GEN Cici

Anda mungkin juga menyukai

Anda di halaman 1dari 2

GEN

Gen adalah unit terkecil dari materi genetik yang mengendalikan sifat-sifat hereditas
organisme. Gen terdiri atas DNA yang terpintal oleh protein histon dan tersusun dalam
satu deret secara linear dan beraturan di dalam lokus-lokus pada kromosom.

PENYUSUN GEN
Terdapat tiga macam komponen penyusun gen, yaitu:

 Rekon, yaitu komponen yang lebih kecil dari gen dan terdiri atas satu atau
dua pasang nukleotida.
 Muton, yaitu komponen yang lebih besar dari rekon dan terdiri atas satu atau
dua pasang nukleotida.
 Sistron, yaitu komponen yang terdiri atas ratusan nukleotida.

TIPE GEN
Ada dua hal yang menentukan tipe-tipe gen, yaitu sifat dan perannya.

 Berdasarkan sifatnya, gen terbagi menjadi tiga:


o Gen dominan dengan ekspresi kuat yang dilambangkan dengan huruf
besar.
o Gen setengah dominan dengan ekspresi di antara gen dominan dan
resesif.
o Gen resesif dengan ekspresi lemah yang dilambangkan dengan huruf
kecil.

 Berdasarkan perannya, gen terbagi menjadi dua:


o Gen struktural yang mengode protein (enzim) dengan ekspresi yang
dikendalikan gen regulator.
o Gen regulator yang mengatur ekspresi gen struktural.

FUNGSI DAN SIFAT GEN

 Fungsi gen:
o Sebagai zarah (partikel) tersendiri dalam kromosom.
o Membawa informasi genetik dari generasi ke generasi.
o Mengatur proses metabolisme dan perkembangan pada organisme.

 Sifat gen:
o Mengandung materi genetik dan dapat menduplikasikan diri.
o Setiap gen memiliki fungsi yang berbeda-beda.
o Ditentukan oleh kombinasi basa nitrogennya.

Anda mungkin juga menyukai