchar 30 Pekerjaan ibu
12 Kontak_orangtua Varchar 30 Kontak orangtua
Tabel 4.6 Tabel Siswa

36
5. Tabel User
Tabel User berisi field data pengguna admin dan wali kelas yang bisa
masuk kedalam sistem data dan akan masuk kedalam database.

No Nama Field Type Size Keterangan


1 Id_user Int 30 id user
2 Username Varchar 30 Username
3 Password Varchar 50 Password
4 Level Enum Level
5 id_guru Int 10 id guru
Tabel 4.7 Tabel User

Implementasi
Setelah melakukan analisis kebutuhan dan membuat rancangan sistem dari
aspek rekayasa perangkat lunak dengan menggunakan Unified Modelling
Language (UML), desain basis data, dan desain antar muka ( interface ), maka
selanjutnya dilakukan implementasi sistem termasuk di dalamnya proses
pengkodean. Berikut hasil dari proses implementasi sistem:

a. Implementasi fungsi dan rancangan antarmuka untuk aplikasi


pelaporan SMS Gateway adalah sebagai berikut.

37
1) Halaman login
Halaman login adalah menu utama ketika user, administrator dan
.walikelas masuk kedalam sistem ini.
Implementasi antar muka halaman login adalah sebagai berikut:

2) Halaman utama admin


Halaman utama admin ini tampilan dimana setelah login akan
tampil menu utama, tampilan ini menampilkan semua menu bar
karna admin adalah pemelihara aplikasi ini.
Implementasi antar muka halaman utama admin adalah sebagai
berikut:

38
3) Halaman data siswa
Pada bagian data siswa user akan disuguhkan seluruh nama siswa,
orang tua dan nomor telpon wali yang nanti akan langsung diakses
ketika akan penginputan data siswa yang tidak sekolah.
Implementasi antar muka halaman data siswa adalah sebagai
berikut:

4) Halaman data user


Halaman ini menampilkan Walikelas dan Administrator.
Implementasi antar muka halaman user adalah sebagai berikut:

39
5) Halaman jurusan
Pada bagian halaman jurusan ini wali kelas akan memilih kelas yang
sesuai dengan mata pelajaran yang mereka ajarkan, dan juga pada
halaman ini sebelum mengabsen wali kelas akan mengatur text SMS
yang nantinya akan dikirmkan kepada wali murid.
Implementasi antar muka halaman jurusan adalah sebagai berikut:

6) Halaman Absensi
Setelah wali kelas mengatur jurusan dan text SMS yang akan
dikirmkan kepada wali murid lalu wali kelas akan langsung
membuat keterangan pada halaman Absensi ini.
Implementasi antar muka halaman absensi adalah sebagai berikut:

40
5 BAB V

SIMPULAN DAN SARAN


SIMPULAN
Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan yang telah dilakukan mengenai
pengembangan dan analisis kualitas pengembangan sistem pelaporan absensi siswa
berbasis SMS Gateway untuk pengawasan orang tua di SMK Cita Teknika, maka
dapat diambil beberapa simpulan sebagai berikut:
 Dengan adanya sistem absensi berbasis SMS GATEWAY pada SMK
Cita Teknika memudahkan pihak sekolah untuk memberikan Informasi
tentang kehadiran siswa kepada orang tua melalui SMS.
 Aplikasi ini dapat membantu pihak sekolah SMK Cita Teknika dalam
melakukan absensi siswa.

SARAN
1. Sistem Informasi Akademik akan lebih informatif jika pengolahan data-
data akademik dibuat/disajikan kedalam bentuk website/berbasis web,
sehingga orang tua siswa/siapapun dapat mengaksesnya kapan saja dan
dimana saja.
2. Sistem informasi akademik berbasis SMS ini akan lebih baik dan praktis
apabila pengiriman informasinya dilakukan oleh sistem secara otomatis
tanpa melibatkan user dalam proses pengiriman SMS.

41
6 DAFTAR PUSTAKA

[1] Ardyansyah, Ade Deni, 2018, ‘Perancangan Sistem Informasi Absensi Siswa
Berbasis Web Pada SMK Cempaka Jakarta’, dilihat 16 Juli 2018 ,<
https://repository.bsi.ac.id/index.php/repo/viewitem/4319>.
[2] Yudhi Rudhini, Ari Amir Alkodri, 2014, ‘Aplikasi Akademik Untuk Pelayanan
Wali Murid Berbasis SMS Gateway Pada SMP Negeri 2 Airgegas’, Pangkalpinang
: Jurnal SISFOKOM.
[3] Adrianto Hermawi, Pono Budi, Dharma Sasmitha, 2008, ‘Sistem Informasi
Perkuliahan Menggunakan Fasilitas SMS Pada Jaringan GSM’, Jurnal Teknik
Elektro, Vol. 10, No. 2.
[3] Dharwiyanti, Sri, 2003, Pengantar Unified Modelling Language,
ilmukomputer.com, dilihat 15 Januari 2019,
<http://academia.edu.documents/45135012/Modul_UML.pdf>.
[5] Sukatmi, Endah Septia Pitri, 2018, ‘Aplikasi Absensi Siswa Berbasis WEB
Dengan Dukungan SMS GATEWAY Pada SMK Kridiwisata Bandar Lampung’,
Jurnal Informasi dan Komputer, Vol. 6, No. 1.
[6] Ratna, Kusuma, Adis, lena, 2014, Pengertian PHP dan MySQL, ilmuti.org,
dilihat 15 Januari 2019, <http://ilmuti.org/wp-content/uploads/2014/05/Adis-Lena-
Kusuma-ratna-Pengertian-PHP-dan-MySQL.pdf>.

42

Anda mungkin juga menyukai